Apa yang Dimaksud dengan Hidden Gem?

Seringkali kita mendengar kata hidden gem di kehidupan sehari-hari. Sebenarnya, apa arti hidden gem itu?
Mas Bellboy
19 May 2023 - 5 min read

Definisi & Arti Hidden Gem - Bagi kamu pencinta traveling, pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah hidden gem. Istilah yang satu ini sering digunakan untuk merujuk ke sebuah tempat yang jarang diketahui oleh publik.

Contohnya saja, seperti pantai tersembunyi yang ada di balik bukit, restoran yang berada di pelosok desa, atau restoran hole-in-the-wall di salah satu gang kecil suatu kota besar, air terjun di dalam hutan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Istilah hidden gem tidak berlaku untuk tempat yang kerap dikunjungi dan diketahui oleh banyak orang. Karena pengertian istilah hidden gem tersendiri merujuk ke tempat yang dianggap menakjubkan, namun jarang diketahui oleh orang banyak.

Arti Hidden Gem

Tidak bisa dielak, bahwa sudah banyak sudut di penjuru bumi yang mulai banyak diketahui oleh orang-orang. Namun, kita juga tidak bisa menyebut bahwa semuanya sudah berhasil untuk ditelusuri. Bahkan, beberapa di antaranya seolah-olah tak tersentuh, dikarenakan berbagai alasan.

Namun, setiap saat, akan selalu ada tempat-tempat baru yang sebelumnya belum pernah diketahui keberadaannya, akhirnya ditemukan oleh beberapa orang, baik secara sengaja maupun tidak sengaja.

Pada kasus untuk tempat wisata alam, ini sering sekali terjadi. Apalagi, di tempat-tempat yang memang potensi untuk bentangan alamnya yang sangat besar. Contohnya, di sekitar pegunungan atau pun pantai.

Berbicara tentang hidden gem, ternyata istilah ini tidak hanya ditujukan untuk wisata alam saja, lho. Akan tetapi juga bisa kamu gunakan untuk tempat makan, atau pun hal-hal lainnya yang memiliki suasana menakjubkan namun jarang diketahui oleh banyak orang.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya pada bagian pembukaan, hidden gem merupakan sebuah istilah yang digunakan untuk menyebut sebuah tempat yang sebelumnya belum pernah diketahui oleh banyak orang. Selain wisata alam, hidden gem juga dapat kamu rujukkan untuk tempat-tempat anti mainstream yang belum banyak diketahui.

Ciri-ciri Tempat Hidden Gem

Ada beberapa ciri yang bisa kamu jadikan patokan agar bisa menyebut suatu tempat sebagai hidden. Berikut ini beberapa cirinya:

1. Aksesibilitas yang tidak biasa

Ciri paling umum untuk menunjukkan suatu tempat merupakan sebuah hidden gem dapat terlihat dari aksesibilitas tempat tersebut. Sebagai contoh, untuk wisata alam, biasanya hidden gem tersebut memerlukan effort lebih banyak untuk mencapainya. Seperti, berjalan kaki masuk ke dalam hutan, menelusuri jalan terjal, dan lain sebagainya.

Sedangkan untuk tempat makan, biasanya sebuah tempat bisa disebut hidden gem apabila lokasinya yang anti mainstream. Misal, di dalam sebuah perumahan, masuk ke pelosok desa, atau bahkan jalanannya yang masih dari tanah. Pastinya, tempat-tempat hidden gem seperti akan sulit diketahui oleh masyarakat umum karena tidak ada tanda untuk menunjukkan kalau tempat itu ada.

2. Jarang orang ketahui keberadaannya

Selain aksesibilitas, salah satu hal yang dapat kamu jadikan sebagai patokan apabila sebuah tempat merupakan hidden gem yaitu, jarang diketahui banyak orang. Biasanya, hanya orang-orang lokal saja yang tahu. Atau mungkin ada orang luar, mereka mengetahui tempat tersebut berdasarkan omongan mulut ke mulut.

Contohnya, seperti tempat wisata alam, lokasi hidden gem hanya akan diketahui oleh penduduk lokal yang memang tinggal di sana. Tidak akan ada tanda-tanda yang menjadi penanda bahwa tempat tersebut ada.

Hal ini juga berlaku untuk tempat makan. Hanya orang-orang sekitar atau area tersebut yang mengetahui lokasi tempat tersebut. Biasanya, tempat makan ini tidak memiliki plang yang menunjukkan keberadaannya. Orang hanya akan tahu posisinya dari mulut ke mulut.

3. Belum terjamah & tampil apa adanya

Ciri-ciri tempat hidden gem terakhir yang dapat kamu jadi patokan yaitu tempatnya yang masih sangat asri. Bahkan terkesan sangat sederhana tanpa ada ornamen lainnya untuk membuat tersebut menjadi lebih menarik dan lebih dikenal.

Untuk bentangan alam sebagai wisata alam, biasanya tempat tersebut jarang atau belum pernah dijamah sama sekali. Jadi benar-benar tampil adanya, sesuai dengan kondisinya sebelum ditemukan oleh orang lain.

Sedangkan untuk tempat makan, biasanya tempat tersebut akan tampil dengan sangat sederhana. Tidak ada ornamen unik yang menjadi ciri khas tempat tersebut. Lalu, hidangan yang disediakan terasa sangat lezat dan belum pernah dirasakan sebelumnya. Namun, inilah yang menjadi karakter kuat dari tempat tersebut.

Berbagai Tempat Hidden Gem di Indonesia

Setelah mengetahui definisi hidden gem serta ciri-ciri tempat yang dapat disebut sebagai hidden gem, kali ini kamu akan mendapatkan informasi tempat hidden gem Indonesia yang wajib dikunjungi. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Puncak Cartensz

Destinasi wisata keindahan alam Indonesia - Puncak Jayawijaya

Puncak Jayawijaya | Sumber gambar: Tribun Travel

Tempat hidden gem pertama yang bisa kamu temukan di Indonesia adalah Puncak Cartensz yang berlokasi di Papua Barat. Ini merupakan tempat bahkan mungkin satu-satunya di Indonesia, di mana kamu dapat menemukan salju di atas puncaknya.

Menemukan salju di bentangan dunia lainnya mungkin sudah jadi hal biasa. Namun, itu berbeda dengan Indonesia, karena statusnya yang sebagai negara dengan iklim tropis. Puncak Cartenz ini berada 4884 di atas permukaan laut. Sangat tinggi, bukan??

Proses mendakinya pun cukup memakan waktu, lho. Makanya tak heran, hanya orang-orang yang menyukai mendaki gunung saja yang biasanya rela untuk menghabiskan waktu hingga 12 hari untuk bisa sampai di Puncak Cartensz.

2. Danau Sentani

Destinasi wisata keindahan alam Indonesia - Danau Sentani

Danau Sentani | Sumber gambar: Tribun Timur

Masih berada di sekitar Papua, berikutnya ada Danau Sentani sebagai tempat hidden gem berlokasi tepatnya di Jayapura. Danau yang satu ini memiliki luas yang sangat luas, memakan tempat hingga 9.360 hektar, lho!

Selain itu, uniknya, di sekitar pulau ini juga tersebar puluhan pulau kecil lainnya yang dihuni sekitar 24 desa. Desa-desa tersebut biasanya berpenghuni penduduk atau suku lokasi Jayapura.

3. Bukit Asah

Bukit Asah, Karangasem, Bali

Bukit Asah, Karangasem, Bali

Apa kamu pencinta laut dan sangat menyukai pemandangan laut dari atas bukit? Jika iya, pergi ke Pulau Asah yang berlokasi ini dapat jadi tujuan hidden gem kamu selama di Bali.

Bukit Asah merupakan sebuah perbukit, yang pada bagian bawahnya ada pantai dengan tata letak cukup curam. Bukit Asah ini sangat jauh dari kata hiruk pikuk, seperti tempat Bali pada umumnya. Namun, inilah yang menjadikan pulau asah unik karena kamu dapat menikmati pemandangan alam yang masih sangat terjaga.

4. Pantai Ngitun

Pantai Ngitun, Yogyakarta

Pantai Ngitun, Yogyakarta

Tempat hidden gem terakhir yang bisa kamu temukan di Indonesia berlokasi di Yogyakarta. Kota yang satu ini memang terkenal akan kekayaan alam pantainya yang sangat indah dan bervariasi. Salah satu pantai yang masih jarang dikunjungi dan terkenal akan keindahan alamnya yang menakjubkan adalah pantai ngitun.

Pantai Ngitun terdiri dari pasir berwarna putih, dan di bagian kiri dan kanannya merupakan bukit. Jadi, Pantai Ngitun seolah-olah sedang disembunyikan di balik perbukitan ini. Laut biru menjadi penambah betapa indahnya panorama pantai ini.

Itulah beberapa rekomendasi tempat hidden gem yang bisa kamu temukan di sekitar Indonesia, serta hidden gem artinya.

Tertarik untuk berkunjung ke tempat hidden gem di atas? Jangan lupa, pesan akomodasi, transportasi dan tiket wahana & atraksi sebelum berkunjung ke tempat hidden gem melalui Traveloka, ya!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan