0

Eksplor Kepulauan Bangka Belitung! Ini Opsi Transportasinya

Kepulauan Bangka Belitung menyajikan keindahan pantai yang menawan. Selain itu, ada juga beberapa destinasi wisata alam yang menarik. Namun, tahukah kamu bagaimana cara berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung? Menggunakan moda transportasi apa? Adakah angkutan umum di sana?

Pilihan Moda Transportasi di Bangka Belitung

Kepulauan Bangka Belitung mempunyai potensi wisata yang sangat bagus ke depannya. Seperti wisata air dan alamnya yang menarik juga menawan.

Provinsi yang berbentuk kepulauan ini mempunyai 400 pulau dengan pulau berpenghuni berjumlah 50. Untuk mengunjungi berbagai destinasi primadona Bangka Belitung, kamu bisa memanfaatkan transportasi umum yang ada di sana.

Berikut pilihan transportasi umum untuk berkeliling di Bangka Belitung.

1. Taksi

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @lexianderson

Informasi: Opsi pertama adalah taksi dan taksi online. Dari bandara, kamu bisa memperoleh layanan taksi konvensional dengan mudah. Namun, setelahnya, kamu bisa mengambil taksi yang disediakan hotel atau memesan taksi online melalui aplikasi karena taksi konvensional sulit ditemui di jalanan.
Kelebihan: Taksi adalah transportasi umum ternyaman. Kamu bisa memesan menggunakan aplikasi transportasi online di ponsel pintar.
Kekurangan: Taksi konvensional sulit ditemui di jalanan.
Tarif: Dari bandara ke hotel tarifnya mulai dari Rp75.000. Sementara dari lokasimu ke tujuan akan berlaku tarif argo atau sesuai aplikasi. Kamu bisa memastikannya melalui perangkat.

2. Angkutan Kota

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @kyalloni

Informasi: Angkutan kota atau sering disebut angkot atau bemo adalah transportasi umum bagi siapa pun, mulai dari anak sekolah hingga lansia. Hal ini karena ongkosnya yang murah.
Kelebihan: Ongkos selama liburan lebih hemat.
Kekurangan: Sayangnya, angkot di Kepulauan Bangka Belitung jumlahnya masih sedikit sehingga kamu bakal kesulitan mendapatkannya. Apalagi rutenya juga terbatas, hanya ada 8 rute. Di sisi lain, kamu harus menunggu di lokasi tertentu untuk bisa naik angkot.
Tarif: Tarifnya dimulai dari Rp10.000.

3. Ojek Online

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @visualbywahyu

Informasi: Selain taksi, kamu juga bisa memesan ojek online melalui aplikasi. Jadi, kini di Bangka Belitung juga sudah tersedia ojek daring dari beberapa provider kenamaan.
Kelebihan: Aplikasi ojek online tersedia secara nasional, sehingga kamu bisa menggunakannya bukan hanya di kota asal atau Bangka Belitung saja. Pembayarannya juga bisa cashless apabila tidak memiliki uang tunai.
Tarif: Tergantung jarak. Kamu bisa mengeceknya di aplikasi untuk lebih akurat.

4. Ojek

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @fikrirasyid

Informasi: Bagi kamu yang menuju destinasi wisata khusus dan menggunakan bus atau angkot pasti membutuhkan transportasi tambahan menuju lokasi. Nah, untuk menjangkau lokasi, kamu bisa memanfaatkan ojek pangkalan. Selain itu, kamu bisa dengan mudah mendapatkan ojek konvensional di Pelabuhan Tanjung Pandan. Mereka siap mengantarkan ke hotel atau sewa harian jasanya.
Kelebihan: Ojek ini bukan hanya untuk warga saja, tetapi juga untuk wisatawan lokal. Sebagian ojek menyediakan layanan pengantaran ke berbagai destinasi wisata dengan tarif khusus. Selain itu, kamu bisa terbantu karena pengendara ojek sudah berpengalaman dengan jalanan Bangka Belitung sehingga aman dari tersesat.
Tarif: Harga berubah-ubah tergantung dari pengendara ojek yang menawarkan jasa. Untuk ojek dengan layanan pengantaran ke objek wisata, tarifnya mulai dari Rp100.000 per hari.

5. Sewa Motor

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @adriansiaril

Informasi: Bukan hanya ojek online, bagi kamu yang suka jelajah secara bebas, kamu bisa sewa motor Bangka Belitung. Kamu bisa menyewa di sekitar hotel atau destinasi wisata. Biasanya di sana terdapat tempat sewa motor.
Kelebihan: Dengan menyewa motor, kamu bisa terhindar dari kemacetan. Selain itu, motor termasuk fleksibel dan praktis. Kamu tidak perlu bergantung pada angkutan umum yang memiliki rute tertentu. Kamu bisa mencapai tujuan tanpa biaya tambahan.
Tarif: Umumnya, per harinya motor sewaan seharga Rp70.000.
Tips: Pastikan kamu memiliki SIM aktif dan peralatan yang menunjang keamanan berkendara. Selain itu, sedia Maps sebagai penunjuk jalan jika ingin tur dengan motor sendiri.

6. Sewa Mobil

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @dfzu

Informasi: Di sisi lain, kamu juga bisa menyewa mobil agar perjalanan lebih privat. Salah satu tempat sewa mobil di Bangka Belitung adalah Traveloka. Di sini, kamu bukan hanya memperoleh tiket pulang pergi ke Bangka Belitung, tetapi juga berbagai keperluan lain. Salah satunya rental mobil Bangka Belitung.
Kelebihan: Cara memesannya mudah. Kamu bisa menggunakan aplikasi Traveloka atau kunjungi tautan ini. Setelahnya, pilih ingin menggunakan mobil dengan sopir atau tanpa driver. Kemudian, tetapkan lokasi rental dan durasinya. Apabila kamu tidak hapal jalan, sebaiknya sewa mobil dengan sopir. Selain pemesanan yang mudah, kamu juga akan memperoleh pelayanan maksimal, tenaga yang profesional juga berpengalaman, serta kemudahan pembayaran. Di sisi lain, akumulasi biaya transportasi lebih murah dan kamu bisa bepergian bersama pasangan atau keluarga dengan nyaman.
Tarif: Untuk lebih akurat, gunakan aplikasi atau website bagian pencarian. Dari sana, kamu bisa mendapatkan informasi ketersediaan mobil juga tarifnya.

7. Bus Kota dan Antarkota

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @jalalkelink

Informasi: Di Bangka Belitung, tersedia dua layanan bus, yaitu bus kota dan antarkota. Salah satu bus kota yang bisa kamu gunakan adalah bus DAMRI. Namun, buat kamu yang ingin ke luar kota. Sebaiknya gunakan layanan bus antarkota. Alternatif ini bisa kamu gunakan jika kamu ingin menjelajahi beberapa kota di Kepulauan Bangka Belitung.
Kelebihan: Selama perjalanan, kamu bisa bercengkerama dengan penduduk untuk mendapatkan beberapa informasi tambahan mengenai transportasi di sana.
Kekurangan: Jumlahnya masih terbatas. Selain itu, jam kedatangan dan keberangkatan tidak pasti atau bisa melenceng dari jadwal sehingga akan sedikit kesulitan bepergian menggunakan bus.
Tarif: Tergantung dari mana dan ke mana. Namun, tarifnya mulai dari Rp50.000.
Tips: Sebelum naik, tanyakan kepada sopir rute untuk busnya. Selain rute, tanyakan juga tarifnya agar lebih pasti.

8. Perahu

berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung

Sumber: Unsplash @vivevio

Informasi: Terakhir, sewa perahu jika kamu ingin berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung. Ya, karena bentuknya kepulauan membuatnya memiliki banyak pulau di sekelilingnya. Untuk menjangkau pulau-pulau tersebut, kamu perlu menyewa perahu. Perahu di sini bentuknya perahu motor atau warga sekitar menyebutnya boat. Di Bangka Belitung tersedia 8 pelabuhan, yang mana tiga darinya merupakan pelabuhan barang. Jangan sampai salah lokasi, ya.
Kelebihan: Selama perjalanan kamu bisa menikmati pemandangan pulau yang eksotis.
Tarif: Sekali berangkat tarif sewanya Rp400.000 dengan kapasitas 10–12 orang.
Tips: Apabila kamu seorang diri, siap-siap mencari gabungan rombongan lain agar tidak berat ongkos sewa. Selain itu, tanyakan dengan jelas dan rinci terkait jam berangkat, durasi perjalanan, juga titik berangkatnya. Hal ini agar kamu tidak terlambat atau ketinggalan boat.

Dari penjelasan di atas, transportasi umum seperti bus dan angkot memang kurang tepat untuk mengantarkanmu berkeliling di Kepulauan Bangka Belitung. Ditambah lagi waktu operasional dari angkot yang terbatas, yakni dari pukul 06.30–16.30 sehingga kurang fleksibel.

Namun, ojek bisa menjadi cara tercepat mengantarkanmu ke tujuan. Selain itu, ada taksi dan sewa mobil yang bisa menjadi andalanmu selama berlibur di Bangka Belitung.

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan