Dari sekian banyak tempat wisata di Bogor, salah satu yang sedang hits dan ramai dikunjungi adalah Goa Lalay. Dulunya, tempat wisata ini berfungsi sebagai tempat galian tambang liar. Namun kini, tempat ini difungsikan menjadi tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi!
Apakah kamu tergoda dan tertarik untuk mengunjungi Goa Lalay di Kabupaten Bogor? Kita simak dulu informasi seputar lokasi, jam buka, harga tiket masuk, fasilitas, hingga daya tariknya berikut ini, yuk!
harapanrakyat.com
Lokasi Goa Lalay ada di Desa Klapanunggal, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Dari pusat Kota Bogor, kamu hanya perlu menempuh jarak sejauh 33,9 kilometer atau sekitar 58 menit saja untuk sampai di Goa Lalay.
Sementara itu, bagi kamu yang berkendara dari Jakarta, kamu bisa naik Tol Jagorawi dan menempuh jarak sejauh 49,7 kilometer atau sekitar 1 jam 21 menit untuk berkunjung ke Goa Lalay.
Sebagai informasi, Goa Lalay ada di area Pelabuhan Ratu, Sukabumi. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa transportasi umum untuk sampai ke Pelabuhan Ratu. Dari situ, kamu tinggal jalan kaki atau menyewa transportasi umum untuk sampai ke Goa Lalay.
Supaya lebih aman dan tidak tersasar, kamu bisa bertanya dengan masyarakat setempat terkait lokasi Goa Lalay. Jika memungkinkan, kamu juga dapat menggunakan aplikasi Google Maps agar perjalananmu menjadi lebih lancar.
Sebelum mengunjungi Goa Lalay, penting bagi kamu untuk mengetahui jam buka atau jam operasionalnya. Hal ini bertujuan agar kamu bisa membuat rencana perjalanan yang tertata rapih sehingga momen liburanmu menjadi lebih menyenangkan.
Goa Lalay adalah tempat wisata yang bisa kamu kunjungi mulai dari pagi, siang, hingga sore hari. Jika kamu ingin terhindar dari sinar matahari yang terlalu terik, kamu bisa datang pada pagi atau sore hari.
Berikut adalah jam buka Goa Lalay yang penting untuk kamu catat sebelum berwisata ke sana:
Setelah mengetahui jam buka Goa Lalay, penting juga bagi kamu untuk mengetahui harga tiket masuk Goa Lalay. Dengan begitu, kamu dapat membuat rencana pengeluaran dan menyiapkan budget untuk liburan.
Harga tiket masuk Goa Lalay terbilang murah meriah dan relatif terjangkau untuk setiap kalangan. Selain membeli tiket masuk, pengunjung juga dapat menyewa peralatan untuk masuk ke dalam goa.
Berikut adalah informasi seputar harga tiket masuk Goa Lalay dan harga menyewa alat masuk goa yang bisa kamu simak:
Fasilitas di Goa Lalay cukup lengkap sehingga kebutuhan-kebutuhan pengunjung selama berwisata dapat terpenuhi. Berikut adalah sejumlah fasilitas di Goa Lalay yang bisa kamu temui dan nikmati:
Ke depannya, pihak pengelola juga akan menyiapkan beberapa fasilitas lain yang bisa membuat pengalaman liburan pengunjung lebih menyenangkan, seperti tempat untuk berolahraga, area berkemah, sampai fasilitas wall climbing.
Terdapat berbagai macam daya tarik dan aktivitas seru di Goa Lalay yang bisa kamu lakukan, beberapa di antaranya adalah:
Sebelum masuk ke dalam Goa Lalay, kamu bisa menyewa alat-alat keselamatan, seperti helm, senter, dan sepatu boot. Ketika sudah memakai alat-alat ini, kamu bisa masuk ke dalam goa dan melohat pemandangan batu-batu stalaktit dan stalagmit yang indah.
Berbagai batu stalaktit dan stalagmit ini terbentuk secara alami di dalam goa. Jadi, bentuknya sangat unik dan terlihat cantik.
Selalu patuhi setiap peraturan yang ada selama kamu berada di dalam Goa Lalay, ya! Tujuannya adalah agar kamu bisa berwisata dengan nyaman dan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Selain di dalam goanya, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan indah di luar Goa Lalay. Di bagian luarnya, kamu bisa memandangi tebing-tebing kapur yang tinggi.
Selain itu, ada juga sawah dan perkebunan yang bisa kamu lihat di area luar goanya. Cuaca di sini cukup sejuk sehingga kamu akan merasa nyaman selama liburan di sekitar Goa Lalay.
Pengunjung yang berwisata ke Goa Lalay dapat merasakan sensasi berenang di Kolam Alami. Tenang saja, kolam alami ini cukup bersih dan aman sehingga kamu bisa mengajak anak-anak untuk berenang di dalamnya.
Meskipun begitu, kamu tetap harus memerhatikan setiap aktivitas anak di sekitar kolam demi keamanan mereka dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Di sekitar Goa Lalay, ada banyak spot foto estetik dan Instagrammable yang bisa kamu kunjungi untuk mengabadikan momen, seperti jembatan gantung, rumah pohon, hingga ayunan.
Setelah seharian berwisata di sekitar Goa Lalay, kamu juga bisa berwisata kuliner di warung-warung yang ada di sekitar tempat wisatanya.
Terdapat beberapa tips dan trik yang penting untuk kamu simak sebelum berwisata ke Goa Lalay, yaitu:
Penginapan dan Hotel di Bogor
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga
Itulah tadi informasi seputar lokasi, jam buka, harga tiket masuk, fasilitas, hingga daya tarik dari Goa Lalay. Jika kamu tertarik untuk mengunjungi goa di Bogor ini atau goa-goa cantik lainnya yang ada di Indonesia, kamu bisa beli tiket pesawat dan booking hotel dengan mudah hanya di Traveloka, ya!