Braga merupakan sebuah jalan yang sangat bersejarah di Kota Bandung. Bahkan jalan ini disebut-sebut sebagai saksi bisu perkembangan zaman yang sudah dari dulu digunakan sebagai pusat perbelanjaan dan tempat berkumpul di masa Hindia Belanda. Jalan Braga bukan hanya sebatas jalanan biasa, namun sebuah warisan bersejarah yang terus hidup sampai saat ini. Anda yang sedang berwisata ke kota Bandung Jangan lupa menyempatkan keberagaman karena banyak aktivitas dan tempat wisata yang bisa disinggahi. Bahkan jika sedang cari hotel yang mudah diakses dan dekat dengan berbagai fasilitas publik maka bisa pilih hotel 24 jam check in di Braga. Jadi anda bisa check-in kapan saja tanpa harus takut kepagian atau terlambat.
Karena Braga cukup ikonik tidak heran tempat ini juga punya banyak suatu wisata yang ramai oleh pengunjung baik orang Bandung maupun dari luar kota. Banyak juga tempat nongkrong yang asik di tempat ini yang jadi favorit anak muda.
Merupakan toko yang cukup hits di Bandung, di mana menjual aneka minuman kopi dan yang jadi andalan adalah es kopi susu Djawa yang memadukan kopi, susu dan gula aren yang dicampur jadi satu. Di tempat ini juga banyak orang sekedar duduk-duduk dan berfoto yang kebanyakan berasal dari luar kota.
Ke Braga tidak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi toko yang sudah ada sejak tahun 1986 ini. Adapun tokoh jadul ini menjual kue basah dan kue kering yang rasanya salah satu andalan toko kue Lakker adalah poffertjes yang merupakan kue khas Belanda berupa pancake mini. Selain itu di toko ini juga menjual beraneka ragam minuman hangat pendamping seperti bandrek, bajigur, sekoteng dan teh panas.
Sweet Cantina ini berlokasi di sebelah Toko Kue Lakker. Adapun toko es krim ini menjadi favorit banyak orang padahal kedainya cukup kecil namun pilihan es krimnya sangat beragam. Anda bisa menemukan es krim mulai dari varian coklat, durian, mocha, strawberry sampai rasa bubble gum dan marie regal juga ada. Selain menjual es krim toko ini juga menjual banyak sekali cookies bahkan ada juga yang terkenal yaitu sandwich ice cream, di mana bisa menikmati cookies dan es krim menjadi satu.
Tempat satu ini merupakan tempat wisata seni baru yang lokasinya ada di Jalan Braga Nomor 47. Di sini Anda bisa melihat berbagai karya seni dari para seniman dan galeri sudah dibuka sejak jam 10.00 pagi sampai jam 08.00 malam.
Museum ini juga berada di Jalan Braga tepat 50 meter dari kawasan Braga. Musim ini masih bagian dari Gedung Merdeka di mana merupakan memorabilia Konferensi Asia Afrika yang diselenggarakan pada 18 sampai 29 April 1955 di Bandung. Untuk masuk ke museum ini tidak dikenakan biaya alias gratis.
Taman ini merupakan taman yang lokasinya ada di Jalan Ustadz Abdul Somad LC, Nomor 12 Bandung. Adapun Taman ini menjadi taman alternatif untuk Anda yang ingin melepas lelah dan bersantai. Taman ini juga jadi favorit warga Bandung untuk sekedar nongkrong hingga berfoto.
Kimaya Braga Bandung by Harris, hotel check-in 24 jam menawarkan layanan check in kapan saja. Berlokasi di Jalan Braga No.8, Braga Kecamatan Sumur Bandung, Bandung. Hotel ini sangat nyaman dengan fasilitas mewah, untuk biaya menginap per malam mulai dari Rp513.000/kamar/malam.
Classic Braga City, Classic Asia Afrika, Classic Braga Braga Street, Junior Suite, Family Suite
Trans Studio Bandung, Museum Konferensi Asia Afrika, Masjid Agung Bandung
Santana H.- 10/10
“Saya booking Junior Suite Room dan ga nyangka sih kamarnya luas dan bersih banget. Ada pemandangan kota Braga langsung apalagi sore / malam indah banget. Kamarnya nyaman, fasilitas lengkap, bersih, toilet rapih, ac dingin, wifi top, breakfast beragam & enak, dan tentunya Front Office Staffs hospitality nya bagus banget dalam menjelaskan kamar, fasilitas, promo dan lain-lain. Pokonya bakal nginep lagi di sini pasti! 😊 very recommended 👍”
favehotel Braga Bandung, hotel check-in 24 jam berada di Jalan Braga No.99-101, Braga, Bandung, Jawa Barat. Hotel ini memiliki berbagai fasilitas lengkap dengan lokasi strategis tentu saja bisa jadi pilihan bagi Anda yang ingin menginap. Biaya menginap permalam mulai dari Rp422.400/kamar/malam.
Standard, Superior, Deluxe, Family, Family with Bunked,
Braga City Walk, Cihampelas Walk
Urip W.- 10/10
“Hotel bintang 3, fasilitas seperti bintang 4, yang membedakan cuma nggak ada kolam renang, yang kusuka sarapannya full pilihan menunya, untuk tempat sudah tidak diragukan lagi di jantung kawasan Braga.”
Hotel pilihan 24 jam check-in berikutnya adalah Grand Hotel Preanger. Berlokasi di Jalan Asia Afrika No. 81, Braga, Bandung, Jawa Barat. Hotel ini terbilang murah dan memiliki berbagai fasilitas lengkap dengan lokasi strategis dan untuk biaya menginap per malamnya mulai dari Rp675.000/kamar/malam.
Deluxe Twin, Deluxe King, Executive King, Executive Twin, Naripan Wing 1 Bed, Priangan Suite, Pandawa Suite 2 Bedroom,
Museum Konferensi Asia Afrika, Trans Studio Bandung, Masjid Agung Bandung
Usman S. - 10/10
“Luar biasa, sangat nyaman, tenang dan kamar luas. Breakfast sangat variatif, banyak yang sangat enak. Lokasi sangat strategis, parkir luas. Layanan sangat ramah”
Grand Dafam Braga Bandung, hotel 24 jam check-in ini berlokasi di Jalan Braga 99-101 Bandung, Jawa Barat. Hotel ini memiliki berbagai fasilitas lengkap dengan lokasi strategis dan untuk biaya menginap per malamnya mulai dari Rp646.000/kamar/malam.
Superior Twin, Superior Double, Deluxe, Business, Premier, Condotel 2 Bedroom,
Braga City Walk dan Cihampelas Walk
Maria U . - 10/10
“Masya Allah hotel nya sangat wangi. Luas. Pelayanan sangat baik. Dapet cake birthday dari pihak hotel free. Menu breakfast yang pariatip dan enak. Di kolam renang di kasih hot coklat. Pokonya kalau ke Bandung pasti balik lagi ke hotel ini. Karena sangat puas”
Saat ini fasilitas yang diberikan saat ingin menginap di hotel cukup beragam. Salah satunya yang sekarang juga jadi favorit adalah hotel yang memberikan layanan jam check in selama 24 jam. Umumnya jam check in maksimal ada di pukul 14.00 namun dengan layanan tersebut, maka para tamu bisa melakukan check in walau tengah malam sekalipun. Lalu apa aja manfaat layanan ini untuk para tamu?
Untuk dapat menikmati layanan hotel 24 jam check in secara maksimal, berikut ini beberapa hal yang harus dilakukan.
Jika sedang cari hotel 24 jam check in di Braga, maka pastikan memilih lewat Traveloka. Karena Anda sudah pasti akan mendapatkan hotel dengan layanan tersebut, sesuaikan saja dengan budget yang dimiliki. Dapatkan pula penawaran menarik dengan berbagai promo hanya di Traveloka.
Total Akomodasi | 30 Properties |
Hotel Populer | Grand Hotel Preanger, Kimaya Braga Bandung by Harris |
Objek Wisata Populer | Braga City Walk, Museum Konferensi Asia Afrika |