Hutan Pinus Pengger: Lokasi, Jam Buka, dan Daya Tarik

Mas Bellboy
23 Jul 2024 - 4 min read

Hutan Pinus Pengger menjadi salah satu objek wisata populer di Yogyakarta. Jika kamu merasa lelah setelah berjalan-jalan di pusat Kota Yogyakarta, Hutan Pinus Pengger adalah pilihan terbaik untuk melepas penat dan menyingkir sejenak dari hiruk pikuk kota. Lokasinya tidak begitu jauh dari pusat kota.

Hutan Pinus Pengger terletak di Desa Terong, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Objek wisata ini selalu ramai dikunjungi para pelancong karena pemandangan alamnya yang menjadi daya tarik tersendiri. Selain pemandangan indah, udara sejuk di Hutan Pinus Pengger ini membuat para wisatawan betah untuk berlama-lama.

Wisatawan juga bisa mengabadikan foto dengan berbagai spot foto yang instagramable di Hutan Pinus Pengger. Kawasan objek wisata ini juga menyediakan pendopo untuk berbagai macam kegiatan. Sebelum pergi ke Hutan Pinus Pengger, kamu harus mengetahui berbagai informasi, termasuk harga tiket, jam buka, hingga lokasi. Simak informasi yang telah dirangkum Traveloka berikut ini.

Sekilas Sejarah Hutan Pinus Pengger

Tiket Hutan Pinus Pengger

arie widiastuti yoana / Shutterstock.com

Hutan Pinus Pengger diresmikan pada 7 April 2016. Objek wisata ini dikelola masyarakat desa setempat yang tergabung dalam kelompok sadar wisata. Sementara itu, hutan pinus ini menggunakan area di bawah pengelolaan Hak Pengusahaan Hutan (HPH) Mangunan, sama seperti hutan pinus lain di Bantul. Sebelum menjadi tempat wisata, hutan pinus ini berfungsi sebagai hutan produksi. Getah pinus dari hutan ini disadap sebagai bahan baku industri.

Daya Tarik dan Fasilitas Hutan Pinus Pengger

Tiket Hutan Pinus Pengger

Shutterstock.com

Pepohonan pinus di Hutan Pinus Pengger termasuk rapat. Pada siang hari, matahari tidak menembus area dasar pohon. Pemandangan ini tentu sangat menarik wisatawan karena kesan "hutan" masih tampak alami. Hal itu menjadi daya tarik tersendiri bagi Hutan Pinus Pengger. Saat mengunjungi Hutan Pinus Pengger, kamu bisa melakukan banyak aktivitas menyenangkan, salah satunya mengagumi keindahan alam Yogyakarta dari ketinggian.

Pemandangan hutan pinus yang rimbun menjadi daya tarik utama dari objek wisata Hutan Pinus Pengger. Wisatawan bisa melakukan beragam aktivitas di Hutan Pinus Pengger. Kamu juga bisa mengajak rombonganmu untuk camping di Hutan Pinus Pengger. Jika camping di sini, kamu bisa melihat pemandangan Yogyakarta pada malam hari dan pagi hari. Camping menjadi lebih menyenangkan karena hawa dingin Hutan Pinus Pengger yang semilir.

Selain itu, banyak spot foto yang bisa kamu abadikan dan unggah ke media sosial. Sayang sekali jika kamu tidak mengabadikan foto di Hutan Pinus Pengger karena panorama alamnya yang indah ini. Pengunjung akan dikenai biaya tambahan di beberapa spot foto. Berikut spot foto di Hutan Pinus Pengger yang instagramable.

1. Lubang Raksasa

Spot foto ini dinamakan lubang raksasa karena bentuknya yang menyerupai sangkar burung. Biasanya, wisatawan mengabadikan foto di lubang raksasa ini untuk mendapatkan latar belakang rumah-rumah penduduk. Jangan lupa mengabadikan foto di spot ini karena lubang raksasa menjadi salah satu spot terfavorit para wisatawan yang berkunjung ke Hutan Pinus Pengger.

2. Jembatan Pinus Pengger

Selain lubang raksasa, jangan lupa untuk mengabadikan fotomu di Jembatan Pinus Pengger. Jembatan ini dibangun di antara dua pohon pinus yang letaknya berjauhan. Namun, jembatan ini bukan untuk menyeberang. Jembatan ini dibuat khusus hanya untuk spot foto. Jika berfoto di jembatan pinus Pengger, kamu akan mendapatkan latar belakang pemandangan yang indah.

3. Pancawara, Tangan Raksasa

Jangan sampai tidak mengabadikan foto di spot Pancawara. Tangan Raksasa ini merupakan spot foto yang paling populer dan menjadi incaran semua wisatawan yang berkunjung ke Hutan Pinus Pengger. Spot foto ini terbuat dari susunan kayu yang dibentuk menyerupai tangan raksasa. Spot ini menjadi ikon Hutan Pinus Pengger.

Letak Tangan Raksasa ini berada di ujung tebing. Wisatawan yang mengabadikan foto di sini bisa mendapatkan latar belakang pemandangan yang sangat indah. Pada malam hari, akan terlihat pemandangan kerlap kerlip lampu Kota Yogyakarta dari Tangan Raksasa ini.

4. Rumah Pohon

Rumah pohon juga menjadi salah satu spot foto favorit. Rumah pohon di tengah hutan pinus ini mampu menjadi magnet bagi para wisatawan. Jangan lupa abadikan foto di rumah pohon agar momen liburanmu di Hutan Pinus Pengger semakin lengkap dan tidak terlupakan.

Ada satu spot yang menjadi daya tarik lain dari Hutan Pinus Pengger. Spot tersebut adalah Watu Adeg untuk menikmati matahari terbenam. Spot Watu Adeg ini letaknya di ujung barat hutan pinus, ditandai dengan area batu lava vulkanik yang membeku. Batuan tersebut mirip batuan lava beku di Wisata Watu Amben dan Gunung Api Purba Nglanggeran.

Wisatawan bisa menikmati detik-detik matahari terbenam dari atas ketinggian. Pemandangannya hampir sama dengan Puncak Pinus Becici yang letaknya ada di selatan Hutan Pinus Pengger. Apabila cuaca cerah, kamu juga bisa melihat pemandangan Gunung Merapi dan Gunung Merbabu dari atas Watu Adeg ini.

Harga Tiket Hutan Pinus Pengger

Tiket Hutan Pinus Pengger

Shutterstock.com

Hutan Pinus Pengger ini merupakan salah satu objek wisata yang murah di Yogyakarta. Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp5.000 per orang. Jika ingin berfoto di beberapa spot, seperti tangan raksasa, jembatan pinus, jembatan pohon, dan akar melingkar. Kamu akan dikenai biaya sebesar Rp2.000 dengan kamera sendiri dan Rp4.000 dengan kamera fotografer.

Hutan Pinus Pengger juga menyediakan hammock yang bisa digunakan untuk bersantai. Tarifnya hanya Rp10.000 per orang. Sementara itu, kamu akan dikenai tarif parkir mulai dari Rp3.000 hingga Rp5.000 untuk setiap kendaraan.

Jam Buka Hutan Pinus Pengger

Hutan Pinus Pengger buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 21.00 WIB. Kamu bisa puas menjelajahi Hutan Pinus Pengger bersama keluarga atau orang tersayang dari pagi sampai malam. Jika ingin menikmati city light, kamu bisa datang ke hutan pinus ini menjelang malam.

Namun, kalau ingin menyaksikan sunset dari ketinggian, kamu bisa datang sore sekitar pukul 16.00. Sambil menunggu waktu matahari terbenam, kamu bisa berfoto-foto di berbagai spot menarik yang sudah disediakan.

Lokasi Hutan Pinus Pengger

Hutan Pinus Pengger berlokasi di Jl. Dlingo-Patuk, Sendangsari, Terong, Kec. Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jaraknya sekitar 22 kilometer dengan waktu perjalanan sekitar 48 menit dari pusat Kota Yogyakarta. Akses menuju kawasan Hutan Pinus Pengger cukup mudah. Jalannya bisa dilalui bus dan kendaraan pribadi. Kamu juga bisa menyewa kendaraan di sekitar kawasan Hutan Pinus Pengger.

Penginapan dan Hotel di Yogyakarta

Cari Hotel dengan prom...

Lihat Harga

Tunggu apa lagi, segera pesan tiket perjalanan menuju Yogyakarta melalui Traveloka. Ada banyak pilihan jadwal dan moda transportasi yang bisa kamu pilih di Traveloka. Selain itu, Traveloka juga menyediakan paket tour di Yogyakarta, termasuk berkunjung ke Hutan Pinus Pengger. Kamu juga bisa menggunakan berbagai promo tiket pesawat dan hotel yang tersedia di Traveloka.

Dalam Artikel Ini

• Sekilas Sejarah Hutan Pinus Pengger
• Daya Tarik dan Fasilitas Hutan Pinus Pengger
• Harga Tiket Hutan Pinus Pengger
• Jam Buka Hutan Pinus Pengger
• Lokasi Hutan Pinus Pengger
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan