Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan LRT

Informasi Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan LRT
Travel Bestie
22 Mar 2025 - 5 min read

Tak dapat dipungkiri bahwa saat ini transportasi publik di Jakarta sudah semakin memadai dan modern. Setelah Transjakarta dan Mass Rapid Transit (MRT), transportasi publik terbaru, yaitu Light Rail Transit (LRT) yang melayani rute Jabodebek kini sudah resmi beroperasi sejakat 28 Agustus 2023.

Yang pada awalnya mayoritas transportasi publik menfasilitasi mobilitas pusat kota, sekarang rute sudah semakin meluas, yang membuat warga Kota Bekasi dan wilayah Cibubur juga bisa menjangkau pusat kota hanya dengan durasi 60 menit saja.

LRT di Jakarta - Bekasi

Foto: lrtjakarta.co.id

Memiliki stasiun yang berbeda dengan MRT, nyatanya moda transportasi LRT ini juga banyak yang sudah terintegrasi dengan halter Transjakarta lho, mempermudah masyarakat untuk bisa mencapai 1 titik ke titik lainnya tanpa perlu pusing mengganti moda transportasi yang berbeda.

Untuk kamu yang tinggal di area Cibubur, Bekasi, Depok, dan Bogor, daftar rute Transjakarta yang terintegrasi dengan LRT ini bisa menjadi solusi yang tepat untuk efisiensi waktu ketika ingin mengunjungi pusat kota tanpa harus melewati kemacetan lalu lintas.

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan LRT

Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan LRT

Foto: lrtjakarta.co.id

Berbeda dengan MRT yang terfokus dengan rute pusat kota seperti Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat, LRT justru lebih terfokus ke rute pinggir kota, seperti Bekasi, Depok, Jakarta Timur, hingga Jakarta Utara.

Namun, perlu diketahui pula bahwa saat ini, memang belum semua stasiun LRT terintegrasi dengan Halte Transjakarta. Oleh karena itu, untuk lebih mempermudah kamu dalam bermobilitas, yuk simak dulu informasi terkait daftar rute Transjakarta yang terintegrasi dengan LRT berikut ini!

Stasiun LRT Dukuh Atas = Halte Galunggung

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Dukuh Atas 2:

Koridor 1 (Blok M - Kota)
Koridor 4 (Pulogadung 2 - Galunggung)
Koridor 6Q (Dukuh Atas - Casablanca via Epicentrum Raya)
Koridor 6B (Ragunan - Balaikota vita Semanggi)
Koridor 4C (Pemuda Merdeka - Bundaran Senayan)
Koridor 1B (Stasiun Palmerah - Transport hub Dukuh Atas)

Stasiun LRT Setiabudi = Halte Setiabudi

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Setiabudi:

Koridor 6 (Ragunan - Galunggung)
Koridor 6A (Ragunan - Balaikota via Kuningan)
Koridor 6H (Lebak Bulus - Senen)
Koridor 6M (Blok M - Stasiun Manggarai)
Koridor 13E (Puribeta - Flyover Kuningan)
Koridor 4D (Pulogadung - Kuningan)

Stasiun LRT Rasuna Said = Halte Rasuna Said

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Rasuna Said:

Koridor 6 (Ragunan - Galunggung)
Koridor 6A (Ragunan - Balaikota via Kuningan)
Koridor 6H (Lebak Bulus - Senen)
Koridor 6M (Blok M - Stasiun Manggarai)
Koridor 13E (Puribeta - Flyover Kuningan)
Koridor 4D (Pulogadung - Kuningan)

Stasiun LRT Kuningan = Halte Kuningan

Koridor 6C (Stasiun Tebet - Kuningan)
Koridor 6P (Cibubur - Kuningan)
Koridor B14 (Bekasi Barat - Kuningan)

Stasiun LRT Pancoran = Halte Pancoran

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Pancoran:

Koridor 9 (Pinang Ranti - Pluit)
Koridor 9A (Cililitan - Grogol)
Koridor 9C (Pinang Ranti - Bundaran Senayan)
Koridor 9H (Pasar Minggu - Cipedak)
Koridor 5N (Ragunan - Kampung Melayu)

Stasiun LRT Cikoko = Halte Cikoko

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Cikoko:

Koridor 9 (Pinang Ranti - Pluit)
Koridor 7D (TMII - Pancaoran)
Koridor 9A (Cililitan - Grogol)
Koridor 9C (Pinang Ranti - Bundaran Senayan)

Stasiun LRT Ciliwung = Halte Ciliwung

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Ciliwung:

Koridor 9 (Pinang Ranti - Pluit)
Koridor 7D (TMII - Pancoran)
Koridor 9A (Cililitan - Grogol)
Koridor 9C (Pinang Ranti - Bundaran Senayan)

Stasiun LRT Cawang = Halte Cawang

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Cawang:

Koridor 7 (Kampung Rambutan - Kampung Melayu)
Koridor 9 (Pinang Ranti - Pluit)
Koridor 5C (Cililitan - Juanda)
Koridor 5D (Cililitan - Ancol)
Koridor 7D (TMII - Pancoran)
Koridor 9A (Cililitan - Grogol)
Koridor 9A (PGC10 - Latumeten)
Koridor 9C (Pinang Ranti - Bundaran Senayan

Stasiun LRT Taman Mini = Halte Makasar

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Makasar:

Koridor 9 (Pinang Ranti - Pluit)
Koridor 9C (Pinang Ranti - Bundaran Senayan)
Koridor 9N (Pinang Ranti - Simpang Cawang)
Koridor 7D (TMII - Pancoran)

Stasiun LRT Kampung Rambutan = Halte Kampung Rambutan

Rute bus Transjakarta yang melayani Halte Kampung Rambutan:

Koridor 7 (Kampung Rambutan - Kampung Melayu
Koridor 7A (Kampung Rambutan - Lebak Bulus)
Koridor 7B (Kampung Rambutan - Blok M)
Koridor 7F (Kampung Rambutan - Juanda via Cempaka Putih)
Koridor 10D (Tanjung Priok - Kampung Rambutan)

Perlu diketahui bahwa tarif Transjakarta dan tarif LRT itu berbeda, sehingga untuk bisa menggunakan kedua moda transportasi tersebut, kamu perlu melakukan 2 kali pembayaran.

Adapun tarif untuk bus Transjakarta sebesar Rp 3,500 untuk seluruh rute. Sedangkan untuk tarif LRT Jabodebek akan dikenakan biaya mulai dari Rp 5,000 untuk kilometer pertama, dan Rp 700 untuk setiap kilometer berikutnya, dan dengan maksimal sebesar Rp 20,000 untuk jam sibuk dan Rp 10,000 di luar jam sibuk.

Untuk LRT sendiri, jam sibuk (peak hour) adalah pada pukul 06.00 - 08.59 dan 16.00 - 19.59. Sedangkan untuk di luar jam sibuk (off peak hour), maka otomatis di luar jam yang baru saja disebutkan.

Oleh karena itu, berdasarkan informasi di atas, maka jangan lupa untuk selalu memastikan bahwa kamu memiliki saldo e-money yang cukup sebelum memutuskan untuk menaiki moda transportasi yang dipilih.

Namun, kamu gak perlu bingung perihal metode pembayarannya. Sebab, baik LRT maupun Transjakarta, keduanya bisa menggunakan 1 metode pembayaran saja, yaitu uang elektronik seperti Brizzi, Flazz, e-money, ataupun tapcash.

Tips Naik LRT untuk Pemula

Tips Naik LRT untuk Pemula

Foto: lrtjakarta.co.id

Moda transportasi LRT memang masih terbilang baru. Karenanya, mungkin masih banyak dari kamu yang belum terlalu familiar dengan rute ataupun sistem dari transportasi publik satu ini.

Nah, untuk mempermudah perjalanan kamu, berikut beberapa tips naik LRT untuk pemula yang bisa kamu ikuti!

1. Pahami Jadwal dan Rute LRT

LRT Jabodebek memiliki dua jalur utama, yaitu Cibubur Line dan Bekasi Line. Untuk bisa mengetahui informasi lengkap seputar jadwal keberangkatan dan rute, ini bisa kamu lihat di papan informasi yang tersedia di setiap stasiun ataupun melalui media sosial resmi LRT.

2. Perhatikan Tata Terbit di Dalam Kereta

Dikarenakan fasilitas umum, tentu kamu harus mematuhi tata tertib yang berlaku di dalam kereta, agar tidak mengganggu pengguna transportasi lainnya. Beberapa tata terbit yang paling sering diberlakukan yakni seperti tidak makan, minum, dan merokok di dalam kereta.

Selain itu, jangan lupa juga untuk selalu memperhatikan pengumuman atau tulisan pada layar informasi agar tidak melewati stasiun tujuan.

3. Persiapkan Pembayaran Non-Tunai

Beberapa moda transportasi seperti Transjakarta, MRT, ataupun LRT, sudah tidak ada lagi yang menerima pembayaran tunai. Semuanya sudah menerapkan pembayaran non tunai menggunakan uang elektronik. Karenanya, jangan lupa untuk mempersiapkan uang elektronik kamu.

Untuk mempermudah, di stasiun LRT juga terdapat loket tiket atau mesin otomatis yang bisa digunakan untuk membeli kartu Single Journey Trip (SJT)

Selain itu, pastikan juga bahwa kamu memiliki saldo yang cukup untuk bepergian, guna mencegah terjadinya masalah pada saat tap kartu di mesin.

Hotel dan Penginapan Terbaik di Bekasi

Temukan hanya di Trave...

Lihat Harga

Pesan Tiket Bus dan Kereta ke Jakarta di Traveloka

Pesan Tiket Bus  ke Jakarta di Traveloka

Sekarang, penggunaan kendaraan pribadi sudah bukannya sesuatu yang krusial di Jakarta. Selain bisa menghemat waktu, penggunaan moda transportasi publik juga memiliki berbagai manfaat lainnya lho, seperti mengurangi kemacetan, meningkatkan kualitas udara, dan mengurangi polusi udara yang bisa memicu masalah kesehatan serius.

Nah, kalau kamu memiliki rencana untuk mengunjungi berbagai kota tanpa perlu menggunakan kendaraan pribadi, Traveloka siap hadir untuk memberikan solusi!

Sebab melalui aplikasi ini, kamu bisa membeli tiket bus dan kereta dengan lebih mudah dan cepat. Hanya dalam hitungan menit, tiket kamu sudah siap digunakan sesuai dengan jadwal keberangkatan yang dipilih.

Selain itu, Traveloka juga menyediakan berbagai metode pembayaran yang membuat proses transaksi menjadi lebih efisien.

Bahkan, di sini juga kerap menawarkan berbagai promo dan diskon menarik yang bisa kamu manfaatkan untuk membuat biaya perjalanan kamu menjadi lebih ekonomis lho, seperti event EPIC Sale dan Traveloka Travel Fair yang hadir untuk memberikan perjalanan yang menyenangkan.

Jangan lupa juga untuk menggunakan kode kupon traveloka untuk bisa mendapatkan lebih banyak diskon. Jadi, tunggu apa lagi? Segera pesan tiket bus dan kereta ke Jakarta mu sekarang juga hanya di Traveloka!

Dalam Artikel Ini

• Daftar Rute Transjakarta yang Terintegrasi dengan LRT
• Stasiun LRT Dukuh Atas = Halte Galunggung
• Stasiun LRT Setiabudi = Halte Setiabudi
• Stasiun LRT Rasuna Said = Halte Rasuna Said
• Stasiun LRT Kuningan = Halte Kuningan
• Stasiun LRT Pancoran = Halte Pancoran
• Stasiun LRT Cikoko = Halte Cikoko
• Stasiun LRT Ciliwung = Halte Ciliwung
• Stasiun LRT Cawang = Halte Cawang
• Stasiun LRT Taman Mini = Halte Makasar
• Stasiun LRT Kampung Rambutan = Halte Kampung Rambutan
• Tips Naik LRT untuk Pemula
• 1. Pahami Jadwal dan Rute LRT
• 2. Perhatikan Tata Terbit di Dalam Kereta
• 3. Persiapkan Pembayaran Non-Tunai
• Pesan Tiket Bus dan Kereta ke Jakarta di Traveloka
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan