Ada banyak sekali moda transportasi untuk bisa bepergian dari kota Jakarta ke Bandung atau sebaliknya. Beberapa orang mungkin suka menikmati perjalanan panjang sehingga memilih untuk menggunakan transportasi seperti kereta api, bus, atau travel. Sementara sebagian yang lain memilih kereta cepat karena mengutamakan efisiensi waktu.
Kereta cepat Whoosh yang menghubungkan Jakarta-Bandung hanya membutuhkan proses perjalanan sekitar 45 menit saja. Kamu bisa mendapatkan tiket kereta cepat Whoosh dengan mudah, baik secara online melalui aplikasi resmi, situs KCIC, Traveloka, Access by KAI, Livin’ by Mandiri, atau BRImo. Jika lebih nyaman membeli langsung, tersedia juga opsi pembelian tiket secara offline di loket Stasiun Halim, Padalarang, atau Tegalluar.
Namun, bagaimana jika kamu sudah memesan tiket tapi perlu mengganti jadwal keberangkatan? Tenang, proses reschedule tiket Whoosh bisa dilakukan dengan mudah, baik secara online maupun offline. Berikut panduan lengkap cara reschedule tiket Whoosh yang bisa kamu ikuti.
Ada dua cara untuk melakukan reschedule atau perubahan jadwal pada tiket Whoosh yang sudah dipesan. Kamu bisa melakukannya secara online (melalui aplikasi) atau secara offline di loket stasiun. Berikut penjelasan lengkapnya:
Jika kamu membeli tiket Whoosh melalui Traveloka, saat ini perubahan jadwal (reschedule) tetap dilakukan melalui kanal resmi KCIC, yaitu aplikasi Whoosh atau situs ticket.kcic.co.id. Kamu cukup login menggunakan kode booking yang tertera di e-ticket Traveloka. Pastikan data pemesanan kamu sesuai agar proses reschedule berjalan lancar.
Apabila kamu ingin melakukan perubahan jadwal ke hari/tanggal berbeda, maka kamu harus membayar biaya administrasi sebesar 25% dari harga tiket. Sedangkan jika kamu melakukan perubahan jadwal kedua dan seterusnya, maka akan dikenakan biaya administrasi sebesar 25% dari harga tiket, meskipun tanggal keberangkatan tetap sama.
Apabila pada tarif tiket yang baru lebih mahal dari tiket sebelumnya, maka kamu harus membayar selisihnya terlebih dahulu. Apabila harga tiket yang baru lebih murah dari sebelumnya, maka pihak kereta Whoosh tidak akan melakukan pengembalian dana atas selisih tarif.
*Informasi bisa berubah sewaktu-waktu. Silakan konfirmasi ulang melalui KCIC untuk informasi terbaru
Tiket Kereta Api ke berbagi destinasi
Tiket Kereta Api ke be...
Lihat Harga
Jika kamu tertarik menggunakan kereta cepat Whoosh, berikut ini adalah beberapa keunggulan dan fasilitas yang akan kamu dapat:
Kereta cepat Whoosh menjadi moda transportasi modern dan canggih yang menghubungkan antara Jakarta dan Bandung. Dengan kereta Whoosh, kamu hanya perlu menempuh jarak sekitar 45 menit saja. Selain memiliki kecepatan tinggi, fasilitas kereta ini juga sangat mumpuni sehingga cocok untuk masyarakat urban yang butuh mobilitas tinggi dan efisien.
Lain halnya dengan kereta api biasa yang umumnya menempuh jarak sekitar 2,5 jam (dengan kereta api) atau 3 jam lebih bila menggunakan mobil pribadi (tergantung kondisi lalu lintas).
Sama seperti kereta api biasa, kamu bisa memilih beberapa kelas tempat duduk yaitu First Class, Business Class dan Economy Class. Tentunya setiap kelas memiliki fasilitas yang berbeda-beda.
Misalnya saja First Class, kamu akan mendapatkan tempat duduk yang lebih luas dan nyaman, ruang bagasi yang besar, tempat duduk yang bisa direbahkan hingga 180 derajat, layanan makanan dan minuman gratis, hingga pelayanan staf secara privat.
Lalu untuk Business Class memiliki kenyamanan serupa dengan ruang duduk yang lebih lega, serta fasilitas soket listrik di setiap kursi. Sementara untuk Economy Class kamu mendapatkan fasilitas tempat duduk ergonomis, charger USB, dan interior kereta yang modern dan bersih.
Keunggulan lainnya adalah kamu bisa memilih tiga stasiun untuk keberangkatan dan tujuan, yaitu Stasiun Halim, Padalarang, dan Tegalluar. Ketiga stasiun ini memiliki konsep modern dan ramah pengguna.
Masing-masing sudah dilengkapi dengan ruang tunggu yang luas, musholla, toilet yang bersih, vending machine, area food court, hingga akses shuttle bus yang menghubungkan langsung ke pusat kota seperti Stasiun Bandung.
Keunggulan lainnya adalah kemudahan pembelian tiket, baik secara online maupun offline. Kini, kamu bisa membeli tiket Whoosh langsung di aplikasi Traveloka yang tersedia di Android dan iOS. Setelah pembelian, cukup lakukan check-in dengan memindai QR code dari ponsel tanpa perlu mencetak tiket fisik. Proses naik kereta pun jadi lebih praktis, cepat, dan bebas ribet.
Selain menawarkan banyak kenyamanan, kereta cepat Whoosh juga menjadi salah satu moda transportasi yang ramah lingkungan. Sebab, kereta ini menggunakan tenaga listrik sehingga emisi karbon yang dihasilkan jauh lebih rendah dibandingkan kendaraan bermotor lainnya. Tentunya, hal ini menjadi upaya penting bagi pemerintah untuk mendorong masyarakat memilih moda transportasi berkelanjutan.
Sama halnya dengan pembelian tiket kereta api biasa, kamu bisa memilih berbagai metode pembayaran jika ingin memesan tiket kereta cepat Whoosh. Jika kamu melakukan pembelian secara online, kamu bisa melakukan pembayaran dengan Virtual Account Bank, QRIS, atau kartu debit/kredit.
Lalu apabila kamu melakukan pembelian secara langsung (loket stasiun), kamu bisa membayar uang secara tunai, QRIS dan kartu kredit/debit. Khusus pengguna bank Mandiri atau BRI, kamu bisa melakukan pembelian tiket melalui aplikasi bank masing-masing, yaitu Livin’ by Mandiri atau aplikasi BRImo.
Bagaimana? Tertarik untuk menjajal kereta cepat Whoosh? Yang pasti apabila kamu ingin mencobanya, kamu perlu memesan tiket jauh-jauh hari agar tidak kehabisan, ya. Pastikan pula kamu menentukan jam keberangkatan yang tepat dan memilih tempat duduk yang sesuai dengan kebutuhan.
Jangan lupa manfaatkan pula berbagai kode kupon Traveloka untuk mendapatkan potongan harga spesial supaya biaya liburan kamu lebih hemat. Yuk, pesan tiket kereta cepat Whoosh ke Bandung sekarang di Traveloka, dan nikmati perjalanan super cepat dan nyaman hanya dalam waktu sekitar 45 menit!