Pulau Jeju merupakan salah satu pulau di Korea Selatan yang terkenal sebagai destinasi liburan musim panas atau musim gugur. Tempat ini sangat terkenal karena mempunyai pemandangan yang indah dan banyak tempat wisata yang menarik.
Selain itu, pulau ini terkenal karena banyak digunakan sebagai latar shooting K-Drama. Para pencinta drama Korea tentu sangat ingin bukan liburan ke sini?
Tenang saja, sekarang sudah ada cara ke Korea Selatan tanpa visa, jadi kamu tidak akan perlu repot dan menunggu lama agar bisa liburan ke negara ini. Bagaimana, tertarik untuk pergi ke Pulau Jeju tanpa visa?
Khusus untuk kamu, di sini akan diberikan informasi lengkap bagaimana cara ke Pulau Jeju tanpa visa yang paling mudah.
Cara ke Pulau Jeju tanpa visa hanya bisa kamu lakukan dengan penerbangan langsung ke pulau ini. Hal ini karena pemerintah Korea Selatan hanya membebaskan visa wisatawan asing yang masuk dari Pulau Jeju. Jika kamu yang ingin ke Seoul terlebih dahulu tetap harus membuat visa Korea Selatan.
Karena hanya ke Pulau Jeju saja yang bebas visa maka kamu harus memilih penerbangan yang langsung ke pulau ini. Untuk saat ini tidak ada penerbangan langsung dari Indonesia ke Pulau Jeju. Kamu yang ingin ke pulau ini harus melalui 1 sampai 2 kali transit.
Ada banyak pilihan transit untuk ke Pulau Jeju yaitu transit di Singapura atau di Seoul. Namun karena kamu ingin bebas visa maka kamu harus memilih penerbangan yang transit di Singapura. Ada banyak pilihan penerbangan dari Indonesia ke Pulau Jeju dengan transit di Singapura.
Agar lebih jelas, berikut ini adalah panduan cara ke Pulau Jeju tanpa visa dari berbagai kota di Indonesia.
Berangkat backpacker ke Jeju paling mudah dan murah dari Jakarta tepatnya dari Bandara Soekarno-Hatta. Ada banyak pilihan penerbangan dari Jakarta ke Pulau Jeju yang transit di Singapura. Harga tiket pesawatnya juga tidak terlalu mahal sekitar Rp2.250.000 sampai Rp2.700.000.
Total lama penerbangannya hanya sekitar 20 sampai 30 jam. Lama perjalanan ini sudah termasuk transit di Singapura selama 12-22 jam.
Cara ke Pulau Jeju tanpa visa juga bisa kamu lakukan dari Bandara Juanda Surabaya. Harga tiket ke Pulau Jeju dari Surabaya sekitar Rp2.300.00-Rp10.800.000. Lama perjalanannya sekitar 21-30 jam dengan lama transit selama 12-22 jam.
Harga tiket ke Pulau Jeju dari Bali sekitar Rp3.800.000-Rp7.400.000 dengan lama perjalanan sekitar 22-30 jam. Lama transitnya di Singapura sekitar 18-21 jam.
Cara ke Pulau Jeju tanpa visa juga bisa kamu lakukan dari Bandara Internasional Kualanamu Medan. Hanya tersedia 1 kali penerbangan setiap harinya dari bandara ini ke Pulau Jeju yaitu pada pukul 20.05 WIB.
Lama perjalanannya sekitar 20 jam 30 menit dengan lama transit selama 12 jam. Harga tiketnya sekitar Rp6.700.000 untuk 1 orang.
Jika kamu dari kota lain selain 4 ini, kamu bisa ke salah satu kota ini untuk bisa terbang ke Pulau Jeju. Sedangkan untuk penerbangan kembali ke Indonesia, kamu hanya bisa turun di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta.
Biaya tiket pulang ke Indonesia dari Pulau Jeju sekitar Rp14.000.000 dengan lama perjalanan 11-26 jam. Perjalanan pulangnya kamu akan transit di Seoul selama 2 jam.
Seongsan Ilchulbong | Sumber: Shutterstock
Dengan adanya cara ke Pulau Jeju tanpa visa ini ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan, di antaranya:
Syarat masuk ke Korea Selatan sebenarnya cukup sulit, ada banyak persyaratan yang harus kamu penuhi. Dengan adanya aturan ini kamu bisa lebih mudah masuk ke Korea Selatan karena tidak harus membuat visa.
Selain itu kamu juga tidak perlu mengisi K-ETA. Yang perlu kamu siapkan hanyalah paspor dan surat antigen atau PCR negatif minimal 3 hari sebelum keberangkatan.
Biaya liburan ke Jeju island dengan penerbangan langsung juga jauh lebih hemat. Kamu tidak perlu lagi ke Seoul terlebih dahulu kemudian melanjutkan perjalanan dengan darat ke Pulau Jeju. Walaupun tidak terlalu murah, namun kamu tetap bisa lebih hemat.
Agar bisa lebih hemat, kamu bisa pesan tiket jauh-jauh hari sebelum keberangkatan. Kamu bisa pesan 1 bulan sebelum keberangkatan. Dengan memesan lebih awal kamu bisa mendapatkan harga yang paling murah.
Gunung Hallasan | Sumber: Shutterstock
Karena cara ke Pulau Jeju tanpa visa sudah sangat mudah tentu kamu ingin sekali bukan liburan ke sini? Lalu kapan waktu terbaik untuk liburan ke sini?
Trip ke Pulau Jeju akan lebih menyenangkan jika kamu datang pada saat musim semi atau musim gugur. Pada saat musim semi kamu bisa menikmati pemandangan alam yang indah karena ada banyak bunga bermekaran. Sedangkan pada musim gugur, Pulau Jeju akan terlihat coklat dan cuacanya juga sangat nyaman.
Kamu yang ingin datang pada saat musim semi bisa datang pada bulan Maret sampai Mei. Sedangkan jika ingin pada musim gugur bisa datang antara bulan September sampai November.
Sebenarnya pada saat musim panas juga cocok mengunjungi pulau ini. Namun pada musim ini Pulau Jeju akan sedikit lebih ramai.
Baca juga: Itinerary & Budget: 7D 6N di Korea Selatan
Air Terjun Cheonjiyeon | Sumber: Shutterstock
Selama di Pulau Jeju ada banyak tempat wisata yang bisa kamu kunjungi. Tidak hanya pantai saja, ada banyak wisata alam seperti air terjun dan gunung. Berikut ini beberapa tempat wisata di Pulau Jeju yang bisa kamu kunjungi.
1. Air Terjun Cheonjiyeon
2. Air Terjun Jeongbang
3. Goa Manjanggul
4. Gunung Hallasan
5. Jeju Waterworld
6. Loveland
7. Museum O’Sulloc
8. Pantai Jungmun
9. Seongsan Ilchulbong
10. Jeju Sumdo Museum
Jeju Sumdo Museum | South Korea
Seogwipo
Rp 65.939
11. Shinhwa Theme Park
Shinhwa Theme Park Tickets | Jeju, Korea
Seogwipo
Rp 440.623
12. Jeju Norimae Theme Park
Jeju Norimae Theme Park Admission Ticket
Seogwipo
Lihat Harga
13. Jeju Wonder Island
Jeju Wonder Island: Admission Ticket | South Korea
Seogwipo
Lihat Harga
Selain berkeliling ke tempat-tempat ini sendiri, kamu juga bisa mengambil paket wisata Jeju Island. Dengan paket wisata ini kamu bisa lebih hemat dan sudah ada yang mengatur jadwalnya.
Sekarang sudah sangat mudah bukan cara ke Pulau Jeju tanpa visa? Kamu bisa liburan ke Korea Selatan dengan lebih hemat dan praktis. Pastikan kamu pesan tiket untuk ke Pulau Jeju di Traveloka.
Kamu akan mendapatkan banyak penawaran dan harga tiket yang lebih terjangkau di Traveloka. Buruan download aplikasi Traveloka untuk menemani liburanmu ke Pulau Jeju!