Berlibur ke Australia seminggu bisa menjadi pilihan liburan ke luar negeri bagi para pecinta alam. Australia terkenal dengan bentang alamnya yang sangat menakjubkan. Nah, selama seminggu ini kamu bisa menjelajahinya.
Lalu berapa estimasi biaya liburan 7D 6N di Australia ini? Semuanya akan dijabarkan secara lengkap di sini. Pembahasan kali ini akan memberikan itinerary selama seminggu di Australia sekaligus perkiraan budget-nya.
Rekomendasi untuk kamu yang baru pertama kali ke Australia sebaiknya pilih untuk mengunjungi Sydney dan Melbourne. Dua kota ini merupakan kota utama Australia dan mempunyai banyak pilihan tempat wisata yang menarik.
Berikut ini adalah rekomendasi itinerary 7D 6N di Australia yang bisa kamu jadikan sebagai referensi dalam merencanakan liburan.
Hari pertama dihitung ketika kamu sudah sampai di Sydney. Kamu bisa mengambil penerbangan yang berangkat malam sekitar pukul 19.55. Nantinya kamu akan tiba di Sydney sekitar pukul 11.35.
Harga tiket untuk ke Australia sebenarnya tidaklah mahal, apalagi jika kamu beli tiket pesawatnya di Traveloka. Kamu akan mendapatkan banyak keuntungan dengan beli tiket di Traveloka. Jangan lupa untuk sekalian booking hotel juga di Traveloka.
Untuk hari pertama, rute perjalanan yang bisa kamu lakukan yaitu:
Setibanya di bandara kamu bisa langsung melakukan perjalanan ke Darling Harbour sebelum check-in di hotel. Di sini kamu bisa makan siang sekaligus bersantai. Sekitar pukul 14.00 atau 15.00 kamu bisa langsung ke hotel untuk check-in.
Malam harinya kamu bisa mengunjungi Gedung Opera Sydney. Di sini kamu bisa menikmati pemandangan malam yang indah di Australia.
Perkiraan budget di Australia hari pertama yaitu:
Tiket masuk Gedung Opera Sydney | Rp410.000 |
---|---|
Biaya makan sehari | Rp1.000.000 |
Kartu Opal untuk transportasi | Rp210.000 |
Total biaya | Rp3.931.000 |
|
|
Itinerary hari kedua adalah berwisata alam ke Blue Mountain. Tempat ini merupakan salah satu tempat wisata populer Australia dan wajib kamu kunjungi ketika berlibur ke negeri kanguru ini.
Blue Mountain mempunyai pemandangan yang sangat indah dan udara yang sejuk. Kamu bisa melakukan pendakian dan menjelajahi air terjun yang ada di dalamnya. Adapun rute pendakian dan air terjun yang bisa kamu jelajahi yaitu:
Kamu bisa melakukan penjelajahan dari pagi sampai sore menjelang malam. Jarak Blue Mountain dari hotel sekitar 2 jam perjalanan dengan transportasi umum. Pastikan kamu membawa pakaian ganti agar tidak kedinginan setelah main air.
Perkiraan budget di Australia hari kedua yaitu:
Keterangan | Biaya |
Biaya makan sehari | Rp1.000.000 |
Biaya transportasi sehari | Rp100.000 |
Total biaya | Rp1.100.000 |
|
|
Hari ketiga 7D 6N di Australia adalah saatnya berkeliling Kota Sydney. Pada hari ini kamu bisa berkeliling ke tempat-tempat berikut ini.
Kamu bisa mulai perjalanan hari ketiga di pagi hari setelah sarapan di sekitar hotel. Kamu bisa bermain di pantai Chinamans dan Balmoral sampai sore. Lalu sorenya kamu bisa ke Luna Park untuk menghabiskan malam di sini.
Perkiraan budget di Australia hari ketiga yaitu:
Keterangan | Biaya |
Biaya makan sehari | Rp1.000.000 |
Biaya transportasi sehari | Rp100.000 |
Total biaya | Rp1.100.000 |
|
|
Hari keempat 7D 6N di Australia adalah saatnya kamu ke Melbourne. Untuk ke Melbourne kamu bisa naik pesawat pukul 08.15 dan akan tiba sekitar pukul 09.50. Adapun jadwal penjelajahan untuk hari keempat ini yaitu:
Sebelum check-in kamu bisa ke National Gallery of Victoria atau Gedung Victoria dan Australian Centre for Contemporary Art. Kamu bisa makan siang di sekitar tempat ini. Sekitar pukul 14.00 kamu sudah bisa check-in ke hotel.
Sore harinya kamu bisa ke Melbourne Skydeck. Di sini kamu bisa menikmati pemandangan Kota Melbourne dari ketinggian. Untuk mendapatkan pemandangan terbaik kamu bisa naik ketika sore menjelang matahari terbenam.
Perkiraan budget di Australia hari keempat yaitu:
Keterangan | Biaya |
Tiket pesawat ke Melbourne | Rp670.000 |
Tiket masuk Melbourne Skydeck | Rp300.000 |
Biaya makan sehari | Rp1.000.000 |
Biaya transportasi sehari | Rp100.000 |
Total biaya | Rp2.070.000 |
|
|
7D 6N di Australia pada hari kelima adalah menjelajahi Kota Melbourne. Adapun itinerary di hari ini yaitu:
Selain mengunjungi tempat wisata kamu bisa wisata belanja di Collin Street setelah mengunjungi Sea Life Aquarium. Malam harinya kamu bisa menikmati malam di dekat Marvel Stadium.
Perkiraan budget di Australia hari kelima yaitu:
Keterangan | Biaya |
Tiket masuk Sea Life Melbourne Aquarium | Rp500.000 |
Biaya makan sehari | Rp1.000.000 |
Biaya transportasi sehari | Rp100.000 |
Total biaya | Rp1.600.000 |
|
|
Tujuan wisata Australia pada hari keenam adalah mengelilingi pantai yang ada di Melbourne. Adapun tujuan wisata pada hari ini yaitu:
Mulailah penjelajahan ini pada pagi hari. Kamu bisa mulai ke Post Melbourne pada jam 08.00 untuk sarapan. Selanjutnya bisa langsung jalan kaki menuju tempat-tempat ini.
Perkiraan budget di Australia hari keenam yaitu:
Keterangan | Biaya |
Biaya makan sehari | Rp1.000.000 |
Biaya transportasi sehari | Rp100.000 |
Total biaya | Rp1.100.000 |
|
|
Hari ketujuh atau hari terakhir kamu sudah harus pulang. Kamu bisa memilih penerbangan pukul 12.45 dan akan sampai sekitar pukul 09.00. Adapun itinerary pada hari terakhir ini yaitu:
Perkiraan budget di Australia hari ketujuh yaitu:
Keterangan | Biaya |
Tiket pesawat | Rp3.500.000 |
Biaya makan | Rp50.000 |
Total biaya | Rp3.550.000 |
|
|
Perkiraan total budget 7D 6N di Australia adalah Rp14.451.000. Ini belum termasuk biaya untuk belanja dan lainnya. Kamu bisa menyediakan dana sekitar Rp16.000.000 sampai Rp18.000.000.
Tertarik untuk liburan 7D 6N di Australia dengan itinerary dan budget ini? Kamu bisa merencanakannya mulai dari sekarang. Sebelum berlibur pastikan terlebih dahulu kamu sudah menggunakan aplikasi Traveloka.
Traveloka tidak hanya untuk pesan tiket dan hotel saja, ada banyak fitur menarik yang akan membuat liburanmu semakin mudah dan seru. Tunggu apalagi, ayo download aplikasi Traveloka sekarang juga untuk temani liburanmu.