Intip Keindahan 9 Laguna di Dunia Terpopuler dengan View Mempesona!

Dengan hamparan air biru berbingkai bentang alam indah, intip menawannya laguna-laguna paling cantik di dunia berikut:
Mas Bellboy
20 Nov 2023 - 4 min read

Destinasi Laguna Terindah di Dunia - Sebelum membahas lebih dalam mengenai laguna-laguna terindah di dunia, tahukah Anda apa itu laguna? Laguna dapat diartikan sebagai sederhana sebagai sekumpulan air asin dengan kedalaman relatif dangkal yang terpisah dari laut oleh penghalang yang dapat berupa pasir, terumbu karang, pulau, semenanjung, dan lainnya.

Dalam bahasa Italia, Laguna sendiri dapat diartikan sebagai ‘perairan yang tenang’. Tak salah rasanya karena berbeda dengan perairan laut yang berombak, perairan laguna identik dengan suasana yang lebih tenang. Ditambah dengan bentang alam nan elok, tak jarang orang sengaja mengunjungi destinasi wisata laguna untuk mencari ketenangan sekaligus menikmati keindahan pemandangannya.

Tertarik untuk menyusuri ketenangan dan keindahan dari destinasi-destinasi laguna terpopuler di dunia? Cek rekomendasi wisata laguna terindah di dunia pilihan Traveloka berikut:

Destinasi Laguna Terindah di Dunia

1. Lord Howe Lagoon, Australia

Terbentuk dari aktivitas vulkanik jutaan tahun silam, Pulau Lord Howe merupakan salah satu destinasi terbaik bagi Anda yang ingin mencari laguna terindah di dunia dan merupakan pecinta alam bawah laut. Taman Laut Pulau Lord Howe adalah lokasi ekosistem terumbu karang paling selatan di Australia dan paling selatan di dunia.

Selain itu, di kawasan taman laut ini juga terdapat kawasan laguna terindah di dunia yang membentang sepanjang 6 km dan lebar 1,5 km. Laguna cantik ini menjadi rumah bagi sistem terumbu karang terbesar di Pulau Lord Howe, yang dinilai memiliki nilai Warisan Dunia. Selain alam bawah laut, bentang perbukitan hijau yang membingkai membuat panorama di wisata laguna populer ini takkan gagal memanjakan visual Anda.

2. Pileh Lagoon, Thailand

Phi Phi Island adalah salah satu destinasi wisata populer di Thailand yang kerap disebut sebagai salah satu surga wisata tropis di Asia Tenggara. Berkunjung ke Phi Phi Island, Anda juga bisa menjumpai salah satu destinasi laguna terindah di dunia, yakni Pileh Lagoon. Pileh Lagoon menawarkan suasana perairan tenang berwarna kehijauan nan jernih yang dikelilingi tebing-tebing bebatuan kapur yang menjulang tinggi nan eksotis, sangat mempesona!

Berada dekat dengan destinasi wisata Lo Samah dan Maya Bay, Anda bisa mengunjungi laguna terindah di dunia ini bersama berbagai wisata menawan di Phi Phi Island lainnya dengan menggunakan jasa pemandu lokal sekaligus menyewa kapal untuk bisa mencapai laguna ini.

3. The Rock Islands Southern Lagoon, Palau

Laguna terindah di dunia satu ini berada di negara kepulauan di Samudera Pasifik, Palau. Terbentuk oleh gugusan 445 pulau batu kapur tak berpenghuni, pemandangan di atas permukaan air laguna ini sangatlah indah.

Pulau-pulau hijau yang berbukit diantara hamparan laut berwarna biru bak lukisan bisa Anda nikmati saat berada di The Rock Islands Southern Lagoon. Namun, tak hanya di atas permukaan saja, perairan di wisata laguna terindah di dunia ini juga dikenal akan keindahan terumbu karang serta keragaman flora dan faunanya. Hal ini membuatnya jadi tujuan populer untuk snorkeling dan juga diving.

4. “Blue Lagoon’ di Pulau Comino, Malta

Menjadi destinasi wisata nomor satu di Pulau Comino, Malta, terdapat sebuah laguna indah yang memiliki julukan “Blue Lagoon” karena perairan biru nan jernihnya.

Destinasi laguna terindah di dunia ini memiliki perairan tenang yang dikelilingi tebing karang yang megah. Selain itu, beberapa aktivitas wisata juga bisa Anda lakukan saat berkunjung ke laguna ini, seperti snorkeling, menelusuri keindahan laguna dengan kayak, bermain banana boat, atau sekedar bersantai di hamparan pantai yang juga terdapat di laguna ini.

5. Puerto Balandra, Meksiko

Beralih ke Meksiko, Anda bisa menemukan Puerto Balandra, wisata laguna terindah di dunia lainnya yang terkenal akan bentang pegunungan kemerahan yang mengelilingi perairan birunya. Dikenal sebagai tempat wisata laguna yang masih belum terlalu banyak dikunjungi, jelas Puerto Balandra jadi tujuan terbaik untuk mencari ketenangan. Terdapat beberapa pantai indah dengan perairan tenang serta titik-titik selam yang bisa Anda jelajahi saat berkunjung ke Puerto Balandra yang mempesona ini.

6. Laguna Colorada, Bolivia

Destinasi wisata laguna terindah di dunia selanjutnya ini terbilang cukup unik dan berbeda dari laguna-laguna lain yang ada di dalam daftar ini. Kerap juga dijuluki sebagai ‘Red Lagoon’, Laguna Colorada adalah danau air asin yang berada di dalam kawasan Cagar Alam Nasional Andes Eduardo Avaroa.

Sesuai dengan julukannya, laguna terindah di dunia satu ini memiliki permukaan air yang berwarna kemerahan akibat pigmentasi dari ganggang yang hidup di perairannya. Lebih menarik lagi karena Laguna Colorada ini juga merupakan rumah bagi burung-burung flamingo yang bisa Anda jumpai tengah bergerombol di perairan dangkal laguna ini, membuat view yang ada di laguna ini semakin menarik dan tak bisa dijumpai di tempat-tempat lainnya.

7. The New Caledonia Lagoons, New Caledonia

Kerap disebut-sebut sebagai laguna terbesar di dunia, destinasi laguna terindah di dunia ini juga merupakan situs Warisan Dunia UNESCO karena kekayaan alam bawah lautnya. Dikenal juga sebagai salah satu dari tiga sistem terumbu karang terluas di dunia, The New Caledonia Lagoons ini tak hanya tawarkan pemandangan alam yang indah nan mempesona, tapi juga menjadi rumah bagi beragam satwa-satwa terancam kepunahan seperti penyu, paus, hingga dugong.

8. Angel’s Billabong, Indonesia

Angel's Billabong

Angel's Billabong

Di Indonesia, tepatnya di Nusa Penida, Anda juga bisa menjumpai destinasi wisata laguna yang tak kalah indah dari destinasi-destinasi laguna terindah di dunia sebelumnya, yakni Angel’s Billabong.

Meskipun ukurannya tak terlalu luas, namun laguna yang berbentuk bak kolam alami yang dikelilingi bebatuan karang raksasa ini menawarkan pemandangan bak berada di surga tropis.

Anda bisa bersantai di tenangnya perairan jernih namun masih bisa mendengar deburan suara ombak yang kontras dengan tenangnya perairan di laguna ini, memberikan atmosfer yang sangat merelaksasi pikiran. Tak heran rasanya jika wisata laguna di Nusa Penida ini cukup populer di kalangan wisatawan mancanegara.

9. Giola, Yunani

Berlokasi di Thasos yang terkenal akan pantai-pantainya, Anda bisa menjumpai sebuah laguna kecil yang terkurung oleh bebatuan karang alami yang dikenal sebagai Giola.

Kolam alami ini berada tepat menghadap ke hamparan laut serta dikelilingi bebatuan memberikan sebuah pemandangan nan eksotis. Airnya yang jernih dan tenang membuat banyak pengunjung berenang di dalamnya.

Namun, menikmati pemandangan indah lautan dan Giola dari bukit batu yang mengelilinginya juga jadi pengalaman yang tak kalah menyenangkan.

Sangat mempesona dan menenangkan bukan ragam wisata laguna terindah di dunia paling populer di atas? Tak sabar untuk kunjungi salah satunya untuk momen ‘healing’ Anda selanjutnya?

Mulai susun rencana traveling Anda sekarang juga dengan mudah lewat aplikasi Traveloka! Kemanapun tujuan pilihanmu, baik dalam maupun luar negeri, dapatkan penawaran harga terbaik untuk tiket perjalanan, booking akomodasi, dan berbagai kebutuhan traveling lainnya dengan mudah dan praktis di aplikasi Traveloka.

Dalam Artikel Ini

• Destinasi Laguna Terindah di Dunia
• 1. Lord Howe Lagoon, Australia
• 2. Pileh Lagoon, Thailand
• 3. The Rock Islands Southern Lagoon, Palau
• 4. “Blue Lagoon’ di Pulau Comino, Malta
• 5. Puerto Balandra, Meksiko
• 6. Laguna Colorada, Bolivia
• 7. The New Caledonia Lagoons, New Caledonia
• 8. Angel’s Billabong, Indonesia
• 9. Giola, Yunani
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan