Waktu Terbaik ke Vietnam, Perhatikan Musimnya!

Xperience Team
10 Jul 2024 - 7 min read

Vietnam menjadi salah satu tujuan wisata yang populer saat ini. Dikenal dengan keindahan alamnya hingga berbagai tempat wisata yang menarik, tak heran jika banyak orang ingin mengunjungi negara ini.

Namun, pastikan kamu tahu terlebih dahulu kapan waktu terbaik ke Vietnam mengingat negara ini memiliki empat musim. Vietnam memiliki iklim tropis dengan variasi cuaca yang signifikan di berbagai wilayah. Negara ini secara umum memiliki empat musim, yakni musim semi, musim panas, musim gugur, dan musim dingin.

Musim Semi

Musim semi di Vietnam berlangsung dari bulan Maret hingga April. Pada musim ini, suhu mulai menghangat setelah musim dingin, dengan suhu rata-rata berkisar antara 20-25 derajat Celsius. Di bagian utara, seperti Hanoi, bunga-bunga mulai bermekaran, memberikan pemandangan yang indah dan suasana yang segar.

Rekomendasi Tempat Wisata di Vietnam saat Musim Semi

Berikut beberapa tempat wisata menarik yang cocok dikunjungi saat musim semi.

1. Hanoi

Hanoi, ibu kota Vietnam, menawarkan berbagai atraksi menarik sepanjang tahun. Namun, kota ini terasa lebih spesial saat musim semi tiba. Bunga-bunga yang bermekaran di sekitar Danau Hoan Kiem menjadi salah satu daya tariknya.

Kamu bisa jalan-jalan santai di sekitar danau, mengunjungi Kuil Ngoc Son, atau berjalan-jalan di kawasan Kota Tua yang penuh dengan bangunan kolonial Prancis.

2. Sapa

Sapa adalah destinasi ideal untuk pecinta alam. Pada musim semi, sawah terasering yang terkenal di Sapa mulai menghijau dan memiliki pemandangan yang indah dengan suasana yang tenang. Kamu juga bisa mengunjungi desa-desa seperti Hmong dan Red Dao, melihat Air Terjun Love dan Silver, serta mendaki Gunung Fansipan.

3. Hue

Hue adalah kota bersejarah yang dikenal dengan situs-situs warisannya yang mencerminkan kejayaan dinasti Nguyen. Kamu bisa mengunjungi Benteng Hue, sebuah kompleks istana dan kuil yang besar yang juga merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO.

Kamu juga bisa menikmati perjalanan menggunakan perahu di Sungai Perfume yang indah. Selain itu, Kamu juga bisa mengunjungi makam-makam kaisar seperti Makam Tu Duc dan Makam Khai Dinh, yang menampilkan arsitektur menarik dan penuh sejarah.

Musim Panas

Musim panas berlangsung dari Mei hingga Agustus dan dikenal sebagai musim terpanas di Vietnam. Suhu di seluruh negeri dapat mencapai hingga 40 derajat Celsius. Musim ini juga merupakan musim hujan, terutama di wilayah selatan dan tengah Vietnam seperti Ho Chi Minh City dan Da Nang, dengan hujan lebat dan sering terjadi badai.

Rekomendasi Tempat wisata di Vietnam saat Musim Panas

NIkmati wisata musim panas dengan mengunjungi sejumlah tempat wisata menarik berikut ini.

1. Da Nang

Da Nang adalah kota yang menawarkan kombinasi sempurna antara pemandangan alam dan wisata modern. Salah satu tempat populer yang bisa Kamu kunjungi adalah Pantai My Khe. Dengan pasir putihnya yang lembut dan air laut yang jernih, pantai ini adalah tempat yang ideal untuk bersantai, berenang, atau melakukan olahraga air.

Selain itu, Kamu bisa mengunjungi Marble Mountains, kumpulan lima bukit marmer dan batu kapur yang memiliki gua, terowongan, dan pagoda kuno. Di malam hari, Kamu juga bisa nikmati keindahan Jembatan Naga yang menarik perhatian banyak wisatawan.

2. Nha Trang

Nha Trang adalah surga bagi penggemar pantai dan aktivitas bawah laut. Pantai-pantainya yang indah, seperti Pantai Tran Phu menjadi salah satu yang paling populer. Selain pantai, Kamu juga bisa kunjungi Vinpearl Land, sebuah taman hiburan besar di Pulau Hon Tre.

Serunya lagi, Kamu juga bisa mengakses taman hiburan tersebut dengan menggunakan kereta gantung, lho.

3. Phu Quoc

Phu Quoc adalah pulau terbesar di Vietnam yang dikenal dengan pantai-pantainya yang indah dan air laut yang jernih. Pantai Bai Sao adalah salah satu yang paling populer dengan pasir putih yang lembut dan suasana yang tenang.

Kamu bisa menikmati snorkeling atau scuba diving di Taman Laut An Thoi dikenal dengan keindahan bawah lautnya. Bagi Kamu yang senang kuliner, Kamu bisa kunjungi Pasar Malam Dinh Cau, dimana Kamu bisa mencicipi makanan laut segar dan membeli oleh-oleh lokal untuk dibawa pulang

Musim Gugur

Musim gugur terjadi dari September hingga November. Ini adalah musim yang banyak dinantikan karena cuacanya yang sejuk dan nyaman. Suhu berkisar antara 25-30 derajat Celsius dengan kelembaban yang lebih rendah dibandingkan musim panas. Daerah utara, seperti Hanoi, sangat indah pada musim ini dengan dedaunan yang berubah warna.

Rekomendasi Tempat Wisata di Vietnam saat Musim Gugur

Musim gugur menjadi salah satu waktu terbaik ke Vietnam. Udara yang sejuk dan suasana yang lebih tenang menjadikan waktu liburan terasa lebih seru. Apalagi, Kamu juga bisa kunjungi sejumlah tempat wisata berikut ini.

1. Hanoi

Musim gugur adalah waktu terbaik untuk menjelajahi Hanoi, saat cuaca sejuk dan dedaunan mulai berubah warna. Jelajahi kawasan Kota Tua yang penuh dengan sejarah dan budaya, Kamu juga bisa nikmati makanan khas Vietnam seperti pho dan banh mi yang lezat.

Jangan lewatkan juga untuk mengunjungi Danau Hoan Kiem yang sangat indah saat musim gugur. Kamu juga bisa mampir ke Mausoleum Ho Chi Minh dan Museum Sejarah Vietnam jika sedang berada di Hanoi.

2. Halong Bay

Halong Bay adalah destinasi wisata yang wajib dikunjungi di Vietnam. Musim gugur adalah waktu yang ideal untuk menikmati wisata di teluk ini. Apalagi, cuacanya sangat nyaman dan pemandangannya juga sedang sangat indah.

3. Hoi An

Hoi An adalah kota kuno yang menawarkan kombinasi unik dari sejarah, budaya, dan keindahan alam. Saat musim gugur, lampion-lampion berwarna-warni menghiasi jalanan dan rumah-rumah di area Hoi An. Kamu juga bisa kunjungi pasar malam Hoi An, serta cicipi kuliner lokal seperti cao lau dan banh xeo.

Musim Dingin

Musim dingin berlangsung dari Desember hingga Februari dan terutama dirasakan di bagian utara Vietnam. Suhu dapat turun hingga di bawah 10 derajat Celsius, terutama di pegunungan seperti Sapa. Di wilayah selatan, musim dingin lebih ringan dengan suhu berkisar antara 20-25 derajat Celsius.

Rekomendasi Tempat Wisata di Vietnam saat Musim Dingin

Musim dingin menjadi hal yang selalu menarik, menginat Indonesia tidak mengalami musim tersebut. Selama wisata di Vietnam saat musim dingin, Kamu bisa kunjungi berbagai tempat berikut.

1. Ho Chi Minh City

Ho Chi Minh City, atau Saigon, adalah kota terbesar di Vietnam yang penuh dengan sejarah. Pada musim dingin, memudahkan Kamu untuk mengeksplorasi kota lebih nyaman. Kunjungi Museum Sisa Perang untuk mempelajari sejarah perang Vietnam, Katedral Notre-Dame, serta Gedung Opera Saigon.

Kamu juga bisa kunjungi Ben Thanh Market. Ini merupakan tempat untuk berbelanja oleh-oleh dan mencicipi makanan lokal selama di Ho Chi Minh City.

2. Delta Mekong

Delta Mekong adalah kawasan yang subur dan kaya akan budaya, dengan banyak kanal dan sungai yang mengalir melalui desa-desa dan ladang. Musim dingin adalah waktu yang tepat untuk menjelajahi daerah ini dengan perahu. Kamu juga bisa mengunjungi pasar terapung seperti Cai Rang dan Phong Dien, serta melihat kehidupan lokal di desa-desa tradisional. Kamu juga bisa menikmati wisata sepeda di sepanjang jalan-jalan desa, mengunjungi kebun buah, dan mencicipi makanan lokal yang segar.

3. Phan Thiet

Phan Thiet adalah yang terkenal dengan pantai Mui Ne. Pada musim dingin, cuaca yang sejuk dan kering membuat aktivitas di luar ruangan menjadi lebih menyenangkan. Kamu bisa kunjungi Bukit Pasir Merah dan Bukit Pasir Putih, yang menawarkan pemandangan cantik. Di sini, Kamu juga bisa mencoba berseluncur di atas pasir, lho. Menarik banget, deh!

4. Sapa

Mengunjungi Sapa saat musim dingin adalah pengalaman seru dimana Kamu bisa melihat salju. Bahkan, Kamu juga bisa mencoba Sun World Fansipan Legend Cable Car in Sapa dimana Kamu akan naik kereta gantung Fansipan Legend untuk sampai puncak Gunung Fansipan yang bersalju.

Aktivitas menarik lain seperti mengunjungi desa-desa lokal Cat Cat, Ta Van, dan Lao Chai juga lebih nyaman dilakukan saat musim dingin karena udara yang sejuk. Kamu juga bisa coba berbagai kuliner khas seperti hotpot, BBQ, teh jahe, dan kopi Vietnam sangat cocok untuk menghangatkan tubuh.

Sun World Fansipan Legend Cable Car in Sapa

9.1/10

San Sa Ho Commune

Rp 131.236

Rp 131.240

Waktu Terbaik ke Vietnam

Menentukan waktu terbaik untuk mengunjungi Vietnam tergantung pada preferensi pribadi dan jenis kegiatan yang ingin dilakukan. Secara umum, musim gugur dari bulan September hingga November dan musim semi dari bulan Maret hingga April dianggap sebagai waktu terbaik untuk mengunjungi negara ini.

Pada musim gugur, cuaca sejuk dan kering dengan suhu berkisar antara 25-30 derajat Celsius, menjadikannya ideal untuk eksplorasi kota-kota seperti Hanoi dan Halong Bay serta menikmati festival-festival lokal.

Musim semi juga menawarkan cuaca yang nyaman dengan bunga-bunga yang bermekaran, terutama di bagian utara seperti Sapa dan Hanoi, yang memberikan pemandangan indah dan suasana yang segar.

Bagi penggemar pantai, musim panas dari Mei hingga Agustus adalah waktu yang baik untuk mengunjungi destinasi pantai seperti Da Nang, Nha Trang, dan Phu Quoc, meskipun harus diwaspadai adanya hujan lebat di wilayah selatan.

Sementara itu, musim dingin dari Desember hingga Februari adalah waktu yang tepat untuk menjelajahi bagian selatan Vietnam seperti Ho Chi Minh City dan Delta Mekong, dengan cuaca yang lebih sejuk dan kering, serta kesempatan untuk melihat salju di pegunungan Sapa di utara.

Kapan saja Kamu berkunjung ke Vietnam, Kamu bisa mudah rencanakan perjalanan. Apalagi, Kamu bisa pesan tiket pesawat hingga booking hotel di Vietnam melalui Traveloka. Liburan jadi lebih seru dan mudah!

Dalam Artikel Ini

• Musim Semi
• Rekomendasi Tempat Wisata di Vietnam saat Musim Semi
• Musim Panas
• Rekomendasi Tempat wisata di Vietnam saat Musim Panas
• Musim Gugur
• Rekomendasi Tempat Wisata di Vietnam saat Musim Gugur
• Musim Dingin
• Rekomendasi Tempat Wisata di Vietnam saat Musim Dingin
• Waktu Terbaik ke Vietnam
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan