Ryokan Jepang - Salah satu alasan banyak orang menjadikan Jepang salah satu bucket list liburan adalah keunikan budaya yang dimilikinya. Jika Anda termasuk traveler yang tertarik untuk mengenal lebih dekat dengan budaya Jepang, salah satu cara yang bisa Anda lakukan saat berkunjung ke negeri matahari terbit ini adalah dengan menjadikan ‘Ryokan’ sebagai pilihan akomodasi Anda. Ryokan Jepang merupakan akomodasi penginapan yang kental akan budaya Jepang sehingga memberikan pengalaman yang berbeda bagi Anda saat menginap jika dibandingkan dengan menginap di hotel atau akomodasi konvensional.
Meskipun tradisional, tak sedikit Ryokan Jepang justru hadir dengan fasilitas dan pelayanan yang cukup mewah. Ada banyak sekali rekomendasi penginapan bergaya Ryokan Jepang di berbagai destinasi populer di Jepang yang bisa Anda booking lewat aplikasi Traveloka. Namun, sebelum mengintip rekomendasi Ryokan Jepang terpopuler pilihan Traveloka, yuk kenali terlebih dulu apa itu Ryokan.
Ryokan adalah akomodasi penginapan dengan fasilitas dan bangunan berarsitektur Jepang. Ciri khas utama dari Ryokan Jepang adalah lantai kamar penginapannya yang menggunakan tatami serta interior dan furnitur yang kental dengan desain arsitektur tradisional Jepang. Tak hanya soal desain dan arsitekturnya saja, umumnya Ryokan Jepang juga menawarkan pengalaman dan pelayanan tradisional bak penginapan-penginapan di Jepang pada masa lampau dimana tamu yang menginap akan disediakan Yukata serta mendapatkan pelayanan makan pagi dan makan malam dengan menu khas Jepang. Untuk menambah kentalnya suasana budaya Jepang, para petugas yang melayani di Ryokan Jepang juga umumnya adalah wanita yang menggunakan kimono Jepang. Sebagian Ryokan Jepang juga dilengkapi dengan pemandian air panas atau onsen.
Prostyle Ryokan Tokyo Asakusa
Lokasi: 2-12-11 Hanakawado, Taito, Tokyo, Taito, Kanto, Japan, 111-0033
Prostyle Ryokan Tokyo Asakusa adalah rekomendasi Ryokan Jepang yang bisa jadi pilihan akomodasi Anda saat berlibur ke Tokyo. Ryokan Jepang satu ini telah mendapatkan sentuhan modern namun tetap menjaga ciri khas dari Ryokan Jepang, termasuk pilihan tipe kamar yang dilengkapi bak pemandian air panas khas Jepang. Rekomendasi Ryokan Jepang satu ini juga memiliki ‘rickshaw’ alias becak tradisional khas Jepang yang semakin memberikan kesan otentik ala Jepang bagi tamu yang menginap.
Lokasi dari Prostyle Ryokan Tokyo Asakusa juga terbilang cukup strategis karena cukup dekat dengan objek wisata Kuil Sensoji. Untuk menginap di Ryokan ala Jepang satu ini, harga kamar yang ditawarkan mulai dari Rp 1.665.737-an* per malamnya.
Prostyle Ryokan Tokyo Asakusa
Booking Prostyle Ryoka...
Lihat Harga
Onsen Ryokan Yuen Shinjuku
Lokasi: 5-3-18 Shinjuku, Tokyo, Shinjuku, Kanto, Japan, 160-0022
Masih berada di Tokyo, tepatnya di distrik Shinjuku, rekomendasi Ryokan Jepang pilihan Traveloka selanjutnya adalah Onsen Ryokan Yuen Shinjuku. Saat memasuki bangunan Ryokan ala Jepang ini, susana tradisional khas Jepang yang kental namun dengan sentuhan modern sangat terasa. Penginapan Ryokan Jepang satu ini termasuk pilihan Ryokan mewah yang telah didesain secara modern namun dengan gaya khas Ryokan yang masih dijaga. Sesuai dengan namanya, Onsen Ryokan Yuen Shinjuku dikenal akan fasilitas pemandian air panas ala Jepangnya.
Untuk bermalam di penginapan Ryokan ala Jepang dengan onsen satu ini, Anda perlu menyiapkan budget setidaknya Rp 1.593.431-an* untuk pilihan kamar termurahnya. Dari penginapan Ryokan Jepang ini diperlukan waktu tempuh sekitar 15 menit dengan berjalan kaki untuk mengakses stasiun Shinjuku.
Onsen Ryokan Yuen Shinjuku
9.1/10
•
Booking Onsen Ryokan Y...
Lihat Harga
Ryokan Sansuiso
Lokasi: 2-9-5 Higashi Gotanda, Tokyo, Shinagawa, Kanto, Japan, 141-0022
Untuk Anda para backpacker, jangan jadikan batasan budget alasan untuk tidak mencoba akomodasi bergaya Ryokan Jepang karena ada pula pilihan Ryokan Jepang dengan harga yang terjangkau, salah satunya adalah Ryokan Sansuiso yang berada di Shinagawa, Tokyo. Penginapan Ryokan Jepang yang sangat sederhana ini hanya mematok harga mulai dari Rp 668.195-an* saja per malamnya.
Dari luar, bangunan Ryokan Jepang ini sangatlah sederhana seperti rumah-rumah pada drama ataupun kartun Jepang. Menginap di Ryokan ala Jepang ini, Anda bisa merasakan pengalaman beristirahat di kasur futon Jepang. Soal lokasi, penginapan Ryokan di Tokyo ini cukup strategis karena hanya berjarak sekitar 5 menit saja dengan berjalan kaki untuk menuju stasiun Gotanda.
Ryokan Sansuiso
Booking Ryokan Sansuis...
Lihat Harga
Ryokan Nenrinbo
Lokasi: 40 Kitatakamine-Cho, Takagamine, Kita-ku, Kita, Kyoto Prefecture, Kyoto, Japan, 6038468
Untuk merasakan suasana dan budaya Jepang yang kental, Kyoto memang jadi pilihan yang pas. Di Kyoto sendiri ada beberapa pilihan akomodasi berkonsep Ryokan Jepang yang bisa jadi pilihan akomodasi saat berlibur ke Kyoto, salah satunya Ryokan Nenrinbo. Selain suasana khas Jepang yang kental, daya tarik lain dari rekomendasi Ryokan Jepang satu ini adalah panorama alam nan indah yang mengelilinginya. Dengan harga menginap mulai dari Rp 1.829.044-an* per malam, Anda sudah bisa menginap di Ryokan ala Jepang ini.
Ryokan Nenrinbo
Booking Ryokan Nenrinb...
Lihat Harga
Kyoto Ryokan The Kinoe
Lokasi: 44-8 Bishamon-cho, Higashioji-dori, Matsubara-agaru, Higashiyama-ku, Gion, Kyoto Prefecture, Kyoto, Japan, 605-0812
Rekomendasi penginapan Ryokan ala Jepang di Kyoto lainnya adalah Kyoto Ryokan The Kinoe. Layaknya penginapan Ryokan Jepang otentik, menginap di Kyoto Ryokan The Kinoe, Anda bisa merasakan indahnya penginapan dengan arsitektur bergaya Jepang lengkap dengan indahnya lanskap taman tradisional Jepang yang menghiasi sudut-sudut dari bangunan Ryokan serta menu-menu santap khas Jepang ini. Untuk harga, penginapan Ryokan Jepang di Kyoto satu ini mematok harga mulai dari Rp 3.266.149-an* per malamnya.
Kyoto Ryokan The Kinoe
Booking Kyoto Ryokan T...
Lihat Harga
Yamatoya Honten Ryokan Osaka
Lokasi: 2-17-4 Shimanouchi, Chuo-ku, Chuo, Osaka Prefecture, Osaka, Japan, 542-0082
Yamatoya Honten Ryokan Osaka adalah rekomendasi penginapan bergaya Ryokan selanjutnya yang bisa jadi pilihan akomodasi untuk Anda yang berkunjung ke Osaka. Mematok harga mulai dari Rp 2.802.950-an* per malamnya, Ryokan Jepang ini memberikan pengalaman bermalam yang kental akan suasana tradisional khas Jepang. Nilai tambah dari akomodasi Ryokan ini adalah lokasinya yang sangat dekat dengan kawasan Dotonbori, salah satu destinasi wisata ikonik terpopuler di Osaka.
Yamatoya Honten Ryokan Osaka
8.4/10
•
Booking Yamatoya Honte...
Lihat Harga
Onsen Ryokan Yuen Sapporo
Lokasi: 7-6, Kita 1 Jonishi, Chuo, Sapporo, Hokkaido, Japan, 060-0001
Bagi Anda yang ingin merasakan pengalaman menginap di Ryokan namun tetap dengan nuansa mewah bak hotel berbintang, Onsen Ryokan Yuen Sapporo bisa jadi rekomendasi Ryokan Jepang yang bisa jadi pilihan yang tepat untuk Anda. Meski dibalut dengan nuansa sangat modern, elemen-elemen tradisional khas Jepang seperti tatami, onsen, restoran dengan menu otentik khas Jepang serta fasilitas-fasilitas penunjang lainnya. Untuk menginap di rekomendasi penginapan Ryokan ala Jepang satu ini, Anda perlu merogoh kocek mulai dari Rp 2.784.661-an* per malamnya.
Onsen Ryokan Yuen Sapporo
Booking Onsen Ryokan Y...
Lihat Harga
Itulah beberapa rekomendasi Ryokan Jepang yang bisa jadi pilihan akomodasi saat liburan ke Jepang untuk buat pengalaman bermalam Anda selama liburan menjadi lebih memorable. Diantara berbagai rekomendasi akomodasi penginapan Ryokan Jepang di atas, mana yang jadi pilihan favorit Anda? Yuk, temukan lebih banyak rekomendasi akomodasi untuk liburan termasuk berbagai Ryokan Jepang unik lainnya lewat aplikasi Traveloka. Tak cuma bisa booking Ryokan Jepang favorit, berbagai kebutuhan traveling lainnya termasuk tiket perjalanan, JR Pass, hingga tiket wahana rekreasi dan atraksi populer dunia juga bisa Anda temukan lewat aplikasi Traveloka.
Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, mulai susun rencana wujudkan bucket list liburan ke Jepang Anda bersama aplikasi Traveloka sekarang juga!