Jadwal, Rute, Fasilitas & Lokasi Bandara Sultan Thaha Jambi

Info Jadwal, Rute, Fasilitas & Lokasi Bandara Sultan Thaha Jambi
Travel Bestie
22 Apr 2025 - 5 min read

Foto Ilustrasi Bandara

Bagi yang datang dari luar daerah, Bandara Sultan Thaha menyediakan akses cepat dan nyaman ke Jambi. Bandara ini melayani penerbangan dari berbagai kota besar di Indonesia dan menjadi pintu masuk utama lewat jalur udara ke Provinsi Jambi.

Perjalanan dengan pesawat tentu jauh lebih cepat dan praktis dibandingkan jalur darat. Jalur ini perlu kamu pertimbangkan, khususnya jika berasal dari luar pulau. Lokasi bandara yang terletak tidak jauh dari pusat kota juga menjadi nilai tambah.

Kamu dapat naik pesawat ke Jambi untuk berwisata, urusan bisnis, atau keperluan keluarga. Kota ini pun menawarkan berbagai tujuan menarik seperti Danau Kerinci yang indah dan Taman Nasional Bukit Duabelas yang memiliki suasana hutan tropis.

Selain itu, wisata budaya dan kuliner khas Melayu Jambi juga sayang untuk dilewatkan. Kini dengan tersedianya transportasi udara ke kota ini, kamu bisa mengakses berbagai daya tarik tersebut dengan cepat, mudah, dan hemat tenaga.

Lokasi dan Sejarah Bandara Singkawang

Alamat Bandara Sultan Thaha Jambi adalah Jl. Soekarno-Hatta, Kelurahan Paal Merah, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi. Jarak bandara dari pusat kota hanya sekitar 10 km dan bisa ditempuh dalam waktu 15–30 menit berkendara.

Akses menuju bandara sangat mudah karena terhubung langsung ke ruas jalan utama. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi, taksi, ojek online, atau layanan antar jemput dari hotel untuk menjangkau bandara. Bandara ini juga cukup dekat dengan kawasan perkantoran, penginapan, dan pusat kuliner, sehingga sangat praktis untuk semua jenis perjalanan.

Bandara Sultan Thaha pertama kali dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda sekitar 1940. Saat itu, namanya dikenal sebagai Lapangan Terbang Paalmerah. Nama "Paalmerah" berasal dari penanda batu berwarna merah yang digunakan Belanda untuk menandai batas wilayah.

Setelah kemerdekaan, tepatnya pada 1978, namanya resmi diubah menjadi Bandara Sultan Thaha Syaifuddin. Nama ini diambil dari seorang pahlawan nasional asal Jambi yang dikenal karena perjuangannya melawan penjajahan.

Sejak 2007, pengelolaan bandara dialihkan ke PT Angkasa Pura II. Sejak itu, banyak pembaruan dilakukan. Terminal baru diresmikan pada akhir 2015, lengkap dengan dua jembatan penumpang (jet bridge).

Landasan pacu juga diperpanjang hingga 2.600 meter. Hal ini memungkinkan bandara menerima pesawat berbadan lebar dan menampung hingga 1,8 juta penumpang per tahun. Pengembangan bandara bertujuan mendukung pertumbuhan ekonomi dan pariwisata Jambi.

Rute dan Fasilitas Bandara Sultan Thaha

Rute dan Fasilitas Bandara Sultan Thaha

Foto Ilustrasi Bandara

Bandara Sultan Thaha menyediakan berbagai rute penerbangan yang menghubungkan Jambi dengan kota-kota besar di Indonesia. Dengan adanya pilihan maskapai yang beragam, kamu bisa memilih perjalanan yang paling sesuai dengan kebutuhanmu, baik itu untuk keperluan bisnis, wisata, atau keluarga.

Garuda Indonesia melayani rute Jambi - Jakarta PP. Ini adalah pilihan utama bagi yang ingin terbang ke ibu kota dengan maskapai yang nyaman.
Citilink juga menawarkan rute Jambi - Jakarta PP sebagai alternatif penerbangan dengan harga lebih terjangkau.
Batik Air menyediakan penerbangan Jambi - Jakarta PP dengan pelayanan yang nyaman dan akses mudah ke Jakarta.
Wings Air memiliki beberapa rute yang melayani Jambi - Padang PP, Jambi - Muara Bungo PP, dan Jambi - Kerinci PP.
Lion Air adalah maskapai yang melayani rute yang sangat populer yaitu Jambi - Jakarta PP.
Super Air Jet menawarkan rute Jambi - Jakarta PP, Jambi - Batam PP, Jambi - Medan PP, Jambi - Yogyakarta PP, dan Jambi - Semarang PP.
Susi Air melayani rute Jambi - Dabo PP dan Jambi - Kerinci PP.

Dengan begitu banyaknya pilihan penerbangan, Bandara Sultan Thaha benar-benar memudahkan akses perjalanan menuju dan dari Jambi, baik untuk wisatawan domestik maupun pebisnis.

Tak hanya soal rute penerbangan, fasilitas di Bandara Sultan Thaha juga sangat mendukung kenyamanan penumpang. Seperti halnya bandara besar lainnya, fasilitas di sini sudah cukup lengkap dan memadai. Kamu akan menemukan musala yang nyaman untuk beribadah, area parkir yang luas untuk kendaraan pribadi, serta berbagai fasilitas umum khas bandara.

Tersedia juga ruang tunggu Bandara Sultan Thaha Jambi yang cukup luas. Tempat ini dilengkapi dengan kursi yang nyaman, AC, serta area yang bersih. Penumpang pun dapat menunggu penerbangan mereka dengan lebih tenang sebelum berangkat dengan yang nyaman.

Hotel Dekat Bandara Sultan Thaha

Bagi kamu yang baru tiba di Jambi dan ingin beristirahat sebelum menjelajahi berbagai destinasi wisata, jangan ragu untuk mencari penginapan dan hotel dekat Bandara Sultan Thaha Jambi. Berikut beberapa rekomendasi hotel yang bisa dipertimbangkan.

1. Odua Weston Jambi

Odua Weston Jambi

Odua Weston Jambi cocok untuk kamu yang bepergian bersama keluarga. Fasilitasnya lengkap dan mendukung kenyamanan tamu dari berbagai kalangan. Lokasinya pun strategis, memudahkan akses ke berbagai tempat di kota. Kamarnya bersih, wangi, dan dirawat dengan baik.

Indonesia

Odua Weston Jambi

8.6/10

Pasar Jambi

Rp 460.000

Rp 413.304

2. Swiss-Belhotel Jambi

2. Swiss-Belhotel Jambi

Menawarkan suasana yang nyaman dan tenang, Swiss-Belhotel Jambi menjadi pilihan ideal bagi wisatawan maupun pebisnis. Hotel ini dekat dengan sejumlah destinasi menarik di Jambi. Fasilitas di dalam kamar lengkap, begitu pula dengan fasilitas umum seperti restoran, kolam renang, dan pusat kebugaran.

Indonesia

Swiss-Belhotel Jambi

8.7/10

Telanaipura

Rp 837.000

Rp 786.469

3. BW Luxury Hotel Jambi

BW Luxury Hotel Jambi

BW Luxury Hotel Jambi dikenal dengan pelayanan yang berkualitas dan fasilitas premium. Tersedia kolam renang, restoran, serta berbagai layanan penunjang lainnya. Suasananya modern dan estetik, dengan kamar yang luas serta desain interior yang menarik.

Indonesia

BW Luxury Hotel Jambi

8.6/10

Jambi Selatan

Rp 888.000

Rp 825.448

Pesan Airport Transfer di Traveloka

Pesan Airport Transfer di Traveloka

Ada sejumlah opsi transportasi yang tersedia dari bandara atau menuju bandara. Layanan airport transfer ini bisa kamu pesan di Traveloka, baik melalui aplikasi maupun website. Berikut di antaranya:

1. Antar Jemput Bandara

Layanan antar jemput bandara adalah pilihan transportasi yang direkomendasikan bagi kamu yang ingin menuju titik tujuan dengan cepat dan nyaman. Tarif antar jemput bandara biasanya berdasarkan jarak yang ditempuh dan jenis kendaraan yang dipilih.

Layanan ini juga menawarkan fleksibilitas karena kamu dapat menentukan rute perjalanan. Jika berangkat bersama keluarga atau rombongan, menggunakan kendaraan antar jemput bandara bisa lebih ekonomis.

Kamu tidak perlu khawatir karena layanan antar jemput bandara tersedia hingga 24 jam. Kamu pun dapat mengatur waktu penjemputan sesuai dengan jadwal kedatangan pesawat. Jangan lupa perhitungkan waktu landing dan mengurus bagasi saat tiba di bandara.

2. Bus Damri

Bus Damri merupakan pilihan berikutnya yang bisa kamu pertimbangkan untuk perjalanan dari dan menuju bandara. Dengan menggunakan armada yang bagus dan nyaman, perjalanan dari bandara ke lokasi tujuan pun lebih lancar dan menyenangkan.

Untuk menggunakan layanan airport transfer melalui Traveloka, kamu dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

Install aplikasi Traveloka di ponsel, lalu buat akun jika belum memilikinya.
Buka aplikasi dan pilih menu "Antar Jemput Bandara".
Masukkan informasi seperti lokasi penjemputan, tujuan akhir, serta tanggal dan waktu penjemputan.
Pilih jenis transportasi yang diinginkan, lalu lanjutkan transaksi ke proses pembayaran.
Setelah pembayaran berhasil, voucher Traveloka akan dikirimkan ke email yang terdaftar. Kamu juga dapat melihatnya di menu Pesanan pada aplikasi.
Setelah tiba di bandara, kamu dapat menuju area kedatangan dan menggunakan transportasi sesuai detail pemesanan.

Jika kamu berencana bepergian dari atau menuju Bandara Sultan Thaha, menggunakan layanan airport transfer di Traveloka bisa jadi pilihan yang tepat. Proses ordernya mudah dan praktis serta bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.

Traveloka juga memiliki berbagai metode pembayaran yang fleksibel sehingga memudahkan penyelesaian transaksi. Ada pula banyak promo harga yang akan membuat biaya perjalanan lebih hemat. Sebelum melakukan perjalanan, pesan layanan airport transfer dari sekarang dan nikmati perjalanan yang nyaman dan efisien.

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan