Asal-Usul Nama dan Sejarah Stadion Santiago Bernabeu 

Travel Bestie
18 Sep 2024 - 5 min read

Tidak dapat dipungkiri bahwa Stadion Santiago Bernabeu adalah salah satu stadion sepak bola paling populer di kalangan pencinta sepak bola Eropa maupun dunia. Markas dari klub raksasa Real Madrid ini pernah menjadi saksi bisu dari pertandingan-pertandingan legendaris yang memukau penggemar sepak bola. Apakah Anda tertarik untuk menyusuri sejarah Stadion Santiago Bernabeu lebih jauh? Mari simak informasi selengkapnya berikut ini!

Asal-Usul Nama dan Sejarah Stadion Santiago Bernabeu

Dulunya, stadion sepak bola yang digunakan oleh Real Madrid bernama Campo de Chamartín. Akan tetapi, populasi Madrid dan kecintaan masyarakatnya akan sepak bola kian meningkat. Sehingga, muncul kebutuhan untuk melakukan renovasi supaya stadion Campo de Chamartín bisa menampung lebih banyak penonton dan pendukung.

Meskipun stadion Campo de Chamartín sudah direnovasi dan diperbesar untuk menampung sebanyak 25 ribu penonton, stadion tersebut masih dianggap belum cukup untuk memenuhi kebutuhan klub. Menghadapi situasi ini, pada musim semi tahun 1943, Presiden Real Madrid saat itu, Antonio Santos Peralba, menyatakan ingin membangun stadion dengan kapasitas awal 40 ribu penonton.

Tidak lama setelah itu, Presiden Real Madrid yang baru datang. Dirinya bernama Santiago Bernabéu. Santiago pun menyatakan bahwa Real Madrid membutuhkan lapangan yang lebih besar. Bahkan, dirinya ingin Real Madrid memiliki stadion dengan kapasitas 75.000 penonton.

Menurutnya, dengan memiliki stadion besar, Real Madrid bisa mengumpulkan lebih banyak uang sehingga memungkinkan klub untuk tumbuh, merekrut pemain yang lebih baik, dan menarik lebih banyak penggemar. Berbagai aspek ini dianggap akan membawa siklus yang baik dan menguntungkan klub dalam jangka yang panjang.

Stadion Santiago Bernabeu pun akhirnya dibuka pada tanggal 14 Desember 1947 dengan nama yang diambil dari nama sang presiden klub. Kala itu, pertandingan pertama yang dihelat di stadion ini adalah Real Madrid vs Os Belenenses. Gol pertama yang dicetak di stadion baru Real Madrid ini merupakan sundulan dari striker Real Madrid pada menit ke-15, yaitu Sabino Barinaga.

Di akhir pertandingan, Barinaga mendapatkan panji penghargaan dari klub. Setelah itu, para pemain dan manajer dari kedua belah klub merayakan pertandingan pertama di Stadion Santiago Bernabeu dengan makan malam bersama.

Fakta Menarik Seputar Stadion Santiago Bernabeu

Berikut adalah beberapa fakta menarik tentang Stadion Santiago Bernabeu:

1. Namanya Diambil dari Mantan Pemain dan Presiden Real Madrid

Sebagaimana yang disebutkan sebelumnya, nama dari Stadion Santiago Bernabeu diambil dari nama mantan Presiden Real Madrid, yaitu Santiago Bernabeu.

Namun, mungkin belum banyak tahu bahwa Santiago Bernabeu juga merupakan mantan pemain Real Madrid. Dirinya adalah seorang striker yang berhasil menorehkan puluhan gol dari puluhan pertandingan. Kariernya bersama Real Madrid berlangsung dari tahun 1911 hingga 1926. Akan tetapi, pada tahun 1920-1921, dirinya sempat bergabung dengan rival Real Madrid, yaitu Atlético Madrid.

Kemudian, pada tahun 1943, Santiago Bernabeu diangkat menjadi presiden klub dan menjabat hingga akhir hayatnya, yaitu pada tahun 1978. Santiago Bernabeu memiliki peran penting dalam mengubah Real Madrid menjadi salah satu klub sepak bola tersukses di dunia. Dirinya juga dianggap sebagai salah satu tokoh terhebat dalam sejarah klub Real Madrid.

2. Bisa Menampung Lebih Dari 80 Ribu Penonton

Stadion Santiago Bernabeu bisa menampung lebih dari 80 ribu penonton sehingga menjadikannya sebagai salah satu stadion sepak bola terbesar di Eropa.

Tempat duduk di stadion ini disusun dalam empat tingkat. Tingkat paling bawah berada paling dekat dengan lapangan.

Desain dari Stadion Santiago Bernabeu memungkinkan penonton untuk bisa melihat pemandangan lapangan yang sangat bagus dari setiap kursi. Jadi tidak heran kalau stadion ini dianggap sebagai salah satu stadion sepak bola yang ideal untuk menonton pertandingan sepak bola secara langsung.

3. Saksi Bisu dari Pertandingan Sepak Bola Legendaris

Real Madrid adalah saksi bisu dari pertandingan-pertandingan sepak bola paling legendaris dalam sejarah. Bayangkan saja, final Liga Champions (dulunya dikenal dengan nama European Cup) diselenggarakan di stadion ini pada tahun 1957, ketika Real Madrid mengalahkan Fiorentina dengan skor 2-0.

Tidak hanya itu, Stadion Santiago Bernabeu juga menjadi tempat diselenggarakannya final European Cup pada tahun 1969, 1980, dan 2010. Terlebih lagi, stadion ini pernah dijadikan tempat berlangsungnya final Piala Dunia 1982. Saat itu, final dimenangkan oleh Italia atas Jerman Barat dengan skor 3-1.

4. Museum Real Madrid

Stadion Santiago Bernabeu tidak hanya berfungsi sebagai stadion sepak bola. Di dalam stadion ini, terdapat Museum Real Madrid yang menjadi salah satu museum yang paling sering dikunjungi di Spanyol.

Di dalam Museum Real Madrid, pengunjung dapat melihat barang-barang bersejarah dari klub, seperti jersei atau pakaian sepak bola, trofi yang pernah dimenangkan Real Madrid, hingga foto-foto.

Museumnya sendiri terletak di dalam stadion dan menawarkan pengalaman yang sangat luar biasa untuk pengunjung yang ingin mengenal sejarah dan budaya dari klub sepak bola Real Madrid.

5. Direnovasi pada 2019

Stadion Santiago Bernabeu direnovasi pada tahun 2019. Biaya dari renovasi ini mencapai 400 juta Euro dan renovasinya selesai pada tahun 2019.

Renovasi ini bertujuan untuk memodernisasi dan meningkatkan fasilitas stadion, termasuk penambahan atap yang bisa dibuka, sistem pencahayaan LED baru, dan area tempat duduk yang lebih baik.

Renovasi tersebut juga mencakup pembuatan plaza besar di luar stadion yang berfungsi sebagai ruang publik untuk berbagai acara dan pertemuan.

6. Pernah Menggelar Konser Musisi Papan Atas Dunia

Selain berfungsi sebagai stadion sepak bola, Stadion Santiago Bernabeu juga pernah menggelar acara konser musik dari musisi-musisi papan atas dunia, seperti U2, Bruce Springsteen, hingga Madonna.

Fasilitas dari Stadion Santiago Bernabeu memungkinkannya menjadi tempat yang ideal untuk mengadakan konser berskala besar. Selain itu, lokasinya yang strategis juga mempermudah wisatawan untuk mengunjunginya.

7. Salah Satu Stadion Pertama yang Memiliki Layar Raksasa

Stadion Santiago Bernabeu menjadi salah satu stadion sepak bola yang dilengkapi dengan layar raksasa. Layar raksasa ini dipasang pada tahun 1992 dan memiliki ukuran sekitar 96 meter persegi.

Layar raksasa ini terletak di ujung selatan stadion dan digunakan untuk menampilkan informasi pertandingan, tayangan ulang, dan konten-konten lainnya selama pertandingan.

8. Rumput di Stadion Santiago Bernabeu Sebagian Terbuat dari Rumput Sintetis

Sebagai informasi, sebagian rumput yang ada di Stadion Santiago Bernabeu terbuat dari rumput sintetis. Jadi, rumput yang digunakan di stadion ini merupakan perpaduan dari rumput alami dengan serat sintetis.

Hal ini membantu memastikan rumput di lapangan tetap dalam kondisi yang prima, bahkan dengan penggunaan yang berat seperti saat pertandingan atau sesi latihan.

Permukaan rumput hibrida ini dipasang pada tahun 2004 dan telah digunakan di beberapa stadion terkenal lainnya di seluruh dunia.

9. Dikunjungi oleh Penggemar Real Madrid dari Seluruh Dunia

Tidak hanya dikunjungi oleh penggemar dan pendukung Real Madrid dari kota Madrid atau Spanyol saja. Stadion Santiago Bernabeu pun juga dikunjungi oleh penggemar dan pendukung Real Madrid dari seluruh dunia. Mereka ingin langsung merasakan bagaimana asyiknya mendukung klub favorit mereka secara langsung di salah satu stadion paling megah dalam sejarah.

10. Saksi Bisu dari Rekor Dunia

Stadion Santiago Bernabeu pun menjadi saksi bisu dari beberapa rekor dunia yang terpecahkan. Sebagai contoh, Cristiano Ronaldo yang menjadi pemain sepak bola Real Madrid dengan jumlah gol terbanyak, hingga jumlah penonton terbanyak yang mencapai 120.000 penonton dalam pertandingan kompetisi European Cup.

Pemain Real Madrid dengan Jumlah Gol Terbanyak

Setelah mengetahui sejarah Stadion Santiago Bernabeu dan fakta-fakta menarik seputar stadionnya, mari simak informasi tentang beberapa pemain Real Madrid dengan jumlah gol terbanyak berikut ini:

Cristiano Ronaldo: 450 gol
Karim Benzema: 354 gol
Raúl: 323 gol
Alfredo di Stéfano: 285 gol
Santillana: 268 gol
Ferenc Puskás: 226 gol
Hugo Sánchez: 199 gol
Paco Gento: 169
Emilio Butragueño: 168 gol
Pirri: 156 gol
Amancio: 144 gol.

Itulah tadi informasi seputar sejarah Stadion Santiago Bernabeu dan fakta-fakta menarik seputar stadionnya. Apabila Anda tertarik untuk mengunjungi Stadion Santiago Bernabeu atau stadion-stadion sepak bola legendaris lainnya yang ada di Eropa dan seluruh dunia, Anda bisa membeli tiket pesawat dan booking hotel dengan mudah melalui aplikasi Traveloka!

Booking hotel dengan Traveloka akan terasa mudah dengan fitur-fiturnya, seperti Hotel Near You untuk mencari hotel-hotel terdekat dari tempat wisata dan Filter Harga untuk mencari hotel-hotel dengan harga termurah yang paling sesuai dengan budget Anda.

Selain itu, Traveloka juga menyediakan tiket bus, tiket kereta api, tiket atraksi wisata untuk masuk ke tempat-tempat wisata, hingga sewa kendaraan. Lengkap sekali, bukan?

Rencanakan perjalanan liburan Anda ke Madrid bersama Traveloka sekarang juga dan dapatkan promo-promo menariknya!

Real Madrid Football Match Ticket | Spain

Community of Madrid

Lihat Harga

Discover flight with Traveloka

Sun, 18 May 2025

Etihad

Jakarta (CGK) ke Madrid (MAD)

Mulai dari Rp 5.497.700

Tue, 20 May 2025

Air China

Jakarta (CGK) ke Madrid (MAD)

Mulai dari Rp 5.823.700

Tue, 20 May 2025

Air Europa

Lisbon (LIS) ke Madrid (MAD)

Mulai dari Rp 533.153

Dalam Artikel Ini

• Asal-Usul Nama dan Sejarah Stadion Santiago Bernabeu
• Fakta Menarik Seputar Stadion Santiago Bernabeu
• 1. Namanya Diambil dari Mantan Pemain dan Presiden Real Madrid
• 2. Bisa Menampung Lebih Dari 80 Ribu Penonton
• 3. Saksi Bisu dari Pertandingan Sepak Bola Legendaris
• 4. Museum Real Madrid
• 5. Direnovasi pada 2019
• 6. Pernah Menggelar Konser Musisi Papan Atas Dunia
• 7. Salah Satu Stadion Pertama yang Memiliki Layar Raksasa
• 8. Rumput di Stadion Santiago Bernabeu Sebagian Terbuat dari Rumput Sintetis
• 9. Dikunjungi oleh Penggemar Real Madrid dari Seluruh Dunia
• 10. Saksi Bisu dari Rekor Dunia
• Pemain Real Madrid dengan Jumlah Gol Terbanyak

Penerbangan yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

Sun, 18 May 2025
Etihad
Jakarta (CGK) ke Madrid (MAD)
Mulai dari Rp 5.497.700
Pesan Sekarang
Tue, 20 May 2025
Air China
Jakarta (CGK) ke Madrid (MAD)
Mulai dari Rp 5.823.700
Pesan Sekarang
Tue, 20 May 2025
Air Europa
Lisbon (LIS) ke Madrid (MAD)
Mulai dari Rp 533.153
Pesan Sekarang
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan