Onsen adalah pemandian air panas alami di Jepang yang berasal dari aktivitas geothermal. Air dalam onsen kaya akan mineral seperti belerang, kalsium, dan magnesium, yang dipercaya memiliki manfaat kesehatan seperti meningkatkan sirkulasi darah, meredakan nyeri otot, dan menyehatkan kulit. Kini, onsen tidak hanya ada di Jepang. Kamu bisa menjumpai fasiitas Onsen buatan di beberapa hotel dan resort yang ada di Indonesia, terutama yang berlokasi di daerah pegunungan atau tempat yang dekat dengan sumber air panas alami.
Hotel dan Penginapan di Jawa Barat
Temukan banyak promo d...
Lihat Harga
Jika ingin memanfaatkan fasiitas relaksasi dan kebugaran, kamu dapat datang ke beberapa hotel yang menyediakan fasilitas onsen di Indonesia. Berikut daftar rekomendasinya untuk kamu.
Alamat: Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur
Jika kamu berencana untuk eksplor kota Batu dengan berbagai destinasi wisatanya, kamu tak boleh melewatkan kesempatan menginap di The Onsen Hot Spring Resort Batu. Resort ini cukup unik karena kamu bisa menikmati pengalaman staycation ala Jepang di Batu, Malang. Tipe kamar di resort ini ada dua, yaitu deluxe dan suite. Masing-masing interiornya sangat mirip dengan rumah tradisional Jepang yang sangat kental. Bukan hanya itu, resort ini juga memiliki restoran yang menyajikan berbagai masakan Jepang.
Daya tarik resort ini tentu adalah pemandian air panas alami atau onsen yang tersedia di setiap resort. Setiap vila dilengkapi dengan fasilitas onsen pribadi, memungkinkan tamu menikmati pemandian air panas. Kamu bisa relaksasi dengan air onsen membawa banyak manfaat kesehatan. Dari suasana, fasilitas onsen, interior, serta makananya, The Onsen Hot Spring Resort Batu akan membuat pengalaman staycation kamu serasa di Jepang.
Indonesia
The Onsen Hot Spring Resort Batu
•
8.6/10
Songgokerto
Rp 3.009.801
Rp 2.257.352
Alamat: Komplek Sedana Golf Km. 47, Sukaluyu, Teluk Jambe, Karawang, Jawa Barat.
Berlokasi di dekat pintu tol Karawang Barat, Delonix Hotel dikelilingi oleh area hijau yang luas sehingga menciptakan suasana yang tenang. Jika kamu ingin singgah untuk staycation di daerah ini, Delonix hotel tentu jadi pilihan yang tepat. Keunggulan Delonix hotel adalah fasilitas relaksasi berupa onsenatau bak pemandian air panas ala Jepang. Air panas yang digunakan berasal dari pegunungan sekitar Karawang. Fasilitas ini tersedia untuk umum, namun patut dicoba karena akan membantu kamu relaksasi dan memperlancar peredaran darahmu.
Delonix hotel juga memiliki fasilitas kebugaran lain seperti spa, kolam renang, dan tempat gym. Desain hotel ini menggabungkan elemen kontemporer modern dengan sentuhan Jepang dengan beberapa tipe kamar, yaitu tipe garden view, pool view, dan apartemen. Kamu bisa memilih kamar sesuai kebutuhanmu. Dengan perpaduan desain elegan, lokasi strategis, dan fasilitas ofuro yang unik, Delonix Hotel Karawang menawarkan pengalaman menginap yang berbeda dan menenangkan bagi para tamunya
Indonesia
Delonix Hotel Karawang
•
8.8/10
Karawang Barat
Rp 952.936
Rp 897.345
Alamat: Jalan Raya Maribaya No.105/212, Langensari, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Berlibur ke daerah Lembang tak lengkap rasanya bila tak menginap di Maribaya Natural Hot Spring Resort. Lokasi resort ini berada di tengah alam pegunungan yang sejuk dan dikelilingi oleh hutan pinus yang rindang. Kamu juga bisa berkunjung ke air terjun curug Maribaya yang tidak jauh dari resort. Daya tarik utama Maribaya Natural Hot Spring Resort adalah fasilitas glamping dengan tenda-tenda permanen yang estetik, tapi juga nyaman.
Karena dekat dengan pegunungan, resort ini memiliki potensi sumber air panas bumi yang cukup untuk fasilitas onsen. Ada 2 tipe onsen di resort ini, yaitu kolam air panas outdoor yang bisa diakses oleh semua tamu dan private jacuzzi yang tersedia di beberapa tipe kamar glamping. Dengan menginap di Maribaya Natural Hot Spring, kamu akan mendapat pengalaman staycation di pegunungan, dengan desain tenda glamping, dan juga fasilitas onsen terbaik di kota Lembang.
Indonesia
Maribaya Glamping Tent
•
8.8/10
Lembang
Rp 1.903.200
Rp 1.825.346
Alamat: Jalan Patangpuluhan No. 23, Wirobrajan, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kamu berkunjung ke Yogyakarta dan ingin menginap di hotel estetik yang dekat dengan destinasi wisata populer? Kamu bisa menjatuhkan pilihan di YATS Colony Hotel. Hotel ini mengusung konsep modern dengan sentuhan seni yang kuat. Setiap sudutnya dirancang dengan interior yang estetik dan instagramable, membuat kamu bisa mengabadikan setiap momen menginapmu di sini. Selain itu, hotel ini memuat pajangan karya seni dari seniman lokal untuk menambah keunikan hotel ini.
Daya tarik lainnya selain estetika interiornya, YATS Colony merupakan satu-satunya hotel di Yogyakarta yang memiliki fasilitas onsen buatan. Fasilitas ini tidak ada di setiap kamar, melainkan di area umum yang bisa dinikmati oleh setiap tamu yang menginap. Jika ingin menginap di sini, kamu perlu lakukan reservasi jauh-jauh hari karena kamarnya selalu penuh, terutama untuk musim liburan.
Indonesia
YATS Colony
•
8.9/10
Wirobrajan
Rp 1.709.246
Rp 1.281.935
Alamat: Jl. Lingkar Jl. Objek Wisata Guci, Pekandangan, Rembul, Kec. Bojong, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
Tegal merupakan salah satu daerah di Indonesia yang terkenal dengan pemandian air panas yang terletak daerah Guci. Jika kamu berkunjung ke sini, kamu bisa menginap di Hotel Duta Wisata Tegal. Hotel ini lokasinya strategis karena dekat dengan objek wisata alam populer di daerah Guci.
Meskipun bangunan hotel ini tampak lawas, namun fasilitas unggulannya boleh diadu, yaitu kolam renang air panas alami yang mengandung belerang, kalsium, dan magnesium yang bagus untuk kesehatan dan kulit. Kamu bisa relaksasi sepuasnya di kolam renang air panas alami yang tersedia khusus untuk tamu Hotel Duta Wisata Tegal. Dengan kawasan suasana pegunungan yang asri, kamu bisa menikmati sensasi pemandian air panas serasa di alam bebas.
Alamat: Deltamas Boulevard No.5, Sukamahi, Kec. Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat.
Terletak di kawasan bisnis, Hotel Sakura Park Hotel & Residence dikelilingi oleh pusat industri dan perkantoran. Meskipun berada di area industri, suasana di dalam hotel tetap tenang dan nyaman cocok jika kamu ingin short escape dari aktivitas sehari-hari yang melelahkan. Sakura Park Hotel juga menyediakan fasilitas kebugaran untuk mendukung kegiatan refreshing yang kamu butuhkan. Tersedia kelas aerobik, spa, dan sarapan buffet yang sehat.
Selain itu, Sakura Park Hotel & Residence menawarkan fasilitas onsen atau pemandian air panas ala Jepang. Fasilitas ini tidak tersedia di setiap kamar, melainkan sebagai fasilitas umum yang dapat dinikmati oleh semua tamu hotel. Meskipun hotel ini tidak berada di dekat pegunungan, onsen disediakan untuk memberikan pengalaman relaksasi khas Jepang bagi para tamu.
Indonesia
Sakura Park Hotel & Residence
•
8.6/10
Cikarang Pusat
Rp 738.320
Rp 553.741
Alamat: Jalan Raya Cipanas No. 130, Tarogong Kaler, Garut, Jawa Barat.
Tirtagangga Hot Spring Resort adalah resor bintang tiga yang dikelilingi oleh keindahgan alam khas Garut, Tempat ini merupakan pilihan tepat untuk kamu yang ingin berlibur dan menikmati pemandangan alam di resort. Meski tidak berada di pusat kota, resort ini terjangkau ke beberapa tempat kuliner lokal Garut. Yang unik dari penginapan ini adalah interiornya yang menggabungkan 4 gaya untuk masing-masing tipe kamar. TIpe suite menggunakan gaya vintage, deluxe memiliki gaya futuristik, superior room bergaya tradisional, standard room menggunakan sentuhan mural dinding.
Sesuai dengan namanya, resor ini menawarkan fasilitas pemandian air panas alami yang mengalir di seluruh area. Beberapa kamar, seperti Akasa Suite, dilengkapi dengan bathtub yang memanfaatkan air panas alami, memberikan pengalaman berendam pribadi bagi tamu. Fasilitas pemandian air panas ini menjadi daya tarik utama hotel ini. Kamu bisa merasakan berendam di kolam air panas serasa langsung di pegunungan!
Indonesia
Tirtagangga Hot Spring Resort
•
8.5/10
Tarogong Kaler
Rp 1.730.764
Rp 1.298.074
Alamat: 122 Jalan Cipanas Baru, Cipanas, Garut, Jawa Barat, Indonesia
Kampung Sumber Alam Garut berlokasi di kaki Gunung Guntur, yang terkenal dengan sumber air panas alaminya. Dikelilingi oleh pemandangan pegunungan yang indah dan udara yang sejuk, Kampung Sumber Alam menawarkan suasana pedesaan yang asri dan menenangkan. Kampung Sumber Alam memiliki arsitektur tradisional Sunda yang unik. Bangunannya menggunakan material alami seperti bambu, kayu, dan atap jerami atau ijuk. Hotel ini sangat cocok untuk kamu yang ingin healing di kawasan alam, namun tetap bisa menginap dengan nyaman.
Kampung Sumber Alam terkenal dengan sumber air panas alaminya. Kamu dapat memanfaatkan fasilitas onsen berupa kolam outdoor dengan air panas alami. Kolam renang ini menggunakan air yang berasal dari sumber air panas alami Gunung Guntur, sehingga kaya akan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan. Fasilitas kolam air panas ini, dapat diakses oleh semua pengunjung. Untuk beberapa tipe kamar seperti Suite Room dan Villa Sibentang mempunyai kolam private.
Indonesia
Kampung Sumber Alam Garut Powered by Archipelago
•
8.3/10
Tarogong Kaler
Rp 1.888.070
Rp 1.416.053
Alamat: JL Raya Panawuan- Sangkanhurip No. 98, Panawuan, Kec. Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat
Ketika kamu ingin menikmati pemandangan alam Gunung Ciremai, kamu bisa menikmati langsung dari area hotel Horison Tirta Sanita. Meskipun tidak berada di pusat kota, hotel ini menawarkan suasana tenang dan asri, cocok bagi tamu yang mencari ketenangan. Kamu tak perlu khawatir tentang kuliner ketika menginap di sini, karena hotel ini menyiapkan santapan sarapan dan memiliki tempat makan yang menyediakan berbagai hidangan khas nusantara, termasuk kuliner dari daerah Kuningan dan Cirebon.
Indonesia
Horison Tirta Sanita Kuningan
•
8.3/10
Kuningan
Lihat Harga
Selain kamarnya yang super nyaman. fasilitas unggulan lain dari hotel ini adalah pemandian air panas alami atau ‘volcanic bath’. Kamu bisa merasakan relaksasi dengan berendam di air panas alami. Fasilitas ini tidak tersedia di setiap kamar, melainkan sebagai fasilitas umum yang dapat dinikmati oleh semua tamu hotel. Meskipun hotel ini tidak berada di dekat pegunungan, keberadaan sumber air panas alami di area tersebut dimanfaatkan untuk menyediakan fasilitas ini, memberikan pengalaman unik bagi para tamu.
Itu dia ulasan hotel-hotel terbaik di Indonesia yang menyediakan fasilitas onsen sebagai daya tarik utama. Kamu bisa mencoba staycation dan merasakan betapa luar biasanya pemandian air panas yang punya banyak manfaat untuk kesehatan itu. Mulai dari hotel modern yang ada di tengah kota hingga hotel yang berada di tempat wisata alam, kamu bisa mencobanya sesuai dengan preferensi kamu.
Yuk, booking hotel di Traveloka untuk pengalaman staycation yang lebih praktis dan anti ribet. Kamu juga bisa merencanakan liburan kamu dengan pesan tiket pesawat, kereta api, atau bus. Jangan lupa untuk cek halaman promo Traveloka agar kamu bisa mendapatkan harga terbaik untuk perjalananmu!