Menjelajahi 7 Destinasi Cagar Alam di Dunia dengan Pemandangan Terindah

Menjelajahi Destinasi Cagar Alam di Dunia Terindah
Mas Bellboy
11 Dec 2022 - 4 min read

Cagar Alam di Dunia Terindah - Cagar alam merupakan kawasan suaka alam yang dilindungi karena kekhasan dan keaslian alamnya. Setiap negara tentu memiliki beberapa cagar alam dengan keindahan yang menakjubkan. Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa cagar alam yang terkenal seperti Pangandaran, Nusakambangan Barat dan Timur, serta Watangan.

Baik cagar alam di dunia maupun di Indonesia, masing-masing memiliki pesona dan keindahannya tersendiri yang sayang untuk kamu lewatkan, terutama bagi kamu yang pecinta alam. Pada artikel ini, Traveloka akan memperkenalkan beberapa rekomendasi cagar alam terindah di dunia yang layak untuk ditambahkan dalam daftar perjalanan kamu. Yuk, simak artikel ini lebih lanjut!

Destinasi Cagar Alam di Dunia Terindah

1. Atsinanana, Madagaskar

Atsinanana - Cagar Alam Dunia - Shutterstock

Atsinanana

Atsinanana adalah kawasan pesisir di bagian timur Madagaskar, negara kepulauan yang terkenal dengan keanekaragaman hayati uniknya. Wilayah Atsinanana menawarkan pesona ganda dengan kombinasi keindahan pantai dan hutan hujan yang berharga, yang termasuk dalam daftar Warisan Dunia UNESCO.

Hutan hujan ini sendiri memainkan peranan yang penting dalam pelestarian keanekaragaman hayati yang unik, ditemukan di salah satu cagar alam tercantik di dunia. Flora dan fauna yang ada di sini berevolusi dalam isolasi setelah terpisah dari daratan lain sejak 60 juta tahun yang lalu, menghasilkan spesies endemik yang beberapa di antaranya terancam punah, termasuk beberapa spesies lemur dan primata. Kawasan konservasi hutan hujan Atsinanana terdiri dari enam titik cagar alam, yaitu Marojejy, Masaola, Zahamena, Ranomafana, Andringitra, dan Andohahela.

2. Lewa Wildlife Conservancy, Kenya

Lewa Wildlife Conservancy - Cagar Alam Dunia - Shutterstock

Lewa Wildlife Conservancy

Lewa Wildlife Conservancy adalah cagar alam nirlaba yang terletak di sudut Provinsi Meru Kenya, berbatasan dengan Kabupaten Laikipia dan Isiolo di sebelah barat dan utara. Berdiri sejak tahun 1995, Lewa telah menjadi contoh global dalam konservasi satwa liar dan pengembangan masyarakat.

Cagar alam satu ini menawarkan panorama dan suasana khas safari Afrika dan menjadi habitat bagi berbagai satwa liar, termasuk badak hitam yang sekarang langka dan terancam punah, zebra Grevy, sitatunga, jerapah, singa, macan tutul, gajah, dan berbagai satwa liar lainnya. Bahkan, populasi badak hitam di cagar alam ini menyumbang sekitar 12% dari total populasi badak hitam di timur Kenya, sementara populasi tunggal zebra Grevy di sini merupakan yang terbesar di dunia.

3. Taman Nasional Yellowstone, Amerika Serikat

Yellowstone National Park - Taman Nasional Terpopuler di Dunia

Yellowstone National Park

Taman Nasional Yellowstone, didirikan pada tahun 1872, merupakan taman nasional pertama di Amerika Serikat dan terkenal dengan keanekaragaman hayatinya yang luar biasa dan keajaiban geotermal yang menakjubkan. Terletak di Wyoming, Montana, dan Idaho, taman ini membentang seluas 8.983 kilometer persegi, meliputi danau, ngarai, sungai, dan pegunungan.

Taman Nasional Yellowstone menjadi salah satu destinasi cagar alam yang paling terkenal di dunia dan sering kali menjadi tujuan utama bagi wisatawan yang mengunjungi negara bagian Wyoming dan Idaho.

Cagar alam ini menampilkan berbagai macam panorama alam, mulai dari ngarai dalam, hutan yang rimbun, hingga geyser terbesar di dunia. Selain keindahan alamnya yang memukau, cagar alam ini juga menjadi habitat bagi berbagai satwa liar seperti bison, beruang, rusa besar, dan serigala. Lebih dari 1.700 spesies pohon dan tanaman vaskular juga dapat ditemukan di destinasi cagar alam ini, menjadikannya salah satu cagar alam terindah di dunia.

4. Great Barrier Reef, Australia

Great Barrier Reef - Wisata Alam Bawah Laut Terindah di Dunia

Great Barrier Reef

Great Barrier Reef, terletak di lepas pantai Queensland, Australia, adalah terumbu karang terbesar di dunia. Terdiri dari lebih dari 3.000 terumbu individu dan 900 pulau yang membentang sepanjang 2.300 kilometer, Great Barrier Reef dapat dilihat dari luar angkasa dan bahkan disebut sebagai organisme tunggal terbesar di dunia.

Kawasan terumbu karang ini mendukung keragaman hayati yang sangat besar, menjadi tempat tinggal bagi banyak spesies yang terancam punah. Biota laut seperti penyu hijau, paus minke kerdil, lumba-lumba punggung bongkok, paus bongkok, dan populasi dugong yang besar menjadikan Great Barrier Reef sebagai habitatnya. Lebih dari 1.500 spesies ikan hidup bersama-sama dengan terumbu karang di kawasan ini.

5. Zhangjiajie National Forest Park, China

Zhangjiajie National Forest Park - Cagar Alam Dunia - Shutterstock

Zhangjiajie National Forest Park

Zhangjiajie National Forest Park di Provinsi Hunan, China, adalah salah satu cagar alam terkenal di dunia yang menampilkan pemandangan indah dan ikonik. Lanskapnya yang eksotis terdiri dari tebing-tebing tinggi yang dikelilingi oleh hijaunya tanaman yang tumbuh secara alami. Keindahan tempat ini telah menginspirasi banyak penyair, seniman, pelukis, dan sutradara film dalam menciptakan karya mereka.

Selain itu, kawasan ini juga diakui sebagai salah satu "UNESCO global geopark". Salah satu daya tarik utama dari destinasi ini adalah struktur elevator luar ruangan tertinggi di dunia, yang membawa pengunjung ke puncak tebing untuk menikmati panorama alam yang menakjubkan di Zhangjiajie National Forest Park.

6. Hutan Bialowieza, Polandia

Hutan Bialowieza - Cagar Alam Dunia - Shutterstock

Hutan Bialowieza

Hutan Bialowieza, sebuah hutan purba yang terletak di perbatasan Polandia dan Belarus, merupakan salah satu keajaiban alam paling istimewa di Eropa. Hutan ini telah dilestarikan selama berabad-abad, dan UNESCO pun menetapkannya sebagai Situs Warisan Dunia pada tahun 1979.

Rekomendasi cagar alam di dunia ini sangat penting karena merupakan bagian terakhir dan terbesar dari sisa-sisa hutan purba yang masih ada di daratan Eropa. Terletak di Polandia, destinasi cagar alam ini menjadi habitat bagi Bison Eropa dan beberapa spesies satwa lainnya. Beberapa pohon yang tumbuh di hutan ini diyakini telah berusia lebih dari 500 tahun, menjadikannya salah satu hutan purba tertua di dunia.

7. Northeast Greenland National Park, Greenland

Northeast Greenland National Park - Taman Nasional Terbesar di Dunia

Northeast Greenland National Park

Northeast Greenland National Park menjadi rekomendasi destinasi cagar alam di dunia terindah terakhir yang juga merupakan kawasan daratan terluas yang dilindungi di bumi serta yang paling utara. Berbeda dengan destinasi-destinasi cagar alam sebelumnya, pemandangan dari destinasi cagar alam ini didominasi oleh es Greenland yang putih bersih, langit biru, dan permukaan laut yang biru.

Cagar alam ini sendiri menjadi rumah bagi berbagai satwa liar seperti beruang kutub, walrus, rubah Artik, anjing laut, narwhal, dan spesies paus lainnya. Bagi kamu yang terbiasa dengan panorama hijau hutan hujan tropis di Indonesia, destinasi cagar alam ini pasti akan memberikan pengalaman yang sangat berbeda dan tak terlupakan!

Selain keindahannya, destinasi cagar alam yang direkomendasikan di atas juga memiliki keunikan tersendiri yang membuatnya seperti surga dunia di bumi. Oleh karena itu, penting bagi setiap wisatawan yang berkunjung untuk menjaga kelestarian cagar alam tersebut dengan tidak merusak atau mencemarinya.Dari semua destinasi cagar alam yang indah tersebut, mana yang paling kamu idamkan untuk dikunjungi? Jika sudah membuat daftar cagar alam yang ingin kamu kunjungi, sekarang saatnya merencanakan petualanganmu untuk menikmati keindahan alam di berbagai belahan dunia bersama Traveloka App! Mulai dari memesan tiket pesawat hingga booking akomodasi, Traveloka siap memenuhi semua kebutuhan perjalananmu saat menjelajahi cagar alam di dunia terindah!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan