10 Hotel Dekat Axiata Arena Bukit Jalil, Fasilitas Lengkap!

Mas Bellboy
24 Oct 2024 - 6 min read

Axiata Arena di Kuala Lumpur, Malaysia sering menjadi titik yang dipilih untuk mencari hotel di sekitarnya bagi para wisatawan. Hotel dekat Axiata Arena Bukit Jalil sering dicari oleh orang-orang yang ingin datang untuk menonton konser atau event olahraga yang digelar di sana.

Ada sejumlah pilihan hotel dengan bintang hingga fasilitas yang berbeda-beda. Termasuk harga sewa kamar per malamnya yang bisa kamu sesuaikan dengan budget yang sudah disiapkan. Untuk itu, berikut rekomendasi hotel di dekat Axiata Arena Bukit Jalil yang bisa kamu pilih.

Rekomendasi Hotel Dekat Axiata Arena Bukit Jalil

1. Springz Hotel Bukit Jalil

Lokasi: Jalan 1/149e Endah Promenade, Bukit Jalil, Sri Petaling, Kuala Lumpur, Malaysia

Springz Hotel Bukit Jalil adalah pilihan tepat jika kamu mencari hotel budget di dekat Axiata Arena. Sebab hotel bintang dua ini hanya berjarak sekitar 1,2 km dari sana. Harga sewa kamar di hotel ini juga sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp356 ribu per malam untuk tipe Superior Twin.

Meski begitu, Springz Hotel Bukit Jalil tetap dilengkapi sejumlah fasilitas dan layanan. Mulai dari restoran, resepsionis 24 jam, check-in dan check-out ekspress, penitipan bagasi, hingga WiFi gratis di kamar. Untuk akses ke hotel, kamu juga tak perlu khawatir karena hotel ini hanya berjarak 800 meter dari Bukit Jalil LRT Station.

Springz Hotel-Bukit Jalil

8.1/10

Kuala Lumpur

Rp 452.864

Rp 423.418

2. Mangga Boutique Hotel

Lokasi: 23A, Block B, Jalan SR1/9, Seksyen 9, Serdang Raya, Kuala Lumpur, Malaysia

Ingin yang lebih hemat? Mangga Boutique Hotel bisa menjadi opsi mudah yang bisa kamu pilih. Hotel ini menawarkan beberapa tipe kamar dengan harga mulai dari Rp295 ribu per malam. Ada beberapa tipe kamar, yaitu Superior Twin, Superior Queen, Superior King, hingga Deluxe Premier.

Hotel ini juga dekat dengan Axiata Arena Bukit Jalil, yaitu hanya berjarak 1,8 km dari sana. Selain itu, fasilitas dan layanan yang ditawarkan juga cukup beragam, mulai dari resepsionis yang 24 jam, jasa tur, laundry, ruang keluarga, hingga WiFi.

Mangga Boutique Hotel

8.5/10

Seri Kembangan

Rp 315.212

Rp 301.674

3. Vio Hotel Sri Petaling

Lokasi: 124 Jalan Radin, Bandar Baru Sri Petaling, Kuala Lumpur, Malaysia

Hotel bintang tiga bernama Vio Hotel Sri Petaling ini juga cocok untuk kamu yang liburan ke Malaysia dengan budget mepet. Harga sewa kamar di hotel ini mulai dari Rp289 ribu per malam untuk kategori Bunk Bed dan yang termahal adalah Rp417 ribu per malam untuk kategori Family.

Meski bukan hotel mewah, tapi hotel ini menyediakan beberapa fasilitas dan layanan seperti restoran, resepsionis dan keamanan 24 jam, staf multibahasa, penitipan bagasi, check-in dan check-out ekspress, hingga WiFi gratis. Hotel ini juga dekat dengan pusat keramaian seperti Endah Parade, Technology Park Malaysia, Plaza OUG, dan termasuk Axiata Arena.

Vio Hotel Sri Petaling

8.2/10

Kuala Lumpur

Rp 336.226

Rp 333.685

4. Hotel 99 Sri Petaling

Lokasi: Jalan Radin Bagus 3 Nomor 8-1&2, Bandar Baru Bangi, Sri Petaling, Kuala Lumpur, Malaysia

Dapatkan suasana kamar minimalis dan modern dengan budget hemat di Hotel 99 Sri Petaling. Kamar di hotel ini menawarkan konsep modern urban dengan warna cat abu-abu dan hitam yang cukup membuat nyaman. Ditambah dengan harga per malamnya hanya mulai dari Rp332 ribu.

Hotel ini juga menyediakan layanan seperti early check-in, late check-out, resepsionis, hingga ruang keluarga dan WiFi di area umum. Jaraknya ke Axiata Arena Bukit Jalil juga cukup dekat, yaitu hanya 1,8 km.

Hotel 99 Sri Petaling @ Bukit Jalil

8.4/10

Kuala Lumpur

Rp 394.153

Rp 367.494

5. De Elements Business Hotel

Lokasi: Jalan Tasik Utama 10 No. 30, Medan Niaga Tasik Damai, Sungai Besi, Kuala Lumpur, Malaysia

Nuansa mewah juga bisa kamu dapatkan di hotel bintang tiga seperti De Elements Business Hotel. Hotel ini menyediakan beberapa tipe kamar mulai dari Rp360 ribu per malam dengan konsep dan suasana yang tenang, sehingga membuat kamu merasa nyaman dan betah. Jika datang bersama keluarga, hotel ini juga memiliki tipe kamar Family dengan harga mulai dari Rp1,2 juta per malam.

De Elements Business Hotel menyediakan layanan seperti resepsionis 24 jam, penitipan bagasi, sarapan prasmanan, hingga area bebas asap rokok dan WiFi. Selain hanya berjarak 2 km dari Axiata Arena, hotel ini juga dekat dengan transportasi umum seperti Sungai Besi LRT Station (327 meter) dan Bandar Tasik Selatan Station (1,6 km). Jadi, kamu bisa lebih nyaman bepergian menggunakan transportasi umum di sana.

De Elements Business Hotel Kuala Lumpur

8.4/10

Sungai Besi

Rp 357.240

Rp 349.875

6. V Hotel Kuala Lumpur

Lokasi: Jalan 8/146 No.3, Metro Centre, Sungai Besi, Kuala Lumpur, Malaysia

Berlokasi di pusat keramaian, V Hotel Kuala Lumpur juga bisa menjadi pilihan menarik untuk kamu yang mencari hotel di dekat Axiata Arena. Hotel ini hanya berjarak 2,9 km dari Axiata Arena dan masih dekat dengan beberapa tempat lainnya seperti pusat perbelanjaan, taman, dan transportasi umum.

V Hotel Kuala Lumpur menyediakan beberapa tipe kamar dengan harga mulai dari Rp279 ribu per malam untuk tipe Superior Twin. Ada juga tipe kamar Family Triple Window seharga Rp463 ribu per malam untuk kamu yang datang bersama keluarga atau teman-teman.

Meski hanya hotel bintang tiga, V Hotel menyediakan sejumlah fasilitas dan layanan bagi tamunya. Mulai dari resepsionis 24 jam, check-in dan check-out ekspress, early check-in, money changer, staf multibahasa, hingga WiFi gratis.

V Hotel Kuala Lumpur

8.3/10

Sungai Besi

Rp 462.697

Rp 405.188

7. Espira Kinrara

Lokasi: Jalan Kinrara 6, Bandar Kinrara, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia

Nikmati suasana alam hijau di hotel Espira Kinrara, Kuala Lumpur. Hotel bintang tiga ini menawarkan suasana yang nyaman dan bikin betah. Bangunan yang tidak begitu besar dengan kolam renang di area tengah dan pepohonan rindang membuat suasananya jadi sejuk.

Espira Kinrara menawarkan beberapa pilihan kamar dengan harga mulai dari Rp851 ribu per malam untuk tipe Standard 1st Floor. Ada juga tipe kamar Villa yang lebih besar dan dilengkapi kolam renang pribadi dengan harga Rp2,5 juta per malam.

Untuk fasilitas di hotel ini tak perlu diragukan. Tersedia restoran, resepsionis 24 jam, kolam renang, penitipan bagasi, hingga laundry di hotel ini. Lokasinya pun masih relatif mudah dijangkau dan dekat dengan Axiata Arena, yaitu sekitar 4,6 km.

