Kode Pos Lampung: Dari Kota Bandar Lampung hingga Kabupaten Way Kanan

Travel Bestie
31 Dec 2024 - 5 min read

Provinsi Lampung memiliki 15 wilayah administratif yang terbagi menjadi 13 kabupaten dan juga 2 kota. Kode pos Lampung pun berbeda-beda untuk masing-masing kabupaten dan kota ini. Bagi Anda yang hendak mengirimkan sebuah surat atau paket ke Provinsi Lampung, maka penting bagi Anda untuk mengetahui kode pos provinsi ini supaya bisa mencantumkan kode pos yang tepat sehingga kiriman sampai di alamat penerima dengan aman.

Penasaran dengan kode pos Lampung? Mari simak informasi selengkapnya berikut ini!

Kode Pos Lampung

Berikut adalah kode pos Lampung sesuai dengan kabupaten dan juga kotanya:

Kota Bandar Lampung: 35111 - 35246
Kota Metro: 34111 - 34215
Kabupaten Lampung Barat: 34811 - 34886
Kabupaten Lampung Selatan: 35352 - 35597
Kabupaten Lampung Tengah: 34152 - 35513
Kabupaten Lampung Timur: 34182 - 34396
Kabupaten Lampung Utara: 34511 - 34586
Kabupaten Mesuji: 34692 - 34699
Kabupaten Pesawaran: 35353 - 35455
Kabupaten Pesisir Barat: 34874 - 34898
Kabupaten Pringsewu: 35370
Kabupaten Tanggamus: 35374 - 35686
Kabupaten Tulang Bawang: 34590 - 34685
Kabupaten Tulang Bawang Barat: 34783 - 34794
Kabupaten Way Kanan: 34760 - 34774.

Masing-masing dari kabupaten dan kota di atas memiliki jumlah kecamatan serta jumlah desa yang bervariatif. Selain itu, kode posnya juga berbeda-beda. Sebelum Anda mengirimkan surat atau paket, pastikan Anda sudah menuliskan angka kode posnya dengan benar supaya surat/paket Anda terkirim ke alamat yang tepat.

Fungsi Kode Pos yang Sangat Penting

Kode pos adalah serangkaian karakter, seperti angka, huruf, atau keduanya, yang ditetapkan untuk area geografis seperti kota ataupun kabupaten. Tujuan utama dari kode pos adalah memudahkan proses penyortiran dan pengiriman surat.

Kode pos meningkatkan akurasi pengiriman dengan mengarahkan layanan pos ke lokasi tertentu. Area menjadi lebih muda dikelola dengan kode sehingga mengurangi kesalahan dalam pendistribusian surat ataupun paket. Kode pos yang tepat juga memastikan pendistribusian yang cepat dan benar di wilayah perkotaan yang padat penduduk.

Walaupun tujuan utama dari kode pos adalah memastikan pengiriman surat/paket yang efisien, ternyata fungsi kode pos juga dapat dirasakan di luar bidang pengiriman surat atau paket, lho!

Berikut adalah beberapa fungsi kode pos yang tidak boleh diremehkan:

1. E-Commerce

Ternyata, fungsi kode pos juga dibutuhkan oleh E-Commerce. Kode pos membantu menentukan atau memperkirakan biaya pengiriman, waktu pengiriman, dan memvalidasi alamat penagihan untuk mencegah penipuan.

2. Pemasaran

Bisnis dan pemasaran juga menggunakan kode pos untuk mengelompokkan dan menargetkan audiens berdasarkan informasi geografis atau demografis.

3. Analisis Data

Pemerintah dan organisasi menggunakan data kode pos untuk mengidentifikasi tren kesehatan, seperti melacak wabah penyakit, mengoptimalkan alokasi sumber daya untuk layanan darurat, hingga menargetkan investasi infrastruktur (seperti membangun sekolah atau rumah sakit baru di area dengan pertumbuhan tinggi).

Selain itu, kode pos yang terintegrasi dengan Sistem Informasi Geografis atau Geographic Information Systems (SIG) bisa meningkatkan strategi perencanaan dan respons di berbagai sektor.

Untuk di Indonesia sendiri, kode pos juga memiliki beberapa fungsi penting yang tidak boleh diremehkan, seperti membantu untuk memetakan berbagai wilayah di Nusantara, mendukung pertumbuhan ekonomi digital, hingga membuat proses penyortiran pengiriman paket, dokumen, dan surat menjadi lebih cepat.

Selain itu, perlu diketahui juga bahwa Indonesia memiliki banyak nama jalan yang sama. Nah, kehadiran kode pos dapat membantu meminimalisir adanya kebingungan akibat hal tersebut. Dengan begitu, pencarian nama jalan bisa dilakukan lebih baik.

Sejarah Kode Pos di Dunia dan Indonesia

Konsep kode pos berawal dari kebutuhan untuk mengelola pengiriman surat secara efisien seiring dengan adanya perluasan kota dan meningkatnya populasi. Salah satu sistem kode pos paling awal diperkenalkan di London, Inggris, pada tahun 1857. Kala itu, kota tersebut terbagi menjadi 10 distrik dan kehadiran kode pos bisa memperlancar penyortiran dan pengiriman surat. Sistem ini menjadi dasar bagi sistem kode pos yang digunakan saat ini.

Pada awal abad ke-20, berbagai kota di Eropa dan Amerika Serikat mengadopsi sistem serupa untuk mengelola surat lokal secara lebih efektif. Sistem kode pos nasional pertama diterapkan di Ukraina pada tahun 1932 dan menjadi pendekatan standar di banyak negara selama ataupun setelah Perang Dunia II.

Pada tahun 1963, Amerika Serikat memperkenalkan kode ZIP (Zone Improvement Plan), yang sangat meningkatkan efisiensi penyortiran surat dengan menggunakan kode lima digit yang mengidentifikasi area pengiriman tertentu.

Lantas, bagaimana dengan sejarah kode pos di Indonesia? Indonesia baru memperkenalkan kode pos pada tahun 1980-an. Kala itu, PT Pos Indonesia masih berstatus perusahaan umum (perum).

Sejarah kode pos di Tanah Air bermula dari seseorang bernama Marsudi Muhammad Paham. Dirinya mempelajari kode pos selama satu tahun, yakni pada tahun 1981 hingga 1982, di Lyon, Perancis. Marsudi Muhammad Paham juga mengakui bahwa dirinya terbahwa terinspirasi dari lagu berjudul "Sabang Sampai Merauke" ketika menyusun digit-digit kode pos sebagai penanda wilayah waktu.

Walaupun keberadaan kode pos begitu penting untuk pengiriman surat ataupun paket, ternyata masih ada beberapa negara di dunia yang tidak mengadopsi sistem ini, sebut saja negara kepulauan kecil bernama Nauru dan Tuvalu. Negara-negara seperti Hong Kong dan Makau juga tidak menggunakan kode pos, tetapi mereka mengandalkan distrik pos yang ditetapkan serta jaringan kantor pos setempat untuk mengelola pengiriman surat.

Tempat Wisata Populer di Lampung

Berikut adalah sejumlah rekomendasi tempat wisata populer di Lampung yang bisa Anda kunjungi bersama orang-orang tercinta:

1. Taman Nasional Way Kambas

Taman Nasional Way Kambas adalah sebuah taman nasional yang menjadi tempat perlindungan gajah. Taman nasional ini terletak di Kecamatan Labuhan Ratu, Lampung Timur.

Taman Nasional Way Kambas berdiri pada tahun 1985. Tidak hanya gajah, ada juga International Rhino Foundation di taman nasional ini yang berfungsi untuk menjaga spesies badak agar tidak terancam punah.

Selain gajah dan badak, Taman Nasional Way Kambas juga menjadi rumah dari beberapa fauna, seperti beruang madu, rusa, tapir, kijang, buaya sepit, harimau Sumatera, dan beberapa jenis primata seperti lutung, owa, dan siamang. Untuk di bagian pesisirnya, ada juga bangau tongtong, burung pependang timur, kuau raja, hingga sempidan biru.

2. Pantai Gigi Hiu

Tidak kalah dengan Bali, Lampung juga terkenal sebagai daerah yang punya banyak pulau ataupun pantai cantik. Salah satu pantai paling terkenal di Lampung adalah Pantai Gigi Hiu.

Ketika mendengar namanya, mungkin Anda menjadi penasaran, kenapa pantai ini bisa diberikan nama "Gigi Hiu"? Sebenarnya, nama tersebut terinspirasi dari bebatuan karang di sekitar pantai. Bebatuan karang ini membentuk formasi yang mirip seperti gigi hiu.

Meskipun terlihat cantik dan indah, Pantai Gigi Hiu bukanlah tempat yang tepat untuk berenang. Sebab, kondisi alam di sekitarnya tidak mendukung untuk aktivitas berenang. Tapi, ada banyak aktivitas seru dan daya tarik yang bisa Anda lakukan di sana, seperti berfoto-foto dengan latar belakang estetik, atau menyaksikan gugusan milky way di langit Pantai Gigi Hiu pada malam hari.

3. Museum Lampung

Museum Lampung adalah museum yang berada di Kota Bandar Lampung. Museum ini adalah museum pertama dan terbesar yang ada di Provinsi Lampung.

Di dalamnya, pengunjung bisa melihat berbagai koleksi unik, salah satunya meriam kuno bekas masa penjajahan. Di samping itu, ada juga rumah tradisional Lampung yang memiliki bentuk rumah panggung.

Diperkirakan, Museum Lampung memiliki lebih dari 4.000 koleksi yang meliputi benda-benda biologika, etnografika, geologika, historika, hingga keramologika.

Itulah tadi informasi seputar kode pos Lampung, sejarah kode pos, hingga tempat-tempat wisata di Lampung. Nah, apabila Anda ingin berwisata ke Lampung, jangan lupa untuk beli tiket pesawat dan booking hotel melalui aplikasi Traveloka, ya!

Flight to Lampung

Mon, 19 May 2025

AirAsia Indonesia

Jakarta (CGK) ke Bandar Lampung (TKG)

Mulai dari Rp 491.910

Fri, 9 May 2025

Super Air Jet

Medan (KNO) ke Bandar Lampung (TKG)

Mulai dari Rp 1.310.200

Sat, 24 May 2025

Lion Air

Surabaya (SUB) ke Bandar Lampung (TKG)

Mulai dari Rp 1.264.400

Traveloka menyediakan sejumlah fitur yang bisa mempermudah urusan booking hotel, seperti Hotel Near You untuk mencari hotel-hotel terdekat hingga Filter Harga untuk mencari hotel-hotel dengan harga termurah.

Tidak hanya itu, Traveloka juga memiliki banyak keunggulan lain yang bisa membuat momen perjalanan liburan menjadi lebih nyaman, seperti online check-in, hingga promo untuk beli tiket pesawat.

Traveloka pun menyediakan tiket bus, tiket kereta api, tiket tempat wisata, hingga sewa kendaraan yang bisa berguna ketika Anda sedang pergi liburan.

Dalam Artikel Ini

• Kode Pos Lampung
• Fungsi Kode Pos yang Sangat Penting
• 1. E-Commerce
• 2. Pemasaran
• 3. Analisis Data
• Sejarah Kode Pos di Dunia dan Indonesia
• Tempat Wisata Populer di Lampung
• 1. Taman Nasional Way Kambas
• 2. Pantai Gigi Hiu
• 3. Museum Lampung

Penerbangan yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

Mon, 19 May 2025
AirAsia Indonesia
Jakarta (CGK) ke Bandar Lampung (TKG)
Mulai dari Rp 491.910
Pesan Sekarang
Fri, 9 May 2025
Super Air Jet
Medan (KNO) ke Bandar Lampung (TKG)
Mulai dari Rp 1.310.200
Pesan Sekarang
Sat, 24 May 2025
Lion Air
Surabaya (SUB) ke Bandar Lampung (TKG)
Mulai dari Rp 1.264.400
Pesan Sekarang
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan