18 Tempat Wisata Kota Batik di Pekalongan Favorit

Tahukah kamu? Ternyata Pekalongan itu penuh dengan destinasi wisata yang menarik layak dikunjungi? Apa saja? Berikut ulasan lengkapnya.
Markus Yohannes
14 Mar 2020 - 8 min read

Tujuan Wisata di Pekalongan - Pekalongan memang tidak sepopuler dengan kota-kota lain, namun tidak ada salahnya apabila kamu berkunjung di Pekalongan. Kota di Jawa Tengah yang populer dengan batiknya ini ternyata menyimpan sederet wisata menarik, mulai dari wisata sejarah sampai wisata alam yang masih sangat asri.

Apabila kamu ada rencana ke Pekalongan, jangan lewatkan untuk mencoba sederet destinasi wisata Pekalongan yang akan diulas di artikel ini. Yuk, langsung cek artikel ini selengkapnya!

Destinasi Wisata Terbaik di Pekalongan

1. Curug Bajing

Curug Bajing - Wisata di Pekalongan

Curug Bajing | Sumber gambar: Wikipedia

Menikmati air terjun di akhir pekan sangat cocok buat kamu yang ingin healing dan menyegarkan pikiran. Curug Bajing adalah salah satu air terjun populer di Pekalongan yang berlokasi di Desa Tlogopakis, tepatnya di kaki Gunung Rogojembangan.

Ketinggian Curug Bajing sekitar 75 meter dengan pesona curug-curug kecil di bawahnya. Ada banyak spot foto keren di tempat ini serta pemandangan yang sangat memesona. Untuk menuju tempat wisata alam ini tidak begitu sulit, hanya satu jam dari pusat Kota Pekalongan.

Bagi yang ingin menikmati Curug Bajing lebih lama, kamu bisa mendirikan tenda di area camping. Kamu bisa menyewa peralatan camping di pusat informasi Curug Bajing.

2. Black Canyon

Black Canyon - Destinasi wisata di Pekalongan

Black Canyon | Sumber gambar: Radar Pekalongan

Destinasi wisata Black Canyon di Pekalongan hampir mirip dengan Green Canyon di Pangandaran. Rasakan segarnya air dari mata air langsung dengan berenang di kolam ini.

Selain kolam yang tenang, ada sungai berarus deras yang cocok untuk kamu penggemar olahraga air yang memacu adrenalin, seperti body rafting. Namun, tak perlu takut, semua kegiatan di Black Canyon sudah dipastikan sangat aman dan di bawah pengawasan pengelola.

3. Telaga Sigebyar

Telaga Sigebyar - Objek wisata di Pekalongan

Telaga Sigebyar | Sumber gambar: Portal Resmi Kabupaten Pekalongan

Telaga Sigebyar berada di ketinggian 1.500 mdpl, membuat udara di tempat ini masih sangat dingin dan sejuk. Waktu berkunjung paling direkomendasikan adalah di pagi hari, sehingga kamu bisa merasakan keindahan telaga yang masih diselimuti kabut.

Sampai saat ini, Telaga Sigebyar masih dijadikan tempat untuk melakukan tradisi lokal, yaitu menyembelih kambing dan larung kepala kerbau yang dilakukan tiga tahun sekali. Kamu bisa melihat aktivitas tersebut di Bulan Suro hari Kamis Wage.

Untuk mengunjungi Telaga Sigebyar, kamu bisa pergi ke Dusun Mangun, lalu dilanjut jalan kaki sejauh 600 meter. Tetapi, selama perjalanan, kamu dapat melihat pemandangan alam yang masih sangat asri dan memanjakan mata.

4. Curug Muncar

Curug Muncar - Destinasi Tempat Wisata di Pekalongan

Curug Muncar | Sumber gambar: Super Adventure

Ada banyak air terjun yang tersimpan di Kota Pekalongan. Rekomendasi wisata air terjun yang bisa kamu jadikan inspirasi saat berlibur di kota ini adalah Curug Muncar.

Selain pemandangan indah dan hawa yang sejuk, curug yang dikelilingi hutan tropis ini memiliki kolam yang tak terlalu dalam. Banyak wisatawan yang merasakan segarnya air dari Curug Muncar dengan berenang di kolam ini.

Apabila hendak berkunjung ke Curug Muncar, pastikan menggunakan sepatu atau sandal tebal. Sebab, trek menuju Curug Muncar sedikit berbatu dan licin ketika hujan.

5. Curug Madu

Curug Madu - Wisata di Pekalongan

Curug Madu | Sumber gambar: Radar Pekalongan

Berbeda dengan Curug Muncar yang air terjunnya cukup deras dan tinggi, Curug Madu menghadirkan air terjun yang aman bagi anak-anak. Jadi, apabila kamu berlibur ke Pekalongan bersama keluarga, Curug Madu tak boleh dilewatkan.

Keindahan Curug Madu semakin disempurnakan dengan batu-batu besar yang mengelilingi air terjun. Di area wisata ini, tak hanya bisa menikmati indahnya air terjun, kamu bisa berkeliling di hutan dan mengambil foto di beberapa spot. Ada pula kolam air buatan dengan aktivitas serunya.

6. Kawasan Budaya Jetayu

Setelah berkeliling di wisata alam Pekalongan, kamu wajib mengunjungi Kawasan Budaya Jetayu yang lokasinya ada di pusat kota. Kamu bisa melihat banyak bangunan peninggalan Belanda yang dirawat oleh pengelola, seperti rumah dinas pejabat Belanda, kantor pos, dan bangunan lainnya.

Tak jauh dari situ, ada alun-alun Pekalongan yang sering memberikan pertunjukkan seni. Kemudian, ada tempat yang sangat hits bagi anak muda Pekalongan. Kawasan Budaya Jetayu tidak pernah sepi pengunjung, baik warga lokal maupun wisatawan.

7. Taman Mangrove Pekalongan

Taman Mangrove Pekalongan - Objek wisata di Pekalongan

Taman Mangrove Pekalongan | Sumber gambar: Portal Resmi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

Di Pekalongan juga ada Taman Mangrove yang sering dijadikan spot foto, terutama di ‘lorong cinta’ yang sangat populer bagi anak muda. Lokasi Taman Mangrove ini tentu saja di dekat pantai dengan hutan bakau yang sangat lebat.

Tak hanya bisa menikmati pemandangan dan mengambil foto, di Taman Mangrove, pengunjung berkesempatan merasakan menanam pohon bakau. Taman Mangrove bisa menjadi alternatif tempat wisata saat kamu berkunjung di Pekalongan.

8. Pantai Krema

Pantai Krema - Objek wisata di Pekalongan

Pantai Krema | Sumber gambar: Wisata Pekalongan

Di depan Taman Mangrove Pekalongan, ada Pantai Krema yang masih sangat bersih dan cantik. Waktu paling direkomendasikan berkunjung di Pantai Krema adalah di sore hari saat matahari hampir tenggelam.

Pantai Krema juga sering dijadikan tempat camping. Ombak yang tidak terlalu besar, membuat pantai ini cukup aman dijadikan tempat bermalam. Deburan ombak yang tenang menjadi penghantar tidur alami apabila kamu camping di Pantai Krema.

9. Bengkelung Park

Bengkelung Park - Destinasi tempat wisata di Pekalongan

Bengkelung Park | Sumber gambar: Portal Resmi Kabupaten Pekalongan

Berada di Kecamatan Doro, ada tempat wisata populer dengan daya tarik yang tak akan kamu temukan di tempat lain, yaitu Bengkelung Park. Destinasi wisata ini adalah sungai dengan dinding batuan berlapis di sekelilingnya, membuat pengunjung serasa masuk ke taman purba.

Air sungai di Bengkelung Park sangat jernih dan bersih, sangat cocok bagi kamu yang butuh tempat wisata untuk menyegarkan pikiran. Harga tiket masuk di Bengkelung Park sangat murah, hanya Rp5.000,- saja per orangnya.

10. Museum Batik Pekalongan

Museum Batik Pekalongan - Wisata di Pekalongan

Museum Batik Pekalongan | Sumber gambar: Dinas Pariwisata Pekalongan

Batik Pekalongan sudah sangat populer hingga penjuru negeri. Di kota ini, kamu bisa mengunjungi Museum Batik apabila ingin mengenal batik Pekalongan lebih dalam, tepatnya di daerah Pekalongan Utara. Kamu juga bisa belajar membuat batik khas Pekalongan dengan pengrajinnya langsung.

Museum Batik Pekalongan sering mengadakan berbagai kegiatan, seperti pameran, perlombaan batik, dan workshop. Terutama saat mendekati Hari Batik Nasional.

Selain isi museum yang sangat menarik, tempat yang dijadikan museum ini sangat bersejarah karena peninggalan dari penjajahan Belanda. Di masa presiden Susilo Bambang Yudhoyono, bangunan tersebut berubah menjadi museum batik yang masih beroperasi hingga sekarang.

11. Kampung Batik Kauman

Kampung Batik Kauman - Objek wisata di Pekalongan

Kampung Batik Kauman | Sumber gambar: Cinta Pekalongan

Tak hanya di museum batik, kami bisa berkunjung ke Kampung Batik Kauman apabila ingin melihat proses pembuatan batik secara langsung. Diberi nama Kampung Batik Kauman karena sebagian besar masyarakat di sini adalah pengrajin batik.Jangan lupa untuk membeli cinderamata di Kampung Batik. Tempat ini juga memiliki banyak spot foto bertema batik yang sangat instagramable, lho!

12. Bukit Watu Ireng

Bukit Watu Ireng - Wisata di Pekalongan

Bukit Watu Ireng | Sumber gambar: Dinporapar Kabupaten Pekalongan

Berlokasi di Desa Lambur, Bukit Watu Ireng bisa menjadi objek wisata selanjutnya apabila kamu sedang mengunjungi kota batik ini. Bukit Watu Ireng sebenarnya adalah sebuah batu dengan ukuran yang sangat besar sehingga terlihat seperti bukit.

Di puncak Bukit Watu Ireng, ada gazebo kecil yang biasa dipakai pendaki untuk beristirahat sejenak. Pemandangan dari atas Bukit Watu Ireng juga sangat indah, hamparan hijau bisa kamu nikmati untuk memanjakan mata.

13. Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo

Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo - Destinasi wisata di Pekalongan

Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo | Sumber gambar: Perpustakaan Jawa Tengah

Menikmati pemandangan dari atas ketinggian akan menghadirkan pengalaman yang berbeda. Bagi yang suka mendaki, Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo sangat direkomendasikan. Puncak ini berada di Gunung Kandeng yang memiliki ketinggian 1607 mdpl.

14. Puncak Tugu Petungkriyono

Puncak Tugu Petungkriyono - Objek wisata di Pekalongan

Puncak Tugu Petungkriyono | Sumber gambar: Perpustakaan Jawa Tengah

Tempat lainnya yang bisa dijadikan tempat mendaki adalah Puncak Tugu Petungkriyono yang masih berada di Pegunungan Kandeng, tidak jauh dari Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo. Lebih tinggi dari puncak sebelumnya, ketinggian Puncak Tugu Petungkriyono mencapai 2117 mdpl.

Destinasi wisata ini sangat direkomendasikan dinikmati di malam hari, kamu bisa melihat pemandangan lampu kota yang sangat indah dan romantis dari ketinggian. Namun, di siang hari juga tetap memberikan pemandangan alam yang indah.

15. Pantai Wonokerto

Pantai Wonokerto masih cukup alami dan tidak terlalu ramai wisatawan, cocok buat kamu yang ingin beristirahat sejenak dari padatnya pekerjaan. Aktivitas nelayan melaut juga masih bisa kamu temui di Pantai Wonokerto.

16. Masjid Agung Al-Jami

Masjid Agung Al-Jami - Destinasi tempat wisata di Pekalongan

Masjid Agung Al-Jami | Sumber gambar: Situs Budaya

Di pekalongan juga ada wisata religi yang menarik untuk dikunjungi, yaitu Masjid Agung Al-Jami yang lokasinya ada di Jalan KH. Wahid Hasyim. Masjid ini sudah berdiri sejak bupati ke-3 Pekalongan menjabat, Raden Ario Wirio Tumenggung, tepatnya di tahun 1852.

Tak ada salahnya berkunjung ke Masjid Agung Al-Jami, entah untuk beribadah atau sekadar menikmati gaya masjid yang unik. Arsitektur Masjid Agung Al-Jami mengusung gaya tradisional Jawa Timur dan Tengah, namun terlihat sangat megah.

17. Bukit Pawuluhan

Bukit Pawuluhan - Objek wisata di Pekalongan

Bukit Pawuluhan | Sumber gambar: Cinta Pekalongan

Tempat paling tepat untuk menikmati pemandangan matahari terbit adalah Bukit Pawuluh. Untuk menuju Bukit Pawulung cukup sulit, pengunjung diharuskan jalan kaki sejauh 3 km atau sekitar dua jam. Namun, pemandangan dari atas bukit sebanding dengan trek yang sudah kamu lalui.

18. Wisata Bahari Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan

Wisata Bahari PPNP - Destinasi tempat wisata di Pekalongan

Wisata Bahari PPNP | Sumber gambar: Cinta Pekalongan

Rekomendasi wisata terakhir di Kota Batik ini adalah Wisata Bahari Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan yang biasa disingkat dengan Wisata Bahari PPNP. Lokasi tempat wisata ini ada di Jalan W.R Suprapto dan menawarkan keindahan bahari yang indah.

Tempat ini sangat direkomendasikan ketika kamu membawa anak kecil. Ada taman bermain dan kolam renang dengan ikan-ikan yang beragam.

Daya tarik wisata di Pekalongan bisa memberikan pengalaman liburan yang menarik bagi kamu saat berkunjung di kota ini. Kamu tak hanya bisa menikmati wisata budayanya saja, namun banyak wisata alam yang masih sangat alami.

Gunakan Traveloka sebagai teman perjalanan saat berkunjung di Pekalongan. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi Traveloka untuk pesan tiket pesawat atau transportasi lain, booking hotel, hingga beli tiket tempat wisata. Liburanmu jadi lebih mudah dan praktis!

Hotel & Penginapan Terbaik di Pekalongan

Temukan lebih banyak p...

Lihat Harga

Dalam Artikel Ini

• Destinasi Wisata Terbaik di Pekalongan
• 1. Curug Bajing
• 2. Black Canyon
• 3. Telaga Sigebyar
• 4. Curug Muncar
• 5. Curug Madu
• 6. Kawasan Budaya Jetayu
• 7. Taman Mangrove Pekalongan
• 8. Pantai Krema
• 9. Bengkelung Park
• 10. Museum Batik Pekalongan
• 11. Kampung Batik Kauman
• 12. Bukit Watu Ireng
• 13. Puncak Hanoman Gunung Kendalisodo
• 14. Puncak Tugu Petungkriyono
• 15. Pantai Wonokerto
• 16. Masjid Agung Al-Jami
• 17. Bukit Pawuluhan
• 18. Wisata Bahari Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan