Apakah kamu memiliki jiwa petualang yang tinggi sehingga sangat ingin menghabiskan malam di tengah hutan yang sejuk dan asri? Jika ya, berkunjung ke Bumi Perkemahan Bedengan mungkin akan membuat kamu mewujudkan keinginan tersebut.
Source : shutterstock
Bumi Perkemahan ini merupakan destinasi wisata yang punya banyak camping ground. Tempat wisata ini pun begitu memesona dengan keindahan hutan pinus hijau di sekelilingnya.
Selain itu, lokasinya juga cukup jauh dari perkotaan sehingga memiliki suasana tenang yang cocok untuk healing dan melepas penat. Selama berkemah dan menghabiskan malam di sini, kamu akan ditemani desir merdu dari pepohonan dan kicau burung yang hidup di sekitar.
Bumi Perkemahan Bedengan berlokasi di Jl. Raya Selokerto, Godehan Selorejo, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Tempat ini terletak tidak terlalu jauh dari pusat kota Malang, yakni berjarak sekitar 24 km.
Untuk menuju ke lokasi wisata ini dari pusat kota Malang, kamu perlu terlebih dahulu mengarahkan kendaraan menuju Jl. Raya Tlogomas. Setelahnya, ikut jalan selama beberapa saat hingga mencapai Kecamatan Dau.
Dari sana, kamu hanya tinggal mengikuti petunjuk jalan untuk bisa tiba di Desa Selorejo. Dari sini, petunjuk jalan menuju Bumi Perkemahan Bedengan akan terpampang dengan jelas dan kamu bisa mengikutinya dengan lebih mudah.
Harga tiket masuk untuk bisa mendirikan kemah di Bumi Perkemahan Bedengan cukup terjangkau. Kamu hanya akan dikenakan biaya Rp5.000–Rp10.000 saja. Biaya ini hanya untuk tiket masuk saja alias belum termasuk biaya camping.
Untuk tiket masuk camping, kamu akan dikenakan biaya tambahan. Harganya juga masih ramah di kantong, yakni hanya Rp10.000 untuk anak-anak dan Rp20.000 untuk dewasa.
Apabila membawa kendaraan pribadi, kamu pun perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk parkir. Tidak mahal, biayanya hanya Rp5.000 untuk motor dan Rp15.000 untuk mobil.
Serunya berkemah dan menghabiskan malam di tengah hutan pinus Bumi Perkemahan Bedengan mungkin sudah terbayang-bayang di benak kamu.
Sebelum itu, kamu sebaiknya mengetahui apa saja daya tarik dari tempat ini. Berikut penjelasannya:
Kamu tidak perlu takut kehabisan spot camping saat berkunjung ke lokasi perkemahan ini. Di tempat ini tersedia sekitar 17 camping ground yang dapat kamu pilih untuk bermalam dan mendirikan tenda.
Meski begitu, kamu sebaiknya reservasi terlebih dahulu sebelum datang ke tempat ini. Tujuannya agar kamu mendapatkan area camping yang sesuai dengan keinginan.
Penting diketahui, area camping di bagian bawah bisa diakses dengan kendaraan pribadi. Kamu bahkan bisa langsung memarkirkan kendaraan di area tersebut.
Akan tetapi, apabila ingin mendapatkan lokasi yang lebih tenang, kamu bisa memilih camping ground di bagian atas.
Secara keseluruhan, area camping yang menjadi favorit para wisatawan adalah di dekat sungai dan kawasan hutan pinus. Sebab, di area camping bagian bawah sering dipadati pengunjung yang ingin memarkirkan kendaraan atau berfoto-foto.
Tidak punya perlengkapan kemah sendiri? Tidak perlu khawatir, kamu bisa menyewanya pada pengelola Bumi Perkemahan Bedengan.
Pengelola kawasan setempat menyewakan berbagai peralatan camping, termasuk tenda, matras, lampu, kompor, bahkan colokan listrik. Tidak hanya itu, pengelola juga menyewakan jasa memasang serta membongkar tenda. Lengkap, bukan?
Tidak suka bermalam atau berkemah di tengah hutan? Tidak perlu khawatir, kamu tetap dapat berkunjung ke lokasi wisata ini untuk sekadar piknik dan menikmati asrinya lingkungan sekitar. Jadi, kamu tidak perlu membawa terlalu banyak barang bawaan.
Kamu bisa membawa tikar atau alas duduk sendiri dari rumah untuk piknik di lokasi tersebut. Tidak ingin repot? Kamu bisa menyewa tikar dari warung-warung yang ada di lokasi sekitar.
Bumi Perkemahan Bedengan dilengkapi dengan sungai yang mengalir deras dan berair jernih. Meski tampak deras, namun sungai ini masih cukup aman jika kamu ingin bermain air. Bagian dasar sungai juga tergolong dangkal, lho.
Sayangnya, kamu tidak bisa berenang di sungai tersebut. Pasalnya, banyak bebatuan besar dan kecil yang ada di sekitar sungai sehingga cukup sulit untuk bergerak bebas.
Agar bisa bermain air dengan nyaman, kamu sebaiknya datang saat musim kemarau atau ketika cerah. Sebab, saat musim hujan, wisatawan bahkan dilarang untuk mendirikan tenda di tepi sungai. Hal ini untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
Menghabiskan malam dengan berkemah di tengah hutan pinus terasa belum lengkap tanpa membuat api unggun. Tidak perlu khawatir, kamu bisa dengan mudah menemukan penjual kayu bayar di sekitar lokasi Bumi Perkemahan Bedengan.
Api unggun bisa memeriahkan malam hari kamu saat camping di tengah hutan pinus. Selain itu, api unggun tersebut juga bisa memberikan kehangatan agar kamu tidak terlalu kedinginan saat menghadapi malam hari di tengah hutan.
Memasuki lokasi camping, kamu akan disambut dengan hamparan perkebunan jeruk di depan mata. Perkebunan ini berada di kiri dan kanan jalan sebelum kamu tiba di loket masuk.
Di sekitar lokasi perkebunan tersebut juga banyak penjual jeruk dengan harga yang ramah di kantong. Ingin merasakan sensasi memetik jeruk langsung dari pohonnya? Jika ya, kamu bisa berwisata petik jeruk Selorejo yang berdekatan dengan lokasi bumi perkemahan.
Tidak sempat menyiapkan banyak bekal untuk disantap selama berkemah di Bumi Perkemahan Bedengan? Tenang, kamu tidak perlu cemas. Di sekitar lokasi perkemahan terdapat banyak warung yang menjajakan makanan maupun minuman.
Warung-warung yang terdapat di area kantin bisa kamu temukan dengan berbagai variasi dan jumlah cukup banyak. Menu yang ditawarkan juga cukup bervariasi, seperti nasi jagung, nasi soto, nasi lele, dan lain sebagainya.
Tidak perlu khawatir kerepotan saat mendirikan tenda di Bumi Perkemahan Bedengan. Hal itu karena tempat ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang yang cukup lengkap. Kamu pasti bisa merasakan pengalaman yang seru dengan tetap merasa nyaman.
Kamu bisa dengan mudah menemukan toilet, musala, aula, hingga gazebo. Tersedia pula stop-kontak untuk disambungkan ke peralatan listrik yang kamu bawa saat berkemah.
Nah, itu dia sekilas informasi mengenai Bumi Perkemahan Bedengan. Apakah kamu sudah menyiapkan waktu untuk berkunjung ke tempat tersebut? Persiapkan segalanya dari sekarang, ya!
Sebelum berangkat, pastikan untuk memeriksa aplikasi Traveloka terlebih dahulu, ya. Lewat Traveloka, kamu bisa dengan mudah booking hotel, membeli tiket kereta, dan tiket bus atau shuttle.
Traveloka juga memiliki fitur andalan, seperti mengubah jadwal dan pengembalian dana, lho. Yuk, download aplikasi Traveloka sekarang agar tidak ketinggalan berbagai promo menariknya!
Penginapan dan Hotel di Malang
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga