7 Pilihan Transportasi di Tokyo untuk Memaksimalkan Itinerary!

30 Nov 2022 - 4 min read

Pilihan transportasi di Tokyo dikenal murah, cepat, tepat waktu, dan juga nyaman bagi wisatawan. Tentunya ini membuat value lebih untuk menarik turis berkunjung ke Tokyo. Kamu bisa memilih moda transportasi manapun sesuai dengan tujuan.

Bahkan untuk pilihan transportasi dalam kota, rentang waktu tunggunya hanya hitungan menit. Delay, kemacetan, dan masalah lain yang biasa kamu temui di Indonesia tidak akan terjadi di sana. Kekurangannya mungkin satu, pendatang baru bisa sedikit bingung dengan peta transportasi Jepang yang kompleks.

Pilihan Alat Transportasi di Tokyo

Kamu memiliki rencana ke Tokyo dalam waktu dekat? Jangan khawatir, berikut adalah beberapa pilihan transportasi di Tokyo Jepang yang bisa kamu pertimbangkan selama berlibur:

1. Bus

Informasi dan Kelebihan: Bus sering jadi pilihan alternatif jika kamu berada di luar pusat kota. Jadwal keberangkatan bus tidak sesering kereta dan waktu tempuhnya juga lebih lama. Pilihannya cukup banyak yakni Toei Bus, SKY BUS Tokyo, Hato Bus, Skytree Shuttle, hingga bus gratis.
Rute: Toei Bus mencakup area utama di Tokyo, sementara bus lain ada yang hanya mencakup spot-spot wisata terkenal di Tokyo.
Tarif: Biaya transportasi di Tokyo terbilang murah jika kamu memakai bus. Tarif Toei Bus mulai dari JPY 180, Skytree Shuttle mulai dari JPY 220, Shuttle Seven mulai dari JPY 170 hingga JPY 420. Kamu juga bisa beli one day pass untuk beberapa jenis bus.
Tips: Pahami bagaimana cara naik dan membayar di dalam bus agar perjalananmu lebih mudah. Mesin pembayaran di bus hanya menerima uang pas. Jadi, pastikan kamu memiliki uang kecil. Naik dari pintu depan. Saat hampir sampai tempat tujuan, tekan tombol untuk turun.

2. JR East

Informasi dan Kelebihan: Moda transportasi ini punya jaringan yang sangat luas dan stasiunnya tersebar di seluruh penjuru Tokyo, termasuk Stasiun Shinjuku. Kamu bisa beli tiket langsung di stasiun menggunakan mesin, tap PASMO dan Suica, hingga JR Pass.
Rute: Kamu bisa mulai naik JR Line sejak keluar dari Bandara Narita hingga ke berbagai prefektur di sekitar area Kanto. Total ada sekitar 23 distrik di Tokyoyang bisa kamu capai dengan JR East.
Tarif: Tarif kereta JR berbeda-beda tergantung rute. Namun, kamu bisa beli tiket pass seperti JR Tokyo Wide Pass (JPY 10.180 per 3 hari), Tokyo 1-Day Ticket (JPY 1.600 per 1 hari), dan Tokunai Pass JPY 760 per hari. Pass untuk anak, harganya separuh dari orang dewasa.
Tips: Jika liburanmu antarkota di Jepang, kamu bisa pertimbangkan tiket pass yang lebih luas areanya. Beli pass ketika masih di Indonesia agar harganya lebih murah. Sesuaikan itinerary liburan dengan tiket pass yang kamu beli agar worth it.

3. Bullet Train (Shinkansen)

Informasi dan Kelebihan: Shinkansen adalah nama alat transportasi cepat di Jepang yang jadi pilihan untuk perjalanan antarkota. Ada 5 jalur utama saat ini yakni Tokaido, Sanyo, Tohoku, Hokkaido, dan Hokuriku.
Rute: Sebagai salah satu kota utama di Jepang, kamu bisa mencapai kota lain di Jepang menggunakan Shinkansen dari Stasiun Tokyo.
Tarif: Sangat mungkin untuk pesan tiket online, bahkan sebelum kamu tiba di Jepang. Kamu juga bisa beli langsung di stasiun JR (melalui mesin tiket atau kantor penjualan tiket resmi). Tarif Shinkansen jauh lebih mahal dari kereta biasa, misalkan saja dari Tokyo ke Osaka, bisa kena JPY 14.000.
Tips: Untuk mendapat harga lebih murah, kamu bisa pertimbangkan beli JR Pass. Pass ini punya 3 pilihan yakni 7 hari, 14 hari, dan 21 hari. Harganya mulai dari JPY 29.650 hingga JPY 60.450 untuk orang dewasa dan separuhnya bagi usia anak-anak.

4. Subway

Informasi dan Kelebihan: Jepang dikenal dengan jaringan kereta yang efisien dan efektif, termasuk juga subway-nya. Peta subway atau metro Jepang mudah dibaca dan tersedia tanda multilingual di stasiun serta keretanya.
Rute: Tokyo Subway Lines melayani seluruh kota dengan total 280 stasiun. Tersedia pilihan seperti Tokyo Metro, Toei Lines, Keio Lines, hingga Odakyu Lines.
Tarif: Tarif subway berbeda-beda, misalkan untuk Tokyo Metro sekitar JPY 170 hingga JPY 320. Sementara Toei Lines memiliki tarif antara JPY 180 hingga JPY 430. Namun kamu bisa beli subway pass untuk menghemat biaya transportasi di Jepang. Pass ini tersedia dalam pilihan 1 hingga 3 hari.
Tips: Tokyo Subway Lines tidak dikelola oleh JR, jadi kamu tidak bisa pakai JR Pass. Unduh aplikasi Tokyo Metro untuk mempermudah perjalananmu. Selalu cek jam operasi subway agar jadwal tidak berantakan dan hindari jam sibuk jika tidak ingin terlalu ramai.

5. Taksi

Informasi dan Kelebihan: Jika kamu bertanya pilihan transportasi di Jepang apa saja? Maka taksi adalah salah satunya. Tersedia pilihan taksi hijau, kuning, dan juga hitam. Saat ini sudah banyak taksi di Tokyo yang memiliki tanda berbahasa Inggris.
Rute: Taksi tidak memiliki rute pasti. Kamu bisa pergi ke manapun dengan moda transportasi ini.
Tarif: Tarifnya mulai dariJPY 500 dan selanjutnya sesuai dengan jarak perjalanan. Biasanya ada fixed cost jika kamu mulai perjalanan dari bandara Narita atau Haneda.
Tips: Kamu bisa coba sightseeing taxi untuk mengunjungi spot menarik sekaligus mendapat guide dari supir tentang area lokal.

6. Rental Mobil

Informasi dan Kelebihan: Meski transportasi umum di Tokyo mudah dan cepat, kamu juga bisa menyewa mobil untuk berkeliling. Pilihan ini cocok untuk kamu yang bepergian dalam jumlah banyak (termasuk orang tua dan anak kecil) atau ada rencana untuk keluar kota.
Rute: Ketika kamu menyewa mobil, rutenya bisa disesuaikan dengan kebutuhan serta ketentuan rental yang berlaku. Ada beberapa mobil yang boleh dibawa keluar kota atau hanya di dalam kota saja.
Tarif: Tarif rental mobil di Tokyo bervariasi tergantung lama sewa hingga jenis mobil. Biasa tarifnya mulai dari sekitar Rp4 jutaan per hari. Sistem hariannya juga tidak sama, ada yang hanya 3 jam, 5 jam, hingga 10 jam.
Tips: Kamu bisa sewa mobil di Tokyo lewat Traveloka. Pilihan mobilnya beragam mulai dari sedan hingga van. Pastikan kamu punya lisensi internasional dan izin mengemudi yang diakui di Jepang. Pahami juga soal peraturan lalu lintas di Jepang sebelum menyewa mobil.

7. Rental Sepeda

Informasi dan Kelebihan: Beberapa area di Tokyo sangat menggoda untuk dijelajahi menggunakan sepeda. Kamu bisa berkeliling taman atau area terbuka yang luas dengan sepeda. Contohnya seperti Shibuya, Meguro, Okutama, dan juga Ome.
Rute: Sama halnya dengan rental mobil, kamu bisa menggunakan sepeda hampir di semua tempat.
Tarif: Sewa sepeda di Jepang bisa dihitung per sekian jam ataupun per hari. Tarifnya beragam mulai dari JPY 200 per 3 jam hingga ribuan yen per hari. Biasanya ada biaya deposit yang akan dikembalikan setelah selesai sewa dan asuransi. Tarif sewa di akhir pekan lebih mahal dari weekdays.
Tips: Pahami peraturan lokal terkait penggunaan sepeda di kota. Jangan sembarangan parkir, ngebut, dan pastikan selalu berada di sisi kiri. Kamu bisa ikut tur sepeda di Tokyo untuk menghindari tersesat.

Dengan ketujuh transportasi di Tokyo di atas, kamu bisa mengunjungi semua spot wisata favorit. Bahkan area-area kurang populer juga bisa dijangkau dengan bus atau rental mobil. Download aplikasi Traveloka untuk mempermudah kebutuhan transportasi selama di Tokyo!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan