13 Kota di Kanada yang Wajib Masuk Bucket List

Anna Cendana
24 Nov 2022 - 6 min read

Terkenal dengan Maple Syrupnya, Kanada adalah negara besar dengan 10 provinsi yang memiliki pesonanya masing-masing. Di negara yang sebesar ini, tentunya tidak mudah bagi kamu menentukan kota mana yang dapat menjadi destinasi terbaik saat liburan.

Untuk itulah Traveloka sudah merangkum, 13 daftar kota di Kanada yang wajib kamu kunjungi saat liburan ke Kanada nanti. Traveloka telah memilih kota-kota dalam daftar ini khusus hanya untuk kamu.

Dari kota terbesar di Kanada hingga kota kecil di Kanada, setiap kota ini layak masuk ke dalam bucket list perjalananmu!

1. Quebec City, Quebec

Lokasi Syuting Drama Korea - Old Quebec

Old Quebec

Quebec menjadi salah satu kota di Kanada yang mungkin sudah tidak terdengar asing di telingamu. Tidak diragukan lagi, suasana kota ini akan membuatmu jatuh cinta dalam sekali pandang.

Berhiaskan bangunan-bangunan tua yang memberikan kesan klasik tersendiri, Quebec akan membuatmu merasa seolah-olah melompat ke masa lalu.

Kalau kesini, kamu wajib untuk mengunjungi Fairmont Le Château Frontenac, sebuah landmark kota Quebec yang layak untuk dieksplor. Bergabunglah dalam walking tour yang untuk mempelajari benteng bersejarah ini.

2. London, Ontario

Dinamakan setelah kota London di Inggris, London Ontario memiliki suasana yang memang sebelas duabelas dengan kota London di Inggris. Ada sungai Thames yang mengalir melaluinya, lengkap dengan bus tingkat yang berkeliling kota.

London, Ontario adalah tempat yang tepat bagi para pecinta kuliner karena kamu akan selalu dapat menemukan makanan enak di salah satu kota di Kanada ini.

3. Vancouver, British Columbia

Sumber: Pexels @Lukas Kloeppel

Ingin merasakan suasana Kanada yang berbeda? Vancouver cocok untuk kamu yang ingin menikmati pantai, gunung, dan danau di Kanada. Kota di Kanada yang satu ini cocok untuk kamu yang berjiwa adventurous.

Bersantailah di pantai Kitsilano selagi kamu ke Vancouver. Pemandangan dari Kitsilano ke pusat kota sangatlah indah. Selain pantai dan tepi laut, Kitsilano juga memiliki sejumlah kafe yang menghadap langsung ke pantai, pokoknya sangat instagramable!

4. Ottawa, Ontario

Ibukota Kanada ini memiliki sesuatu untuk semua orang, mulai dari tempat wisata bersejarah, kuliner, pusat perbelanjaan, hingga nightlife yang tidak boleh dilewatkan. Kamu bisa menghabiskan pagi hari dengan berjalan santai sembari mencari brunch, lalu berpetualang arung jeram di Sungai Ottawa pada sore harinya.

Pada malam hari, bersantaplah di restoran Michelin terdekat yang menyuguhkan makanan bintang lima. Lihat, semua bisa kamu lakukan di Ottawa!

5. Calgary, Alberta

Calgary adalah rumah bagi Calgary Stampede yang populer, sebuah festival selama seminggu yang menampilkan acara rodeo, konser, dan pameran bertemakan cowboy yang menakjubkan.

Ada tema koboi yang terlihat jelas di seluruh penjuru kota dan sejarah yang bisa kamu pelajari saat mengunjungi Heritage Park Historical Village, salah satu living museum terbesar di Kanada.

6. Montreal, Quebec

Sumber: Pexels @Nancy Bourque

Montreal menjadi kota di Kanada yang selanjutnya wajib masuk ke dalam daftar itinerary kamu. Kota berbahasa Prancis ini adalah kota terbesar kedua di Kanada setelah Toronto dan dianggap sebagai ibu kota budaya negara Kanada.

Kota ini penuh dengan kehidupan dan warna, mulai dari museum kelas dunia, tempat perbelanjaan yang selalu ramai, kuliner yang tidak pernah akan habis untuk disantap, dan banyak lagi!

Baik kehidupan metropolitan atau berpetualang di alam, Montreal punya segalanya!

7. Victoria, British Columbia

Kota di Kanada yang satu ini menawarkan pemandangan laut dan gunung yang bisa terlihat dari segala penjuru kota. Arsitektur klasiknya yang megah turut disempurnakan dengan bus bertingkat dan kereta kuda yang mengelilingi kota.

Sewalah sepeda seharian dan jelajahi Victoria sepuasnya, bawalah dirimu ke Inner Harbour, sebuah pelabuhan dalam kota yang menjadi tempat populer di kalangan para turis.

Kamu dapat berjalan-jalan di sepanjang tepi laut, menyusuri Empress Hotel dan gedung Parlemen, menyaksikan pengamen jalanan tampil di hari yang cerah, atau singgah di restoran terdekat untuk makan.

8. St. John's, Newfoundland

Beralih dari riuhnya kota metropolitan, mari kita berkunjung ke St. John’s, kota di Kanada yang masih jarang dikunjungi oleh turis, namun sangat wajib untuk masuk ke itinerary.

Kota yang menghadap ke laut ini menyuguhkan pemandangan indah 24/7 yang membuat kamu tidak ingin pulang ke kampung halaman. Signal Hill National Historic Site & Cabot Tower menjadi tempat paling pertama yang harus kamu kunjungi.

Di sini, kamu bisa mempelajari tentang sejarah dan pentingnya Signal Hill dan menjelajahi reruntuhan Queen’s Battery yang dibangun pada tahun 1700-an.

9. Whitehorse, Yukon

Dengan populasi kurang lebih 25 ribu orang, Whitehorse merupakan salah satu kota kecil di Kanada yang masuk ke dalam daftar ini. Eits, meskipun kecil, Whitehorse memiliki keindahan yang sangat luar biasa.

Di Whitehorse, kamu bisa menikmati asrinya alam Kanada sepanjang hari, kalau beruntung kamu bahkan bisa berpapasan dengan rusa liar di pinggir jalan. Berkunjunglah saat musim dingin, saat salju turun, itulah saat yang tepat untuk melihat aurora di langit Whitehorse.

10. Banff, Alberta

Sering disebut sebagai “hidden gem” nya Kanada, Banff dikelilingi oleh Canadian Rocky Mountains yang menyuguhkan pemandangan indah. Banyak turis pergi ke Kanada secara khusus untuk menyaksikan Rocky Mountains yang megah ini dari dekat.

Taman Nasional Banff atau Banff National Park menjadi tempat yang indah untuk mendaki pada musim dingin, saat inilah kota Banff menjadi lebih hidup.

11. Winnipeg, Manitoba

Mencari kota di Kanada yang menawarkan berbagai hal menarik untuk dilakukan? Winnipeg menjadi salah satu jawabannya. Kota ini menjadi rumah bagi ruang publik di Kanada, kamu akan menemukan banyak ruang hijau terbuka untuk beraktivitas.

Kalau ke Winnipeg, kamu wajib mengunjungi Canadian Museum for Human Rights yang menampilan pameran dan koleksi yang menggambarkan masalah HAM. Pergilah ke Tower of Hope yang ada di dalamnya, dari sana kamu bisa melihat pemandangan terbaik kota dari atas.

12. Charlottetown, Prince Edward Island

Kota di Kanada memang tidak ada yang tidak indah, dan Charlottetown menjadi salah satunya. Terletak di lepas pantai timur Kanada, Charlottetown menawarkan perpaduan sempurna antara keramahtamahan yang hangat, makanan lokal yang luar biasa, serta suasana kota yang romantis.

Untuk benar-benar merasakan suasana Charlottetown, kunjungilah restoran lokal untuk mencicipi sajian lokal yang autentik. Mulai dari makanan laut yang segar hingga hidangan terbaik, kamu akan menemukannya.

13. Saskatoon, Saskatchewan

Nah, nama kota yang satu ini pasti masing asing di telingamu, kan? Terletak di Saskatchewan, Saskatoon menawarkan keindahan alam, terutama saat musim dingin. Pecinta alam dan berjiwa adventurous setiap tahunnya berbondong-bondong datang ke Saskatoon untuk menikmati keindahan alam sekitarnya.

Selain keindahan alam, Saskatoon juga kental akan seni dan budayanya; live music, pertunjukan teater, galeri seni modern, dan instalasi seni publik akan sangat mudah kamu temukan di kota ini.

Nah, itu dia 13 kota di Kanada yang wajib masuk ke dalam itinerary kamu. Jangan lupa untuk booking hotel dan pesan tiket pesawat di Traveloka sebelum terbang ke Kanada, ya.

Explore juga aktivitas yang bisa kamu lakukan di berbagai kota di Kanada int lewat Traveloka Xperience agar liburan semakin seru maksimal! Gunakan terus aplikasi Traveloka agar liburanmu semakin nyaman.

Dalam Artikel Ini

• 1. Quebec City, Quebec
• 2. London, Ontario
• 3. Vancouver, British Columbia
• 4. Ottawa, Ontario
• 5. Calgary, Alberta
• 6. Montreal, Quebec
• 7. Victoria, British Columbia
• 8. St. John's, Newfoundland
• 9. Whitehorse, Yukon
• 10. Banff, Alberta
• 11. Winnipeg, Manitoba
• 12. Charlottetown, Prince Edward Island
• 13. Saskatoon, Saskatchewan
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan