Cari Tahu Kode Telepon Serbia Sebelum Rencanakan Berlibur ke Sana

Travel Bestie
25 Jul 2024 - 3 min read

Melakukan panggilan telepon ke Serbia tentunya membutuhkan prosedur tertentu. Salah satu prosedur yang harus dilakukan adalah memasukan kode telepon Serbia sebelum kode area dan nomor tujuan. Setelah terhubung, barulah kamu bisa melakukan panggilan suara dengan orang yang ada di sana.

Mengingat ini panggilan ke luar negeri, tentu saja kamu membutuhkan beberapa persiapan. Pastikan kamu sudah menentukan maksud dan tujuan dan panggilan yang ingin dilakukan. Hal ini akan membuat panggilan bisa dilakukan lebih singkat sehingga bisa menghemat biaya telepon.

Selain itu, kamu perlu tahu juga kode telepon Serbia untuk bisa melakukan panggilan ke sana. Cari tahu juga informasi lain terkait dengan negara Serbia di bawah ini.

Nomor Telepon Serbia

Shutterstock.com

Kode negara untuk bisa melakukan panggilan ke Serbia adalah +381. Kode inilah yang harus dimasukkan ke dalam deretan nomor saat melakukan panggilan. Kode telepon Serbia dimasukkan setelah kode internasional dan sebelum kode area.

Ada yang menarik dari nomor telepon yang dipakai di Serbia. Dulunya nomor ini dipakai oleh negara Serbia dan Montenegro. Negara pecahan Yugoslavia ini awalnya menggunakan kode telepon +38 sejak 1992.

Serbia dan Montenegro berpisah pada 2006 dan membuat mereka menjadi dua entitas negara yang berbeda. Hal ini membuat kode telepon dua negara ini pun harus dibedakan. Serbia mendapatkan kode +381, sedangkan Montenegro mendapatkan kode telepon +382.

Cara Menelepon ke Serbia dari Indonesia

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, ada prosedur yang perlu dilakukan untuk bisa melakukan panggilan ke luar negeri, termasuk ke Serbia. Berikut langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk menelpon nomor Serbia dari Indonesia.

1. Memasukkan kode internasional

Kode akses dari Indonesia ke luar negeri adalah 011. Kamu perlu melakukan panggilan ini dulu sampai terdengar nada sambung internasional.

2. Memasukkan kode telepon Serbia

Langkah selanjutnya adalah memasukkan kode +381 untuk mengawali nomor telepon tujuan. Kode ini akan membuat kamu terhubung dengan jaringan telepon yang ada di Serbia.

3. Memasukkan kode area

Nomor telepon di Serbia memiliki kode area yang mengawali nomor telepon. Berikut kode area telepon di Serbia.

Belgrade 11
Bor 30
Čačak 32
Jagodina 35
Kikinda 230
Kragujevac 34
Kraljevo 36
Kruševac 37
Leskovac 16
Niš 18
Novi Pazar 20
Novi Sad 21
Pančevo 13
Pirot 10
Požarevac 12
Prijepolje 33
Prokuplje 27
Smederevo 26
Sombor 25
Sremska Mitrovica 22
Subotica 24
Šabac 15
Užice 31
Valjevo 14
Vranje 17
Zaječar 19
Zrenjanin 23

4. Memasukkan nomor telepon tujuan

Setelah itu, kamu bisa memasukkan nomor telepon tujuan untuk bisa terhubung dan langsung berbicara. Secara umum, nomor yang harus ditekan adalah:

Kode keluar internasional + 381 + kode area Serbia + nomor telepon tujuan

One Luxury Suites

Opština Beograd-Stari Grad

Rp 1.906.155

Rp 1.429.617

Wisata ke Serbia

Kamu yang ingin berlibur ke Eropa bisa memilih Serbia sebagai salah satu destinasinya. Pasalnya, masyarakat Indonesia tidak perlu mengajukan visa untuk berkunjung ke negara beribukota Belgrade ini.

Menariknya, kamu bisa melakukan kunjungan ke negara Serbia dengan paspor Indonesia selama 30 hari berturut-turut. Kamu hanya perlu membeli tiket pergi dan pulang ke Tanah Air, serta membawa paspor yang masih aktif. Paspor kamu akan dicap di bandara keberangkatan dan bandara kedatangan di negara tujuan.

Rata-rata durasi penerbangan dari Indonesia ke Serbia akan ditempuh dengan waktu 20—23 jam. Untuk itu, ada baiknya kamu mempersiapkan waktu liburan minimal satu minggu supaya bisa menikmati lebih banyak tempat wisata di sana.

Hal yang perlu diperhatikan juga adalah mata uang yang dipakai di sana. Serbia menggunakan mata uang Dinar Serbia (RSD) untuk transaksi sehari-hari. Sayangnya, tidak banyak money exchange di Indonesia yang menyediakan Dinar Serbia.

Jika begitu, kamu bisa membawa Euro atau Dolar Amerika ke negara tersebut. Lalu, tukar mata uang asing yang kamu bawa dengan Dinar Serbia sesampainya di destinasi.

Provider Telepon di Serbia

Sesampainya di Serbia, kamu bisa langsung membeli layanan kartu seluser yang tersedia. Setiap provider seluler pun menyediakan layanan untuk turis. Kamu hanya perlu mendaftarkan kartunya dengan nomor paspor supaya bisa langsung aktif.

Lebih baiknya kamu memilih provider yang menyediakan kuota internet dalam jumlah besar. Kuota internet ini akan lebih dibutuhkan terlebih kamu yang akan melakukan perjalanan dari satu tempat wisata ke lokasi wisata lainnya.

Harga kuota internet yang ditawarkan oleh sejumlah provider tentu saja beragam. Namun, harganya tidak jauh berbeda dengan yang harga paket data di Indonesia, kok.

Sebagai contoh, paket internet 1 GB untuk durasi 7 hari memiliki harga sekitar 180—200 SRD atau sekitar Rp28.000—Rp30.000 (SRD 1 = Rp150). Kamu yang lebih lama berada di Serbia pun bisa mengambil paket kuota internet yang lebih besar lagi untuk mencukupi kebutuhan selama di sana.

Flight to Belgrade

Thu, 8 May 2025

Emirates

Jakarta (CGK) ke Belgrade (BEG)

Mulai dari Rp 12.189.828

Thu, 8 May 2025

Qatar Airways

Jakarta (CGK) ke Belgrade (BEG)

Mulai dari Rp 12.990.096

Thu, 8 May 2025

Emirates

Jakarta (CGK) ke Belgrade (BEG)

Mulai dari Rp 13.446.100

Itu dia kode telepon negara Serbia dan tips untuk kamu yang ingin berlibur ke negara tersebut dalam waktu dekat. Tidak ada salahnya juga jika kamu mulai merencanakan liburan ke Serbia dari sekarang. Pesan dan amankan tiket pesawat ke Serbia melalui aplikasi Traveloka untuk dapatkan kemudahan dan harga terbaik.

Selain itu, jangan lupa untuk memesan kamar hotel terbaik di Serbia yang menawarkan fasilitas mewah. Semuanya bisa kamu lakukan dengan mudah cukup lewat smartphone menggunakan aplikasi Traveloka.

Dalam Artikel Ini

• Nomor Telepon Serbia
• Cara Menelepon ke Serbia dari Indonesia
• 1. Memasukkan kode internasional
• 2. Memasukkan kode telepon Serbia
• 3. Memasukkan kode area
• 4. Memasukkan nomor telepon tujuan
• Wisata ke Serbia
• Provider Telepon di Serbia

Hotel yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

One Luxury Suites

South Banat
Rp 1.906.155
Rp 1.429.617

Penerbangan yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

Thu, 8 May 2025
Emirates
Jakarta (CGK) ke Belgrade (BEG)
Mulai dari Rp 12.189.828
Pesan Sekarang
Thu, 8 May 2025
Qatar Airways
Jakarta (CGK) ke Belgrade (BEG)
Mulai dari Rp 12.990.096
Pesan Sekarang
Thu, 8 May 2025
Emirates
Jakarta (CGK) ke Belgrade (BEG)
Mulai dari Rp 13.446.100
Pesan Sekarang
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan