Guci sejatinya merupakan sebuah desa di Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Namun karena keindahan alam yang ditawarkan, nama Guci malah lebih populer jadi kawasan wisata. Setiap musim liburan, kawasan ini dipenuhi bus pariwisata yang mengangkut banyak sekali wisatawan.
Lokasi Desa Guci yang berada di kaki Gunung Slamet, di ketinggian 1.500 mdpl membuatnya memiliki udara sejuk. Ditambah lagi, pilihan destinasi wisata alamnya banyak sekali. Membuat pengunjung kian berdatangan. Didukung pula banyaknya akomodasi, termasuk berbagai villa di Guci dengan kolam renang.
Jenis wisata di Guci ini mulai dari pemandian air hangat, air terjun, pegunungan, sampai dengan perbukitan. Sebelum berangkat berkunjung, perlu diketahui terlebih dahulu spot mana saja yang akan dijelajahi. Dengan begitu, kamu akan lebih mudah memutuskan untuk memiliki akomodasi atau hotel yang akan dipesan.
Rekomendasi yang pertama adalah The Baron Hill Guci yang berlokasi di jl. Raya Karangsari-Guci, Kalenga, Kecamatan Bumijaya, Kabupaten Tegal. Pesona utama yang ditawarkan di tempat wisata ini adalah area pegunungan yang dilengkapi dengan jembatan kaca dengan panjang 20 meter.
Tidak hanya jembatan saja, di sini juga banyak sekali spot menarik lainnya untuk jadi latar berfoto. Seperti halnya patung dinosaurus, ayunan tinggi, balon udara, dan lain sebagainya. Tempat wisata ini buka mulai pukul 7 pagi sampai dengan 8 malam. Bagi kamu yang berburu sunset, bisa datang mulai jam 4 sore.
Dengan suhu yang sejuk cenderung dingin, memang paling enak berendam di air hangat. Jika berada di Guci, akan banyak pemandian atau kolam yang tawarkan hal tersebut. Seperti halnya Guciku Hot Waterboom yang ditawarkan pemandian air panas yang berasal dari Gunung Slamet. Jadi masih alami dan terbebas dari bahan kimia.
Alamat Hot Water Boom Guci ini berada di jl. Lingkar Barat, Guci, Bumijaya, Kabupaten Tegal. Tidak hanya pemandian saja yang bisa dinikmati, wisata ini juga dilengkapi dengan banyak fasilitas. Sebut saja penyewaan tikar, gazebo, kamar bilas, toilet, wahana permainan, sampai dengan akomodasi untuk menginap.
Kemudian ada juga namanya Curug Pengantin yang berada di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Tegal. Di sini kamu bisa melihat keindahan air terjun yang masih sangat alami. Alirannya memiliki ketinggian sekitar 10-14 meter. Disebut pengantin karena ada dua aliran.
Fasilitas yang ditawarkan di sini juga sudah cukup memadai untuk wisata curug atau air terjun. Mulai dari area parkir kendaraan, mushola, kamar mandi atau MCK, penginapan, gazebo, dan lain sebagainya.
Selain wisata alam yang disebutkan, Guci juga punya banyak deretan wisata kuliner. Seperti halnya sego ponggol, kupat glabed, dan masih banyak yang lainnya. Dengan banyaknya atraksi wisata, satu hari saja tidak akan cukup saat liburan ke Guci. Jika begitu, perlu penginapan yang nyaman.
Terutama bagi yang liburan rombongan, baik dengan rekan kantor, keluarga, atau bahkan tetangga dekat rumah, bisa menginap di villa Guci. Pilihan fasilitasnya juga beragam, termasuk villa di Guci dengan kolam renang.
Sebagai wilayah dingin, kebanyakan villa di Guci menawarkan kolam renang dengan air hangat. Itu merupakan aliran alami dari Gunung Slamet, sehingga akan memberikan berbagai manfaat seperti berikut;
Dengan kolam renang air hangat, kamu bisa berenang kapan saja. Baik itu pagi hari, siang, sampai dengan malam hari. Setelah lelah jelajah wisata dan ingin lama-lama berendam juga tidak masalah. Karena airnya hangat sehingga tidak membuat badan jadi meriang. Berbeda jika kolam renang air biasa, bisa digunakan saat gerah saja.
Kandungan bahan kimia di hotel pada umumnya cukup tinggi karena mengandung kaporit. Namun di hotel sekitaran villa Guci, airnya lebih aman karena mayoritas berasal dari air pegunungan asli. Bahkan jika air hangat, bisa mematikan kuman-kuman jahat. Meski berenang atau berendam lebih lama pun akan tetap aman.
Saat berenang atau berendam dengan menggunakan air hangat, tubuh akan jadi rileks. Sifat air hangat memang menenangkan dan mengendurkan otot-otot yang tegang. Sehingga sendi yang kaku juga bisa reda. Setelah berendam tubuh bisa jauh lebih rilek, kamu siap melakukan eksplorasi Guci lebih jauh.
Kondisi kolam renang di villa relatif sepai karena hanya penyewa saja yang bisa menggunakannya. Bayangkan jika kamu liburan bersama dengan keluarga, berarti hanya anggota keluarga saja yang menggunakannya. Cocok sekali bagi yang tidak terlalu suka kolam renang yang terlalu ramai.
Adanya kolam renang di villa akan membuat liburan jadi semakin menyenangkan. Terutama jika memang sedang membawa buah hati, pastinya kolam renang seakan tidak pernah sepi. Selain untuk berendam, kolam renang juga bisa digunakan anak-anak untuk latihan berenang. Berikut tip menikmati kolam renang di villa.
Pilih Kolam Renang Air Hangat
Mayoritas kolam renang di villa Guci memang menawarkan air hangat atau panas. Namun juga memungkinkan ada yang air biasa. Karena itulah, bisa cari tahu informasinya terlebih dahulu untuk memesan kolam renang air hangat. Dengan memilih kolam renang air hangat, tubuh akan nyaman dan jauh dari kata meriang.
Bawa Baju Khusus Renang
Supaya bisa menikmati kolam renang dengan maksimal, pastikan untuk menggunakan baju khusus untuk berenang. Jika begitu, pergerakan di air akan mudah dan tidak akan terasa berat. Tenang saka, sekarang sudah banyak sekali jenis baju renang yang bisa dipesan. Mulai dari anak-anak, dewasa, sampai dengan diperuntukkan bagi para hijaber.
Manfaatkan Fasilitas
Jangan ragu juga untuk memanfaatkan fasilitas yang diberikan oleh pengelola villa. Mulai dari berbagai gazebo, tempat duduk di sekitaran kolam renang, floaties, pelampung, dan lain sebagainya. Jika tidak tahu fasilitas apa saja yang ditawarkan untuk kolam renang, bisa tanya ke resepsionis atau petugas yang sedang berjaga.
Jangan Lupa Isi Tenaga
Satu lagi tipsnya, supaya kamu bisa berenang dengan seru dan menyenangkan, jangan lupa untuk mengisi tenaga lebih dulu. Karena memang berenang akan mengeluarkan banyak tenaga. Perlu mengisi energi yang banyak, bisa mie instan atau lainnya.
Sebagai destinasi yang ramai dikunjungi saat musim liburan, Guci memang jadi incaran banyak orang. Maka dari itulah, supaya kamu tetap dapatkan akomodasi yang nyaman selama liburan di Guci, disarankan untuk pesan jauh-jauh hari. Menariknya, Traveloka bisa digunakan untuk pesan akomodasi di Guci jauh-jauh hari.
Dengan memesan akomodasi jauh-jauh hari, pastinya sudah tidak was-was lagi kehabisan penginapan. Tenang saja, di Traveloka ada fitur Easy Reschedule yang bisa digunakan untuk mengubah jadwal dengan gampang. Ada juga Easy Refund yang mudah jika rencana gagal total. Traveloka akan membuat liburan jadi menyenangkan dan seru.
Total Akomodasi | 4 Properties |
Area Populer | Garut Kota, Tarogong Kaler |
Hotel Populer | VILLA RUMAH KITA GARUT, El,s Villas Garut |