Tahukah kamu bahwa Saloka Theme Park Semarang menjadi tempat wisata terbesar di Jawa Tengah? Jika sedang liburan ke Semarang, jangan lupa berkunjung ke wisata Semarang yang memiliki 25 atraksi seru ini. Atraksi yang dihadirkan pun beragam, cocok untuk liburan bersama si kecil maupun teman-teman. Ada wahana ekstrem yang menegangkan hingga wahana edukasi untuk anak-anak. Simak selengkapnya mengenai Saloka Theme Park Semarang berikut ini!
Saloka Theme Park merupakan taman hiburan tematik yang terletak di Semarang, Nama Saloka sendiri terinspirasi dari tokoh legenda rakyat Rawa Pening, yaitu Ki Hajar Salokantara yang memiliki anak bernama Baru Klinthing. Berdiri di atas lahan seluas 12 hektare, tempat wisata di Semarang ini juga memiliki sebuah maskot bernama 'Loka' berwujud naga berwarna hijau yang diambil dari nama tokoh dalam cerita rakyat Rawa Pening
Kini Saloka Theme Park Semrang menjadi satu-satunya tempat wisata terbesar di Jawa Tengah dengan sajian permainan paling lengkap. Ada sekitar 25 wahana dan aktivitas seru yang tersedia di wisata Semarang ini dan dibagi menjadi5 zona menarik, yaitu Zona Pesisir, Zona Balalantar, Zona Segara Prada, Zona Kamayayi, dan Zona Ararya.
Di Zona Pesisir, kamu akan disambut interior hingga bentuk bangunan akan membawamu berasa berada di pantai. Kemudian di Zona Balalantara, kamu bisa bermain di beberapa wahana yang terinspirasi dari tema hutan belantara. Sementara Zona Kamayayi menghadirkan berbagai wahana dan atraksi khusus si kecil. Terakhir ada Zona Araya yang cocok untuk penyuka wahana ekstrem. Berikut wahana dan aktivitas seru yang bisa dilakukan di Saloka Theme Park.
Mulai petualanganmu di Saloka Theme Park Semarang dengan naik Cakrawala. Bianglala atau ferris whell ini akan membawamu menikmati indahnya pemandangan Rawa Peningd ari ketinggian. Makin indah, lanskap pengunungan Urangan juga akan menyapamu. Salah satu ikon Saloka Theme Park ini berputar di atas ketinggian 33 meter dengan 22 gondola yang melengkapinya.
Inilah wahana yang pasti digemari si kecil. Masuk ke wahana Lumbung Ilmu Galileo, kamu bisa bermain sambil belajar serta bertemu dengan Hall of Frame yang berisi 10 ilmuwan ternama dari berbagai negara, termasuk Indonesia. Si kecil bisa belajar banyak hal, seperti kehidupan purba hingga benda-benda langit. Jangan lewatkan atraksi edukasi Galileo Liveness yang akan memberikan penampilan terbaik mengenai ilmu pengetahuan!
Wahana yang satu ini menampilkan keindahan air mancur menari yang berpadu dengan sinar lampu warna-warni, laser, serta musik dengan latar Kapal Jenju. Kamu bisa menyaksikan Baru Klinthing Show, pertunjukan yang mengadaptasi cerita rakyat mengenai Baru Klinthing. Pertunjukan ini berhasil meraih penghargaan dari LEPRID (Lembaga Prestasi Indonesia Dunia) sebagai pertunjukan spektakuler di Indonesia yang mengangkat legenda rakyat dengan menggunakan teknologi multimedia dan water fountain lho!
Jelajahi Zona Belantara dengan naik wahana Kumbang Layang. Wahana ini beripa aor bike dengan tinggi 4 meter yang bisa dikendarai memutar 360 derajat. Setiap air bike dilengkap dengan musik sehingga perjalanan melintas wahana sekitar 500 meter akan terasa menyenangkan dilengkapi dengan pemanandangan gunung di Jawa Tengah yang menjulang.
Area edukasi ini akan mengajakmu sekeluarga untuk mengenal beberapa tanaman buah. Mulai dari mangga, srikaya, durian, nangga, hambu biji, belimbing, manggis, sawo, hingga heruk bali. Ada juga tanaman bunga, lumbung padi, dan replika kandang kerbau.
Ingin mengenalkan ragam satwa ke si kecil? Mulailah dengan berkunjung ke Angon Ingon. Atraksi wisata ini akan megajakmu dan si kecil mengenal beragam macam burung, unggas, kura-kura, kelinci, dan hewan lainnya, Ada ragam jenis burung yang bisa ditemui secara langsung, seperti burung belibis, jalak bali, burung macaw, hingga merak biru.
Di Zona Belantara, kamu juga berkeliling dengan naik kereta Safari Bocah. kereta ini akan mengajakmu bersafari di antara taman bunga dan rumah jamur selama 5 menit. Ada 8 kereta yang dapat diisi oleh 4 orang anak dan 4 orang dewasa. Cocok untuk liburan seru sekeluarga!
Kamu ngaku pemberani? Jangan lewatkan wahana yang satu ini. Adu Nyali merupakan wahana rumah berhantu dengan banyak kejutan seru. Kamu akan diajak menelusuri kisah bagaimana rumah peri diambil alih oleh Buto Ijo, yang kemudian bekerja sama dengan Peri Jahat untuk menangkap para Peri Baik dan menguasai istana peri di Saloka. Rasakan sendiri keseruannya!
Wahana permainan mobil-mobilan khusus anak-anak. Selain mengendarai mobil-mobilan, si kecil bisa mengumpulkan skor sebanyak-banyaknya berhadiah SIM dari Saloka Theme Park Semarang.
Rasakan keseruan naik sepeda gantung berwarna-warni dengan bentuk kupu-kupu yang cantik. Si keil bisa berputar dan melayang di wahana ini maksimal 4 meter. Coba ajak si kecil untuk mengayuh pedal agar bisa melayang lebih tinggi.
Ajak si kecil merasakan suasana kutub melalui wahana Pinguin. Wahana permainankano berbentuk penguin ini akan berjalan di atas permukaan air dan melewati gundukan salju. Wahana ini bisa dimainkan oleh orang dewasa juga sehingga kamu bisa mendampingi si kecil seru-seruan menjelajahi kutub.
Bagaimana rasanya berputar di cangkir raksasa? Coba sendiri sensasinya di wahana Teka-Teko. Permainan berbentuk teko dan cangkir raksasa ini bisa dimainkan oleh anak-anak dan dewasa. Sambil berputar, kamu bisa bersantai sambil menikmati semilir angin yang menyegarkan.
Liburan bersama si kecil yang baru berusia 1-2 tahun? Ajak saja mereka ke wahana Polah Bocah. Ada permainan mandi bola, cangkir berputar, perosotan, trampolin, hingga mobil-mobilan. Namun pastikan kamu mengawasai si kecil saat bermain ya!
Wahana komidi putar ini berbentuk kuda laut dan mobil yang bisa dinaiki oleh anak-anak berusia maksimal 10 tahun selama 2 menit. Makin seru lagi jika kamu dan si kecil naik wahan ini menjelang malam karena komidi putar akan dihiasi kelap-kelip lampu cantik.
Wahana ini akan membuat liburan si kecil tak terlupakan! Wahana yang akan mengajakmu basah-basahan ini mengharuskanmu menyelesaikan misi untuk menembakan semprotan ke sensor di setiap patung hewan laut itu. Jika berhasil mengenai sensor tersebut, maka kamu akan mendapatkan kejutan berupa semprotan air. Bersiap-siaplah untuk basah-basahan!
Penyuka wahana ekstrem tak boleh melewatkan Lika-Liku. Wahana roller coaster ini akan membawamu meluncur dari ketingguan 12 meter di jalur berliku-liku hanya dalam waktu 2 menit!
Rasakan sensasi jatuh dari ketinggian kemudian ditarik ke atas lagi dengan kecepatan tinggi di wahana Paku Bumi. Selama 2 menit, kamu akan merasakan sensasi ekstrem nan menegangkan sekaligus menikmati pemandangan indah Saloka Theme Park dari ketinggian maksimal 38 meter. Siap-siap berteriak!
Wahana ekstrem yang satu ini sangat unil. Berbentuk lingkaran, kamu akan diajak melaju maju-mundur dan berputar perlahan-lahan di atas rel setengah lingkaran. Siap-siap yak arena semakin lama lajunya akan semakin tinggi hingga mendekati kemiringan 90 derajat. Super seru!
Setelah puas mencoba ragam wahana menegangkan. Bersantailah sejenak dengan naik Obat-Abit. Wahana ini memberikanmu sensasi duduk berayun dan melayang secara perlahan.
Saloka Theme Park Semarang buka setiap hari dengan jam operasional 14.00-17.00 setiap Senin-Jumat dan 14.00-19.00 setiap Sabtu, Minggu, dan hari libur. Untuk merasakan keseruan liburan di wisata Semarang ini, kamu cukup merogoh kocek mulai dari Rp120.000. Pesan tiketnya via Traveloka karena praktis, kamu tak perlu antre atau kehabisan tiket ketika ingin liburan di Saloka Theme Park.
Saloka Theme Park
Tuntang, Semarang
Mulai dari Rp120.000
Saloka Theme Park berlokasi di Jl. Fatmawati No.154, Gumuksari, Lopait, Tuntang, Semarang. Tepatnya di jalur lintas Provinsi Semarang-Salatiga. Tempat wisata di Semarang ini berjarak sekitar 60 km dari kota Solo dan berjarak 40 km dari kota Semarang. Sehingga bisa dijangkau dengan dua jalur alternatif melalui Semarang dan Solo.
Jika berangkat dari Solo, ambil rute jalan Solo-Semarang dan berhenti setelah Salatiga dan sebelum Bawen. Atau melalui lewat jalan tol dan keluar di exit Tol Salatiga dan melanjutkan perjalanan menuju jurusan Semarang sampai Kabupaten Semarang dekat Rawa Pening.
Jika berangkat dari Semarang, ambil rute perjalanan dari Jalan tol Jurusan Jogja, Solo, Bawen dan keluar dari pintu Tol Bawen. Setelah keluar, belok kiri hingga menuju jalan Jalan Solo-Semarang.
Seru bukan wahana yang dihadirkan oleh wisata Semarang ini? Ajak orang tersayang untuk seru-seruan bareng di Saloka Theme Park Semarang. Jika liburan ke Semarang, kamu juga bisa mampir ke Safari Beach Jateng yang bisa ditempuh dalam waktu perjalana sekitar 90 menit dari Kota Semarang.
Sudah siap jelajahi Semarang? Booking tiket Saloka Theme Park Semarang di Traveloka agar liburan nyaman dan lancar!