Pernahkah kamu mendengar seputar Curug Cikanteh? Curug dengan ketinggian sekitar 60 meter ini tersembunyi di tengah hutan lebat dan menjadi destinasi favorit para pecinta alam yang mendambakan keindahan dan kesegaran air terjun, lho.
Curug Cikanteh berada dalam kawasan Geopark Ciletuh, Sukabumi. Curug ini terkenal di kalangan pecinta alam karena memiliki tiga tingkatan air terjun yang memiliki nama dan keunikan masing-masing.
Tingkatan air terjun yang paling atas diberi nama Curug Ngelay. Sementara itu, untuk air terjun tingkatan kedua diberi nama Curug Cikanteh, dan tingkatan paling bawah diberi nama Curug Sodong.
Berwisata ke Curug Cikanteh membuat kamu dapat merasakan keindahan dan kesegaran tiga jenis air terjun tersebut di dalam satu tempat yang sama. Sangat menggoda, bukan?
Shutterstock.com
Curug Cikanteh merupakan salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Dusun Cikanteh, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.
Jika berangkat dari Jakarta, perjalanan yang kamu lakukan diperkirakan akan memakan waktu selama 7 hingga 8 jam untuk sampai di Curug Cikanteh. Kamu bisa terlebih dahulu menuju pusat Kota Sukabumi. Sesampainya di pusat Kota Sukabumi, kamu perlu melanjutkan perjalanan menuju ke Ciemas melalui Cimanggu yang memakan waktu sekiranya 3 jam.
Setibanya di Kecamatan Ciemas, kamu masih harus melanjutkan perjalanan selama kurang lebih satu jam perjalanan menuju Dusun Cikanteh.
Mengingat perjalanan yang cukup panjang dan melalui medan yang susah-susah gampang, kamu sebaiknya sudah mempersiapkan bekal terlebih dahulu. Pastikan pula kamu dalam kondisi yang fit agar tidak terlalu lelah dalam perjalanan tersebut.
Waktu operasional resmi dari Curug Cikanteh adalah pukul 06.00-18.00 WIB. Namun, bagi orang yang berkemah, tempat ini dapat dinikmati selama 24 jam. Artinya, jika tidak berkemah, kamu harus segera kembali atau keluar dari Curug Cikanteh sebelum pukul 18.00 WIB, sesuai dengan ketentuan jam operasional dari objek wisata yang satu ini.
Bagaimana dengan harga tiket masuk Curug Cikanteh? Perlu kamu tahu, pengunjung yang ingin naik ke Curug Cikanteh wajib mengajak seorang pemandu. Biaya yang dikeluarkan untuk pemandu tersebut adalah seikhlasnya alias tergantung negosiasi.
Namun, apabila memutuskan untuk mampir ke Curug Sodong yang ada di bagian bawah, kamu harus membayar harga tiket resmi sebesar Rp5.000. Selain itu, kamu juga harus membayar biaya parkir kendaraan. Untuk motor, biayanya adalah Rp3.000, sedangkan mobil Rp5.000.
Terdapat beberapa hal menarik yang bisa kamu temukan saat berwisata menuju Curug Cikanteh. Daya tarik tersebut adalah sebagai berikut:
Untuk mencapai puncak Curug Cikanteh, kamu harus terlebih dahulu melakukan trekking yang lumayan berat khususnya jika belum terbiasa. Dari Curug Sodong menuju Curug Cikanteh, kamu perlu melakukan perjalanan menanjak dengan medan yang tidak bisa dibilang mudah.
Mula-mula, jalanan yang kamu lewati memang masih terasa mulus. Namun, tidak lama kemudian, jalanan akan mulai sedikit berbatu. Tak jauh setelah itu, medan yang kamu tempuh akan berubah menjadi jalan setapak berupa tanah liat.
Tidak selang berapa lama, kamu akan melewati jembatan yang dibawahnya terdapat aliran sungai tidak terlalu deras. Dari ini, lokasi Curug Cikanteh sudah tidak terlalu jauh lagi. Setelah beberapa saat melakukan trekking, kamu akan tiba di surga tersembunyi yang bernama Curug Cikanteh.
Curug Cikanteh memiliki bentuk yang berundak-undak dan sangat memanjakan mata. Keindahan tersebut dilengkapi dengan air jernih yang mengalir di antara tebing-tebing berwarna cokelat.
Di bagian bawah air terjun dari Curug Cikanteh terdapat sebuah kolam alami yang berfungsi menampung air. Melalui kolam ini, kamu dapat secara langsung menikmati kesegaran dan kejernihan air dari Curug Cikanteh.
Tidak ada salahnya juga jika kamu ingin berendam atau bermain air di kolam alami yang ada di kaki Curug Cikanteh.
Tentu saja, sambil berendam, kamu juga dapat menikmati keindahan dan keasrian alam sekitar. Dijamin, stres dan penat akan langsung hilang seketika!
Sudah bosan bermain air? Kamu dapat menjelajah kawasan sekitar Curug Cikanteh. Kamu akan melihat secara langsung keindahan alam khas hutan hujan tropis.
Jangan lupa berfoto dengan latar belakang instagramable untuk mengabadikan momen liburan kamu, ya!.
Shutterstock.com
Kamu pasti ingin memiliki pengalaman liburan tak terlupakan saat berkunjung ke Curug Cikanteh, bukan? Jika ya, berikut ini beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum berangkat ke objek wisata tersebut:
Musim terbaik untuk berkunjung ke Curug Cikanteh adalah pada saat kemarau. Pasalnya, saat musim penghujan, jalur trekking menuju curug tersebut tergolong sangat licin bahkan berlumpur.
Di samping itu, debit air di curug juga akan lebih deras dan warnanya menjadi keruh dibandingkan biasanya. Atas dasar itu, pastikan kamu berkunjung ke objek wisata ini di luar musim penghujan, ya!
Jika kamu ingin berfoto untuk mengabadikan momen liburan dengan view yang sempurna, waktu terbaik berkunjung ke Curug Cikanteh adalah pukul 06.00 sampai dengan 10.00 WIB.
Sebaliknya, kamu sebaiknya menghindari siang hari karena kemungkinan besar hasil foto kamu akan terhalang oleh backlight dari matahari.
Kamu disarankan untuk mengenakan pakaian yang punya warna kontras dengan latar atau warna-warna alam dari Curug Cikanteh. Beberapa warna yang disarankan, seperti kuning, putih, atau merah.
Hal tersebut tidak ada hubungannya dengan perkara mistis. Hanya saja, pakaian berwarna kontras tersebut akan membuat hasil foto kamu terlihat lebih menarik. Tidak terkecuali saat kamu berfoto dengan latar belakang air terjun.
Kamu dianjurkan untuk menggunakan alas kaki, baik sandal atau sepatu, yang memiliki bahan sol lunak dan empuk. Pastikan pula alas kaki yang kamu gunakan tidak licin (antiselip) dan tahan air.
Ingat, kamu perlu melakukan trekking selama beberapa saat dengan medan yang bervariasi untuk sampai ke Curug Cikanteh. Dengan menggunakan alas kaki yang tepat, risiko kamu terpeleset selama perjalanan akan jauh lebih minim.
Untuk bisa sampai ke Curug Cikanteh, kamu perlu melakukan trekking terlebih dahulu menempuh jarak sekitar 350 meter.
Kamu harus melewati medan yang cukup menantang, termasuk jembatan di atas sungai, jalur bebatuan, hingga jalan setapak yang dipenuhi tanah liat.
Oleh karena itu, kamu dianjurkan untuk membawa perbekalan, seperti air mineral yang cukup. Jika memungkinkan, kamu juga bisa membawa serta tongkat untuk memudahkan perjalanan agar tidak mudah kelelahan.
Penginapan dan Hotel di Sukabumi
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga
Nah, itu dia informasi mengenai Curug Cikanteh dan keindahan yang ada di objek wisata tersebut. Jadi, sudah tahu kapan akan berangkat ke sana bersama teman atau pasangan?
Agar perjalanan tidak terlalu lelah, kamu bisa terlebih dahulu menginap di hotel sekitaran Geopark Ciletuh. Tentu saja, booking hotelnya lewat Traveloka, ya!
Traveloka membuat kamu bisa booking hotel secara online. Kamu juga bisa sekaligus membeli tiket kereta atau tiket pesawat lewat Traveloka, lho.
Dengan bertransaksi lewat Traveloka, kamu pun bisa menikmati fitur-fitur andalan, seperti refund atau mengubah jadwal. Dapatkan penawaran, diskon, promo menarik dengan mengunduh aplikasi Traveloka sekarang juga!