Bangkok, ibu kota Thailand, adalah kota metropolis yang ramai dan penuh warna, yang memadukan tradisi kuno dengan modernitas. Kota ini menawarkan beragam atraksi, mulai dari kuil-kuil megah yang berkilauan hingga pasar-pasar yang ramai, jalan-jalan yang penuh dengan kehidupan, dan kehidupan malam yang semarak.
Salah satu daya tarik utama Bangkok adalah kekayaan budayanya. Kuil-kuil Buddha seperti Wat Phra Kaew, Wat Arun, dan Wat Pho adalah contoh indah dari arsitektur dan seni tradisional Thailand. Di sisi lain, Bangkok juga merupakan rumah bagi gedung pencakar langit modern, pusat perbelanjaan mewah, dan restoran trendi.
Jika kamu seorang pecinta kuliner, tentunya akan dimanjakan dengan beragam pilihan makanan jalanan yang lezat dan murah, serta restoran yang menyajikan hidangan Thailand autentik dan masakan internasional. Jangan lupa untuk mencoba pad thai, tom yum goong, dan mango sticky rice!
Bangkok memang tak pernah ada habisnya menawarkan sesuatu yang menarik untuk wisatawan. Jika kamu ingin berkunjung ke Bangkok, kamu perlu tahu jika ada dua bandara internasional di Bangkok. Lalu, kamu harus menuju bandara yang mana, nih? Simak selengkapnya berikut ini.
Bangkok memiliki dua bandara internasional utama, yaitu Bandara Suvarnabhumi (BKK) dan Bandara Don Mueang (DMK). Meskipun keduanya melayani penerbangan internasional dan domestik, terdapat beberapa perbedaan penting di antara keduanya, berikut selengkapnya.
Dari segi lokasi, tentunya kedua bandara ini berlokasi di tempat yang berbeda. Namun, meskipun demikian, keduanya berlokasi tidak terlalu jauh dari pusat kota Bangkok.
Suvarnabhumi (BKK)terletak sekitar 30 km sebelah timur pusat kota Bangkok. Sedangkan Don Mueang (DMK) terletak sekitar 25 km sebelah utara pusat kota Bangkok.
Ukuran dari kedua bandara ini juga tentunya berbeda. Selain ukuran, fasilitas di bandaranya juga terdapar perbedaan. Di Suvarnabhumi (BKK), kamu akan melihat suasana bandara yang lebih modern dan juga lebih besar. Fasilitasnya pun lebih lengkap, seperti adanya restoran, toko, loungem hingga hotel transit.
Sedangkan bandara Don Mueang (DMK), memiliki ukuran bandara yang lebih kecil dengan suasana yang lebih tua. Untuk fasilitasnya sendiri, kamu hanya akan menemukan fasilitas dasar yang cukup memadai untuk para penumpang.
Perbedaan kedua bandara ini juga bisa dilihat dari jenis maskapainya, di Suvarnabhumi (BKK), kamu akan menemukan sebagian besar maskapai penerbangan internasional (full-service) yang beroperasi di bandara ini. Sedangkan di bandara Don Mueang (DMK), lebih banyak maskapai penerbangan bertarif rendah (low-cost carrier) dan beberapa maskapai domestik yang beroperasi di sini.
Dari segi transportasi ke pusat kota Bangkok, tentunya terdapat perbedaan dari masing-masing bandara. Suvarnabhumi (BKK) memiliki akses transportasi yang lebih baik ke pusat kota, termasuk Airport Rail Link (kereta bandara), taksi, dan bus. Bisa dibilang kamu dapat mengakses berbagai jenis transportasi untuk bisa berangkat ke Bangkok.
Jika dari Don Mueang (DMK), kamu hanya dapat mengakses taksi, bus umum, dan kereta komuter. Tentunya kereta komuter tidak secepat dan semudah Airport Rail Link, ya.
Saat kamu berkunjung ke dua bandara ini, tentunya kamu akan merasakan suasana yang berbeda. Suvarnabhumi (BKK) memiliki suasana yang lebih modern dan luas, tetapi juga cenderung lebih ramai. Sedangkan Don Mueang (DMK) memiliki suasana lebih sederhana dan tradisional, dengan kepadatan penumpang yang lebih rendah.
Kedua bandara ini juga bisa dibilang memiliki target penumpang yang berbeda. Suvarnabhumi (BKK), lebih ditujukan untuk penumpang yang mencari kenyamanan dan fasilitas lengkap. Sedangkan Don Mueang (DMK) lebih cocok untuk penumpang dengan anggaran terbatas yang mencari penerbangan murah.
Baik Bandara Suvarnabhumi (BKK) maupun Bandara Don Mueang (DMK) di Bangkok menawarkan berbagai pilihan transportasi untuk menuju pusat kota. Berikut pilihan transportasi yang bisa kamu gunakan.
Dari Bandara Suvarnabhumi (BKK):
1. Airport Rail Link (ARL)
2. Taksi
Kamu juga bisa menggunakan taksi yang tersedia di area kedatangan. Pastikan taksi menggunakan argometer, ya. Perjalanan ke pusat kota memakan waktu sekitar 30-60 menit, tergantung kondisi lalu lintas.
3. Bus Umum
Menggunakan bus umum tentunya lebih murah daripada taksi, tetapi bisa memakan waktu lebih lama dan kurang nyaman. Beberapa rute bus menuju berbagai area di Bangkok.
4. Mobil Sewa
Pilihan transportasi yang satu ini tentunya lebih nyaman jika dibandingkan dengan transportasi umum lainnya. Kamu dapat menyewa mobil yang tersedia di bandara. Tetapi pastikan kamu memiliki SIM internasional, ya.
Dari Bandara Don Mueang (DMK):
1. Taksi
Menggunakan taksi merupakan opsi paling nyaman, tetapi lebih mahal. Dengan menggunakan taksi, perjalanan ke pusat kota akan memakan waktu sekitar 30-60 menit, tergantung pada kondisi lalu lintas saat itu.
2. Bus Umum
Bus umum juga bisa kamu pilih sebagai transportasi yang akan membawa mu ke pusat kota. Terdapat beberapa rute bus yang menghubungkan bandara dengan berbagai area di Bangkok, termasuk Stasiun Mo Chit (BTS Skytrain).
3. Kereta Komuter
Jalur Kereta Komuter SRT Dark Red Line menghubungkan Don Mueang dengan Stasiun Bang Sue Grand Station, yang terhubung dengan MRT. Kira-kira perjalanan akan memakan waktu sekitar 45 menit.
4. Mobil Sewa
Pilihan ini adalah pilihan yang terbaik jika kamu memiliki budget lebih. Sama seperti bandara Suvarnabhumi, penyewaan mobil di Don Mueang tersedia di bandara, tetapi memerlukan SIM internasional.
Berkunjung ke Bangkok tentunya kurang lengkap jika tidak berkunjung ke beberapa tempat wisata di Bangkok berikut ini.
1. Chatuchak Weekend Market
Pasar akhir pekan terbesar di dunia ini menawarkan pengalaman belanja yang unik dengan lebih dari 15.000 kios. Kamu dapat menemukan berbagai macam barang, mulai dari pakaian, aksesoris, makanan, hingga barang antik.
2. Maeklong Railway Market
Pasar ini terkenal karena lokasinya yang unik, yaitu di atas rel kereta api. Setiap kali kereta akan lewat, para pedagang dengan sigap melipat tenda dan dagangan mereka, lalu membukanya kembali setelah kereta lewat.
3. Asiatique The Riverfront
Kompleks perbelanjaan dan hiburan tepi sungai ini menawarkan suasana yang berbeda dengan pasar-pasar tradisional Bangkok. Kamu dapat menikmati berbagai restoran, toko, pertunjukan, dan wahana seperti bianglala raksasa.
4. Lumpini Park (สวนลุมพินี)
Taman kota terbesar di Bangkok ini adalah tempat yang sempurna untuk bersantai, berolahraga, atau sekadar menikmati suasana hijau di tengah kota yang sibuk. Kamu juga dapat menyewa perahu untuk berkeliling danau di tengah taman.
5. Museum Siam (พิพิธภัณฑ์สยาม)
Museum ini menawarkan pengalaman interaktif yang menarik untuk mempelajari sejarah dan budaya Thailand. Dengan pameran yang modern dan informatif, Museum Siam cocok untuk dikunjungi oleh segala usia.
Itulah beberapa informasi menarik mengenai bandara Bangkok dan tempat wisata di ibu kota Thailand ini. Kamu yang berencana untuk berkunjung ke sini, jangan lupa untuk beli tiket pesawat melalui Traveloka, ya. Selain itu, kamu juga bisa mencari tiket berbagai atraksi wisata di Bangkok di Traveloka Xperience. Yuk, pesan tiketnya sekarang!
Kamu juga bisa dapet cuan tambahan dengan join Traveloka Affiliate dan share link tiket wisata Bangkok ke keluarga atau teman kamu! Kamu akan mendapatkan komisi up to 3% per transaksi yang berhasil terjual dalam bentuk Traveloka Points! Seneng-seneng bareng keluarga tapi bisa dapet cuan juga. Yuk, daftar Traveloka Affiliate sekarang juga!