Tidak perlu khawatir kalau kamu lagi mencari hotel dengan fasilitas spa di Semarang. Sebab, ada banyak opsi yang patut kamu pertimbangkan. Selain itu, fasilitas spanya juga dilengkapi oleh terapis-terapis profesional yang dijamin bisa menghilangkan rasa stres dan penatmu.
Tertarik ingin menginap di hotel dengan fasilitas spa di Semarang? Simak rekomendasinya berikut ini, ya!
Hotel Tentrem Semarang adalah hotel dengan fasilitas spa di Semarang yang cukup populer di kalangan wisatawan lokal ataupun mancanegara. Di sini, kamu bisa menikmati layanan spa, sauna, dan kolam renang outdoor yang dijamin bisa membuat momen healing kamu menjadi maksimal!
Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba fasilitas spa di Hotel Tentrem Semarang, kamu bisa menuju ke ruangan Gaharu Spa yang buka dari pukul 8 pagi hingga 12 malam. Ruangan spa di hotel ini terbagi menjadi 6 ruangan private dan 1 ruangan untuk pasangan yang ingin menenangkan tubuh dan pikiran. Salah satu layanan pijat di Gaharu Spa yang wajib kamu coba adalah Petek Ngayogyakarta Hadiningrat dan Luluran Ken Dedes.
Lokasi: JL. Gajah Mada No. 123, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50134
Hotel Tentrem Semarang
•
9/10
JL. Gajah Mada No. 123
Rp 7.478.638
Rp 5.608.980
Hotel dengan fasilitas spa di Semarang lain yang bisa kamu kunjungi adalah Po Hotel Semarang. Fasilitas spa di hotel ini terletak di lantai 7 dan buka mulai dari jam 9 pagi sampai 12 malam. Di dalam ruangan spanya, pengunjung akan dimanjakan oleh para terapis yang profesional dan mahir dalam memijat. Selain itu, produk-produk spanya terbuat dari bahan alami yang dijamin bisa membuat pengunjung merasa rileks dan damai.
Lokasi: Jl. Pemuda No 118, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50132
Po Hotel Semarang
•
8.4/10
Jl. Pemuda No 118
Rp 1.346.400
Rp 1.260.230
Grand Candi Hotel Semarang merupakan hotel dengan fasilitas spa di Semarang yang pelayanannya sangat memuaskan dan lengkap. Di ruangan spa, pengunjung bisa menikmati diskon sebesar 25% di jam Happy Hour Massage mulai dari jam 10 pagi sampai 3 sore. Selain itu, ada juga layanan Happy Feet untuk refleksologi kaki berdurasi 30 menit dengan tarif mulai dari Rp50.000 saja!
Tidak hanya itu, layanan spa di Grand Candi Hotel Semarang pun dilengkapi dengan lulur dan sauna. Cocok banget buat kamu yang ingin memanjakan diri sambil mencari ketenangan di hotel bintang 5!
Lokasi: Jl. Sisingamangaraja No.16, Candisari, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50232
Grand Candi Hotel Semarang
•
8.4/10
Jl. Sisingamangaraja No.16
Rp 1.670.400
Rp 1.552.804
Gumaya Tower Hotel Semarang juga menjadi hotel dengan fasilitas spa di Semarang yang patut kamu kunjungi. Tidak kalah lengkap dari hotel-hotel di Semarang lainnya, fasilitas spa di hotel ini pun dilengkapi dengan layanan sauna, pijat, dan mandi uap yang dijamin bisa memaksimalkan sesi spa kamu.
Oh iya, lokasi Gumaya Tower Hotel Semarang juga cukup strategis karena berdekatan dengan Semarang Town Square (SETOS). Bagi kamu yang ingin menginap di hotel bintang 5 sambil shopping, Gumaya Tower Hotel Semarang cocok banget buat dikunjungi.
Lokasi: Jl. Gajah Mada No. 59-61, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50134
Gumaya Tower Hotel Semarang
•
8.8/10
Jln. Gajah Mada No. 59-61
Rp 1.463.200
Rp 1.388.800
Ingin menginap di hotel dengan fasilitas spa di Semarang yang tidak jauh dari Simpang Lima Semarang dan Masjid Agung Jawa Tengah? Salah satu opsi yang bisa kamu kunjungi adalah Hotel Ciputra Semarang yang terletak di Jl. Simpang Lima No. 1. Layanan spa di sini dilengkapi dengan sesi pijat yang pastinya bisa membuatmu merasa tenang, damai, dan tentunya rileks. Jangan lupa untuk mengunjungi pusat kebugarannya supaya momen healing kamu semakin lengkap!
Lokasi: Jalan Simpang Lima No. 1 PO Box 1288, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50134
Hotel Ciputra Semarang managed by Swiss-Belhotel International
•
8.6/10
Jalan Simpang Lima No. 1 PO Box 1288
Rp 1.341.000
Rp 1.306.670
Jangan ragu untuk ke MG Suits Hotel kalau kamu sedang mencari hotel dengan fasilitas spa di Semarang. Soalnya, layanan spa di sini dijamin bisa memanjakanmu dengan sesi pijat yang menenangkan. Ditambah lagi, hotel bintang 4 ini juga dilengkapi dengan kolam renang outdoor, pusat kebugaran, dan taman yang pastinya bisa membuat momen liburanmu semakin asyik dan lengkap.
Buat kamu yang sedang berlibur, MG Suits Hotel Semarang cocok banget untuk dikunjungi. Sebab, hotel ini dikelilingi oleh objek-objek wisata terkenal di Semarang, sebut saja Simpang Lima Semarang dan Semarang Town Square (SETOS).
Lokasi: Jl. Petempen No. 294, Gajah Mada, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50133
MG Suites Hotel Semarang
•
8.4/10
Jalan Petempen No. 294 Gajah Mada
Rp 340.000
Rp 316.064
Salah satu hotel dengan fasilitas spa di Semarang yang terletak di pusat kota adalah Hotel Grand Arkenso Parkview Simpang Lima Semarang. Kamu bisa menginap di sini dengan view Kota Semarang yang indah. Kalau ingin mencoba layanan spa, hotel ini sangat tepat untuk dikunjungi karena kamu juga bisa menikmati layanan pijat dan sauna yang dijamin tidak akan bikin kamu menyesal!
Karena lokasinya yang terletak di pusat kota, kamu bisa mengunjungi tempat-tempat wisata di Semarang yang dekat dari hotel bintang 4 ini, misalnya Simpang Lima Semarang, Masjid Agung Jawa Tengah, sampai Simpang Lima Plaza.
Lokasi: Jl. KH. Ahmad Dahlan No.2, Semarang Tengah, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50241
Hotel Grand Arkenso Parkview Simpang Lima Semarang
•
8.5/10
Jalan KH. Ahmad Dahlan No.2, Simpang Lima
Rp 470.250
Rp 420.112
The Wujil Resort & Conventions adalah hotel di Semarang yang punya banyak daya tarik, salah satunya adalah spa dan saunanya. Di hotel dengan fasilitas spa di Semarang ini, kamu bisa menikmati sauna yang berkualitas. Kombinasi antara suhu hangat dan uap dalam sauna bisa membantu mengendurkan otot, meredakan ketegangan, dan menjernihkan pikiranmu.
Setelah itu, maksimalkan efek sauna dengan mencoba layanan pijat di spa dengan terapis profesional. Dijamin tidak akan menyesal!
Lokasi: Jl. Soekarno-Hatta Km. 25,5, Ungaran, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50552
The Wujil Resort & Conventions
•
8.7/10
Jl. Soekarno-Hatta Km. 25,5, Ungaran
Rp 846.615
Rp 634.962
Tidak kalah dari hotel dengan fasilitas spa di Semarang lainnya, Horison Ultima Semarang juga memanjakan para pengunjung dengan fasilitas spa yang terletak di lantai 29, yaitu Ayesha Spa. Bayangkan saja, kamu bisa menikmati sesi pijat berkualitas sambil memandangi view Kota Semarang yang indah dari ketinggian. Ditambah lagi, para terapis di Ayesha Spa sangat profesional dan mahir dalam memijat sehingga rasa stres dan lelahmu akan hilang seketika!
Lokasi: Jl. MT. Haryono No. 972, Semarang Selatan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50242
Horison Ultima Semarang
•
8/10
Jl. MT. Haryono No. 972
Rp 573.300
Rp 532.940
Apakah kamu sudah menentukan hotel dengan fasilitas spa di Semarang yang akan dituju? Jangan lupa untuk booking hotelnya di Traveloka untuk mendapatkan harga terbaiknya. Selain itu, kamu juga bisa mencari villa atau apartemen terbaik di Semarang supaya momen liburanmu semakin mengasyikkan.
Penginapan dan Hotel di Semarang
Cari Hotel dengan prom...
Lihat Harga