Pernah dengar tentang mobil LCGC? Bagi kamu yang mengikuti tren otomotif, tentu sudah familier, ya. Namun, buat mereka yang kurang memperhatikan perkembangan di dunia otomotif, mobil LCGC masih sangat asing.
Di satu sisi, mobil LCGC belakangan semakin populer di Indonesia sebagai pilihan kendaraan yang lebih hemat dan ramah lingkungan. Seperti namanya, mobil LCGC hadir dengan harga yang lebih terjangkau dan konsumsi bahan bakar yang efisien. Namun, mobil; LCGC dirancang agar tetap mempertahankan standar kualitas dan kenyamanan.
Sekarang, mulai banyak orang tertarik dengan mobil LCGC. Lantas, apa itu mobil LCGC dan apa saja kekurangan dan kelebihannya? Kemudian, apa yang membedakan mobil ini dengan mobil biasa? Sebelum beli atau sewa mobil LCGC, sebaiknya baca ulasan berikut ini, ya.
Mobil LCGC atau Low Cost Green Car termasuk inovasi baru dalam dunia permobilan. Jenis mobil ini sengaja dirancang agar harganya murah, tapi efisiensi bahan bakarnya tinggi. Sederhananya, mobil LCGC tergolong kendaraan yang lebih ramah lingkungan. Sebab, emisi gas buang lebih rendah dari mobil biasa.
Dengan adanya mobil LCGC ini diharapkan bisa jadi solusi masalah polusi udara. Tujuan lainnya untuk mendorong penggunaan kendaraan yang lebih efisien. Bagi pengguna, LCGC bisa jadi alternatif kendaraan yang terjangkau, tapi tetap memenuhi standar emisi yang ditetapkan.
Setelah tahu sekilas tentang mobil LCGC, apakah kamu tertarik membelinya? Selain menjadi opsi baru sebagai kendaraan pribadi, berbagai jenis mobil LCGC biasanya juga disewakan oleh penyedia jasa rental mobil, lho. Buat para pelancong yang akan menyewa mobil pun jadi punya banyak pilihan.
Ada berbagai pilihan mobil LCGC yang tersedia di pasar Indonesia. Masing-masing merek mobil menawarkan berbagai fitur dan desain yang menarik. Tiga jenis mobil LCGC terbaik 2024 yang populer antara lain:
Toyota Agya menjadi salah satu pilihan favorit di kategori mobil LCGC. Desain mobil yang kompak dan fitur-fitur yang cukup lengkap menjadi alasan utama kenapa Toyota Agya disukai.
Sebagai mobil yang irit BBM, Toyota Agya memiliki konsumsi bahan bakar yang efisien, yaitu mencapai 20 km/liter untuk varian manual. Jika versi otomatis, angkanya lebih rendah lagi. Untuk akselerasinya, bisa dikatakan cukup baik digunakan saat melaju di jalan perkotaan maupun jalan bebas hambatan.
Kalau kamu sedang liburan di Bali, coba sewa mobil LCGC di Lio Bali Tour menyediakan Toyota Agya. Mobil dan mesin terawat serta prima. Kamu bisa menyewa mingguan ataupun bulanan.
Sejenis dengan Toyota Agya, Daihatsu Ayla hadir dengan harga yang lebih terjangkau. Namun, mobil LCGC ini tetap mengutamakan efisiensi bahan bakar dan kenyamanan bagi pengendara. Daihatsu Ayla mampu menempuh sekitar 20,1 km per liter. Sementara itu, untuk varian otomatis, konsumsi bahan bakarnya sekitar 18,6 km per liter.
Walaupun tampak kecil, tapi Daihatsu Ayla ibarat pepatah kecil-kecil cabai rawit. Pasalnya, mobil ini memiliki performanya cukup mumpuni. Bahkan, suspensinya dirancang tetap nyaman saat digunakan melewati jalan bergelombang di wilayah perkotaan.
Kalau membahas mobil LCGC, maka Honda Brio termasuk di dalam daftarnya. Mobil ini memiliki mesin 1.2L, SOHC, 4-silinder, 16 katup i-VTEC yang mampu menghasilkan tenaga 90 PS/6.000 rpm dan torsi 110 Nm/4.800 rpm.
Komponen mesin di dalam Honda Brio Satya membuat mobil ini lincah dan responsif untuk berkendara di jalanan perkotaan. Sedangkan, konsumsi bahan bakarnya cukup efisien dengan capaian 16,9-22,6 km/liter. Honda Brio Satya cocok untuk digunakan sehari-hari.
Ciri utama mobil LCGC adalah desainnya direncanakan agar lebih hemat bahan bakar. Jadi, harapannya mobil bisa menjangkau jarak yang lebih jauh dengan penggunaan bahan bakar yang minimal. Dampaknya bagi pengguna, mereka bisa menghemat pengeluaran sehari-hari.
Selain itu, dengan teknologi yang lebih sederhana, biaya perawatan mobil LCGC umumnya lebih rendah dibandingkan dengan mobil dengan kapasitas mesin lebih besar. Belum lagi, mobil LCGC juga memiliki ukuran yang kompak dan elegan. Cocok digunakan oleh pengendara yang tinggal di kota besar dengan jalanan padat.
Ukurannya yang kecil juga memudahkan parkir dan manuver di jalan sempit. Kelebihan lain yang sering disorot adalah kemampuan mobil LCGC dalam mengurangi emisi gas buang. Sehingga, mobil ini tergolong kendaraan ramah lingkungan.
Meskipun punya banyak keunggulan, tapi bukan berarti mobil LCGC tak punya kekurangan.
Dengan mesin berkapasitas kecil (maksimal 1.200cc), performa mobil LCGC tidak sekuat mobil dengan kapasitas mesin lebih besar. Mobil ini lebih cocok digunakan untuk perjalanan dalam kota atau jarak pendek. Kalau untuk perjalanan jauh dengan beban berat, mobil LCGC kurang idea.
Apabila dibandingkan dengan mobil kelas menengah atau premium, mobil LCGC memiliki fitur yang lebih terbatas. kamu tidak akan menemukan fitur-fitur canggih seperti sistem hiburan layar sentuh, kamera belakang, atau fitur keselamatan mutakhir pada mobil LCGC.
Nah, kekurangan ini juga cukup jadi pertimbangan buat pengendara bila ingin membawa banyak orang. Sebagian besar mobil LCGC memiliki ruang kabin yang lebih kecil, sehingga hanya bisa menampung 4-5 orang. Jika kamu sering melakukan perjalanan bersama keluarga besar, mobil ini mungkin terasa kurang luas.
Sekilas, mobil LCGC dan mobil biasa terlihat punya fungsi yang sama. Namun, ternyata ada beberapa perbedaan mencolok antara mobil LCGC dan mobil biasa yang lebih umum digunakan. Perbedaan ini mencakup aspek harga, desain, ukuran mesin, hingga fitur yang tersedia. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai perbedaan utama antara keduanya:
Mobil LCGC dirancang untuk lebih terjangkau, baik dalam hal harga beli maupun biaya operasional. Mobil biasa kemungkinan butuh biaya perawatan dan harga lebih yang lebih tinggi.
Mobil LCGC umumnya memiliki kapasitas mesin yang lebih kecil agar lebih irit BBM. Sedangkan, mobil biasanya punya kapasitas mesin yang lebih besar dari 1.300cc hingga 2.000cc atau lebih).
Akibat kapasitas mesin yang lebih kecil, mobil LCGC lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar. Hal ini menjadikannya pilihan yang sangat hemat bagi mereka yang sering berkendara di perkotaan atau perjalanan jarak pendek. Sementara itu, mobil biasa dengan mesin yang lebih besar cenderung mengonsumsi bahan bakar lebih banyak.
Mobil LCGC populer dengan desain yang lebih kompak dan kecil dibandingkan mobil biasa. Ukurannya yang ringkas membuatnya lebih mudah untuk dikendarai di jalanan sempit. Sementara itu, mobil biasa, terutama yang berada di kelas menengah atau premium, memiliki desain yang lebih besar. Ruang kabin lebih lega.
Mobil biasa dilengkapi dengan fitur-fitur yang lebih canggih dan teknologi terbaru. Bahkan, mobil biasa disertai berbagai fitur keselamatan tambahan seperti airbag ganda dan sistem pengereman canggih
Mobil menawarkan kenyamanan yang lebih tinggi dalam perjalanan jauh. Suspensi dan desain kabin pada mobil biasa juga biasanya lebih baik dalam meredam guncangan. Sebaliknya, mobil LCGC dengan ukuran lebih kecil dan mesin yang lebih sederhana cenderung lebih cocok untuk penggunaan harian di perkotaan.
Setelah tahu tentang mobil LCGC, kamu bisa lebih selektif apabila ingin menyewa mobil. Pasalnya, belum tentu mobil yang disediakan sesuai dengan kebutuhanmu. Kalau kamu ingin mobil yang irit BBM dan cocok untuk perjalanan jarak dekat, sewa mobil LCGC bisa menjadi prioritas utama. Salah satu jenis mobil LCGC yang disewakan di Traveloka adalah mobil Honda Brio.
Nah, pesan sewa mobil di zaman sekarang juga semakin mudah. Kamu bisa menemukan mobil sewa yang sesuai kebutuhan. Apalagi kalau kamu menggunakan situs atau aplikasi Traveloka.
Dikenal sebagai platform yang user-friendly, Traveloka memudahkan pengguna untuk mencari, membandingkan, dan memesan layanan sewa mobil dengan cepat. Selain itu, tersedia berbagai mobil yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari mobil kecil, mobil besar, mobil ramah lingkungan, sampai mobil yang cocok di medan yang terjal.
Dengan banyak mitra penyedia layanan sewa mobil, Traveloka seringkali bisa memberikan harga yang kompetitif dan promo menarik. Jadi, masih ragu untuk sewa mobil di Traveloka? Ada banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan, lho! Pesan sewa mobil untuk berbagai keperluan sekarang juga, yuk!