Pahami Musim di Laos Serta Panduan Cuaca Tiap Bulannya untuk Rencanakan Perjalanan Terbaik 

Travel Bestie
23 Jul 2024 - 5 min read

Punya rencana untuk liburan ke Laos? Cari tahu dulu, yuk, kondisi musim di Laos!

Meski sama-sama berada di benua Asia Tenggara, cuaca di Laos dengan Indonesia sedikit berbeda. Meski kebanyakan negara-negara di Asia diberkahi dengan garis pantai yang panjang, lain halnya dengan Laos. Negara satu ini tidak memiliki laut lantaran dikelilingi negara-negara lain.

Laos berbatasan dengan daratan China, Myanmar, Vietnam, Kamboja, dan Thailand. Meski tidak memiliki lautan, Laos punya Sungai Mekong yang menjadi sarana transportasi masyarakat di sana. Selain itu, Laos juga dikelilingi dengan pegunungan dan hutan sehingga menjadikannya sebagai salah satu negara di Asia untuk aktivitas hiking dan trekking terbaik.

Berwisata ke Laos pasti sangat menyenangkan, terlebih bagi kamu yang menyukai sejarah serta menikmati keindahan alam dengan cara yang sederhana. Namun sebelum itu, cek terlebih dahulu musim di Laos. Pastikan kamu menghindari peak season agar terhindar dari keramaian.

Berikut informasi soal musim di Laos serta waktu terbaik berkunjung ke sana.

Musim di Laos

Laos dijuluki sebagai The Land of a Million Elephant atau Negeri Sejuta Gajah. Bahkan nama Laos sendiri berasal dari kata Lan Xang yang berarti kerajaan gajah. Tidak adanya garis pantai membuat negara ini bebas dari badai yang mengganggu.

Musim di Laos cukup bersahabat untuk para turis. Terdapat musim hujan yang berlangsung pada bulan Mei hingga akhir September, serta musim kemarau yang berlangsung pada Oktober hingga akhir April.

Dalam setiap musim terdapat variasi suhu, dengan bulan-bulan kering menjelang musim hujan (Maret dan April) dan awal musim hujan (Mei dan Juni) biasanya menjadi bulan terpanas sepanjang tahun. Suhu di seluruh negara juga sangat dipengaruhi oleh ketinggian wilayah tersebut.

Wilayah utara, tengah, dan timur berada pada ketinggian yang lebih tinggi dibandingkan wilayah selatan, di mana titik terendahnya, di lembah Sungai Mekong, kelembabannya lebih tinggi dan suhu melebihi 35°C pada bulan Maret dan April. Semakin tinggi kamu berada atau semakin jauh ke utara saat musim kemarau, maka suhunya akan semakin dingin.

Pantauan Cuaca di Laos Sepanjang Tahun

Januari – Februari

Musim di Laos pada bulan Januari dan Februari adalah waktu yang indah untuk berkunjung ke Laos, dengan cuaca yang cerah dan terik di seluruh negeri. Kota-kota utama umumnya berada di suhu pertengahan 20an derajat, sedangkan suhu di bagian selatan lebih rendah mendekati 30°C. Bawalah pakaian hangat jika kamu hendak menuju ke utara atau dataran tinggi karena cuaca bisa menjadi dingin di malam hari.

Maret – April

Saat bulan Maret dan April tiba, Laos mulai memanas. Di seluruh negeri, suhu meningkat dan menjadi kering. Pada musim ini, para petani akan memulai praktik “tebang dan bakar” – sebuah teknik pertanian yang melibatkan pembakaran sisa daun dan sisa tanaman dari panen.

Festival dan perayaan juga mulai ramai digelar. Salah satunya Tahun Baru Laos, yang dikenal sebagai Boun Pi Mai Lao. Ini adalah festival air yang perayaannya sangat dinanti oleh masyarakat setempat. Semua orang diundang untuk berpartisipasi, tapi bersiaplah untuk basah kuyup jika kamu memutuskan untuk bergabung.

Mei – September

Musim di Laos saat bulan Mei sampai September merupakan musim basah atau musim hujan, yang membawa kembalinya pemandangan hijau di seluruh negeri. Pepohonan dan tanaman tampak subur dan hijau. Pada musim ini, cuaca masih panas dan lembab, terutama di bagian selatan.

Selain itu, curah hujan juga sangat tinggi selama musim hujan. Meski hujan deras, tapi tidak berlangsung sepanjang hari, jadi ini tetap merupakan waktu yang tepat untuk bepergian, terutama jika kamu ingin melihat pemandangan Laos yang menakjubkan pada puncaknya.

Oktober

Saat bulan Oktober, cuaca di Laos mulai membaik, hujan berangsur-angsur reda dan tanda memasuki musim kemarau telah dekat. Ini adalah momen yang tepat untuk merencanakan perjalanan ke Laos. Sejumlah objek wisata alam mulai menampakkan pesonanya.

Hujan mungkin akan turun lagi, tapi kemungkinannya sangat kecil. Selain itu, suhu pada bulan Oktober juga sedikit lebih sejuk dibandingkan bulan-bulan lainnya, dengan suhu rata-rata berkisar antara 24 – 26°C.

November

Memasuki bulan November, musim kemarau mulai kembali, yang menjadikannya waktu terbaik untuk berjelajah. Hujan sudah berlalu, menyisakan daerah pedesaan yang sangat hijau. Pada bulan ini, sungai masih mengalir deras sehingga ini adalah bulan ideal untuk wisata perahu.

Suhu hangat akan mewarnai bulan November, kecuali di dataran tinggi utara di mana suhu tetap sejuk dan cenderung dingin.

Desember

Pada bulan Desember, cuaca di Laos sangat bagus, dengan sedikit hujan dan banyak sinar matahari. Suhu di seluruh negeri umumnya berada pada titik terendah dan bisa menjadi sangat dingin di malam hari, terutama saat berada di ketinggian atau di utara. Di samping suhu yang mungkin menjadi lebih dingin, bulan Desember juga menjadi bulan terbaik dan populer untuk bepergian ke Laos.

Kapan Waktu Terbaik Mengunjungi Laos?

Berdasarkan pantauan musim di Laos, waktu terbaik untuk berkunjung ke sana adalah antara bulan November dan Maret. Selama bulan-bulan ini kemungkinan besar kamu akan mendapatkan cuaca yang kering dan hangat.

Pada bulan Oktober, suhu berada pada kisaran 25°C. Cuaca bisa menjadi sejuk, khususnya di ketinggian atau saat kamu pergi ke wilayah utara. Saat memasuki musim semi, suhu mulai meningkat, dan pada bulan Maret dan April, cuaca menjadi panas dan kering di seluruh negeri, dengan suhu rata-rata 30°C di sekitar Luang Prabang dan hingga 40°C di selatan.

Ingatlah bahwa saat ini, pembakaran lahan dan penurunan permukaan air dapat membuat beberapa wilayah menjadi kurang menarik.

Dengan cuaca hangat dan sedang serta curah hujan yang umumnya terbatas, musim di Laos pada saat musim penghujan bukan menjadi musim yang harus dihindari. Banyak orang berpendapat bahwa bulan September hingga November adalah waktu terbaik untuk mengunjungi Laos, dengan pemandangan indah yang subur dan sungai yang dibanjiri dengan hujan monsun.

Singkatnya, Laos dapat dinikmati kapan saja sepanjang tahun, tapi jika kamu merencanakan liburan mewah ke Laos dan memiliki fleksibilitas, ada baiknya memikirkan pro dan kontra dari setiap periode dan apa yang paling cocok untuk kamu.

Waktu Terbaik Mengunjungi Laos Bagian Utara (Luang Prabang)

Luang Prabang mengalami iklim tropis basah dan kering. Umumnya cuacanya sangat hangat sepanjang tahun, meskipun terasa lebih dingin pada bulan Desember dan Januari.

Waktu terbaik mengunjungi Luang Prabang adalah saat musim kemarau saat cuaca kering dan sejuk. Maret hingga April adalah bulan-bulan terpanas, dan kamu mungkin mendapati cuaca yang sangat panas, ditambah tingkat kelembaban yang tinggi, menjadikan menantang untuk bepergian di siang hari.

Akhir Mei hingga Oktober merupakan musim hujan, tapi hujan hanya berlangsung sebentar, biasanya pada sore hari.

Waktu Terbaik Mengunjungi Laos Bagian Selatan (Vientiane)

Waktu terbaik untuk mengunjungi Vientiane adalah dari bulan November hingga Februari karena kamu akan menikmati hari-hari cerah dan suhu yang nyaman. Kemudian suhu mulai menjadi lebih panas pada bulan Maret, April dan Mei.

Suhu diperkirakan berkisar antara 30°C-38°C dan tingkat kelembaban tinggi pada awal musim hujan pada bulan Mei-Juni. Hujan terus berlanjut hingga akhir Oktober dan cuaca diperkirakan akan lebih kering dan sejuk.

Perlengkapan untuk Dibawa

Musim di Laos saat musim panas cenderung hangat, oleh karenanya sebaiknya bawa jaket tipis untuk bepergian ke daerah selatan dan pakaian yang lebih tebal untuk keperluan musim dingin di wilayah utara. Sepatu kets atau sepatu trekking diperlukan jika kamu berencana untuk pergi hiking.

Tabir surya selalu dibutuhkan untuk menghalau teriknya matahari tropis meskipun Laos tidak memiliki pantai. Kenakan pakaian yang sopan untuk menghormati penduduk setempat yang sering berpakaian lengkap saat berenang.

Sementara apabila kamu berencana liburan saat musim hujan, pastikan kamu membawa pakaian yang ringan, jas hujan atau payung, serta pakaian hangat saat ingin menjelajah pegunungan di Laos.

Pada musim ini, semprotan nyamuk sangat disarankan untuk menghindari kamu dari serangan nyamuk atau kamu bisa memakai celana panjang berbahan katun untuk melindungi kaki di malam hari.

Disarankan untuk berpakaian rapi saat memasuki kuil-kuil di Laos. Wanita wajib menutup bahu dan lutut, sedangkan pria menghindari kaos tanpa lengan. Ingatlah juga untuk melepas sepatu kamu sebelum memasuki rumah atau kuil di Laos.

Bulan Terbaik untuk Merayakan Festival di Laos

Laos adalah rumah bagi banyak kelompok etnis dan memiliki beragam festival yang diadakan setiap tahunnya. Festival terbesar di Laos adalah Boun Pi Mai Lao (festival air) yang berlangsung pada pertengahan April untuk merayakan Tahun Baru Laos.

Secara resmi, festival ini berlangsung selama tiga hari, bahkan sering kali berlanjut selama seminggu penuh dan bersamaan dengan parade. Diperkirakan akan terjadi ‘perang’ air besar-besaran di jalanan karena semua orang dipersilakan untuk bergabung.

Selain Boun Bung Fai, terdapat festival lainnya yang bisa ikut dirayakan oleh para turis. Misalnya festival penembakan roket rakitan ke udara untuk meminta roh mengakhiri musim panas (sekitar bulan Mei atau Juni). Perayaan ini sekaligus untuk meminta turun hujan.

Di akhir tahun, biasanya sekitar bulan Oktober, ada juga perlombaan perahu di Sungai Mekong di sekitar Wat Phou dan parade untuk menandai berakhirnya masa Prapaskah umat Buddha.

Itulah informasi musim di Laos yang bisa menjadi referensi saat merencanakan perjalanan ke sana. Yuk, rencanakan perjalananmu ke Laos dengan memesan tiket pesawat dan booking hotelnya lewat Traveloka!

Ada banyak promo menarik yang bisa kamu dapatkan setiap harinya. Cukup dengan satu aplikasi, kamu bisa penuhi semua kebutuhan liburanmu.

Private Full Day Qingdao Laoshan Mountain Tour

Laoshan Qu

Rp 1.672.518

Discover flight with Traveloka

Mon, 5 May 2025

Thai AirAsia

Bangkok (DMK) ke Luang Prabang (LPQ)

Mulai dari Rp 1.252.770

Fri, 2 May 2025

Lao Airlines

Bangkok (BKK) ke Luang Prabang (LPQ)

Mulai dari Rp 1.487.665

Tue, 13 May 2025

Bangkok Airways

Bangkok (BKK) ke Luang Prabang (LPQ)

Mulai dari Rp 2.005.443

Dalam Artikel Ini

• Musim di Laos
• Pantauan Cuaca di Laos Sepanjang Tahun
• Januari – Februari
• Maret – April
• Mei – September
• Oktober
• November
• Desember
• Kapan Waktu Terbaik Mengunjungi Laos?
• Waktu Terbaik Mengunjungi Laos Bagian Utara (Luang Prabang)
• Waktu Terbaik Mengunjungi Laos Bagian Selatan (Vientiane)
• Perlengkapan untuk Dibawa
• Bulan Terbaik untuk Merayakan Festival di Laos

Penerbangan yang Ditampilkan dalam Artikel Ini

Mon, 5 May 2025
Thai AirAsia
Bangkok (DMK) ke Luang Prabang (LPQ)
Mulai dari Rp 1.252.770
Pesan Sekarang
Fri, 2 May 2025
Lao Airlines
Bangkok (BKK) ke Luang Prabang (LPQ)
Mulai dari Rp 1.487.665
Pesan Sekarang
Tue, 13 May 2025
Bangkok Airways
Bangkok (BKK) ke Luang Prabang (LPQ)
Mulai dari Rp 2.005.443
Pesan Sekarang
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan