10 Rekomendasi Dimsum Bandung Lezat dan Paling Populer

Mas Bellboy
08 Aug 2024 - 4 min read

Dimsum menjadi salah satu hidangan yang cukup populer belakangan ini, berbagai tempat makan dimsum Bandung juga sudah cukup mudah untuk ditemukan. Makanan ini juga dapat menjadi pilihan menu yang tidak membosankan karena memiliki beraneka ragam jenis. Beberapa jenis dimsum, yaitu bakpao, fungzao, dumpling, dan lain-lain.

Dimsum Bandung

Source: Shutterstock

Dimsum termasuk salah satu makanan yang termasuk sebagai makanan ringan dan disajikan dengan porsi yang tidak terlalu banyak. Oleh karena itu, sebagian besar orang lebih senang menikmati berbagai jenis dimsum secara bersamaan.

Rekomendasi Dimsum Bandung

Kota Bandung memiliki berbagai pilihan tempat makan dimsum yang wajib kamu kunjungi satu per satu. Traveloka telah menyiapkan daftar dimsum Bandung untuk kamu yang ingin memulai kegiatan kulineran kamu. Yuk, cek daftarnya di bawah ini!

1. May Star Restaurant

May Star Restaurant menjadi salah satu tempat makan dimsum Bandung yang otentik. Tidak perlu khawatir, menu dimsum di sini sudah termasuk halal. Terdapat berbagai jenis dimsum yang disajikan di lokasi ini, di antara lain hakau, siaw long pao, lo mae kai, dan lain-lain.

Selain dimsum, kamu juga dapat menemukan berbagai hidangan khas Negeri Tirai Bambu lainnya di sini. May Star Restaurant terletak di Jl. Kebon Jati No.188, Kb. Jeruk, Kec. Andir, Kota Bandung.

2. Bamboo Dimsum

Dimsum Bandung selanjutnya berada di Bamboo Dimsum. Lokasi ini cocok untuk kamu yang mencari hidangan dimsum dengan harga terjangkau. Kamu tidak hanya akan menemukan dimsum yang dikukus seperti biasanya tapi juga dimsum yang digoreng.

Kamu dapat memilih berbagai jenis dan isian dimsum, seperti siomay ayam, siomay udang, angsio ceker ayam, lumpia kulit tahu, bakpao, dan lain sebagainya. Untuk dapat mencoba berbagai menunya, kamu dapat berkunjung ke alamat Jl. Karangsari, No.9. Setiabudhi, Bandung.

3. Java Dimsum

Java Dimsum bukan berarti dimsum khas Jawa. Nama tempat makan dimsum Bandung ini diambil dari nama jalan di lokasi tersebut. Dimsum ini merupakan salah satu favorit warga Bandung karena tidak hanya menyajikan berbagai jenis dimsum, mereka juga memiliki harga yang cukup terjangkau.

Jika kamu tertarik untuk mengunjungi lokasi ini, lebih baik untuk datang di hari atau jam kerja karena tempat ini cenderung ramai pengunjung. Tempat makan dimsum ini terletak di alamat Jl. Jawa No.42, Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung.

4. Dimsum Choie

Tempat dimsum lainnya yang wajib kamu coba berada di Dimsum Choie. Dimsum ini sudah memiliki banyak cabang di Kota Bandung dan cocok untuk kamu kunjungi bersama keluarga. Uniknya, tempat makan dimsum ini menggunakan nama-nama unik dalam menunya, seperti bakpao kungfu, bakpao galau, dan lain-lain.

Selain menu dimsum, kamu juga dapat mencicipi menu lainnya seperti tomyam, nasi ayam, suki, dan lain sebagainya. Salah satu cabang dimsum choie ini dapat kamu temukan di Jl. Surapati No.63, Sadang Serang, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

5. Dewa Dimsum

Untuk kamu penikmat makanan pedas, wajib mengunjungi Dewa Dimsum di daerah Dipati Ukur. Dewa Dimsum juga merupakan tempat makan dimsum Bandung yang menawarkan menu dimsum yang unik dan bervariasi. Beberapa menunya, di antara lain dimsum isi cabai, dimsum bumbu pedas, dimsum mozarella, dan lain-lain.

Untuk kamu yang ingin menikmati sajian dimsum unik di sini, kamu dapat mengunjungi lokasinya di Jl. Teuku Umar No.6/60, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung setiap pukul 15.00-23.59.

6. Bao Dimsum

Bao Dimsum

Source: Facebook Bao Dimsum

Jika kamu sedang menikmati aktivitas berbelanja di mall dan ingin menikmati santap makan dimsum yang lezat, kamu dapat mengunjungi Bao Dimsum. Tempat makan dimsum ini tergolong lengkap dengan berbagai varian dimsumnya.

Kamu dapat mencicipi menu, seperti lumpia kulit tahu, hakau, bakpao, siomay ayam, hingga udang rambutan. Bao Dimsum berlokasi di Paris Van Java Mall, Lantai Lower Ground (Concourse Level) Jl. Sukajadi No. 137 – 139, Sukajadi, Bandung.

7.Red Dimsum

Red Dimsum menjadi dimsum Bandung lainnya yang tidak boleh kamu lewatkan. Lokasi ini sangat cocok untuk kamu yang mencari lokasi kuliner malam di Bandung. Terletak di dekat Universitas Padjajaran, lokasi ini menjadi langganan mahasiswa karena harganya yang terjangkau.

Menu-menu seperti hakau, hisit kao, ekado udang, dan lain sebagainya dapat kamu nikmati bersama keluarga atau orang terdekat. Tempat ini juga menghadirkan berbagai menu dimsum unik yang tidak boleh kamu lewatkan. Kamu dapat menemukan tempat makan dimsum ini di Jl. Dipatiukur, Dipatiukur, Bandung.

8. Eastern Restaurant

Jika kamu membeli dimsum, mungkin yang biasa kamu temui adalah hidangan dimsum yang sudah disiapkan sesuai dengan jenisnya. Di Eastern Restaurant, kamu dapat menikmati berbagai jenis dimsum dengan cara makan all you can eat. Beberapa dimsum andalan di lokasi ini, seperti hakau, siomay ayam, dan lain-lain.

Kamu juga dapat menikmati sajian makanan lain, seperti sup burung dara, ayam kung pao, bebek panggang, dan lain lain. Untuk dapat menikmati hidangan tersebut, kamu hanya perlu mengunjungi alamat Istana Plaza, Lantai Ground, Jl. Pasir Kaliki No. 121 - 123, Pasir Kaliki, Bandung.

9. Bandung Suki

 Bandung Suki

Source: Facebook Bandung Suki

Jika kamu sedang menikmati waktu jalan-jalan atau berwisata di daerah Jalan Braga, maka tempat dimsum ini tidak boleh kamu lewatkan. Bandung Suki menjadi salah satu tempat makan dimsum yang cukup terkenal di kalangan wisatawan. Selain karena menunya, lokasinya juga cukup nyaman dan mudah ditemukan.

Menu andalan di tempat ini yang wajib kamu coba, seperti lumpia saus tiram, tim pangsit ayam kucai, bakpao telur asi, dan lain sebagainya. Bandung Suki beralamat lengkap di Jl. Braga No.70, Braga, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung.

10. Jing Paradise Chinese Fine Dining

Jika kamu ingin mencoba hidangan dimsum yang premium, kamu dapat mengunjungi Jing Paradise Chinese Fine Dining. Restoran ini menyajikan berbagai hidangan Cina yang premium dan dijamin kualitasnya. Kamu juga akan mendapatkan pengalaman makan dimsum yang unik di tempat ini.

Jika kamu berniat untuk berkunjung, kamu wajib mencicipi beberapa menu andalan restoran ini seperti, bakpao ayam madu, pangsit chiu chao, hakau udang, ceker ayam kedelai hitam, dan lain sebagainya. Restoran ini berdiri di Hotel Grand Mercure, Lantai 1, Jl. Dr. Setiabudhi No. 269 - 275, Setiabudhi, Bandung.

Nah, cukup banyak bukan tempat makan dimsum Bandung yang dapat kamu coba? Dari berbagai pilihan yang ada, kamu dapat mengunjungi lokasi mana saja sesuai dengan kebutuhan dan selera kamu.

Untuk pengalaman kulineran di Bandung yang lebih seru, buka Traveloka dan siapkan perjalanan kamu dengan lebih mudah. Berbagai pilihan untuk memesan tiket kereta api, rental mobil, hingga booking hotel dapat kamu temukan dengan mudah. Yuk, unduh aplikasi Traveloka dan mulai perjalanan wisata kuliner kamu sekarang juga!

Penginapan dan Hotel di Bandung

Cari Hotel dengan prom...

Lihat Harga

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan