Kamu doyan ngemil? Wah, pas banget! Ada banyak jajanan enak di Tebet yang bisa kamu coba. Mulai dari jajanan tradisional sampai jajanan kekinian yang sedang hits belakangan ini.
Berikut kami berikan 10 rekomendasi jajanan enak di Tebet yang tak boleh kamu lewatkan.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Sejak dikenal pada tahun 2016, Sate Taichan semakin digemari oleh masyarakat Indonesia dari berbagai kalangan. Jajanan ini patut kamu coba karena rasanya tidak sama dengan rasa sate pada umumnya.
Secara fisik, daging Sate Taichan terlihat masih berwarna putih. Hal ini terjadi lantaran proses pembakaran Sate Taichan yang lebih singkat, hanya membutuhkan 3-5 menit saja. Namun, justru inilah cita rasa khasnya.
Nah, ada tempat makan sate taichan yang paling rekomen nih di Tebet, namanya Sate Taichan "Goreng" Tebet. Tempat makan ini terletak di Jl. Tebet Raya No.70, RW.4, Tebet Timur.
Daging Sate Taichan terasa makin gurih dengan paduan sambal pedas asin yang nikmat. Daging Sate Taichan juga terasa juicy, terlebih jika menggunakan daging paha ayam.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Jika kamu suka makanan dengan campuran keju, jangan lewatkan jajanan yang satu ini. Rasa keju premiumnya mampu menggoyahkan lidah dan bikin kamu ketagihan.
Hokkaido Cheese Tart sendiri berasal dari Jepang. Perbedaan Cheese Tart dari Hokkaido yang menjadikannya tampak unik terletak pada cita rasa keju premium di kue tartnya. Perpaduan rasa manis dan gurihnya tidak membuat cepat merasa bosan dan nek.
Kamu bisa menikmati kuliner Tebet instagramable ini di gerai Hokkaido Baked Cheese Tart yang terletak Lantai Lower Ground, Kota Kasablanka, Tebet. Harganya dipatok mulai dari Rp20.000,- saja.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Awalnya, salted egg chicken adalah makanan favorit penduduk Singapura. Namun, belum lama ini, menu makanan ini mulai populer di Jakarta, khususnya di Tebet.
Pembuatan menu ini terbilang unik. Kuning telur yang sudah lumat akan dicampur dengan santan, susu, dan mentega cair. Kemudian, campuran bahan tersebut dimasak hingga mengental.
Salted egg chicken sangat cocok dinikmati dengan nasi atau roti. Jika kamu penasaran bagaimana rasanya, kamu bisa berkunjung ke Warunk Salted Egg, cafe di Tebet yang berlokasi di Jalan Tebet Timur Dalam Raya.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Kamu suka ngemil? Cobain dehjajanan tradisional dari Tebet bernama bola ubi kopong. Jajanan ini terbuat dari ubi ungu atau ubi kuning yang dilumatkan dan dibentuk menyerupai bola.
Dengan bagian dalam yang kopong, tekstur bola ubi kopong terasa crunchy. Cita rasanya manis dan legit, tetapi tetap enak untuk kamu nikmati, terlebih saat masih hangat.
Tidak sabar untuk mencoba? Silakan berkunjung ke Bollo Bola Ubi Kopong di Jalan KH. Abdullah Syafei Nomor 49. Kamu bisa menikmati cemilan ini dengan harga Rp12.500 untuk satu porsi yang berisi 5 bola ubi.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Salah satu olahan pisang yang populer dan banyak penikmatnya yaitu pisang goreng. Berangkat dari hal ini, olahan pisang goreng kemudian diinovasi menjadi jajanan kekinian dengan cita rasa yang tak biasa bernama pisang nugget.
Berbeda dengan pisang goreng, pisang nugget memiliki tekstur lembut di dalam dan crispy di luar. Tekstur pisangnya yang empuk berpadu dengan balutan tepung roti yang garing membuat siapa pun yang memakannya bakal ketagihan.
Dengan tambahan aneka topping yang semakin menambah cita rasa, cemilan ini mampu menyedot banyak perhatian dari masyarakat. Kamu bisa menikmati jajanan tradisional modern ini dengan harga mulai dari Rp23.000 per porsi di Pisang Nugget Tebet, salah satu tempat nongkrong di Tebet.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Tak hanya pisang goreng, banyak inovasi yang juga hadir pada jajanan martabak. Salah satunya yaitu martabak mozarella.
Martabak mozarella sendiri merupakan martabak telur dengan lelehan keju cheddar dan keju mozarella. Untuk isian, biasanya menggunakan daging ayam, daging sapi, tuna, atau kornet.
Dengan tambahan berbagai bahan tersebut, cita rasa martabak mozarella terasa jauh berbeda dari biasanya. Saat mencicipi terobosan baru dari cemilan martabak ini, kamu akan merasakan sensasi keju meleleh yang bisa kamu tarik.
Wah, hanya dengan membayangkannya saja sudah bikin ngiler, apalagi jika menikmatinya secara langsung.
Kamu bisa mengunjungi Martabak Pizza Orins Tebet untuk mencoba kenikmatan berbagai varian martabak mozarella. Lokasinya ada di Jalan Tebet Utara I Nomor 13C.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Cemilan baso aci memang paling juara, apalagi jika kamu menyantapnya di tengah cuaca yang sedang mendung atau hujan. Rasa baso aci bercampur kuah pedas asinnya akan terasa begitu nikmat.
Rasanya ini terbilang unik. Tekstur isi yang kenyal akan berpadu dengan kuah kaldu yang khas dan aroma rempah menghasilkan rasa pedas, gurih, asam, dan juga segar.
Paling enak jika kamu menikmati kelezatan baso aci di Baso Aci Ganteng, gerai bakso enak di Tebet. Di sana tak hanya menjual baso aci original saja, tetapi ada juga tambahan ceker ayam dan tetelan daging. Ada juga paket rebus sendiri untuk single paket dan paket keluarga.
Harganya cukup terjangkau, mulai dari Rp18.000 saja. Untuk paket rebus sendiri dibanderol dengan harga Rp18.000 (paket single) dan Rp80.000 (paket keluarga). Murah, bukan?
Foto hanya sebagai ilustrasi
Churros adalah cemilan asal Spanyol yang memiliki bentuk seperti pipa. Jajanan yang berasal dari campuran tepung, margarin, dan susu ini dimasak dengan cara digoreng.
Pada mulanya, churros hanya dihidangkan dengan taburan bubuk kayu manis dan gula halus. Namun, belakangan ini, sajian churros menjadi lebih kekinian dengan hadirnya aneka topping.
Kamu bisa memilih topping yang sesuai dengan seleramu untuk menambah cita rasa. Bisa green tea, cokelat, atau yang lainnya. Selain itu, kamu juga bisa mencoba churros dengan aneka isian dan pilihan saus.
Tertarik untuk mencoba? Kunjungi salah satu cafe Jakarta yang menjual churros terenak di Jalan Tebet Utara Dalam No. 15 bernama CHURROBITES.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Kamu pernah nonton film animasi Doraemon? Salah satu karakter di film ini, yaitu Doraemon sangat menyukai dorayaki.
Dorayaki merupakan kue yang berasal dari Jepang dengan bentuk bulat tembem seperti apem. Kue ini memiliki tekstur yang lembut dengan berbagai isian di dalamnya.
Mulanya, pembuatan dorayaki menggunakan 2 lembar kue adonan panekuk yang kemudian direkatkan menggunakan selai kacang merah. Isian jajanan ini mulai dimodifikasi dengan berbagai pilihan selai, seperti blueberry, cokelat, kacang, dan juga keju.
Jika kamu penasaran bagaimana rasanya, kamu bisa berkunjung ke Dorayaki Addict by Shokupan yang berlokasi di Kota Casablanca Lt. 2, Menteng, Tebet.
Foto hanya sebagai ilustrasi
Pernah coba ngemil sayap ayam goreng yang gurih dan krispi? Kalau belum pernah, kamu bisa coba Wingstop. Potongan ayam kecilnya cocok untuk kamu santap kapan pun, mau itu sendirian atau rame-rame.
Ada banyak varian rasa yang bisa kamu pilih, mulai dari garlic parmesan, hickory smoked BBQ, atau Louisiana. Ketiga pilihan rasa ini adalah yang paling populer. Varian rasa lainnya yang bisa kamu coba yaitu teriyaki, lemon pepper, Asian spice hawaiian, dan mango habanero.
Kamu bisa menemukan gerai ayam goreng enak di Tebet Wingstop di Kota Kasablanka Lantai LG, Menteng Dalam, Tebet. Ajak teman atau keluarga untuk menikmati party set yang berisi 48 potong ayam dengan 4 varian bumbu berbeda pilihanmu.
Jadi, itulah tadi 10 jajanan enak di Tebet yang wajib kamu coba.