Wisata Bali adalah destinasi liburan yang tepat jika kamu ingin mendapatkan banyak pengalaman seru. Pasalnya, Bali memiliki ragam tempat wisata yang menarik. Mulai dari pantai, persawahan, air terjun, danau, museum, hingga wisata kulinernya yang tak boleh dilewatkan.
Namun seringkali rencana liburan ke Bali pupus di tengah jalan akibat budget. Padahal ada banyak wisata Bali murah meriah yang bisa kamu datangi. Yuk, simak deretan wisata Bali dengan harga tiket di bawah Rp50 ribu!
Selain pantainya yang Indah di kawasan Sanur, Canggu, hingga Uluwatu, cobalah jelajahi keindahan Bedugul. Kawasan wisata yang berlokasi di Kabupaten Tabanan ini tak kalah indah. Apalagi ada tempat wisata Wanagiri Camp Bali dengan harga tiket masuk mulai dari Rp15 ribu saja!
Tempat wisata di Bali ini menghadirkan area bersantai hingga camping di ketinggian dengan pemandangan pepohonan serba hijau yang indah. Kamu bisa bersantai di spot foto jaring, main ayunan langit, hingga duduk santai menikmati minuman panas dari atas ketinggian bersama orang tersayang.
Wanagiri Camp Bali
Lihat Harga
Bagi yang suka mengunjungi museum sekaligus melihat mobil antik, tandanya kamu wajib ke Kebon Vintage Cars Bali. Museum mobil antik pertama di Bali ini menghadirkan koleksi Chevrolet, Cadillac, Dodge, Pontiac, Morgan, Mercury, Plymouth, Hudson, Fiat dan masih banyak lagi. Wisata Bali yang berlokasi di Denpasar Timur ini adalah milik Jos Dharmawan, kolektor mobil-mobil klasik yang memulai hobinya sejak tahun 1996.
Bermodal tiket masuk sebesar Rp25 ribu, kamu bisa melihat mobil antik penuh kisah sejarah yang dipamerkan di sini antara lain mobil Playmouth yang pernah digunakan oleh Ibu Negara Pertama Indonesia, yaitu Ibu Fatmawati serta bus Chevrolet tahun 1948 yang menjadi transportasi publik di era tahun 68 sampai tahun 74 di Bali. Setelah puas melihat koleksi mobil antik, bersantailah sambil mencicipi kuliner nikmat di Kebon Vintage Cars Cafe & Resto.
Kebon Vintage Cars Bali
Lihat Harga
Wisata Bali yang juga dikenal dengan nama Taman Kupu-Kupu Bali ini merupakan fasilitas konservasi kupu-kupu dan serangga terbesar di Asia Tenggara. Ada lebih dari 900 kupu-kupu dari berbagai spesies serta beragam jenis serangga yang tinggal di sini. Menariknya, kamu bisa belajar lebih dalam tentang siklus kehidupan kupu-kupu hingga berjalan-jalan dan melepas lelah di taman tropis yang rimbun
Keunikan wisata Bali ini adalah koleksi kupu-kupu dan serangga seperti kupu-kupu barong, salah satu spesies Lepidoptera terbesar dengan lebar sayap lebih dari 25 cm. Ada juga pameran metamorphosis yang menamplkan 4 tahap dalam siklus kehidupan kupu-kupu, dari telur, ulat, kepompong, hingga kupu-kupu.
Selain kupu-kupu, kamu bisa menemukan aneka serangga, seperti belalang daun, kumbang macan, kalajengking, hingga tarantula. Modal membayar tiket masuk sebesar Rp40 ribu, kamu bisa mendapatkan pengalaman yang seru di Bali Butterfly Park Tabanan. Cocok untuk destinasi wisata edukasi bersama anak dan keluarga!
Bali Butterfly Park Tabanan
Lihat Harga
Mau lihat satwa dan tanaman langka di Bali? Kunjungi saja Tasta Wildlife Park. Dengan membayar tiket seharga Rp50 ribu, kamu bisa menjelajahi seluruh wahana taman dan memegang satwa. Taman margasatwa yang terletak di Tabanan ini akan mengajakmu belajar mengenai perawatan hewan untuk menjaga kelestariannya hingga mengembangkan dan merawat berbagai jenis tanaman buah dan non buah.
Adapun aneka satwa yang bisa ditemui di wisata Bali ini antara lain rusa tutul, gajah, buaya muara, merak biru, jalak Bali, landak, lutung, binturong, beruang madu, elang, pelikan, dan masih banyak lagi. Tak hanya melihat aneka satwa, kamu pun bisa memberi makan burung hingga melihat aktivitas gajah di sungai. Makin seru ada wahana yang bisa ducoba seperti arena outbond dan flying fox. Lengkap bukan?
Tasta Wildlife Park
Lihat Harga
Melihat pemandangan alam Bedugul, belajar membuat produk kecantikan Herborist, hingga mencicipi sajian kuliner khas nikmat bisa kamu dapatkan di Secret Garden Village. Tempat wisata di Bali ini menawarkan pengalaman eduvacation, yakni perpaduan edukasi dan liburan yang seru.
Segala sudut wisata Bali ini akan memberikan pengalaman liburan tak terlupakan. Secret Garden Village yang kerap dijadikan wedding venue ini memiliki pemandangan persawahan Desa Luwus, taman dan kolam ikan yang indah, serta dilengkapi dengan arsitektur yang instagramable. Ada juag spot foto seperti sarang burung dan ayunan yang langsung menghadap sawah.
Secret Garden Village
Lihat Harga
Terbukti kan kamu bisa menikmati wisata Bali dengan mengeluarkan uang tak lebih dari Rp50 ribu? Rencanakan liburan sekarang juga bersama orang tersayang! Agar liburan berjalan nyaman dan lancar, kamu bisa membeli tiket secara online di Traveloka. Sehingga tak perlu membuang waktu dan tenaga untuk antre serta tak takut kehabisan tiket saat masa liburan.
Selamat menjelajahi wisata Bali murah meriah!