Geopark Merangin, Taman Bumi di Jambi yang Masuk UNESCO Global Geoparks

Mas Bellboy
20 Aug 2024 - 4 min read

Geopark Merangin adalah salah satu taman bumi atau geopark yang masuk UNESCO Global Geoparks. Geopark yang terletak di Jambi ini memiliki banyak keistimewaan, seperti pemandangan yang mempesona, flora dan fauna yang cantik, hingga peninggalan zaman purba.

Tertarik untuk mengenal geopark ini lebih jauh? Mari simak informasi terkait lokasi hingga keistimewaannya berikut ini!

Tentang Geopark Merangin

Geopark Merangin

Shutterstock.com

Nama Geopark Merangin diambil dari lokasi geopark ini berada, yaitu Kabupaten Merangin yang ada di Provinsi Jambi. Geopark ini resmi ditetapkan sebagai UNESCO Global Geopark atau warisan dunia dalam sidang tahunan UNESCO yang dihelat di Paris, Perancis, pada tahun 2023 silam.

Pada sidang tersebut, tidak hanya Geopark Merangin saja yang mewakili Indonesia. Geopark Ijen, Geopark Maros Pangkep, dan Geopark Raja Ampat juga ditetapkan sebagai UNESCO Global Geopark atau UGG.

Tidak hanya itu, Geopark Merangin pun menduduki peringkat pertama untuk kategori Best Practice Award 2023 dalam anugerah UNESCO Global Geopark yang digelar di negara Maroko.

Sebagai informasi, Geopark Merangin memiliki luas area sekitar 4.832 kilometer persegi yang mencakup 12 kecamatan dan 131 desa/kelurahan. Selain itu, kawasan Geopark Merangin membentang sekitar 121 kilometer dari Timur ke Barat dan sekitar 117 kilometer dari Utara ke Selatan.

Dengan luas wilayahnya yang begitu besar, tidak heran kalau geopark ini menyimpan banyak keistimewaan yang membuatnya masuk dalam UNESCO Global Geopark.

Keistimewaan dan Daya Tarik Geopark Merangin

Bukan tanpa alasan jika Geopark Merangin masuk dalam UNESCO Global Geopark. Soalnya, taman bumi ini menyimpan banyak daya tarik yang luar biasa.

Penasaran dengan keistimewaan dan daya tarik dari Geopark Merangin? Simak informasinya berikut ini!

1. Menyimpan Fosil Purba Berusia Ratusan Juta Tahun

Salah satu keistimewaan dari Geopark Merangin adalah adanya fosil-fosil purba yang usianya sudah mencapai ratusan juta tahun.

Jadi, di Geopark Merangin terdapat dua aliran sungai yang di dalamnya tersimpan fosil atau koleksi purba, yaitu Sungai Batang dan juga Sungai Mengkarang.

Fosil atau koleksi purba yang dimaksud meliputi kayu, akar, daun, hewan, hingga kerang-kerangan. Tidak main-main, usia dari fosil-fosil ini dipercaya sudah mencapai 300 juta tahun. Jadi, tidak heran kalau Geopark Merangin menjadi proyek penelitian arkeologi yang sangat penting.

2. Rumah bagi Lanskap Karst

Selain menyimpan fosil atau koleksi purba yang usianya mencapai 300 juta tahun, Geopark Merangin juga menjadi rumah dari lanskap karst (exokarst dan endokarst) yang sudah ada sejak zaman Mesozoikum. Tidak hanya itu, ada juga gua-gua karst yang di dalamnya terdapat artefak prasejarah penting.

Sebagai informasi, Mesozoikum diambil dari bahasa Yunani, yaitu meso dan zōon, yang artinya adalah "kehidupan pertengahan". Periode ini diperkiran terjadi sekitar 252 hingga 65 juta tahun yang lalu.

3. Tempat Ditemukannya Prasasti Batu Tulis Karang Berahi

Geopark Merangin juga menjadi tempat ditemukannya sebuah peninggalan bersejarah dari zaman kerajaan Sriwijaya, yaitu Prasasti Batu Tulis Karang Berahi. Prasasti ini ditemukan pada tahun 1904 oleh Kontrolir L.M Berkhout di tepi Batang Merangin.

Prasasti yang terbuat dari bahan batu andesit dengan ukuran 90 x 90 x 10 centimeter (cm) ini berisi tulisan dari bahasa Melayu Kuno yang ditulis dalam aksara Pallawa.

Isi dari tulisan pada prasasti ini adalah kutukan pada orang-orang yang tidak mau tunduk atau setia pada raja, serta kutukan bagi orang-orang yang berbuat jahat.

Prasasti ini dipercaya sudah ada sejak abad ke-7 Masehi atau sekitar tahun 680-an. Kamu bisa menjumpai Prasasti Batu Tulis Karang Berahi dengan menempuh jarak sejauh 37 kilometer atau sekitar 40 menit dari Kota Bangko.

4. Flora dan Fauna Langka

Geopark Merangin pun menjadi tempat atau rumah dari beberapa flora dan fauna langka. Sebagai contoh, flora langka yang bisa kamu jumpai di Geopark Merangin adalah pinus kerinci, kempas, tembesu, jelutung, bulian, hingga padma raksasa (Rafflesia arnoldii). Tidak hanya itu, Geopark Merangin juga memiliki sekitar 320 spesies ikan-ikan atau iktiofauna.

Selain spesies ikan-ikanan, ada juga spesies hewan lain yang tinggal di Geopark Merangin, sebut saja harimau sumatera yang kini terancam punah.

Landmark di Sekitar Geopark Merangin

Selain menyimpan banyak keistimewaan, ada banyak landmark atau tempat-tempat populer yang mengelilingi Geopark Merangin, beberapa di antaranya adalah:

1. Teluk Wang Sakti

Telung Wang Sakti adalah salah satu tempat wisata di dekat Geopark Merangin yang memiliki pemandangan mempesona. Menurut cerita masyarakat setempat, tempat ini terbentuk akibat adanya sebuah pertempuran pada zaman dahulu.

Untuk mencapai Telung Wang Sakti, pengunjung harus menuruni ribuan anak tangga. Karena keindahannya, banyak pencinta alam atau wisatawan yang mengunjungi lokasi ini.

2. Gunung Masurai

Gunung Masurai adalah sebuah gunung yang terletak dalam tiga wilayah kecamatan di Kabupaten Merangin, yaitu Kecamatan Lembah Masurai, Kecamatan Jangkat, dan Kecamatan Sungai Tenang.

Gunung Masurai memiliki dua danau vulkanik, yaitu Danau Mabuk dan Danau Kumbang. Dari Kota Bangko, pengunjung perlu menempuh jarak sekitar 110 kilometer untuk sampai di gunung ini.

3. Air Terjun Muara Karing

Air Terjun Muara Karing, atau yang juga dijuluki Air Terjun Mengkaring, adalah sebuah air terjun yang ada di dalam wilayah Geopark Merangin. Air terjun yang memiliki beberapa tingkatan ini berlokasi pertemuan muara Sungai Batang Merangin dan Sungai Karing.

Debit air di Air Terjun Muara Karing akan dipengaruhi oleh cuaca. Pada musim hujan, debit air di air terjun ini akan menjadi besar. Sementara itu, pada musim kemarau, bebatuan di Air Terjun Muara Karing akan terlihat di permukaan.

Demikian informasi seputar sejarah singkat, lokasi, hingga daya tarik dari Geopark Merangin. Jika kamu tertarik untuk mengunjungi geopark ini atau geopark-geopark lainnya yang ada di Indonesia, jangan lupa untuk beli tiket pesawat dan booking hotel dengan mudah hanya di Traveloka, ya!

Penginapan dan Hotel di Jambi

Cari Hotel dengan prom...

Lihat Harga

Kamu juga bisa beli tiket bus, tiket kereta api, hingga tiket atraksi wisata yang bisa kamu beli untuk keperluanmu saat sedang liburan. Selain itu, Traveloka punya fitur-fitur yang bisa mempermudah urusan booking hotel, seperti Hotel Near You untuk mencari hotel-hotel terdekat hingga Filter Harga untuk mencari hote-hotell dengan harga termurah dan sesuai budget-mu!

Rencanakan momen liburan kamu bersama orang-orang tercinta untuk ke Geopark Merangin bersama dengan Traveloka sekarang juga dan dapatkan promo-promo menariknya!

Dalam Artikel Ini

• Tentang Geopark Merangin
• Keistimewaan dan Daya Tarik Geopark Merangin
• 1. Menyimpan Fosil Purba Berusia Ratusan Juta Tahun
• 2. Rumah bagi Lanskap Karst
• 3. Tempat Ditemukannya Prasasti Batu Tulis Karang Berahi
• 4. Flora dan Fauna Langka
• Landmark di Sekitar Geopark Merangin
• 1. Teluk Wang Sakti
• 2. Gunung Masurai
• 3. Air Terjun Muara Karing
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan