Discover Stasiun Tegalluar Bandung
Nama Stasiun Tegalluar Bandung belakangan banyak diperbincangkan setelah peresmian Kereta Cepat Whoosh dengan jalur Jakarta Bandung. Pasalnya, stasiun tersebut menjadi salah satu dari 4 stasiun pemberhentian. Mereka adalah Stasiun Halim, Stasiun Karawang, Stasiun Padalarang, dan Stasiun Tegalluar.
Terkait Stasiun Tegalluar sendiri meski bernama Tegalluar, namun ternyata ini tidak tepat berada di desa Tegalluar. Lokasinya di sebelah timur laut desa tersebut, tepatnya berada di wilayah Cibiru Hilir, Cileunyi, Kabupaten Bandung. Banyak diperbincangkan, tidak sedikit pula yang mencari hotel dekat Stasiun Tegalluar Bandung.
Mengapa Memilih Hotel dekat Stasiun Tegalluar Bandung
Salah satu alasan utama memilih akomodasi atau hotel di dekat pusat transportasi adalah supaya lebih mudah mendapatkan kendaraan saat hendak ke tujuan. Selain itu, alasan lainnya adalah supaya tidak terlambat.
Terutama bagi kamu yang melakukan persiapan lama, memilih hotel dekat stasiun merupakan solusi yang tepat. Kamu sudah tidak khawatir terlambat karena macet atau apa, karena hanya beberapa menit saja sudah sampai.
Memahami Keunikan dan Sejarah Stasiun Tegalluar Bandung
Stasiun Tegalluar Bandung ini milik dari Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) yang diresmikan bersamaan dengan Kereta Whoosh. Pembangunan stasiun ini sudah berlangsung sejak tahun 2019 dan sekarang sudah bisa digunakan.
Stasiun ini memiliki luas total lahan adalah 16.000 meter persegi. Bangunannya sangat megah, mirip dengan bandara. Dan terdiri dari 3 lantai yang memiliki luas berbeda-beda. Begitupun dengan fungsinya, setiap lantai memiliki fungsi yang berbeda pula.
Hal yang Bisa Dilakukan di Stasiun Tegalluar Bandung dan Sekitarnya
Banyak orang menggunakan Stasiun Tegalluar sebagai pemberhentian bagi yang ke Bandung. Sementara bagi yang ke Jakarta, stasiun ini sebagai pemberangkatan. Dan memang sebagai pusat transportasi, orang-orang datang ke sini untuk naik kereta Whoosh.
Bagi para wisatawan, di sekitar Stasiun Tegalluar juga banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi. Jadi jika sedang transit lama, bisa sekalian eksplore wisata sekitar. Contoh wisata terdekat ada Orchid Forest Cikole, Farmhouse Susu Lembang, dan jl Braga.
Transportasi Menuju Stasiun Tegalluar Bandung
Sebagai stasiun yang bisa dibilang sedang naik daun, banyak juga transportasi yang bisa digunakan untuk menuju ke Stasiun Tegalluar. Bisa memanfaatkan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil. Selain itu, pemerintah juga sudah menyediakan beberapa transportasi alternatif yang memudahkan mobilitas;
- Shuttle Bus Damri
- Shuttle Bus Summarecon
- Taksi konvensional dan online
- Ojek konvensional dan online
Rekomendasi Hotel dekat Stasiun Tegalluar Bandung
Stasiun Tegalluar sekarang sudah melayani banyak jadwal keberangkatan. Dan karena itulah tidak mengherankan arealnya juga terbilang ramai. Bagi kamu yang tidak ingin telat atau macet saat menggunakan kereta cepat Whoosh dari Stasiun Tegalluar, bisa menginap di hotel terdekat. Ada pilihan hotel mewah, murah, dan alternatifnya.
Hotel Mewah dekat Stasiun Tegalluar Bandung
Kawasan Stasiun Tegalluar terus dibangun dan diperlengkap fasilitasnya. Sehingga membuat calon penumpang bisa lebih nyaman. Dan tentunya, ke depannya akan semakin banyak orang yang datang. Bagi yang mencari akomodasi mewah di dekat Stasiun Tegalluar Bandung, berikut rekomendasinya.
Shakti Hotel Bandung
Tipe Kamar:
- Deluxe
- Superior Deluxe
- Family Room
- Suite Room
Fasilitas:
- Meeting room
- Pradipa Ballroom
- Gym
- Kolam renang
- Spa
- Restoran
- Kafe
- Kolam renang anak
- Penitipan anak
Layanan Tamu:
- Early check-in
- Laundry
- Penitipan bagasi
- Staff multibahasa
- Resepsionis dan keamanan 24 jam
Info Sekitar Hotel:
- Berjarak sekitar 5,8 kilometer dari Stasiun Tegalluar
- Dapat ditempuh kurang lebih 20 menit di arus lalu lintas lancar
- Lokasi tepatnya: Jl. Soekarno Hatta No. 735, Gedebage, Kota Bandung
Review dari Pengguna:
- "Pengalaman staycation yang menyenangkan. Anak-anak happy, bahkan ada fasilitas kursi roda gratis jadi mamaku bisa pakai. Semua staff hotel ini dari mulai receptionist security ramah banget. thanks ya, next ke sana lagi" - Diary A.
The Trans Luxury Hotel
Tipe Kamar:
- Premiere Room
- Club Premier Room
- Celebrity Suite
- Presidential Suite
Fasilitas:
- The Restaurant
- The 18th Restaurant and Lounge
- Kolam Renang
- Kids Club
- Spa
- Fitness Center
Layanan Tamu:
- Doorman
- Bellhop
- Resepsionis 24 Jam
- Penyimpanan Bagasi
- Keamanan 24 Jam
Info Sekitar Hotel:
- Lokasi The Trans Luxury Hotel: Jl. Gatot Subroto No. 289, Cibangkong, Batununggal, Bandung
- Jarak dari Stasiun Tegalluar: Sekitar 12 km
- Waktu tempuh dari Stasiun Tegalluar: Sekitar 20 menit dengan kendaraan
Review dari Pengguna:
- "Liburan yang menyenangkan bersama keluarga. Anak-anak happy banget. Sarapan juga enak-enak dan variasinya cukup. Poolnya sangat nyaman untuk anak-anak karena air hangat. Kids club juga bagus. Sarannya mohon diperbanyak promonya" - Khanya E.S.
Hotel Murah dekat Stasiun Tegalluar Bandung
Tidak hanya hotel mewah, banyak juga ditawarkan hotel dekat Stasiun Tegalluar Bandung yang lebih murah. Datang dari hotel kelas 3 atau 2 yang fasilitasnya juga sudah sangat baik. Jaraknya juga lebih dekat lagi, berikut ini pilihannya.
Grand Cordela Hotel Bandung
Tipe Kamar:
- Deluxe Pool Access
- Deluxe Business
- Deluxe Smart King
- Deluxe Smart Twin
Fasilitas:
- Restoran
- Kolam Renang
- Meeting Room
- Ballroom
- Minibar dengan snack gratis
Layanan Tamu:
- Resepsionis 24 jam
- Penitipan Bagasi
Info Sekitar Hotel:
- Lokasi: Jl. Soekarno-Hatta, No. 791, Gedebage, Bandung
- Jarak dari Stasiun Tegalluar: Sekitar 6 kilometer
- Waktu tempuh dengan kendaraan: Sekitar 18 menit
- Panorama kota dan pegunungan
Review dari Pengguna (Traveloka):
"Semua staff ramah, sarapannya enak bangeet (mulai dari cereal yang real coco crunch, susu fresh disajikan dingin, especially spaghetti nya untuk menu breakfast hotel bintang 3 ini sudah lebih dari cukup lezatnya) Kamarnya juga nyaman, jauh dari berisik, kamar dengan minibar free snack juga." - Yudo A.
De’Kayakini Hotel
Tipe Kamar:
- Standard Double
- Deluxe Double
- Suite Double
- Family
Fasilitas:
- Jaringan Wifi
- Family Room
- Resepsionis 24 Jam
- Penitipan Bagasi
- Check-in Ekspres
- Check-out Ekspres
Layanan Tamu:
- Layanan Resepsionis 24 Jam
- Penitipan Bagasi
- Check-in dan Check-out Ekspres
Info Sekitar Hotel:
- Lokasi De'Kayakini Hotel: Jl. Cipamokolan, Kom. Rancaloa Regency II No. 7, Gedebage, Bandung
- Jarak dari Stasiun Tegalluar: Sekitar 16 Menit
- Akomodasi Bintang 3
Review dari Pengguna:
- "Baca review orang deg-degan, tapi serius nih dengan harga 100 rb an saja ini menginap asik, airnya kenceng air panas hidup 24 jam, toilet lumayan lah bersih kamar juga lumayan bersih kasur empuk, sesuai kok sama foto hotelnya, TV tidak semutan oke lah, parkir lapang." - Ira
Bali World Hotel
Tipe Kamar:
- Standard Twin
- Superior
- Executive
Fasilitas Kamar:
- Jaringan Wifi
- TV Kabel
- Layanan Bangun Tidur (Wake Up Service)
- AC
- Air Panas dan Dingin
Fasilitas Umum:
- Kafe Barong
- Kolam Renang Anak
- Kolam Renang Dewasa
- Padi Resto
Layanan Tamu:
- Nuansa Bali yang Lumayan
- Sarapan Enak dan Beragam
- Kolam Renang Bagus
- Anak-Anak Senang Menginap di Hotel Ini
Info Sekitar Hotel:
- Lokasi Bali World Hotel: Jl. Soekarno Hatta No. 713, By-Pass Timur, Batununggal, Bandung, Jawa Barat
- Dekat dengan Stasiun Tegalluar Bandung
- Hanya 10 Menit ke Tol Buah Batu
Review Pengguna (dari Traveloka):
- "Hotelnya nuansa Bali nya lumayan. Sarapannya enak dan bervariasi, kolam renangnya bagus. Anak-anak senang sekali stay di hotel ini." - Andrian N.S.
Rekomendasi Akomodasi Alternatif dekat Stasiun Tegalluar Bandung
Di sekitaran Stasiun Tegalluar Bandung juga sudah banyak pilihan akomodasi alternatif. Biasanya dipilih bagi yang melakukan liburan ala backpacker atau yang memang sedang menghemat pengeluaran saja.
Wisma Rina Rini
Tipe Kamar:
Fasilitas:
- AC
- TV
- Jaringan Wifi
- Ruang TV
- Fasilitas kerja
Layanan Tamu:
- Keamanan
- Resepsionis
- Staff multibahasa
Info Sekitar Hotel:
- Lokasi Wisma Rina Rini: Jl. Pandan Wangi No. 1, Cibiru Wetan, Cileunyi, Kabupaten Bandung
- Jarak: Sekitar 4 kilometer dari Stasiun Tegalluar
- Dekat dengan kampus UPI
Review dari Pengguna:
- "Kelebihan dekat dengan UPI dan Stasiun Cimekar atau Stasiun KCIC Tegalluar." - Muhammad F.H. (Traveloka)
OYO 483 Tamansari Panoramic Bandung
Tipe Kamar:
- Standard Single
- Standard Double
Fasilitas:
- AC
- Ruang Keluarga
- Area Bebas Asap Rokok dan Area Merokok
- Restoran
- Jaringan Wifi
Layanan Tamu:
Info Sekitar Hotel:
- Dekat dengan Stasiun Tegalluar
- Dekat dengan Metro Indah Mall
- Dekat dengan Stasiun Gedebage
- Dekat dengan Rumah Sakit Al Islam
Review dari Pengguna:
- "Saya sangat senang menginap di hotel ini. Staff nya ramah dan view di sini sangat bagus." - Saya A. (Review pengguna Traveloka)
Havana Orange Guest House
Tipe Kamar:
- Standar
- Deluxe Double
- Suite Double
Fasilitas:
- Jaringan Wifi
- TV
- AC
- Tempat Parkir
- Staff Multibahasa
- Resepsionis 24 Jam
- Check-in dan Check-out Ekspres
- Kamar Non-Smoking
Layanan Tamu:
Info Sekitar Hotel:
- Alamat Havana Orange Guest House: Jl. Rancabolang No. 24, Margasari, Buahbatu, Bandung
- Jarak ke Stasiun Tegalluar: Sekitar 8 km
- Dekat dengan Kampung Tulip: Hanya 730 meter
Review dari Pengguna (Riswansyah):
- "Untuk pelayanan dan pegawainya ramah, tempat lumayan nyaman, fasilitas air panas baik, harga murah"
Mengapa Booking Hotel di Sekitar Stasiun Tegalluar Bandung Melalui Traveloka
Menginap merupakan opsi yang tepat buat kamu yang seringkali melakukan persiapan lebih lama dari orang kebanyakan. Jika kamu berencana untuk memesan akomodasi atau hotel di sekitar Stasiun Tegalluar Bandung, Traveloka bisa diandalkan. Bisa pesan dimana saja dan kapan saja dengan Traveloka.
Bahkan, jauh-jauh hari kamu bisa pesan hotel di Traveloka. Jika berencana untuk ubah jadwal, Traveloka juga tawarkan fitur Easy Reschedule yang tinggal klik saja, bisa jadwal ulang dengan mudah. Selain itu, banyak juga fitur Traveloka yang memudahkan para pengguna seperti Holiday Stays, Traveloka PayLater, dan masih banyak lagi lainnya.