Perayaan Halloweendi Indonesia memang masih sangat jarang. Hanya beberapa kota dan tempat saja yang menyediakan ruang untuk perayaan ini. Tentu saja, Jakarta adalah salah satunya.
Perayaan Halloween Jakarta memang tidak semeriah di kota-kota luar negeri. Hanya beberapa restoran dan kafe besar yang mengadakan pesta ini.
Lalu, di mana saja tempat terbaik untuk pesta halloween di Kota Jakarta? Ini rekomendasinya.
Sumber: Instagram @gioijakarta
Ingin merayakan halloween bersama dengan teman dengan konsep garden atau luar ruangan? Kamu bisa reservasi tempat di Gioi.
Tidak hanya private party dengan reservasi, biasanya pada akhir Oktober kafe ini juga mengadakan halloween party.
Nama Tempat | Gioi |
Alamat | Jl. Senopati Nomor 88, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 11.00-21.00 WIB |
Harga Makanan | Sekitar Rp30.000 |
|
|
Sumber: Instagram @eve.wij
Ingin pestaHalloweenyang meriah di Jakarta? Kamu bisa datang ke Beach City Jakarta pada tanggal 31 Oktober ini. Di sini akan diadakan pesta Halloweenbesar-besaran dengan menampilkan DJ dan artis internasional.
Cukup dengan kostum yang keren, kamu sudah bisa masuk untuk mengikuti pesta ini. Ajak teman-temanmu agar lebih seru.
Nama Tempat | Beach City Jakarta |
Alamat | Jl. Pantai Karnaval Ancol |
Jam Buka | 24 jam |
Harga Tiket | gratis |
|
|
Sumber: Instagram @cloud_jkt
Tempat nongkrong untuk merayakan Halloweendi Jakarta yang recommended selanjutnya adalah Cloud. Kamu yang ingin merayakan Halloween dengan menikmati pemandangan Jakarta dari atas, bisa pilih tempat hits ini.
Could biasanya juga membuka free flow untuk merayakan hari Halloweenpada tanggal 31 Oktober. Nggak hanya sekadar party, kamu juga akan dihibur oleh DJ dan artis terkenal, lho.
Nama Tempat | Cloud |
Alamat | The Plaza, Jln. mah Thamrin No 28 - 30 Menteng, Jakarta |
Jam Buka | 18.00-00.00 |
Harga Makanan | Mulai dari Rp250.000 per paket |
|
|
Sumber : Instagram @zenbu.resto
Ada lagi tempat nongkrong untuk Halloween di Jakarta yang recommended yaitu Zenbu Resto. Restoran Jepang ini menyediakan menu khas Halloweenyang “dark” namun menyehatkan, yaitu nasi hitam.
Tempat ini cocok untuk kamu yang ingin merayakan Halloweendengan makan bersama. Tanpa harus mengenakan kostum khusus pun kamu bisa merayakan Halloweendi sini.
Nama Tempat | Zenbu Resto Pondok Indah Mall |
Alamat | PIM 3 Lantai 3, Jl. Kartika Utama No 1 Kebayoran Lama, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 10.00 - 22.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp35.000 |
|
|
Sumber: Instagram @bauhaus1933
Tempat ini cocok untuk kamu yang ingin pesta kostum Halloween. Biasanya klub ini secara rutn menggelar pesta Halloweendengan tema spesial. Tentu kamu diharuskan mengenakan kostum unik untuk bisa ikut pesta.
Tidak hanya menikmati DJ saja, di sini kamu juga bisa menikmati cocktail spesial khusus Halloween. Kamu bisa ajak teman agar lebih seru datang ke costume party di sini.
Nama Tempat | Bau-Haus 1933 |
Alamat | Jl. Kemang No 12, Kuningan, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 19.00 - 04.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp50.000 |
|
|
Baca juga: 7 Hotel dengan City View Terbaik di Jakarta
Sumber: Instagram @rtljkt
Rekomendasi tempat merayakan Halloween Jakarta lainnya ada di RTL Jakarta. Kafe ini selalu mengadakan pesta Halloween meriah yang dikemas dalam event yang menarik, salah satunya adalah lomba kostum. Kamu yang suka berdandan dengan kostum khusus sekaligus suka tantangan, yuk, ramaikan!
Uniknya, di sini juga ada photobook dan face painting gratis sesuai dengan kostum yang kamu kenakan. Kamu juga bisa menikmati DJ performance sepanjang malam halloween di sini.
Nama Tempat | RTL Jakarta |
Alamat | Capital Place Building Lantai Ground, Jl. Gatot Subroto, Kuningan, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 09.00 - 17.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp50.000 |
|
|
Sumber : Instagram @loewyjakarta
Ingin merayakan Halloweendengan nuansa Paris yang vintage? Kamu bisa datang ke Loewy.
Setiap tahunnya bar ini mengadakan pesta Halloweendengan tema yang unik. Kamu bisa datang ramai-ramai bersama dengan teman dengan menggunakan kostum khusus.
Nama Tempat | Loewy |
Alamat | Oakwood Premier Cozmo Jalan Lingkar Mega Kuningan E42 No.1, RT.5/RW.2, Kuningan, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 08.00 - 00.00 |
Harga Makanan | Mulai dari Rp45.000 |
|
|
Sumber: Instagram @lucyintheskyjakarta
Rekomendasi kafe yang merayakan Halloween di Jakarta yang bisa kamu pertimbangkanselanjutnya adalah Lucy in the Sky. Di sini kamu bisa menikmati pesta Halloween layaknya di dalam rumah kaca, lho.
Biasanya kafe ini memang mengadakan pesta Halloween dengan tema tertentu yang unik. Pastikan kamu datang dengan kostum yang keren untuk ikut pestanya, ya.
Nama Tempat | Lucy in The Sky |
Alamat | Fairground Building, Jln. jendral Sudirman Kav. 52 - 53 No 14, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 16.00-02.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp30.000 |
|
|
Sumber: Instagram @dragonfly.club
Tempat merayakan halloween di Jakarta yang selanjutnya adalah Dragon Fly. Klub malam ini menjadi salah satu tempat favorit untuk merayakan Halloween tiap tahunnya.
Kamu yang ingin vibes happy dan serudi sini bisa datang pada malam Halloween dengan kostum semenarik mungkin. Bergabunglah dengan yang lainnya dan nikmati pestanya.
Kamu juga berkesempatan mendapatkan hadiah khusus untuk kostum terunik. Seru, kan?
Nama Tempat | Dragon Fly |
Alamat | Ground Graha BIP, Jl. Gatot Subroto No 23, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 21.00-04.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp28.000 |
|
|
Sumber: Instagram @hakkasan
Ingin mengajak anak-anak merayakan Halloween? Nah, kamu bisa mengajak mereka ke Hakkasan. Di sini, anak-anak bisa ikut kelas painting dan kegiatan seru lainnya dengan tema khusus Halloween, lho.
Tidak hanya anak-anak, orang dewasa juga bisa ikut pesta kostum di sini. Khusus Halloween,akan ada menu spesial yang bisa kamu nikmati. Jangan lupa reservasi dulu sebelum datang, ya.
Nama Tempat | Hakkasan |
Alamat | Jl. Jendral Sudirman No 26, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 10.00 - 22.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp40.000 |
|
|
Sumber: Instagram @sudestajakarta
Selain berpesta dengan DJ, kamu juga bisa merayakan Halloweendengan makan all you can eat. Tempat paling recommended adalah Sudestada.
Kafe ini biasanya akan menyediakan menu khusus Halloweendengan promo yang menarik. Selain itu, salah satu yang menarik adalah adanya food truck khusus Halloween.
Nama Tempat | Sudestada |
Alamat | Jln. irian No 18, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat |
Jam Buka | 11.00-22.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari 350.000 per paket |
|
|
Sumber: Instagram @pal8.jkt
Rekomendasi tempat untuk Halloweenyang terakhir adalah Pal8 Jakarta. Restoran western Asia ini akan menyajikan menu khusus selama Halloween. Kamu wajib datang ke sini bersama teman atau keluarga agar lebih seru.
Nama Tempat | Pal8 |
Alamat | Ascott Sudirman Jakarta, Lobby Level, Jl. Prof. DR. Satrio No.KAV. 11, , Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan |
Jam Buka | 06.00-22.00 WIB |
Harga Makanan | Mulai dari Rp50.000 |
|
|
Banyak bukan rekomendasi tempat halloween party di Jakarta? Agar lebih nyaman menikmati party Halloween,kamu bisa langsung pesan hotel di Traveloka agar lebih mudah datang ke tempat halloween party ini, apalagi bagi kamu yang datang dari luar kota. Ayo download aplikasi Traveloka sekarang juga.