Tahukah kamu bahwa ada banyak wisata Bali utara yang menyimpan keindahan dan patut dikunjungi? Jika biasanya orang berlibur ke Bali memasukkan Kuta, Canggu, Ubud, Kintamani, hingga Uluwatu, kamu bisa mengeksplorasi keindahan Bali utara jika ingin berkunjung ke wisata anti-mainstream. Ada wisata Bali utara apa saja yang bisa disambangi?
Berikut Traveloka telah rangkum rekomendasi wisata Bali utara yang tak kalah indah dengan Bali selatan.
Tak hanya Ubud yang memiliki spot foto unik seperti ayunan langit dan sangkar burung, Bali utara pun menawarkan wisata serupa. Cobalah berkunjung ke Puncak Wanagiri atau juga dikenal dengan nama Wanagiri Hidden Hill di Buleleng. Bisa ditempuh sekitar dua jam perjalanan dari Denpasar, wisata Bali Utara ini menghadirkan berbagai spot foto unik seperti perahu Titanic, sangkar burung, hingga ayunan langit dari ketinggian dengan panorama Danau Buyan. Jangan lewatkan juga keindahan Pura Ulun Danu Buyan atau Air Terjun Cinta yang lokasinya berdekatan dengan Puncak Wanagiri.
Alamat: | Jl. Raya Wanagiri, Pancasari, Kec. Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali 81161 |
Jam buka: | Setiap hari pukul 06.30-19.00 |
Harga tiket: | Mulai dari Rp50.000 (tiket tambahan dikenakan untuk beberapa spot foto) |
|
|
Foto: handaragolfresort.com
Inilah tempat wisata di Bali utara yang kini banyak diburu pecinta selfie. Bali Handara Gate merupakan gerbang raksasa dengan ukiran khas Bali yang berada di Handara Golf and Resort. Alasan kenapa gerbang ini terkenal adalah jika kamu berfoto di depannya, terdapat pemandangan perbukitan hijau yang asri. Untuk masuk ke area ini kamu harus membayar tiket mulai dari Rp 20.000.
Alamat: | Jl. Raya Singaraja-Denpasar, Pancasari, Kec. Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali 81161 |
Jam buka: | Setiap hari pukul 06.00-19.00 |
Harga tiket: | Mulai dari Rp20.000 (wisatawan lokal) & Rp30.000 (turis mancanegara) |
|
|
Tempat wisata di Bali utara dikenal dengan wisata alamnya yang indah, seperti deretan air terjun cantik. Salah satu air terjun Bali utara yang wajib dikunjungi adalah Air Terjun Banyu Wana Amertha di Buleleng. Daya tarik air terjun Bali ini adalah aliran airnya yang bertumpuk-tumpuk. Tak perlu khawatir soal trekking karena lokasi air terjun ini bisa dicapai dengan berjalan kaki sekitar 500 meter saja dari tempat parkir.
Alamat: | Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali |
Jam buka: | Setiap hari pukul 08.00-17.00 |
Harga tiket: | Mulai dari Rp10.000 (wisatawan lokal) & Rp20.000 (turis mancanegara) |
|
|
Air terjun di Bali utara lainnya yang bisa disambangi adalah Air Terjun Sekumpul. Sesuai namanya, Air Terjun Sekumpul menghadirkan sekumpulan air terjun dalam satu lokasi, yakni ada total tujuh air terjun. Soal lokasinya, kamu harus berjalan sekitar 300 meter melewati hutan dari pintu loket. Namun tenang saja, tersedia tangga yang akan memudahkan trekking menuju Air Terjun Sekumpul.
Alamat: | Desa Sekumpul, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Bali |
Jam buka: | Setiap hari pukul 08.00-17.00 |
Harga tiket: | Mulai dari Rp10.000 (wisatawan lokal) & Rp20.000 (turis mancanegara) |
|
|
Tak bisa dipungkiri, air terjun di Bali utara menawarkan beberapa air terjun dalam satu lokasi sekaligus. Pemandangan tersebut juga bisa ditemui di Air Terjun Aling-Aling. Terdapat dua air terjun sekaligus yang bisa dinikmati dengan pemandangan tebing tinggi dan pepohonan hijau. Kamu bisa bermain air sekaligus berenang di Air Terjun Aling-Aling. Jika berencana berkunjung ke sini, kamu disarankan membawa bekal karena belum banyak warung yang bisa ditemui di kawasan ini.
Alamat: | Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali |
Jam buka: | Setiap hari pukul 07.00-17.00 |
Harga tiket: | Mulai dari Rp125.000 (wisatawan lokal) & Rp250.000 (turis mancanegara) |
|
|
Tak lengkap jika liburan ke utara Bali, tetapi tidak mengunjungi Pura Ulun Danu Bratan. Sebagai informasi Pura Ulun Danu Bratan adalah tempat pemujaan umat Hindu sekaligus tempat wisata karena lokasi pura ini dikelilingi danau dan perbukitan sehingga menjadi daya tarik wisata tersendiri. Kamu bisa berkeliling lima kompleks pura dan mengagumi keindahan stupa Buddha. Selain itu, tersedia fasilitas lain yang bisa membuat pengalaman liburan lebih seru seperti wahana bebek air, perahu sampan, hingga speedboat.
Alamat: | Danau Beratan, Candikuning, Kec. Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali 82191 |
Jam buka: | Mulai dari Rp 30.000 (dewasa) & Rp 20.000 (anak-anak) |
Harga tiket: | Senin-Jumat & Minggu pukul 07.00-19.00 dan Sabtu pukul 05.00-19.00 |
|
|
Buat kamu yang bosan dengan wisata pantai, cobalah jelajahi tempat wisata di Bali utara pilihan Traveloka. Dijamin pengalaman liburan di Pulau Dewata makin seru dengan itinerary yang berbeda. Kamu juga bisa menemukan rekomendasi tempat wisata di Bali seperti hidden gem di Traveloka dan booking tiketnya secara praktis. Selamat menjelajahi wisata Bali utara!