6 Pilihan Tempat Wisata Kayuagung Terbaik untuk Alternatif Liburan

Kayuagung menyimpan pesona wisata yang tak kalah menarik. Simak rekomendasi tempat wisata di Kayuagung berikut:
Markus Yohannes
14 Mar 2020 - 6 min read

Wisata di Kayuagung - Berencana berlibur ke Sumatera Selatan? Palembang nggak jadi satu-satunya destinasi yang bisa kamu kunjungi saat liburan ke Sumatera Selatan. Masih banyak berbagai wilayah lain yang bisa kamu jelajahi seperti Lahat, Pagaralam, hingga Kayuagung.

Tak perlu penasaran seperti apa pesona wisata di tempat-tempat ini karena kali ini kita akan membahas beberapa alternatif destinasi wisata yang ada di Kayuagung.

Hotel & Penginapan Terbaik di Ogan Komering Ilir

Temukan lebih banyak p...

Lihat Harga

Cara ke Kayuagung

Sebagai informasi, Kayuagung adalah sebuah kecamatan dan ibu kota dari Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan. Perjalanan dari OKI ke Kayuagung menempuh jarak 40 Kilometer dengan waktu 30 menit lewat jalan Tol. Sementara perjalanan dari Palembang menuju Kayuagung via jalan tol memakan waktu 45 menit.

Dengan akses yang kini semakin mudah, destinasi wisata Kayuagung kini makin ramai dikunjungi oleh pelancong. Apa saja tempat wisata yang dapat dikunjungi? Simak ulasannya berikut:

Rekomendasi Tempat Wisata di Kayuagung Terbaik

1. Danau Teloko

Danau Teloko - Wisata di Kayuagung

Danau Teloko | Sumber gambar: MetroPalembang

Tujuan wisata di Kayuagung pertama yang harus kamu sambangi adalah Danau Teloko. Pemerintah Daerah (Pemda) OKI mengenalkan Danau Teloko sebagai wisata bahari di Kayuagung pada tahun 2017. Setahun kemudian, Pemda OKI barulah mengembangkan Danau Teloko sebagai wisata berbasis agrowisata.

Untuk sampai ke objek wisata di Kayuagung ini, kamu harus sedikit berpetualang. Sebab, Danau Teloko mesti dicapai dengan menyusuri sungai Komering terlebih dahulu. Dari kota Kayuagung ke Danau Teloko memakan waktu tempuh selama 30 menit untuk sampai di Desa Tanjung Serang. Selanjutnya dari Desa Tanjung Serang, kamu harus menumpang perahu menyisir Sungai Komering yang terhubung langsung dengan Danau Teloko. Biaya untuk menumpang perahu sebesar Rp15.000 sampai Rp20.000 per orang.

Sesampainya di objek wisata Kayuagung satu ini, kamu akan disuguhi pemandangan hijau nan asri. Yang unik dari danau ini adalah, di tengah Danau Teloko ada pulau terapung yang ditumbuhi pepohonan. Mengunjungi kawasan wisata Kayuagung ini, kamu juga bisa menyusuri pulau terapung ini dengan jembatan panjang yang membelah pulau hingga ke bibir danau.

Sore adalah waktu berkunjung paling baik ke Danau Teloko. Sebab, kamu tak cuma disuguhkan pemandangan danau yang cantik, tapi juga momen sunset yang indah di tempat wisata Kayuagung satu ini.

Bagi yang ingin mengelilingi danau, pihak pengelola Danau Teloko menyiapkan paket wisata. Kamu bisa berkeliling danau menggunakan kapal BUMDes berkapasitas 20 penumpang dengan biaya Rp70 ribu per orang. Biaya tersebut sudah termasuk paket makan siang, ya!

Asyiknya lagi, kamu bisa juga menyantap masakan khas Kayuagung di restoran apung yang berada di Danau Teleko.

2. Kawasan Kota Lama Kayuagung

Kawasan Kota  Lama Kayu Agung

Kawasan Kota Lama Kayu Agung | Sumber gambar: Sriwijaya Post

Rupanya, Kayuagung juga punya kawasan kota lama yang menawarkan suasana tempo dulu dengan bangunan-bangunan bergaya kolonial dan kawasan pecinan yang memikat.

Destinasi wisata di Kayuagung kali ini berada di sepanjang aliran Sungai Komering. Di sini, rumah-rumah berusia ratusan tahun dengan arsitektur bergaya Eropa dan China terjajar rapi. Menariknya lagi, rumah-rumah peninggalan sejarah tersebut kini dibalut dengan cat warna-warni, menjelma jadi spot foto instagramable menarik bagi para turis.

Agar kawasan cagar budaya ini semakin tersohor, Pemda OKI kerap melangsungkan sejumlah acara besar di kota ini. Contohnya seperti lomba maraton yang telah diadakan sejak tahun 2016. Ada juga lomba bidar yakni balap perahu tradisional yang diselenggarakan di Sungai Komering. Lomba bidar bahkan telah menjadi salah satu magnet wisata Kayuagung di hari Kemerdekaan RI.

3. Danau Teluk Gelam

Danau Teluk Gelam - Wisata di Kayuagung

Danau Teluk Gelam | Sumber gambar: TribunSumsel

Destinasi wisata di Kayuagung selanjutnya ini pernah menjadi venue olahraga air Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-16 pada tahun 2004, berlokasi di Desa Seriguna, Serepek. Untuk sampai ke Danau Teluk Gelam, kamu harus menempuh jarak 30,5 Kilometer dari pusat kota Kayuagung atau membutuhkan waktu selama 48 menit berkendara untuk sampai ke objek wisata di Kayuagung ini. Bagi kamu yang bisa berolahraga dayung dan ski air, Danau Teluk Gelam bisa jadi destinasi wisata Kayuagung yang tepat.

Pemandangan di Danau Teluk Gelam terbilang indah karena objek wisata Kayuagung satu ini berdampingan dengan sawah pertanian milik masyarakat setempat. Panoramanya yang indah inilah yang menjadikannya lokasi hunting bagi para pecinta fotografi.

Selain menikmati pemandangan alam, pengunjung yang datang juga bisa melihat lokasi pembibitan ikan dan memancing di kolam pemancingan yang berada di sekitar kawasan wisata Kayuagung ini.

4. Taman Pantai Love

Namanya memang pantai, tapi jangan bayangkan Taman Pantai Love adalah hamparan pantai berpasir putih dengan gelombang ombak. Wisata Kayuagung yang populer ini bukanlah pantai, melainkan anak sungai Komering yang membelah kota Kayuagung.

Nama Taman Pantai Love sendiri berasal dari kebiasaan muda-mudi Kayuagung yang menjadikan Taman Pantai Love sebagai tempat bersantai. Layaknya pantai, para muda mudi seringkali bersantai, berenang, 'nongkrong' atau sekadar menghabiskan waktu dengan membaca buku sambil melihat perahu nelayan yang hilir mudik.

Waktu terbaik untuk berkunjung ke tujuan wisata di Kayuagung ini adalah saat pagi atau sore hari dimana cuaca di Taman Pantai Love tidak terlalu terik. Jika ingin menyusuri sungai Komering, kita bisa menyewa perahu motor atau yang dikenal warga setempat dengan sebutan 'stempel'. Untuk harga naik stempel sebanyak satu kali putaran, dipatok sebesar Rp5.000 sampai Rp10.000 per orang.

Taman Pantai Love berlokasi di Jl. Pahlawan Kayu Agung, Sidakersa untuk mencapai ke tempat ini butuh waktu 13 menit dari kota Kayuagung dengan berkendara.

Hotel & Penginapan Terbaik di Palembang

Temukan lebih banyak h...

