Destinasi Wisata di Madiun - Sebagai kota wisata, Madiun mungkin kalah pamor dengan kota-kota wisata lain di Jawa Timur seperti Batu, Malang, dan Banyuwangi. Padahal banyak sekali destinasi wisata di Madiun yang unik dan otentik.
Sebagai informasi, Madiun dikenal sebagai pusat kawasan industri kereta api karena di kota ini terdapat pabrik Industri Kereta Api (INKA) yang merupakan satu-satunya pabrik produsen kereta api di Indonesia.
Kota Madiun berada di kaki Gunung Wilis. Hal ini membuat destinasi wisata alam menjadi populer di Kota Madiun yang secara kontur terdiri dari wilayah perbukitan.
Dengan mengunjungi Madiun, kamu akan menyadari bahwa keindahan alam di Jawa Timur tidak hanya berada di wilayah pesisir namun juga di area tengah Jawa Timur.
Jadi, kalau kamu termasuk wisatawan antimainstream yang ingin berlibur namun enggan ke lokasi yang sudah sering dikunjungi orang. Kali ini, kami akan memberikan informasi beberapa destinasi wisata Madiun terfavorit yang bisa kamu jelajahi jika ingin berkunjung ke Madiun.
Baca juga: Tempat & Obyek Wisata di Kediri Terpopuler
Lokasi: Area Sawah, Pilangrejo, Wungu, Madiun, Jawa Timur 63181
Gunung Kendil
Pernahkah kamu mengunjungi perbukitan Santa Monica di Los Angeles yang banyak sering digunakan sebagai latar-latar film Hollywood? Kalau kamu ingin ke Santa Monica tapi anggaran liburanmu cuma sebatas untuk pergi ke luar kota, kamu bisa datangi Gunung Kendil di Madiun.
Pemandangan di Gunung Kendil mirip sekali dengan perbukitan Santa Monica. Di Gunung Kendil terdapat bumi perkemahan, tempat latihan menembak, hingga arena balap motor cross dan mobil offroad. Dengan begitu, banyak sekali aktivitas yang bisa dilakukan wisatawan saat berkunjung ke sini.
Dahulu kawasan ini sempat dijadikan sebagai tempat latihan militer. Namun kini sudah tidak lagi. Lokasi Gunung Kendil sendiri sangat mudah untuk diakses dari pusat Kota Madiun.
Meski berada di daerah perbukitan, kawasan wisata Gunung Kendil sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti toilet, mushola, warung makan dan gazebo sehingga akan membuatmu semakin nyaman berwisata ke Gunung Kendil.
Hotel & Penginapan Terbaik di Wungu
Temukan lebih banyak p...
Lihat Harga
Lokasi: Dusun Mbonromo, Desa Kare, Madiun, Jawa Timur 63182
Kalau sebagai warga kota kamu rindu dengan suasana hijau pepohonan yang menyejukkan, maka obyek wisata Hutan Pinus Nongko Ijo wajib untuk kamu kunjungi. Destinasi wisata Madiun ini berada di daerah Kebonromo, tempat wisata Madiun ini terletak di kaki Gunung Wilis.
Nama Hutan Pinus Nongko Ijo disematkan karena dahulu terdapat banyak pohon nangka hijau yang besar. Keindahan alam yang disuguhkan oleh tempat wisata Madiun ini sangat memukau. Kesejukan dan rindangnya pohon pinus di daerah ini membuat banyak pengunjung betah disini.
Tak hanya pepohonan saja, disini kamu bisa melihat dua mata air sungai yaitu, Sungai Juweh dan Sungai Catur bermuara pada satu tempat yang disebut tempuran oleh warga setempat. Berlokasi di Kecamatan Kare, wisata yang satu ini mematok harga tiket sekali masuknya sekitar Rp 2.000 per orang.
Lokasi: Brumbun, Wungu, Madiun, East Java 63181
Nah kalau kamu mencari petualangan seru, Brumbun Tubing Adventure menjadi tempat wisata di Madiun yang cocok untuk kamu. Destinasi ini merupakan obyek wisata arum jeram yang sering dikunjungi dan difavoritkan oleh para wisatawan saat mendekati masa-masa liburan.
Berada di daerah Brumbun, destinasi wisata Madiun ini menyediakan wahana arum jeram yang cukup menantang adrenalin. Kamu akan difasilitasi dengan ban yang sudah dirancang khusus oleh pihak Brumbun Tubing Adventure.
Disisi lain kebutuhan seperti pelampung juga sudah dijamin akan kamu dapatkan, sehingga kamu tidak perlu khawatir mengenai keamanan. Untuk menikmati tempat wisata Brumbun Tubing Adventure pengunjung akan dikenakan Rp15.000 per orang.
Lokasi: Desa Pakuan, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun, Provinsi Jawa Timur, Indonesia
Banyak sekali destinasi wisata alam yang top di Madiun. Salah satu tempat indah di Madiun yang cocok untuk lokasi healing adalah Air Terjun Serewu. Di lokasi ini terdapat kolam alami yang terbentuk di bawah air terjun.
Ketinggiannya sekitar 400 mdpl dan banyak yang menyebut tempat ini dengan nama Kedung Malam atau Seronfo. Agar bisa mencapai obyek wisata di lereng Gunung Wilis ini, kamu bisa menaiki motor dan dilanjutkan dengan berjalan kaki melewati jalan setapak sekitar 1 kilometer.
Walau harus berjalan kaki cukup jauh, rasa lelahmu akan terbayarkan dengan keindahan alam yang ada di sekitarnya begitu kamu sampai di lokasi Air Terjun Seweru.
Lokasi: Desa Glonggong, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun
Taman Rekreasi Wisata Umbul merupakan taman yang sudah ada sejak masa penjajahan Belanda. Obyek wisata di Madiun ini juga memiliki sumber air belerang yang hangat. Ada kebun binatang mini dan juga beberapa satwa di dalamnya.
Salah satu keunikan dari tempat wisata tersebut adalah adanya dua jurang yang mengapit dan diburu untuk dijadikan tempat berfoto. Lokasinya berada di Jalan Ngumbul, Golonggong.
Adanya kolam air hangat alami membuat Taman Rekreasi Umbul cocok sebagai destinasi wisata Madiun malam hari. Destinasi ini beroperasi dari pagi hingga malam hari dan kamu akan dikenakan tarif Rp 10.000 pada hari biasa dan Rp 15.000 pada saat akhir pekan.
Ada baiknya kamu berkunjung lebih pagi jika kamu ingin menikmati wisata ini pada hari libur, sebab obyek wisata ini akan ramai dengan para wisatawan pada saat hari libur tiba.
Lokasi: Pangongangan, Manguharjo, East Java
Di Kota Madiun, bantaran kali menjadi destinasi wisata karena kebersihan dan keindahannya. Pemerintahan Kota Madiun berhasil menyulap daerah bantaran kali kumuh di Kelurahan Pangongangan menjadi Taman Bantaran Kali Madiun.
Destinasi wisata di Madiun ini sering dimanfaatkan oleh pengunjung untuk berolahraga, seperti jogging atau bersepeda. Selain itu, kamu juga dapat mengunjungi tempat ini untuk sekedar nongkrong ala-ala anak muda.
Di obyek wisata Madiun ini terdapat fasilitas yang lengkap, seperti gazebo, ayunan, rumah singgah, atau sejumlah warung di sana. Bahkan destinasi ini menjadi pilihan destinasi taman bunga di Madiun karena terdapat taman bunga yang indah.
Dengan fasilitas sebanyak itu, kamu tidak perlu khawatir terkait biaya masuk, karena hanya memerlukan Rp1.000 - Rp2.000 saja sebagai retribusi parkir.
Lokasi: Jalan Yos Sudarso Nomor 71, Madiun Lor, Kec. Manguharjo, Kota Madiun, Jawa Timur 63122
Belum sah ke Madiun rasanya kalau kamu belum mengunjungi Cafe Arum Dalu yang dikelola oleh PT INKA. Desain kafe ini menggunakan prototipe gerbong kereta “Si Belo Kuda Troya” yang merupakan produk kereta api pertama buatan PT INKA sekitar tahun 1982.
Kafe ini menyediakan menu-menu makanan eastern serta makanan khas Jawa. Selain tempat makan, di dalam Cafe Arum Dalu juga tersedia mini teater yang berisi film dokumenter atau video tentang sejarah perkeretaapian maupun ilmu perkeretaapian.
Konsep ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap kereta api, sekaligus mengajak masyarakat untuk lebih mengetahui informasi mengenai sejarah perkeretaapian di Indonesia.
Untuk perjalanan liburan yang lebih seru, kamu bisa merencanakannya dengan Traveloka!
Dengan Traveloka, kamu akan merasakan liburan terbaikmu dengan cara yang mudah dengan serangkaian layanan terbaik.
Kamu bisa mendapatkan penawaran hotel dan penginapan terbaik dengan harga yang terjangkau, tiket penerbangan, dan kegiatan-kegiatan menyenangkan lainnya yang dapat kamu lakukan ketika berlibur di kawasan Madiun dan sekitarnya di Traveloka Xperience.
Segera cek Traveloka untuk perencanaan liburan yang seru dan menyenangkan!
Hotel & Penginapan Terbaik di Madiun
Temukan lebih banyak p...
Lihat Harga