Espira Kinrara

8.7/10

Bukit Jalil

Rp 818.047

Rp 784.132

8. The Pearl Kuala Lumpur

Lokasi: Batu 5, Klang Lama, Kuchai lama, Kuala Lumpur, Malaysia

Nikmati pengalaman menginap di hotel bintang empat dengan konsep yang tenang dan nyaman. The Pearl Kuala Lumpur merupakan hotel yang berada di pusat kota dan dekat dengan titik-titik keramaian seperti Pearl Point Shopping Mall, Plaza OUG, Taman RImba Bukit Kerinchi, hingga The Gardens Mall. Lokasi hotel juga hanya berjarak 4 km dari Axiata Arena.

The Pearl Kuala Lumpur menyediakan beberapa pilihan tipe kamar dengan harga mulai dari Rp1,03 juta per malam. Dengan harga tersebut, kamu sudah bisa mendapatkan sejumlah fasilitas dan layanan dari The Pearl. Mulai dari restoran dan kafe, resepsionis 24 jam, money changer, staf multibahasa, kolam renang, pusat kebugaran, hingga penitipan bagasi.

The Pearl Kuala Lumpur

8.4/10

Kuchai Lama

Rp 1.118.184

Rp 1.057.165

9. Millerz Square by Mykey Global

Lokasi: Jalan Klang Lama 357, Kuala Lumpur, Malaysia

Millerz Square by Mykey Global menjadi pilihan menarik buat kamu yang mencari hotel dekat Axiata Arena Bukit Jalil dengan suasana yang nyaman dan tenang, tapi tetap dekat dengan pusat keramaian. Hotel bintang empat ini berjarak 4,6 km dari Axiata Arena dan dekat dengan beberapa mal, taman kota, dan stasiun transportasi umum.

Millerz Square by Mykey Global menyediakan kamar mulai dari Rp476 ribu per malam untuk tipe 1 Bedroom Suites Bathtub hingga Rp739 ribu untuk tipe 2 Bedroom Suites. Hotel ini pun dilengkapi beberapa fasilitas seperti kolam renang dengan pemandangan dari atas, taman, hingga layanan check-in dan check-out ekspress.

Millerz Square by Mykey Global

9.1/10

Kuchai Lama

Rp 832.854

Rp 624.641

10. Mines Beach Resort

Lokasi: Jalan Dulang, Mines Resort City, Kuala Lumpur, Malaysia

Ingin merasakan suasana liburan di pantai, tapi tetap dekat dengan perkotaan? Maka Mines Beach Resort adalah jawabannya. Hotel bintang lima ini menawarkan konsep resor di tepi pantai yang tenang, sejuk, dan nyaman. Kamu bisa bersantai di tepi kolam renang yang didesain seperti tepi pantai untuk berjemur atau bermain air.

Mines Beach Resort menyediakan pilihan kamar Deluxe hingga Suite dengan harga mulai dari Rp779 ribu hingga Rp2,7 juta per malam. Fasilitas yang disediakan juga beragam, mulai dari restoran, bar, kafe, lounge, kolam renang, pusat kebugaran, taman, hingga resepsionis 24 jam dan layanan tamu.

Jarak hotel ini menuju Axiata Arena juga hanya sekitar 3,1 km. Hotel ini juga dekat dengan beberapa mal, pusat olahraga, dan taman rekreasi.

Mines Beach Resort

8.4/10

Mines Wellness City

Rp 828.296

Rp 759.301

Itu tadi beberapa rekomendasi hotel dekat Axiata Arena Bukit Jalil yang bisa kamu pilih sesuai budget dan preferensi. Segera pesan hotel yang kamu inginkan di Traveloka! Selain itu, kamu juga bisa pesan tiket pesawat, travel, hingga tempat wisata yang ada di sekitar hotel dengan harga dan promo yang menarik. Yuk, pesan sekarang!

Dalam Artikel Ini

• Rekomendasi Hotel Dekat Axiata Arena Bukit Jalil
• 1. Springz Hotel Bukit Jalil
• 2. Mangga Boutique Hotel
• 3. Vio Hotel Sri Petaling
• 4. Hotel 99 Sri Petaling
• 5. De Elements Business Hotel
• 6. V Hotel Kuala Lumpur
• 7. Espira Kinrara
• 8. The Pearl Kuala Lumpur
• 9. Millerz Square by Mykey Global
• 10. Mines Beach Resort
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan