Eksplorasi 10 Wisata Dekat ICE BSD yang Seru, Cek Lokasinya

Xperience Team
04 Jul 2024 - 5 min read

Berbagai tempat wisata di dekat ICE BSD bisa menjadi destinasi yang cocok dikunjungi bersama pasangan, teman, atau keluarga. Indonesia Convention Exhibition atau ICE merupakan tempat untuk menyelenggarakan berbagai acara nasional maupun internasional. ICE terletak di pusat BSD City, Tangerang, Banten. Gedung pertemuan yang memiliki luas total sebesar 22 hektare ini dirancang menjadi salah satu pusat pameran dan konvensi terluas di Indonesia.

Selain itu, di sekitar ICE BSD terdapat banyak tempat hiburan menarik yang bisa kamu kunjungi. Mulai dari taman kota, wahana bermain, hingga area bermain anak. Berikut kumpulan rekomendasi tempat wisata di dekat ICE BSD.

1. Fun & Fit QBIG BSD

Fun & Fit QBIG BSD merupakan wahana bermain trampolin yang luas dan besar dengan berbagai permainan seru. Kamu bisa melompat bebas di area trampolin dan bermain bola. Wahana trampolin ini terbuka untuk semua umur, termasuk anak-anak. Para pengunjung yang ingin masuk harus menggunakan kaus kaki agar tidak licin dan menjaga kebersihan wahana.

Jika tertarik, kamu bisa pesan tiket masuk Fun & Fit QBIG BSD di Traveloka dengan harga mulai dari Rp76.000/jam/orang. Selain itu, tersedia tiket masuk Fun & Fit seharian dengan harga Rp116.000 per orang.

Lokasi Fun & Fit berada di Lantai Ground QBIG BSD, Jalan Lengkong Kulon Nomor 255, Pagedangan, Tangerang. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 09.00–21.00 WIB.

Fun & Fit QBIG BSD

9.0/10

BSD

Rp 80.000

Rp 76.000

2. Aviary Park

Mengenalkan si kecil dengan berbagai satwa bisa menjadi ide menghabiskan akhir pekan yang menarik bersama keluarga. Kamu bisa berkunjung ke Aviary Park, yaitu tempat wisata edukasi baru di BSD berupa kebun binatang mini yang memamerkan lebih dari 100 spesies satwa.

Koleksi satwa di Aviary Park mulai dari burung, keledai, kura-kura, kupu-kupu, kelinci, flamingo, arthropoda, dan iguana.

Aviary Park juga memiliki beberapa atraksi seru seperti Bird of Savana berupa taman luas yang menjadi rumah bagi banyak burung, Bird Show berupa pertunjukan dan interaksi dengan burung, Pony Ride berupa wahana menunggang kuda pony, hingga Boat Adventure yang menawarkan perjalanan seru menggunakan boat berkeliling danau.

Tiket masuk Aviary Park bisa dipesan di Traveloka dengan harga mulai dari Rp63.700 per orang pada hari biasa dan Rp68.600 per orang pada akhir pekan. Aviary Park berlokasi di Jl. Permadani Utama, Pd. Ranji, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan dan buka mulai pukul 09.00–18.00 WIB.

Aviary Park

9.3/10

Ciputat

Rp 118.000

Rp 100.660

3. Branchsto BSD

Branchsto BSD merupakan taman bermain modern dan ruang terbuka hijau yang memiliki sejumlah fasilitas seperti kafe dan restoran, area memanah, bermain ATV, hingga menunggang kuda dan memberi makan hewan-hewan lucu.

Selain itu, masih ada beberapa wahana seru lainnya seperti Mini Train, Log Train, Andong, dan Pet Corner yang bisa dikunjungi dengan membayar tiket mulai dari Rp20.000. Namun, jika kamu hanya ingin masuk ke Branchsto Park tidak dipungut biaya alias gratis.

Branchsto BSD berlokasi di Jl. BSD Raya Pusat, Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Taman ini buka Selasa sampai Minggu mulai pukul 09.00–17.00 WIB.

4. Vanya Park Lake

Vanya Park Lake merupakan lahan hijau dan danau yang terletak di sebuah kawasan hunian bernama Vanya Park. Danau Vanya Park sendiri menawarkan hamparan taman rerumputan dengan pohon-pohon teduh di sekitarnya.

Kamu juga bisa melihat pemandangan danau dengan air yang tenang sembari menikmati angin sepoi-sepoi di sore hari.

Bagi yang bukan warga Vanya Park, bisa masuk ke Vanya Park Lake dengan kartu akses yang bisa didapatkan di kafe sekitar danau. Untuk mendapatkan kartu akses tersebut, kamu harus memesan minuman atau makanan terlebih dahulu di kafe tersebut.

Vanya Park Lake sendiri berlokasi di Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten. Biasanya para warga sekitar perumahan dan pengunjung umum datang ke taman ini untuk berolahraga atau jalan santai di sore hari bersama pasangan atau keluarga.

5. BSD Xtreme Park

Buat kamu yang ingin seru-seruan bareng teman atau keluarga, bisa bermain berbagai wahana seru di BSD Xtreme Park. BSD Xtreme Park merupakan arena wisata olahraga outdoor di BSD City yang memiliki beberapa permainan seru dan menantang adrenalin seperti gokart, paintball, bike part, rock and rope, bike park, dan skate park.

BSD Xtreme Park bisa dikunjungi oleh semua kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Harga tiket masuk BSD Xtreme Park adalah Rp15.000 per orang. Namun, setiap wahana juga memiliki tiket masuk dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp25.000 hingga Rp150.000.

BSD Xtreme Park juga memiliki berbagai aktivitas dan wahana seru untuk anak-anak seperti program outbound hingga preschool activities.

BSD Xtreme Park beralamat di Jl. Damai Foresta, Sampora, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Arena olahraga ini buka setiap hari mulai pukul 14.00–22.00 WIB saat hari biasa dan 08.00–22.00 WIB saat akhir pekan.

6. Sakura Park AEON BSD

Bagi yang sedang ke AEON Mall BSD, sempatkan mampir ke area Sakura Park yang berada di depannya. Sakura Park AEON Mall BSD merupakan taman bergaya Jepang yang dipenuhi ribuan lampu warna-warni saat malam hari.

Sakura Park cocok bagi kamu yang ingin mengajak keluarga jalan-jalan sebelum ataupun sesudah dari AEON Mall. Kamu juga bisa foto-foto dengan bebas yang berlatar belakang pemandangan lampu-lampu cantik dan indah.

Jika ingin ke Sakura Park, kamu bisa menuju AEON Mall BSD yang berlokasi di Jl. BSD Raya Utama, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

7. Spin City Bowling Alley

Spin City Bowling Alley merupakan arena bermain bowling di dekat ICE BSD dengan fasilitas dan peralatan yang lengkap. Spin City memiliki banyak arena bowling untuk umum dan area VIP dengan dua jalur bowling.

Harga satu sesi bermain bowling di Spin City sekitar Rp255.000 per jam. Namun, biasanya ada tarif Happy Hour khusus jam-jam tertentu dengan harga Rp205.000 per jam.

Selain bermain bowling, Spin City juga menyediakan sejumlah arkade game balapan yang bisa kamu mainkan. Jika tertarik, Spin City beralamat di Unit L.61, Sampora, Cisauk, Tangerang dan buka mulai pukul 10.00–00.00 WIB.

8. Ocean Park BSD City

Ocean Park BSD City merupakan taman bermain air di dekat ICE BSD yang populer dengan kolam renang dan wahana-wahana seru lainnya. Ocean Park memiliki wahana Flying Tower, seluncuran spiral setinggi 13 meter yang menantang. Jika kurang memacu adrenalin, ada Slide n Fun setinggi 15 meter dan panjang 96 meter yang dijamin seru.

Ocean Park juga memiliki sejumlah wahana menarik lainnya seperti Splash Town atau ember tumpah, kolam ombak, kolam arus, hingga seluncuran warna-warni Race Slide. Harga tiket masuk Ocean Park BSD sekitar Rp65.000 hingga Rp100.000 per orang.

Jika ingin berkunjung, Ocean Park BSD berlokasi di Jl. Pahlawan Seribu, Lengkong Gudang, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan. Taman air ini buka mulai pukul 11.00–16.00 WIB.

9. Jasmine Park

Jasmine Park merupakan tempat wisata keluarga dengan harga terjangkau di Tangerang yang memiliki konsep kafe dan restoran dengan dilengkapi peternakan mini. Kamu bisa mengajak si kecil untuk mengenal berbagai hewan dan berinteraksi dengannya.

Jasmine Park memiliki sekitar 200 koleksi hewan mulai dari tupai, aneka burung, kura-kura, ular, rusa, kambing, iguana, kelinci, hingga binturong.

Jasmine Park berlokasi di Cisauk, Kabupaten Tangerang. Kafe restoran dengan peternakan mini ini buka mulai pukul 09.00–19.00 WIB.

10. Kidzoona AEON Fantasy BSD

Mengajak si kecil bermain dan belajar di Kidzoona bisa menjadi pilihan yang tepat. Playground Kidzoona merupakan tempat bermain anak-anak yang juga menyediakan sarana edukasi. Kidzoona menawarkan berbagai wahana seru, seperti water roller, ayunan, dan panjat-panjatan.

Kidzoona juga mengadakan aktivitas harian, seperti menari bersama, menggambar, bermain permainan tradisional, dan membuat prakarya.

Kidzoona bisa dikunjungi oleh anak berusia 0 sampai 12 tahun. Anak yang bermain di Kidzoona juga wajib didampingi oleh orang dewasa berusia minimal 17 tahun. Harga tiket masuk Kidzoona berkisar Rp80.000 per anak sudah termasuk satu orang pendamping.

Kidzoona AEON Fantasy BSD berlokasi di Jl. BSD Raya Utama No.63, Situ Gadung, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Tempat ini buka mulai pukul 10.00–21.00 WIB.

Demikianlah kumpulan tempat wisata dekat ICE BSD yang cocok dikunjungi bersama orang-orang tersayang. Dapatkan berbagai rekomendasi aktivitas seru di dekat ICE BSD lainnya lewat Traveloka. Pesan tiket pesawat, kereta, hotel, tempat wisata, hingga aktivitas seru lainnya di Traveloka dan dapatkan diskon menarik.

Kamu juga bisa dapat cuan tambahan dengan join Traveloka Affiliate dan share link tiket wisata BSD ke keluarga atau teman kamu! Kamu akan mendapatkan komisi up to 3% per transaksi yang berhasil terjual dalam bentuk Traveloka Points! Seneng-seneng bareng keluarga, tapi juga bisa dapat cuan. Yuk, daftar Traveloka Affiliate sekarang!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan