Republik Ceko jadi salah satu negara yang bisa kamu kunjungi saat hendak liburan ke Eropa. Negara ini merupakan negara pecahan Cekoslowakia yang masih mempertahankan bendera pemerintahan Cekoslowakia sebagai bendera Republik Ceko yang resmi. Sedangkan Slowakia mengadopsi benderanya sendiri.
Ceko sendiri adalah negara yang terletak di Eropa Tengah dan terdiri dari provinsi Bohemia yang penuh dengan sejarah dan Moravia bersama ujung selatan Silesia yang secara kolektif sering disebut Tanah Ceko.
Sejarah sangat lekat dengan negara satu ini. Bendera Republik Ceko jadi simbol dari sejarah tersebut. Jika ingin mengenal lebih dekat dengan Ceko, mari cari tahu soal sejarahnya melalui ulasan di bawah ini.
Cris Foto / Shutterstock.com
Bendera Republik Ceko terdiri dari tiga warna, yakni putih, biru, dan merah. Bendera ini didasarkan pada bendera Bohemia; putih di atas merah yang hampir identik dengan bendera Polandia.
Dikarenakan bendera awal Cekoslowakia sangat mirip dengan bendera Polandia, segitiga berwarna biru pun ditambahkan pada sisi kerekan di tahun 1920. Namun, bendera ini sempat dilarang di tahun 1939 sehingga diubah menjadi triwarna horizontal dengan warna yang sama.
Kemudian, bendera dikembalikan ke desain sebelumnya pada tahun 1945 dan resmi menjadi bendera nasionalnya Republik Ceko pada tahun 1993.
Penetapan bendera Republik Ceko sebagai bendera nasional diwarnai dengan sejarah panjang. Cekoslowakia lahir setelah Perang Dunia I, tepatnya setelah Austria-Hungaria terpecah belah. Negara ini menggabungkan wilayah Bohemia dan Praha sebagai ibu kotanya.
Di tahun 1938, setelah perjanjian Munich, Nazi Jerman mengambil alih Sudetenland dan mengobrak-abrik Cekoslowakia. Negara ini kemudian dibagi menjadi dua negara bagian, yakni Protektorat Bohemian - Moravia, dan Republik Slovakia.
Setelah perang, negara Cekoslowakia kembali berdiri bersama dengan bendera lamanya yang terdapat irisan biru di bagian kerekan. Namun, negara ini jatuh ke dalam orbit Soviet dan tidak memperoleh kembali kemerdekaan demokratis hingga Revolusi Velvet.
Akhirnya di tahun 1990an, masalah antara Ceko dan Slovakia diselesaikan dengan kemerdekaan negara baru Slovakia, sedangkan sisa bagian baratnya menjadi Republik Ceko yang akhirnya mewarisi bendera Cekoslowakia sebagai bendera Republik Ceko saat ini.
Bendera Republik Ceko menampilkan dua garis yang sama berwarna putih dan merah dengan segitiga biru di sepanjang kerekannya. Simbolisme bendera Ceko berasal dari simbolisme lambang kuno.
Garis merah melambangkan ketangguhan dan keberanian dalam pertempuran, sedangkan garis putih melambangkan keutamaan perdamaian dan kejujuran yang kontras. Sementara segitiga biru melambangkan keadilan, kebenaran, dan kesetiaan.
Saat melihat bendera Republik Ceko, kamu mungkin langsung teringat dengan cantiknya Kota Praha. Ya, ibu kota Ceko ini memang sangat terkenal dan sering dijadikan lokasi syuting film Hollywood.
Ada banyak tempat menarik yang bisa dikunjungi di Praha, mulai dari Old Town Square, Prague Castle, dan Charles Bridge. Banyaknya kastil yang ada di sini juga membuat Praha seperti magnet pariwisata Republik Ceko.
Namun, Ceko bukan hanya tentang soal Praha. Selain Praha, masih banyak destinasi menarik yang bisa ditemukan di negeri ini. Berikut destinasi terbaik di Ceko yang juga bisa dikunjungi saat berlibur ke Benua Biru.
Liburan ke Ceko tak lengkap tanpa ke Praha. Kota ini sudah seperti “top of mind” para pelancong saat hendak merencanakan liburan ke Ceko. Kota dengan ratusan menara serta jalan-jalan misterius bak labirin menyimpan daya tarik tersendiri.
Jika kamu mampir ke Praha, kamu bisa mengunjungi beberapa destinasi populer yang ada di sana, seperti Kastil Praha, Vysehrad, Jembatan Charles, Old Town Square, dan Palace Garden.
Prague dinner cruise ticket
Praha 1
Lihat Harga
Selain Praha, kamu juga bisa mengunjungi Kota Cesky Krumlov. Berjarak sekitar 173 kilometer atau 3 jam 40 menit perjalanan kereta dari Praha, kota ini menjadi kota yang bersejarah untuk masyarakat Ceko. Pasalnya, ada sejumlah situs warisan budaya dan alam dunia yang masuk ke dalam UNESCO.
Salah satu spot yang wajib didatangi adalah Castle Museum atau Museum Kastil. Kamu bisa menyaksikan pameran imajinatif termasuk model-model kastil abad ke-16 di sana. Selain itu, museum yang buka sepanjang tahun ini juga menyuguhkan presentasi kehidupan masa lampau dan bioskop.
Český Krumlov Day Tour from Prague
Okres Český Krumlov
Lihat Harga
Mampir ke kota kuno Olomouc juga bisa menjadi alternatif saat liburan ke Ceko. Kota ini dipenuhi dengan landmark bersejarah, seperti katedral, gereja mungil yang cantik, serta biara-biara monumental.
Nah, kalau kamu hobi kulineran, kota ini tawarkan aneka kuliner populer. Salah satu kuliner yang wajib dicoba adalah keju olomoucke tvaruzky. Ini adalah keju rendah lemak yang punya aroma khas.
Biasanya keju ini diolah menjadi beragam hidangan lezat dan bisa kamu temukan di sejumlah restoran.
Jika Praha terlalu ramai untuk kamu, cobalah datang ke Karlovy Vary. Tempat ini sangat cocok untuk kamu pecinta spa dan ketenangan. Daya tarik kota ini terletak pada kekayaan alamnya, pasalnya terdapat 12 sumber mata air penyembuhan dan sumber mata air dengan pancaran setinggi 15 meter.
Selain bisa berendam air panas, wisatawan juga bisa menemukan bangunan-bangunan dengan fasad yang indah dan tiang yang tinggi. Kamu juga bisa menikmati keindahan lembah Sungai Tepla yang sejukkan mata.
Brno adalah kota terbesar kedua di Republik Ceko. Kota ini berdiri di atas dataran rendah subur di Moravia Selatan. Salah satu destinasi menarik yang wajib dikunjungi wisatawan adalah Villa Tugendhat, karya arsitek Ludwig Mies van der Rohe.
Villa ini sudah berdiri sejak tahun 1930 dan dianggap sebagai contoh arsitektur modern yang dilindungi UNESCO. Brno disebut sebagai salah satu gedung fungsional paling penting di dunia.
Selain Villa Tugendhat, gedung menarik lainnya yang ada di Brno antara lain Valtice Chateau dan Lednice Château.
Demikian info tentang sejarah dan makna bendera Republik Ceko. Keindahan negara ini bisa dilihat dari deretan kota-kota cantik yang menghiasi negara ini. Ceko adalah tujuan wisata terbaik untuk kamu pengagum Praha.
Fri, 23 May 2025
Etihad
Jakarta (CGK) ke Prague (PRG)
Mulai dari Rp 6.646.000
Fri, 23 May 2025
Oman Air
Jakarta (CGK) ke Prague (PRG)
Mulai dari Rp 8.465.700
Thu, 15 May 2025
Thai Airways
Jakarta (CGK) ke Prague (PRG)
Mulai dari Rp 8.483.300
Ingin segera liburan ke Ceko? Yuk, pesan tiket pesawat dan booking hotel di Traveloka! Baik lewat aplikasi maupun lewat website, kamu bisa membeli tiket liburan dengan sangat mudah dan cepat.
Bahkan ada promo menarik yang bisa kamu dapatkan setiap harinya. Tunggu apalagi, segera rencanakan liburanmu ke Ceko dan nikmati beragam fasilitas yang ditawarkan.