Event: Festival Thingyan di Myanmar

Anna Cendana
19 Jan 2023 - 2 min read

Thingyan adalah perayaan paling ditunggu-tunggu di Myanmar. Salah satu festival tahunan terbesar ini merupakan perayaan serupa dengan Songkran di Laos dan Thailand, perayaan tahun baru Kamboja, tahun baru Sinhala, dan festival Bihu di Assam.

Saat berada di Myanmar, jangan lewatkan festival tradisional ini dan doakan keberuntungan terbaik sepanjang tahun. Kapan festival ini berlangsung dan kegiatan apa saja yang bisa kamu lakukan di sana bisa kamu dapatkan informasinya di sini!

Jadwal dan Lokasi Thingyan Festival, Myanmar

Festival Thingyanadalah festival tahun baru Burma atau kadang ada yang menyebut festival air. Hal ini karena melempar, menyemprotkan, dan menyiram satu sama lain adalah kegiatan utama di Myanmar Thingyan.

History of Thingyan festival ada sejak dahulu kala, berasal dari mitos Hindu versi Buddha. Thingyan dalam bahasa Sanskerta (bahasa India kuno) berarti “transit Matahari dari Pisces ke Aries”.

Legenda mengatakan bahwa festival Thingyan adalah acara untuk menandakan pergantian tangan kepala Brahma, dewa kuat yang kehilangan kepalanya dalam pertaruhan dengan Deva.

Hampir setiap bagian negara Myanmar merayakan festival ini. Kamu bisa melihatnya di kota-kota besar, seperti Inle Lake, Mandalay, Bagan, dan Yangon. Namun, perayaan terbesar ada di Yangon dan Nay Pyi Taw.

Festival ini biasanya jatuh pada minggu ketiga April. Di tahun 2023, festival Thingyan dihelat pada tanggal 13-16 April 2023.

Kegiatan selama Festival Thingyan

Festival Thingyan berlangsung selama tiga hingga lima hari dan setiap hari memiliki kegiatannya masing-masing.

Hari Ke-1: Malam Thingyan

Pada hari ini, orang pergi ke kuil dan pagoda untuk mengamati relief Buddha, mempersembahkan kepada para biksu, mencuci rupang Buddha, dan berdoa untuk hidup mereka. Di malam hari, orang-orang mulai bernyanyi dan menari di lingkungan di seluruh negeri.

Hari Ke-2: Festival Pertarungan Air

Ini adalah hari ketika Thagya Min yang dianggap sebagai Raja Nat turun dari surga ke bumi. Sudah waktunya untuk mencurahkan jalan dan mengumpulkan air dengan pot, ember, atau bahkan senjata air.

Dipercaya bahwa air dapat memperbaiki kesalahan, mengusir kesialan dan membawa kesehatan serta kebahagiaan. Semakin banyak air yang kamu dapatkan, maka di tahun mendatang kehidupan yang kamu jalani akan lebih baik.

Akan ada jeda untuk mengambil makanan dan beristirahat sebelum adu air berikutnya. Kamu bisa mengambil berbagai makanan di stasiun makanan yang tersedia. Beberapa hidangan yang wajib kamu coba yaitu:

Mont Lat Saung (minuman tradisional Burma),
Shwe-yin-aye & Mont-lat-saung (makanan penutup favorit Burma),
Mote Lone Yay Paw (cemilan manis tradisional), dan
Thingyan hta-min (hidangan khas Burma saat Thingyan).

Hari Ke-3: Thagya Min Kembali

Di hari ketiga festival, Thagya Min kembali ke rumah namun beberapa orang masih saling melempar air hingga sore hari.

Hati-hati jika ada yang mengatakan 'Thagya Min telah kembali untuk mengambil pipanya.” Lari saja secepat mungkin.

Hari Ke-4: Hari Tahun Baru

Di hari ini, orang muda melakukan hal-hal baik, seperti memandikan orang tua, mencuci rambut, dan memotong kuku sebagai tanda terima kasih dan hormat.

Mereka juga mempersembahkan makanan kepada biksu dan memandikan patung Buddha. Selain itu, sedah menjadi kebiasaan juga untuk membeli ikan hidup dan kemudian melepaskannya di perairan terbuka.

Tips Mengikuti Thingyan Festival

Berikut adalah beberapa tips yang sebaiknya kamu lakukan selama festival ini berlangsung:

Sebaiknya pilih pakaian yang ringan atau mudah kering dan pilihlah sepatu yang nyaman dan tidak licin.
Masukkan barang-barang berharga, seperti uang, telepon ke dalam tas tahan air dan selalu letakkan di depan agar tidak dicopet. Kamu bisa tinggalkan paspor di bagian penerima tamu hotel agar aman.
Ambil pistol atau ember untuk bergabung. Kamu bisa menyemprotkan air ke siapa saja, baik itu teman atau orang asing.
Jangan memercikkan air ke biksu, manula, wanita hamil, bayi kecil, orang yang memakai baju putih dan juga longyi coklat.
Jangan bermain air di pagoda karena di sana orang berjalan tanpa alas kaki dan lantainya bisa basah dan licin.
Jangan memakai pakaian yang terlalu banyak memperlihatkan kuli, karena orang Myanmar cukup konservatif.
Jangan mengemudi dan minum, karena banyak orang mabuk yang mengalami kecelakaan.

Apa pun kewarganegaraanmu, mengikuti festival ini akan menyenangkan dan kamu bisa menghindari panasnya musim panas dengan berendam di air. Akan sangat bagus jika kamu bisa bepergian ke Myanmar saat festival Thingyan berlangsung, terutama di kota Yangon.

Jika kamu tertarik dengan keseruan festival Thingyan, jangan lupa untuk download aplikasi Traveloka sebelum berangkat. Kamu bisa booking hotel di Traveloka dengan mudah di mana saja dan kapan saja.

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan