5 Rekomendasi Film Thriller Terbaru Beserta Sinopsisnya, Seru dan Menegangkan!

Anna Cendana
09 Jun 2022 - 5 min read

Walaupun sempat diterpa pandemi covid-19 selama dua tahun, produksi film layar lebar masih tetap berjalan sebagian. Genre film yang paling banyak ditunggu-tunggu salah satunya adalah genre thriller. Kalau kamu sudah nonton film thriller apa aja, nih?

Berikut rekomendasi film thriller terbaru yang sudah bisa kamu tonton dari rumah. Yuk, ajak teman-teman dan kerabat, untuk menonton bersama!

Film-film ini dirilis pada tahun 2021 hingga 2022 awal, lho. Film thriller ini dijamin bakalan bikin kamu merasakan ketegangan dan memacu adrenalin. Ini dia rekomendasi film thriller terbaru yang patut ditonton:

1. Don’t breathe 2

Sumber: IMDb

Apakah kamu sebelumnya pernah menonton film Don’t Breathe yang pertama? Jika sudah, kamu wajib menonton lanjutannya yang ke-2, nih.

Pada film Don’t Breathe ke-2, seorang kakek buta bernama Norman Nordstrom kembali hadir dan siap untuk menyambutmu kembali dalam cerita pembunuhan yang menegangkan.

Masih diperankan oleh Stephen Lang, Don’t Breathe 2 mengisahkan tentang kelanjutan hidup dari Norman Nordstrom. Diceritakan bahwa Norman Nordstrom tinggal bersama anak perempuan kecil yang ia rawat dengan penuh kasih sayang.

Norman Nordstrom tidak mengijinkan anaknya tersebut untuk keluar dari rumah. Hal tersebut dilakukan karena ia tidak ingin kehilangan anaknya. Namun, saat ia akhirnya mengijinkan anak tersebut untuk keluar dari rumah dan berjalan-jalan, nasib buruk kemudian mengintai kehidupan mereka.

Di sinilah cerita menegangkan khas Don’t Breathe di mulai. Nyawa dari sang anak dipertaruhkan, sehingga membuat Norman Nordstrom kembali melakukan aksi kejam demi menyelamatkannya.

Nah, dari sinopsis tersebut, sudah terbayang betapa menegangkannya aksi keji Norman Nordstrom dalam menyelamatkan anak tersebut, ya! Tidak hanya itu, film ini juga menyajikan plot twist yang membuat kamu terkejut.

Film yang dirilis pada bulan Oktober 2021 lalu ini sudah bisa kamu tonton di layanan streaming, lho.

2. Kate

Sumber: IMDb

Jika kamu pernah menonton film Birds of Prey, kamu akan melihat aksi memukau dari Mary Elizabeth Winstead. Dalam film tersebut, ia memerankan karakter Huntress. Dari aksi itulah namanya semakin dikenal banyak oleh masyarakat luas.

Pada September 2021 lalu, wanita kelahiran Amerika ini kembali menyapa para penggemarnya melalui film action thriller berjudul Kate. Dalam film ini, ia berperan sebagai pemeran utama bernama Kate.

Film ini menceritakan tentang Kate yang merupakan seorang pembunuh bayaran kelas kakap. Saat itu Kate ditugaskan untuk membunuh salah satu personel Yakuza di Tokyo, Jepang.

Saat menjalankan misi tersebut, tanpa disadari Kate telah diracuni dengan polonium berdosis tinggi. Akibatnya, Kate hanya bisa bertahan hidup selama 24 jam.

Dengan sisa waktu 24 jam tersebut, Kate akhirnya berusaha untuk mencari siapa dalang di balik rencana pembunuhan terhadap dirinya. Kate menyadari bahwa kelompok Yakuza lah yang meracuninya. Sehingga, ia memutuskan untuk membalaskan dendamnya.

Di dalam pencariannya itu, Kate bertemu dengan seorang gadis remaja yang ternyata adalah putri dari salah satu korban di masa lalunya. Gadis tersebut memaksa untuk ikut bersama Kate dalam misi tersebut. Di tengah kondisinya semakin melemah, akhirnya Kate menerima gadis tersebut.

Nah, menurut kamu, apakah Kate mampu membalaskan dendamnya?

Kamu bisa memastikannya sendiri dengan menonton film ini, ya! Tenang saja, film ini sudah bisa kamu tonton di layanan streaming.

3. The Batman

Sumber: IMDb

Siapa yang tidak tahu film DC legendaris yang satu ini? The Batman kembali hadir pada awal tahun 2022. Film ini tepatnya rilis pada bulan Maret 2022 lalu.

Kali ini, sutradara Matt Reeves sukses menunjukkan hasil karyanya yang banyak diminati oleh para penonton. Tak hanya itu, Robert Pattinson juga berperan penting dalam perannya sebagai karakter utama The Batman.

Robert Pattinson banyak dipuji atas kemampuan aktingnya sebagai Batman, lho. Akting yang disajikan oleh Robert Pattinson ini memang tidak bisa diragukan lagi, ya!

Masih berkutat pada kota Gotham, Batman diceritakan sebagai pemburu para penjahat yang berusaha untuk merusak kota tempat ia tinggal tersebut. Batman kembali bekerja sama dengan orang yang paling ia percayai, yaitu Alfred Pennyworth dan Lt. James Gordon.

Dalam aksi-aksi heroiknya, Batman dipercaya oleh para warga untuk menuntaskan kejahatan yang ada di kota Gotham. Tentu saja kepercayaan itu diraih dari kemampuannya melibas para penjahat hingga pejabat korup yang ada di kota tersebut.

Suatu hari, tepat pada saat malam Halloween, walikota Gotham, Don Mitchell Jr ditemukan tidak bernyawa. Walikota tersebut dikatakan meninggal akibat perbuatan pembunuh berantai yang menyebut diri sebagai The Riddler.

Saat berada di TKP, Batman menemukan pesan yang khusus ditujukan untuk dirinya. Melihat hal tersebut, Batman bersama kedua orang kepercayaannya mencari arti sebenarnya dari pesan yang ditinggalkan untuknya tersebut.

Saat penyelidikan berjalan, ternyata The Riddler kembali merenggut korban. Kali ini, Komisaris Polisi Pete Savage, menjadi sasarannya. Dalam kasus ini, Batman kembali mendapatkan pesan khusus.

Batman dan kedua sekutunya tersebut akhirnya saling berkejaran dengan pembunuh berantai, The Riddler. Dalam proses pengejaran tersebut, korban pun semakin bertambah.

Saat memecahkan misi pesan khusus yang disampaikan oleh The Riddler untuknya, Batman juga harus menemukan rahasia besar yang tersimpan di balik masa lalu keluarganya dan kota Gotham.

Film berdurasi 2 jam 56 menit ini tentu saja akan membuat kamu semakin penasaran dan juga tegang saat harus mencari si pembunuh berantai ini. Kira-kira bagaimana ya, akhir dari film ini?

4. Last Night in Soho

Sumber: IMDb

Film bergenre thriller psikologis ini hadir menghiasi layar lebar pada bulan November 2021 lalu. Film ini menjadi salah satu film yang dinantikan karena banyak menggaet bintang ternama seperti Anya Taylor Joy, dan Thomasin McKenzie.

Film ini menceritakan kehidupan seorang remaja yang bernama Ellie Turner (Thomasin McKenzie). Ia memiliki impian untuk menjadi seorang desainer. Untuk mengejar impiannya tersebut, Ellie kemudian masuk ke sekolah fashion yang berada di London.

Ellie yang saat itu berhasil masuk ke sekolah fashion tersebut akhirnya tinggal di sebuah asrama. Namun, kehadiran teman sekamarnya bernama Joscata (Synnove Karlsen) membuatnya merasa tidak nyaman.

Ketidaknyamanan tersebut membuat Ellie harus pindah dan menyewa sebuah kamar milik perempuan tua bernama Collins (Diana Rigg). Usai kepindahannya tersebut, Ellie mulai mengalami kejadian aneh. Saat terbangun dari tidurnya, Ellie malah terbangun dengan suasana London pada era 60-an.

Saat itu kemudian Ellie bertemu dengan Sandie (Anya Taylor Joy). Dari situ, Sandie terus mengikutinya kemanapun ia pergi. Hingga, pada akhirnya Ellie melihat Sandie berlumuran darah.

Menurut kamu, apakah Ellie berhasil menyelamatkan Sandie?

5. The Guilty

Sumber: IMDb

Film thriller crime satu ini merupakan remake dari film Denmark yang memiliki judul yang serupa. Film yang dirilis pada bulan Oktober 2021 ini, bisa masuk dalam list film thriller kamu, nih.

Film ini menggaet Jake Gyllenhaal yang tidak perlu diragukan lagi kemampuan beraktingnya. Jake bahkan mendapat review positif dari berbagai kritikus saat perilisan film ini di Film Festival Internasional Toronto pada September 2021.

Film ini bercerita tentang kehidupan Joe Baylor yang diperankan oleh Jake Gyllenhaal, sebagai seorang polisi dari Departemen Kepolisian Los Angeles. Joe di sini baru saja dipindah tugaskan ke bagian operator telepon darurat 911 akibat terlibat dengan satu kasus.

Saat sedang menunggu keputusan pengadilan atas masalah yang dibuat sebelumnya, Joe mendapatkan telepon dari seorang wanita yang bernama Emily Lighton (Riley Keough). Wanita ini mengaku sedang diculik oleh seseorang.

Saat sedang berusaha menerima informasi dari wanita tersebut, sambungan telepon tersebut sudah ditutup. Namun, Joe sudah berhasil mendapatkan ciri-ciri dari mobil yang menculik wanita tersebut.

Joe akhirnya meminta bantuan petugas patroli jalan tol California untuk melacak keberadaan mobil tersebut. Sayangnya, mobil tersebut tidak dapat dilacak tanpa adanya plat nomor. Joe akhirnya berusaha untuk menyelamatkan wanita tersebut dari penculikan yang dialaminya. Bagaimana? Seru, kan?

Itu dia 5 rekomendasi film thriller yang bisa memuaskan hasrat menonton film-film yang super menegangkan. Lebih seru lagi kalau kamu menonton film ini bersama teman-teman atau kerabat.

Nah, karena situasi pandemi yang sudah mulai terkendali, mulai banyak nih, film-film thriller yang akan muncul di bioskop. Kamu bisa pesan tiket bioskop lewat Traveloka, lho. Jadi, kamu tidak perlu ngantri panjang di bioskop lagi!

Yuk, pesan tiket bioskop mu di Traveloka dari sekarang!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan