Menjelang bulan suci Ramadan, pencarian tempat berkumpul untuk berbuka puasa menjadi prioritas bagi banyak orang.
Jakarta, sebagai kota dengan ragam kuliner yang kaya, menawarkan berbagai pilihan tempat untuk menyantap hidangan berbuka.
Berikut adalah beberapa tempat bukber di Jakarta yang patut kamu pertimbangkan. Yuk, simak!
Sat, 3 May 2025
AirAsia Indonesia
Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)
Mulai dari Rp 705.427
Sat, 17 May 2025
Citilink
Jakarta (HLP) ke Bali / Denpasar (DPS)
Mulai dari Rp 853.000
Sun, 4 May 2025
Batik Air
Jakarta (CGK) ke Bali / Denpasar (DPS)
Mulai dari Rp 991.100
Tak perlu bingung lagi jika kamu ingin kumpul bersama teman atau keluarga saat Ramadan, berikut daftar tempat bukber di Jakarta yang nyaman, di antaranya:
Sumber: www.instagram.com/kalia_jkt
Jika ingin mencari lokasi untuk bukber bersama teman atau keluarga, Kalia adalah opsi yang pas.
Terletak di Tebet, restoran ini menampilkan desain interior yang modern dan industrial, serta menyajikan beragam hidangan lezat seperti Kalia Beef Wellington, Salmon En Croute, Truffle Mushroom Fettucine, dan sebagainya.
Saat memasuki restoran, kamu akan terkesan dengan dekorasinya yang menarik, terutama dengan keberadaan kolam di tengahnya dan tangga ikonik yang mengarah ke lantai dua.
Dengan suasana yang hangat dan ramah, Kalia menjadi tempat yang cocok untuk berkumpul bersama keluarga atau teman-teman.
Alamat: Jl. Asem Baris Raya No. 121, Tebet, Jakarta Selatan
Sumber: www.instagram.com/talagasampireun
Ingin buka puasa dengan cita rasa Indonesia yang menggugah selera? Coba deh ke salah satu restoran yang populer dengan konsep makan di pinggir danau, Talaga Sampireun.
Tempat bukber ini menyajikan hidangan Indonesia yang nikmat dan suasana yang menenangkan. Belum lagi, arsitektur khas Jawa Barat dan saung-saungnya membuat kamu makin betah!
Alamat: Jl. Kramat Kwitang No. 12, Senen, Jakarta Pusat
Sumber: www.instagram.com/semaja_id
Rekomendasi tempat bukber selanjutnya adalah Semaja yang berlokasi di daerah Menteng, Jakarta Pusat. Berbicara soal menu, tak perlu diragukan lagi karena restoran ini menyajikan hidangan Indonesian food dengan sentuhan modern.
Tempat bukber ini memiliki dekorasi mewah dengan sentuhan budaya Indonesia, terutama dinding yang menggambarkan mitologi pewayangan Jawa. Jika ingin ke sini, jangan lupa untuk melakukan reservasi terlebih dahulu yaaa!
Alamat: Jl. Gereja Theresia No. 41, Menteng, Jakarta Pusat
Sumber: www.instagram.com/bungarampai.restaurant
Bungarampai adalah tempat bukber yang sempurna untuk menikmati hidangan Indonesia tradisional dengan nuansa klasik. Mulai dari Bebek Sultan, Iga Cabe Ijo, Tumis Pare Telur Asin, Konro Bakar, dan masih banyak lagi yang bisa kamu cicipi!
Restoran ini telah berdiri sejak tahun 1925 dengan menghadirkan arsitektur Belanda yang otentik. Tak heran, tempat ini begitu indah dan cocok untuk kamu yang suka berfoto-foto. Instagrammable banget!
Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No. 46, Menteng, Jakarta Pusat
Telaga Senayan adalah sebuah restoran di kawasan Senayan yang cocok untuk buka bersama saat bulan Ramadan. Menawarkan hidangan Indonesia modern dalam suasana yang nyaman, cocok untuk berkumpul teman dan keluarga.
Di samping menu hidangan khas Nusantara yang lezat menggoyang lidah, restoran ini juga menawarkan suasana mewah dengan pemandangan danau yang menarik. Paket lengkap banget!
Alamat: Senayan Park Mall, Lantai Lower Ground, Jl. Gerbang Pemuda No. 3, Senayan, Jakarta Selatan
Sumber: www.instagram.com/suckmyduck.id
Apakah kamu penggemar bebek? Pas banget nih, Suck My Duck yang berlokasi di daerah Kebayoran Baru ini bisa menjadi pilihan tepat untuk berbuka bersama bareng teman atau keluarga.
Salah satu menu yang direkomendasikan adalah bebek panggang yang disajikan dengan saus homemade ala Hong Kong.
Kombinasi cita rasa gurih dan manis dari sausnya sempurna dipadukan dengan beragam pilihan seperti nasi putih, nasi hainan, mi goreng Hong Kong, hingga mee sua. Lezaaat!
Alamat: MSL House, Jl. Hang Tuah Raya No. 8, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Berlokasi di Adityawarman, Kebayoran Baru, Kenjiro merupakan restoran yang menyajikan hidangan Jepang autentik dan cocok untuk tempat bukber saat Ramadan.
Restoran ini memiliki 2 lantai dan desain interiornya menggabungkan elemen-elemen Jepang yang autentik dengan sentuhan modern. Uniknya, tema dekorasinya mengikuti empat musim di Jepang.
Alamat: Jl. Adityawarman No. 63, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Siku Dharmawangsa menawarkan hidangan Asia modern dengan sentuhan kreatif dalam suasana elegan.
Tempat ini ideal untuk bukber dengan pilihan tempat duduk indoor dan outdoor. Interior indoor memukau dengan perpaduan warna hijau dan pink, sementara outdoor menawarkan suasana taman yang nyaman dengan duduk lesehan.
Di sini, kamu bisa mencicipi makanan serta minuman khas Siku yang lezat dan terjangkau, seperti Wagyu Over Rice, Calamari, Cheese Steak, Oreo Milkshake, Cute Dragon, dan masih banyak lagi!
Alamat: Jl. Darmawangsa X No. 120A, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Sumber: www.instagram.com/mangengkinggroup.indonesia
Gubuk Mak Engking yang baru dibuka di Kelapa Gading menawarkan konsep open air yang luas, dilengkapi dengan panggung live music di akhir pekan.
Berbicara soal hidangan, kamu bisa mencoba menu unggulan seperti Udang Bakar Madu dan Gurame Bakar Madu cukup memikat.
Restoran seafood dengan saus khas ini merupakan pilihan yang menarik untuk bukber dengan suasana yang segar dan berbeda.
Alamat: Area Pergudangan Bulog, Jl. Pelepah Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara
Sumber: www.instagram.com/abunawasrestaurant
Ada rencana buka bersama saat Ramadan bersama teman dengan tema Timur Tengah? Coba deh ke Abunawas yang berlokasi di Kemang, Jakarta Selatan.
Abunawas merupakan tempat yang cocok untuk menikmati hidangan autentik Timur Tengah dalam suasana hangat dan ramah.
Terkenal sebagai salah satu restoran Timur Tengah terbaik di Jakarta, cabang Abunawas di Kemang menawarkan ruangan yang luas dengan tiga lantai dan beberapa ruang VIP. Buka bersama semakin seru!
Alamat: Jl. Kemang Utara No. 15, Kemang, Jakarta Selatan
Terletak di kawasan Menteng, The Acre menawarkan suasana hangat dan ramah, cocok untuk acara buka puasa bersama keluarga atau teman. Restoran ini menyajikan berbagai hidangan khas Indonesia dengan sentuhan modern, memastikan pengalaman kuliner yang memuaskan.
Dengan kapasitas tempat duduk yang luas, The Acre dapat menampung kelompok besar, menjadikannya pilihan ideal untuk acara buka bersama. Disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu guna memastikan ketersediaan tempat.
Alamat: Jl. HOS. Cokroaminoto No.100, RT.2/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat,
Berlokasi di Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Silk Bistro menghadirkan pengalaman bersantap dengan menu Asia modern dalam suasana elegan.
Restoran ini menempati bangunan heritage yang memadukan nuansa klasik dan kontemporer, menciptakan atmosfer yang nyaman untuk berbuka puasa. Menu andalannya mencakup berbagai hidangan yang disajikan dalam porsi untuk berbagi. Cocok untuk buka bersama bareng teman!
Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.30, Menteng, Kec. Menteng, Jakarta
Sebagai perpanjangan dari Silk Bistro, Silk Thai yang terletak di sudut Jalan Gandaria 1, Pakubuwono, menawarkan hidangan dengan fokus pada masakan Thailand modern. Interiornya yang dirancang oleh Bitte Design Studio menciptakan suasana elegan yang cocok untuk acara buka puasa bersama. Menu di Silk Thai dirancang untuk dinikmati bersama, mendorong interaksi dan kebersamaan selama waktu berbuka.
Alamat: Jl. Gandaria 1 No.16, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan
Gioi adalah restoran yang menyajikan masakan Asia Tenggara dengan sentuhan modern, berlokasi di Senopati. Dengan suasana yang hangat dan menu yang beragam, Gioi menjadi tempat yang tepat untuk berbuka puasa bersama keluarga atau teman.
Hidangan yang disajikan mencerminkan kekayaan kuliner Asia Tenggara, memastikan pengalaman bersantap yang memuaskan. Jangan lupa untuk reservasi agar kebagian tempat ya!
Alamat: Jalan Senopati Raya No.88 7, RT.7/RW.3, Selong, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan
Terletak di kawasan Kebayoran Baru, Plataran Dharmawangsa menawarkan pengalaman bersantap mewah dengan menu masakan Indonesia autentik. Restoran ini dikelilingi oleh taman hijau yang asri, menciptakan suasana tenang dan nyaman untuk berbuka puasa.
Dengan pelayanan yang ramah dan profesional, Plataran Dharmawangsa memastikan setiap tamu mendapatkan pengalaman berbuka yang berkesan. Bagi kamu yang ingin ke sini, reservasi sangat dianjurkan apalagi saat bulan Ramadan!
Alamat: Jl. Dharmawangsa Raya No.6, RT.4/RW.2, Pulo, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan
Tue, 6 May 2025
AirAsia Indonesia
Jakarta (CGK) ke Labuan Bajo (LBJ)
Mulai dari Rp 920.132
Sat, 26 Apr 2025
Batik Air
Bali / Denpasar (DPS) ke Labuan Bajo (LBJ)
Mulai dari Rp 744.900
Tue, 13 May 2025
Super Air Jet
Surabaya (SUB) ke Labuan Bajo (LBJ)
Mulai dari Rp 1.237.100
Dengan berbagai pilihan tempat bukber yang menarik di Jakarta, kamu bebas untuk mencobanya satu per satu bersama teman atau keluarga.
Pastikan juga kamu memesan tiket perjalanan melalui Traveloka, mulai dari tiket pesawat, kereta api, bus & shuttle, hingga car rental, untuk mendapatkan pengalaman liburan yang tak terlupakan ya!