Sekarang, masyarakat di Bandung bisa menggunakan kereta cepat Whoosh untuk menuju Jakarta. Sejak peresmiannya di bulan Oktober 2023, banyak masyarakat yang mengandalkan kereta cepat ini sebagai moda transportasi utama ketika hendak berangkat dari Jakarta-Bandung atau sebaliknya.
Selain perjalanan yang lebih singkat, sekitar 45 menit saja, fasilitas yang diberikan oleh kereta cepat ini juga lengkap dan nyaman. Mulai dari AC, hingga tempat duduk dengan beberapa pilihan kelas seperti kelas ekonomi, VIP (first class) atau kelas bisnis.
Bagi kamu yang ingin menikmati perjalanan dengan kereta Whoosh, kamu bisa membeli tiketnya secara langsung di stasiun atau secara online di Traveloka. Tertarik? Berikut langkah-langkah cara naik Whoosh dari Stasiun Bandung ke Jakarta. Simak, ya!
Untuk bisa berangkat dari Stasiun Bandung, kamu harus menggunakan kereta feeder menuju Stasiun Tegalluar. Begini langkahnya:
Kereta feeder dioperasikan oleh KAI dan termasuk kereta lokal yang juga biasa disebut dengan Kereta Api Feeder Whoosh. Nah, kereta feeder ini memang disediakan untuk mengantar penumpang dari Stasiun Bandung ke Stasiun Tegalluar (stasiun resmi yang memberangkatkan penumpang dengan kereta cepat Whoosh).
Jadwal keberangkatan kereta feeder ini biasanya sekitar 1 jam sebelum keberangkatan kereta Whoosh (sudah disesuaikan). Sehingga kamu bisa punya waktu lebih untuk naik dan check in. Perjalanan dengan kereta feeder membutuhkan waktu sekitar 30 menit saja.
Perlu diketahui bahwa kereta feeder ini gratis. Kamu hanya perlu menunjukkan bukti pembelian tiket Whoosh ketika hendak naik kereta feeder.
Saat kamu sudah tiba di Stasiun Tegalluar, kamu bisa langsung melakukan check in untuk naik kereta Whoosh. Perjalanan dari Stasiun Tegalluar menuju Stasiun Halim Jakarta menempuh waktu sekitar 45 menit.
Bagi kamu yang ingin menuju ke Stasiun Whoosh Bandung, tepatnya yaitu ke Stasiun Tegalluar, berikut ini ada beberapa rekomendasi transportasi yang bisa kamu pilih:
Pilihan pertama adalah dengan Bus DAMRI. Kamu bisa berangkat dari beberapa titik yang ada di Kota Bandung, seperti:
Jadwal keberangkatan bus ini disesuaikan dengan waktu kedatangan kereta cepat Whoosh. Kamu bisa menentukan jadwal keberangkatan dari jam 09.00 WIB hingga 14.00 WIB. Pastikan kamu sudah berada di shuttle bus minimal 30 menit sebelum jam keberangkatan agar tidak ketinggalan.
Harga tiket bus DAMRI untuk perjalanan ini sekitar 15 ribu rupiah per orang. Pembayarannya dapat dilakukan secara non-tunai menggunakan metode seperti QRIS, e-money, atau kartu kredit. Informasi lebih lanjut mengenai metode pembayaran dapat diperoleh melalui aplikasi DAMRI atau situs resmi DAMRI.
Selain menggunakan bus DAMRI, kamu juga bisa mengandalkan taksi online atau taksi konvensional. Pastikan kamu sudah menentukan titik lokasi penjemputan yang tepat bila hendak menggunakan taksi online.
Pilihan terakhir tentunya dengan menggunakan kendaraan pribadi. Jika ingin menuju Stasiun Tegalluar, kamu bisa melewati rute Jl. Soekarno-Hatta, Jembatan Cibiru Hilir, atau keluar tol Buah Batu atau Cileunyi.
Nah, bila kamu sedang traveling ke Bandung dan hendak merasakan pengalaman naik kereta cepat Whoosh, mungkin bisa mempertimbangkan untuk menginap di hotel sekitaran Stasiun Whoosh Bandung Tegalluar. Berikut beberapa pilihannya:
Rekomendasi pertama ada Mason Pine Hotel yang jaraknya sekitar 10-15 menit dari Stasiun Whoosh Bandung Tegalluar. Hotel bintang 5 ini punya fasilitas lengkap untuk menjamin kenyamanan para tamu. Mulai dari fasilitas dalam kamarnya seperti AC, TV, brankas, kulkas, water heater, hingga mini bar untuk membuat kopi/teh.
Hotel ini ideal untuk kamu yang datang membawa keluarga dan anak-anak. Sebab, di sini terdapat fasilitas playground yang menyenangkan, serta kolam renang outdoor dengan berbagai wahana seru.
Mengusung konsep bangunan art deco yang begitu mewah, kamu akan dibuat terpana dengan interiornya yang begitu eksklusif, dipadukan dengan ornamen khas Jawa Barat. Di samping megah, Mason Pine Hotel juga memiliki sebuah restoran bernama Samara Indonesian Dining, kamu bisa menikmati aneka hidangan nusantara yang otentik dan berkelas. Tidak lupa juga fasilitas berupa pusat kebugaran, hingga spa untuk melakukan relaksasi tubuh.
Indonesia
Mason Pine Hotel Bandung
•
8.9/10
Padalarang
Rp 2.999.999
Rp 2.250.000
Kalau kamu butuh hotel terjangkau dengan fasilitas lengkap bintang 4, kamu bisa menginap di Shakti Hotel Bandung. Hotel ini memberikan rate harga di bawah 500 ribu untuk tipe kamar Deluxe. Meski terjangkau, lokasi hotel ini cukup dekat dari Stasiun Whoosh Tegalluar Bandung.
Selain itu, fasilitas di dalam kamarnya pun sudah lengkap, ada TV flat, AC, WiFi gratis, shower dengan air hangat, lemari, hingga area untuk kopi/teh. Kamu juga bisa menikmati fasilitas umum di hotel ini seperti kolam renang di rooftop, layanan spa/sauna, gym, sky lounge yang ada di lantai 16, dan Shakti Minimarket yang buka selama 24 jam.
Indonesia
Shakti Hotel Bandung
•
8.5/10
Gedebage
Rp 670.318
Rp 502.740
Terakhir ada Grand Cordela Hotel yang merupakan hotel bintang 3 dengan fasilitas yang lengkap untuk menemani perjalanan bisnis atau liburan keluarga. Kamu bisa memilih tipe kamar mulai dari Deluxe Smart Room hingga Thematic Room dengan kisaran harga dari 350 ribuan hingga 1 jutaan.
Fasilitas umum di hotel ini cukup lengkap sehingga akan memberikan pengalaman bermalam kamu semakin berkesan. Seperti kolam renang, pelayanan pijat, restoran, bar/lounge, ballroom atau ruang meeting.
Indonesia
Grand Cordela Hotel Bandung
•
8.6/10
Gedebage
Rp 515.665
Rp 386.750
Gimana? Sudah menyiapkan perjalanan kamu untuk menikmati kereta cepat Whoosh dari Stasiun Bandung? Yang pasti sebelum kamu memulai perjalanan, pastikan kamu sudah membeli tiketnya sesuai dengan jadwal keberangkatan. Dan tentukan transportasi apa yang akan kamu pilih untuk menuju Stasiun Whoosh Bandung.
Namun, jika kamu datang dari luar kota, kamu bisa memesan tiket kereta api untuk menuju kota Bandung di Traveloka. Dengan Traveloka, segala proses pembelian tiket kereta api bisa lebih mudah dan cepat. Manfaatkan pula berbagai fitur yang tersedia, seperti pembayaran mudah secara online, fasilitas pay later, hingga fitur reschedule jika ada perubahan jadwal sewaktu-waktu.
Jangan lupa manfaatkan aneka promo menarik dengan menggunakan berbagai kode kupon untuk mendapatkan potongan harga spesial. Yuk, pesan sekarang!