Selengkapnya tentang Aomori
Berkunjung ke tempat wisata Aomori bisa menjadi pilihan terbaik jika Anda ingin merasakan pesona alam yang mampu membuat semua orang terpukau. Mulai dari gunung, pantai, kastil, hingga sungai yang cantik bisa Anda kunjungi ketika mampir ke salah satu prefektur di bagian utara Pulau Honshu, Jepang ini.
Tidak hanya itu saja, ada juga salah satu daya tarik utama Aomori adalah Festival Nebuta Matsuri yang diadakan setiap bulan Agustus. Festival ini terkenal dengan parade lentera raksasa dan warna-warni cerah serta diiringi musik hingga tarian tradisional yang penuh semangat. Lentera-lentera ini biasanya berbentuk tokoh-tokoh legendaris dan dewa-dewi yang memberikan nuansa magis dan meriah sehingga sulit untuk dilupakan.
Jadi, apakah Anda sudah yakin untuk berkunjung ke Aomori? Jika sudah, alangkah lebih baik jika cari tahu terlebih dahulu rekomendasi tempat wisata khusus untuk Anda di bawah ini!
1. Tsuru no Mai Bridge
Tsuru no Mai Bridge adalah jembatan kayu lengkung terpanjang di Jepang yang terletak di kota Tsuruta, Prefektur Aomori. Jembatan ini dibangun di atas Danau Tsugaru Fujimi dengan panjang sekitar 300 meter dan menawarkan pemandangan yang spektakuler apalagi ketika bunga sakura bermekaran di musim semi atau dedaunan berubah warna di musim gugur.
Nama "Tsuru no Mai" berarti "Tarian Bangau" terinspirasi dari keanggunan bangau yang sering terlihat di daerah ini. Bangau sendiri melambangkan keberuntungan dan umur panjang dalam budaya Jepang. Jembatan ini bukan hanya sebuah karya arsitektur yang mengagumkan, tetapi juga tempat yang populer untuk berjalan-jalan santai, menikmati pemandangan, dan mengabadikan momen indah dengan latar belakang alam Gunung Iwaki yang memukau.
2. Oirase Stream
Oirase Stream adalah salah satu destinasi alam paling indah dan populer di Prefektur Aomori, Jepang. Aliran sungai ini mengalir sejauh 14 kilometer sepanjang dasar Ngarai Oirase dan menjadi satu-satunya yang mengaliri Danau Towada melewati hutan lebat serta deretan air terjun yang mempesona.
Oirase Stream juga dikenal dengan airnya yang jernih dan pemandangan memukau, terutama selama musim gugur ketika dedaunan berubah menjadi merah dan kuning yang cerah. Bagi para pecinta alam dan fotografi, Oirase Stream adalah surga yang menyuguhkan kesempatan untuk merasakan ketenangan alam dan memandangi keindahan murni lanskap Jepang.
3. Mount Hakkoda
Wisata Aomori selanjutnya ada Gunung Hakkoda berupa rangkaian pegunungan di yang terkenal dengan keindahan alam dan beragam aktivitas outdoor sepanjang tahun. Saat musim dingin, pegunungan ini menjadi surga bagi pecinta ski dan snowboarding karena menawarkan salju tebal sehingga menciptakan fenomena "monster salju" yang unik.
Saat musim panas dan gugur, Hakkoda menyuguhkan jalur hiking yang indah karena melewati padang bunga dan hutan lebat. Selain itu, Hakkoda juga dikenal dengan onsen kaya mineral, seperti Sukayu Onsen yang memberikan pengalaman berendam yang menenangkan.
4. Shirakami Mountain
Bukan hanya Hakkoda, tetapi ada juga Shirakami sebagai salah satu rangkaian pegunungan yang terletak di perbatasan Prefektur Aomori dan Akita, Jepang. Destinasi wisata ini terkenal karena hutan beech alaminya yang luas dan belum banyak terjamah oleh manusia. Hutan ini menjadi salah satu dari sedikit hutan beech purba yang tersisa di dunia dan telah diakui sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO sejak 1993.
Selain itu, Anda juga akan disuguhkan oleh pemandangan alam yang menakjubkan dengan jalur hiking melalui lembah, air terjun, dan puncak gunung yang memukau. Tidak perlu khawatir akan repot karena Anda bisa dengan mudah berkunjung ke Shirakami Mountain maupun tempat wisata lainnya melalui Aomori Custom Chartered Car Day Tour.
5. Senjoshiki Coast
Ada juga Senjoshiki Coast berupa kawasan pesisir di Aomori, Jepang yang terkenal dengan batuan dasar yang terbentuk karena pengangkatan tanah akibat gempa bumi pada tahun 1792 silam. Lapisan batuan yang ada di kawasan ini membentang kurang lebih sepanjang 12 km sehingga menciptakan panorama pantai yang sangat indah. Keindahan pemandangan saat matahari terbenam di Senjoshiki Coast bahkan termasuk ke dalam salah satu dari 100 matahari terbenam terbaik di Jepang.
6. Towada Museum of Contemporary Art
Towada Museum of Contemporary Art atau Towada Art Center ini terletak di sekitar setengah jalan antara Hachinohe dan Danau Towada, Aomori, Jepang. Mulai dibuka pada tahun 2008, museum ini memamerkan lebih dari 20 instalasi seni modern yang dibuat oleh berbagai seniman dari seluruh dunia. Seni yang ada termasuk karya dari Ron Mueck, Yoko Ono, hingga Jeong Hwa Choi.
7. Kabushima Shrine
Kuil Kabushima terletak di bagian paling utara Pantai Tanesashi yang dikenal sebagai tempat berkembang biaknya burung petrel dan ditetapkan sebagai monumen alam nasional. Padahal, awalnya pulau ini terisolasi dan direklamasi oleh bekas tentara Jepang pada tahun 1942. Pada pertengahan bulan Mei, Kabushima Shrine dipenuhi oleh Rape Blossom yang menciptakan pemandangan indah berupa hamparan warna kuning, warna merah gerbang torii Kuil Kabura-jima, warna putih dari burung petrel, dan langit biru yang menenangkan.
8. Hirosaki Castle Park
Taman ini menjadi tempat yang digunakan untuk menyelenggarakan berbagai acara di Kota Hirosaki, seperti festival sakura di musim semi, festival melihat daun di musim gugur, hingga festival lentera salju di musim dingin. Kastil Hirosaki menjadi simbol taman dan salah satu dari sedikit kastil Jepang yang terus dilestarikan dengan struktur asli yang bertahan hingga saat ini. Anda bisa berkeliling di daerah Tohoku, termasuk Hirosaki Castle Park dengan mudah dan lebih hemat bersama JR East Pass.
9. Tsugaru-han Neputa Village
Tempat wisata Aomori satu ini menjadi tujuan bagi pengunjung dari seluruh dunia yang ingin menikmati Festival Neputa Hirosaki. Setiap kendaraan hias yang dipamerkan selama festival diiringi oleh tim penabuh taiko, pemain seruling dan simbal tangan, serta ratusan penari yang disebut haneto. Nantinya mereka mengikuti prosesi tersebut sambil menyanyikan "Rassera, Rassera" sembari menampilkan tarian yang terlihat seperti melompat-lompat.
Selain menikmati pertunjukkan, Anda juga bisa membeli berbagai karya seni tradisional Tsugaru untuk oleh-oleh yang berkesan. Segala pesona yang ditawarkan oleh festival yang meriah ini bisa anda rasakan dengan pesan tiket secara mudah dan cepat di Tsugaru-han Neputa Village.
10. Takayama Inari Shrine
Terakhir, ada Takayama Inari Shrine berupa kuil Shinto yang didedikasikan untuk Dewi Inari Okami. Kuil ini berdiri di sebuah bukit kota Tsugaru, Aomori, Jepang yang sudah berdiri sejak periode Kamakura (1185-1333). Jalan berkelok melalui gerbang torii berwarna merah tua menjadi ciri khas semua kuil Inari di Jepang. Jalanan unik menuju puncak disebut dengan Senbon Torii meskipun tidak ada 1.000 torii, tetapi istilah ini lebih mengacu kepada banyak torii tanpa nomor yang pasti.
Anda bisa berkunjung ke berbagai tempat wisata Aomori dengan mudah dan nyaman hanya dengan Traveloka! Ada banyak sekali layanan Traveloka yang hadir untuk memudahkan perjalanan Anda, seperti Chartered Car Day Tour yang memberikan fleksibilitas untuk menjelajahi Aomori sesuai keinginan hingga JR East Pass Tohoku Area yang memungkinkan perjalanan kereta hemat di seluruh wilayah Tohoku, yaitu Akita, Aomori, Fukushima, Iwate, Miyagi, dan Yamagata.
Selain itu, Traveloka juga memungkinkan Anda untuk pesan tiket online ke berbagai destinasi wisata populer di Aomori, seperti Festival Nebuta Matsuri tanpa harus antre di lokasi. Tidak berhenti di situ saja karena pesan tiket pesawat dan akomodasi bisa lebih mudah dengan Traveloka!
Ingin liburan ke Jepang yang nyaman dan praktis? Pesan tiket dan dapatkan berbagai promo hingga pengalaman liburan terbaik sekarang juga!