Lihat Harga

5. Danau Teluk Rasau

Ingin berenang atau sekedar berendam di kelilingi alam saat berada di Kayuagung? Kamu bisa melipir ke Danau Teluk Rasau. Destinasi tempat wisata di Kayuagung selanjutnya ini dikenal sebagai danau wisata yang yang cukup indah. Jika kamu bisa berenang, tidak ada salahnya meluangkan waktu untuk berenang dan bermain air untuk menyegarkan diri saat mampir ke tempat wisata Kayuagung ini.

Destinasi wisata Kayuagung satu ini memiliki keunggulan berupa pasirnya yang putih dan lembut seperti layaknya pasir pantai. Selain itu, air danau yang jernih membuat kita bisa melihat ikan yang berenang di dasar danau.

Bagi kamu yang ingin berkunjung ke objek wisata Kayuagung ini, Danau Teluk Rasau berada di Dusun Damar Sari Desa Menang Raya Pedamaran. Untuk mencapai tempat ini dari Palembang dibutuhkan waktu sekitar 1 jam 52 menit dengan jarak tempuh sejauh 72,4 Kilometer. Sementara waktu tempuh menuju danau dari Desa Menang Raya Pedamaran memakan waktu sekitar 15 menit menggunakan angkutan umum (angkot) dengan membayar Rp5.000 untuk sampai di Danau Teluk Rasau.

Kamu yang hendak berkunjung ke Danau Teluk Rasau harus menyesuaikan waktu ya! Sebab saat musim hujan danau ini akan meluap dan menjadi lebih dalam dari biasanya. Maka dari itu, pastikan berkunjung ke destinasi wisata Kayuagung satu ini saat musim kemarau, ya.

6. Rumah Limas Seratus Tiang

Rumah Limas 100 Tiang - Wisata di Kayuagung

Rumah Limas 100 Tiang | Sumber gambar: Situs Budaya

Tidak hanya wisata alam, Kayuagung memiliki wisata budaya yang sarat sejarah. Salah satu destinasi wisata budaya Kayuagung yang terkenal adalah Rumah Limas Seratus Tiang yang berlokasi di Desa Sugihwaras yang letaknya tidak jauh dari Kecamatan Kayuagung. Daya tarik wisata rumah Limas Seratus Tiang ini adalah arsitektur tradisional perpaduan Melayu-China-Arab yang kental beserta ratusan tiang yang menjadi pondasi rumah.

Bangunan yang didominasi dengan corak emas ini memiliki peninggalan antik yakni sejumlah meja tamu dan kaca rias berwarna kuning yang diukir. Objek wisata di Kayuagung satu ini juga sarat dengan kisah masa lalu, lho. Berdasarkan cerita turun-temurun, rumah ini dibangun oleh seorang raja sebagai hadiah bagi putrinya yang akan menikah dengan seorang pangeran. Nah, bagi kamu yang hendak berkunjung ke tempat wisata Kayuagung ini harus membeli tiket seharga Rp7.000 untuk satu kali masuk.

Tidak jauh dari rumah yang berstatus sebagai cagar budaya ini, kita juga dapat mengunjungi sebuah sungai besar. Di situ, kamu bisa bersantai sambil menikmati sajian kuliner khas setempat. Bahkan, kamu bisa membeli sejumlah kerajinan khas yang dijajakan oleh warga sekitar.

Demikian sejumlah destinasi wisata Kayuagung yang dapat kamu kunjungi sebagai alternatif liburan di Sumatera Selatan. Kamu dapat menggabungkan perpaduan antara wisata alam dan wisata sejarah dengan berbagai pilihan destinasi wisata Kayuagung di atas.

Agar traveling kamu lebih maksimal saat berada di Kayuagung, mari rencanakan dan gunakan Traveloka untuk persiapan perjalanan mulai dari beli tiket pesawat hingga booking hotel di Kayuagung. Selamat menjelajahi wisata di Kayuagung!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan