Berlibur di tengah keindahan alam memang cocok untuk menghilangkan rasa penat. Oleh karena itu, mendaki gunung menjadi olahraga yang cukup menantang sekaligus memberikan pengalaman healing yang memuaskan. Terdapat juga opsi pendakian untuk pendaki pemula yang tidak terlalu memakan waktu dan tenaga, lho!
Nah, bagi kamu yang tidak memiliki banyak waktu untuk mendaki maka pendakian tektok ini dapat menjadi solusinya. Di Indonesia sendiri, terdapat banyak lokasi gunung yang cocok untuk pendakian tektok bahkan untuk pemula. Mulai dari Gunung Parang di Jawa Barat hingga Gunung Sari, di Kalimantan Barat dapat kamu jadikan pilihan yang tepat.
Apa itu pendakian tektok? Lalu, apa saja yang perlu diperhatikan sebelum melakukan pendakian tektok ini? Simak bersama-sama pembahasan lengkapnya melalui rangkuman Traveloka berikut ini!
Sudah pernah dengar pendakian tektok sebelumnya? Pendakian tektok adalah salah satu jenis pendakian yang tergolong singkat dan tidak memerlukan waktu untuk menginap. Pendakian tektok cukup populer sebagai pendakian yang mengutamakan efisiensi. Pendakian ini umumnya dilakukan hanya dalam kurun waktu beberapa jam saja.
Selain itu, persiapan pendakian tektok juga tergolong cukup mudah dan tidak rumit. Perlengkapan yang dibawa juga umumnya lebih sederhana dan hanya fokus pada perlengkapan sehari-hari. Oleh karena itu, jenis pendakian ini marak dikalangan para pendaki pemula atau pun pendaki yang memiliki waktu liburan pendek.
Untuk mendapatkan pengalaman pendakian tektok yang terbaik, beberapa tips berikut ini mungkin dapat bermanfaat untuk kamu.
Mematuhi aturan dan etika selama pendakian sudah bukan menjadi rahasia umum. Bagi para pecinta alam pasti sudah familiar dengan prinsip Leave No Trace. Prinsip ini berarti untuk tidak meninggalkan jejak di alam seperti sampah atau hal lain yang merusak alam. Hal ini juga menjadi bentuk pelestarian terhadap lingkungan dan satwa yang ada di kawasan tersebut.
Kegiatan mendaki gunung memerlukan keadaan fisik yang optimal. Oleh karena itu, semudah apapun jalur pendakiannya, setiap pendaki wajib untuk memprioritaskan keselamatan. Selain mempersiapkan kondisi fisik sebelum berangkat, kamu juga wajib peka terhadap kondisi tubuh dan anggota kelompok untuk tidak memaksakan diri selama pendakian.
Bagi para pendaki baik pemula maupun profesional, sangat disarankan untuk tidak mendaki seorang diri. Hal ini berguna untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan saling tolong menolong dalam berbagai keadaan. Kamu juga wajib menjadi komunikasi dan bersosialisasi dengan pendaki lainnya untuk memahami dengan baik kondisi pendakian.
Pendakian tektok memang cenderung lebih mudah dan cocok untuk pemula. Namun, bagi kamu yang belum pernah mendaki sama sekali, kamu dapat memilih lokasi pendakian yang paling mudah terlebih dahulu. Kamu dapat memilih lokasi dengan jalur pendakian yang tidak terlalu sulit dengan waktu pendakian yang singkat mulai dari 1 hingga 2 jam saja.
Pendakian tektok cenderung tidak menuntut kamu membawa perbekalan yang terlalu banyak. Pastikan kamu tidak membawa perbekalan yang berlebihan dan dapat memberatkan proses pendakian kamu nantinya. Kamu dapat membatasi perbekalan dengan membawa keperluan dasar seperti makanan, minuman, obat-obatan, dan lain-lain.
Bagi para pendaki pemula yang ingin mencoba pendakian tektok, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai pendakian tektok. Pastikan kamu telah mempersiapkan beberapa berikut ini dengan seksama.
Perencanaan pendakian perlu dibuat secara matang sebelum memulai pendakian tektok kamu. Pastikan kamu memilih lokasi pendakian dengan jalur yang sesuai dengan kemampuan kamu. Selain itu, tentukan waktu terbaik untuk melakukan pendakian. Kamu wajib mempertimbangkan musim hingga prediksi cuaca pada hari yang akan kamu pilih.
Walaupun tidak membutuhkan banyak peralatan, kamu wajib mempersiapkan beberapa kebutuhan penting. Berbagai keperluan sehari-hari seperti bekal makanan, minuman, obat-obatan, hingga peralatan pendakian dapat kamu persiapkan sebelumnya. Selain itu, kamu wajib memilih pakaian yang tepat dan sesuai dengan medan yang akan kamu lalui.
Pendakian tektok memang cocok untuk para pemula karena tidak menuntut kondisi fisik tertentu. Namun, kamu wajib berangkat mendaki dengan kondisi optimal. Selain menjaga kesehatan, kamu juga dapat melatih kebugaran tubuh dengan rajin berolahraga sebelum melakukan pendakian.
Terdapat beberapa opsi gunung yang dapat kamu pilih untuk lokasi pendakian tektok yang ideal. Berikut beberapa rekomendasi gunung terbaik untuk pendakian tektok.
Gunung pertama yang dapat kamu kunjungi adalah Gunung Parang di Jawa Barat.Gunung dengan ketinggian 963 mdpl ini memiliki jalur pendakian yang mudah untuk dilalui. Kamu akan menempuh waktu pendakian selama 4 jam untuk mencapai puncaknya. Gunung ini cocok untuk para pendaki pemula yang sudah memiliki pengalaman mendaki sebelumnya.
Gunung selanjutnya yang dapat kamu jadikan lokasi pendakian teklok adalah Gunung Sari di Kalimantan Barat. Selain identik sebagai destinasi wisata Taman Gunung Sari di kaki gunungnya, gunung ini juga menjadi lokasi pendakian yang populer. Memiliki ketinggian 30 meter dan jalur landai, kamu hanya memerlukan beberapa jam saja untuk mendaki gunung ini.
Gunung Nglanggeran di Yogyakarta menjadi opsi pendakian tektok berikutnya yang dapat kamu coba. Gunung dengan ketinggian 700 mdpl ini merupakan gunung api purba yang sudah tidak aktif. Kamu dapat menikmati pemandangan yang menakjubkan di atas gunung ini setelah melewati pendakian selama 1 hingga 1,5 jam.
Gunung Batur yang terletak di Pulau Bali dapat menjadi pilihan pendakian tektok yang cukup menantang namun tidak terlalu berat. Gunung ini memiliki jalur yang cukup mudah dilalui dan hanya membutuhkan waktu 3 jam untuk mencapai puncaknya. Di puncaknya, kamu akan disambut dengan pemandangan Danau Kintamani yang memanjakan mata.
Nah, itulah deretan informasi seputar pendakian tektok yang dapat kamu jadikan opsi untuk liburan selanjutnya. Manfaatkan tipsnya dan persiapkan berbagai keperluan pendakian kamu dengan baik. Bingung ingin memulai rencana liburan dari mana?
Jadikan pengalaman liburan kamu menjadi semakin tidak terlupakan dengan Traveloka sebagai partner liburan. Temukan berbagai kemudahan untuk booking hotel, membeli tiket pesawat, hingga booking paket tour dengan cepat dan mudah. Yuk, segera mulai rencana liburan pendakian tektok kamu melalui Traveloka sekarang juga!