13 Hotel Instagramable di Lembang, Super Aesthetic!

Sedang mencari akomodasi instagenic di Lembang? Cek rekomendasinya di sini.
Mas Bellboy
21 Aug 2024 - 10 min read

Hotel Instagramable di Lembang - Sekarang, kriteria hotel yang cocok untuk liburan sudah bertambah. Tidak hanya fasilitas yang bagus dan lengkap, sebuah hotel juga harus Instagramable agar foto-foto liburan kita memuaskan!

Nah, kalau kamu berencana pergi ke Lembang, Bandung, kamu bisa menemukan hotel Instagramable di Lembang dengan mudah. Range harganya pun beragam. Pastinya, hasil foto dari hotel-hotel ini akan sangat ciamik untuk dipampang di sosial media.

Penasaran apa saja rekomendasi hotel Instagramable di Lembang? Coba cek list dari Traveloka di bawah ini!

13 Hotel Instagramable di Lembang

Lembang hari ini tidak hanya dikenal sebagai destinasi wisata di Kota Bandung dengan udara yang lebih sejuk, tapi juga daerah yang memiliki banyak hotel Instagramable, seperti hotel-hotel berikut ini:

1. Sandalwood Boutique Hotel

Hotel romantis di Bandung - Sandalwood Boutique Hotel

Sandalwood Boutique Hotel | Sumber gambar: Traveloka

Alamat: Jl. Seskoau No.1, Lembang, Lembang, Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40791
Rate Kamar: Mulai dari Rp 909.091

Hotel Instagramable di Lembang Bandung yang satu ini berdiri sejak tahun 2013. Hotel ini menggunakan bangunan rumah besar yang mengusung konsep bergaya Eropa. Lokasinya sendiri berada di kawasan Hutan Pinus sehingga suasananya tampak asri dan sejuk.

Tidak hanya bangunan rumah bergaya Eropa, kamu juga dapat menemukan banyak benda unik dan klasik ala Benua Biru saat berada di dalamnya. Terdapat 4 tipe kamar yang tersedia pada Sandalwood Boutique Hotel, yakni Deluxe Room, Junior Suite, Family Suite, dan Royal Suite.

Untuk merasakan kenyamanan sekaligus kemewahan, kamu bisa memilih kamar tipe Royal Suite. Sebab, selain mendapatkan balkon luas serupa dengan Family Suite, tersedia juga ruang makan dan ruang keluarga pribadi di sini. Kamar ini juga punya jendela berukuran super besar.

Sandalwood Boutique Hotel juga memiliki kolam renang outdoor yang air langsung dari pegunungan. Para tamu yang menginap pun bisa menikmati keindahan alam di kantar saat berenang. Terdapat pula restoran dengan sajian kuliner lokal maupun internasional serta ruang pertemuan indoor dan outdoor.

Secara lokasi, Sandalwood Boutique Hotel cukup strategis karena dekat dengan beberapa objek wisata seperti De Ranch yang dapat ditempuh hanya 5 menit berjalan kaki. Sebagai informasi, De Ranch ini adalah objek wisata yang kental dengan nuansa koboi dan terkenal sebagai tempat menunggang kuda.

Selain itu, objek wisata lainnya yaitu Floating Market jaraknya kurang dari 1 km dari Sandalwood Boutique Hotel. Kamu bisa menyantap aneka jajanan dan kuliner tradisional khas Sunda dengan harga terjangkau.

Indonesia

Sandalwood Boutique Hotel

9.0/10

Lembang

Rp 1.536.729

Rp 1.152.548

2. Puteri Gunung Hotel

Puteri Gunung Hotel

Puteri Gunung Hotel

Lokasi: Jl. Raya Tangkuban Perahu No.KM 16-17, Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Ini merupakan hotel bintang empat yang telah berumur lebih dari setengah abad. Puteri Gunung Hotel ini terkenal dengan pemandangan alam yang indah dan udara sejuk. Adapun, daya tarik dari hotel ini adalah panorama Gunung Tangkuban Perahu secara langsung.

Indonesia

Puteri Gunung Hotel

8.4/10

Bandung

Rp 517.275

Rp 453.381

Selain nuansa pegunungan, para tamu yang menginap juga akan semakin menikmati pemandangan dengan desain eksterior maupun interior modern dari Puteri Gunung Hotel. Pilihan kamar di hotel ini pun sangat beragam.

Ada berbagai pilihan kamar di Puteri Gunung Hotel seperti Garden Suite, Family Suite, Executive Suite, Grand Deluxe, Superior Flat, Terrace, Penthouse, dan Pavilion. Setiap kamar di hotel ini dirancang dengan desain modern minimalis lengkap dengan pencahayaan yang hangat.

Setiap kamar pada Puteri Gunung Hotel memiliki banyak fasilitas seperti brankas, set meja kursi, kulkas mini, TV serta kamar mandi lengkap shower air hangat dan dingin. Tidak hanya fasilitas kamar yang komplit, terdapat kolam renang outdoor untuk orang dewasa maupun anak-anak.

Buat yang ingin bersantai, hotel ini punya taman lengkap dengan tempat duduk dan gazebo. Luas Puteri Gunung Hotel ini kurang lebih 5,5 hektar sehingga tersedia banyak aktivitas di sini. Sebut saja memancing di kolam, futsal, bermain tenis meja, hingga mencoba aktivitas berkuda.

Buat kamu yang menginap bersama si kecil, Puteri Gunung Hotel menyediakan fasilitas outbound dan children playground, hingga children club. Untuk memanjakan diri, terdapat fasilitas kesehatan seperti pijat refleksi dan spa.

Ada 1 restoran yang tersedia untuk para tamu di Puteri Gunung Hotel yakni Tangkuban Perahu Brasserie. Banyak sekali menu yang bercita rasa tinggi. Mulai dari menu khas Sunda, Indonesia, hingga Internasional bisa kamu pilih di restoran hotel ini.

Lokasi Puteri Gunung Hotel sangatlah strategis. Terdapat beberapa destinasi wisata populer yang dapat dijangkau dari hotel ini. Jaraknya cuma 600 meter dari De Ranch. Sedangkan untuk ke destinasi wisata Kebun Begonia dan Rainbow Garden, jaraknya hanya 1 km.

Untuk menuju Observatorium Bosscha, kamu bisa mengunjunginya dengan berkendara selama 10 menit. Sedangkan untuk menuju Gunung Tangkuban Perahu yang legendaris, kamu bisa mendatanginya dengan berkendara selama 30 menit.

Indonesia

Puteri Gunung Hotel

8.4/10

Lembang

Lihat Harga

3. Imah Seniman Lembang

Alamat: Jalan Kolonel Masturi No. 8, Lembang, Lembang, Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40791
Rate Kamar: Mulai dari Rp 805.785

Indonesia

Imah Seniman Resort

8.3/10

Lembang

Rp 806.729

Rp 605.048

Nah, kalau kamu ingin tinggal di hotel Instagramable di Lembang yang bernuansa alam, kamu bisa memilih Imah Seniman Lembang. Di sini, kamu bisa merasakan sensasi tinggal di dalam rumah kayu autentik, dengan interior yang membuatnya terasa homey.

Tipe kamar favorit di sini adalah Serenity, dengan fasilitas lengkap serta tampilan kamar yang menjadikan hotel ini cocok disebut sebagai hotel Instagramable di Lembang. Kamar mandinya dilengkapi dengan bathtub dan sekelilingnya adalah kolam renang dan hutan.

Saat malam tiba, kamu bisa rebahan di atas kasur sambil mendengarkan syahdunya suara air sungai dan jangkrik yang bersahutan. Oh iya, jangan lupa membawa jaket ya, karena menginap di tengah-tengah alam ternyata cukup dingin!

4. Blackbird Hotel

Alamat: Jalan Terusan Sersan Bajuri No. 9, Sersan Bajuri, Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40559
Rate Kamar: Mulai dari Rp 674.000

Hotel Instagramable di Lembang yang tidak kalah hits adalah Blackbird Hotel. Blackbird Hotel terkenal dengan model kamarnya yang berbentuk drum yang tersusun dari kayu-kayu, serta dilengkapi dengan fasilitas oke seperti sebuah king bed yang nyaman dan kamar mandi luas nan estetik dengan bathtub di dalamnya.

Indonesia

Blackbird Hotel Bandung

8.7/10

Bandung

Rp 1.728.169

Rp 1.566.815

Yang unik dari Blackbird Hotel adalah bagian luar dan dalam kamar yang punya ciri khas tersendiri—dan tentu saja sesuai dengan predikat sebagai Hotel Instagramable di Lembang. Dengan begitu, dimanapun kamu berfoto, fotomu akan selalu nampak menakjubkan.

Nikmati juga rileks di kamar mandi estetik, terutama di kamar-kamar yang dilengkapi bathtub atau jacuzzi seperti Drum, Medium Bathtub, dan Residence. Kalau kamu lapar, kami tinggal melipir sedikit ke restorannya yang eye catchy, Sea Como Sea.

5. The Gaia Hotel Bandung

Alamat: Jl. Dr. Setiabudi No.430 , Ledeng, Kecamatan Cidadap, Jawa Barat, Setiabudi, Bandung, Jawa Barat, Indonesia, 40143
Rate Kamar: Mulai dari Rp 1.842.975

The Gaia Hotel Bandung

No.430 Jalan Doktor Se...

Lihat Harga

The Gaia Hotel Bandung merupakan hotel Instagramable di Lembang yang tergolong baru. Selain terkesan mewah, tentunya setiap sudut yang ada di hotel ini sangat estetik. Pemandangan indah yang mengelilingi hotel menjadi nilai tambah.

Fasilitasnya tentu berlimpah! Mulai dari kolam renang yang menghadap ke pemandangan terbaik Lembang, berbagai macam aktivitas unik seperti aquatic yoga, rooftop picnic, dan aktivitas-aktivitas seru untuk anak-anak. Dengan nuansa yang begitu menenangkan, kamu bisa merasakan relaksasi lebih dalam dengan berkunjung ke Sepik Spa.

Kalau kamu menginap di sini, jangan ragu untuk menjelajahi seluruh bagian dari hotel karena semuanya sangat Instagramable! Beberapa spot paling menyegarkan dan estetik adalah The Garden yang dilengkapi dengan kolam ikan koi, Endless Stairs berupa tangga kayu dengan pemandangan luar biasa, The Green House dengan koleksi tanaman-tanaman unik seperti kaktus, dan Gaia Semeja Asian Kitchen, restoran yang tidak hanya menyajikan hidangan Asia lezat tapi juga menawarkan pemandangan terbaik di sekitar hotel!

Hotel & Penginapan Terbaik di Bandung

Temukan lebih banyak p...

Lihat Harga

6. Miracle Signature Hills

Miracle Signature Hills

Alamat: Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281

Rate Kamar: Mulai dari Rp578.000

Salah satu rekomendasi hotel instagramable di Lembang dengan konsep vila yang bisa kamu kunjungi adalah Miracle Signature Hills. Hotel ini memiliki jenis-jenis kamar yang unik dan dikelilingi oleh pepohonan hijau. Jadi, ada banyak spot foto estetik yang bisa kamu gunakan!

Tidak hanya itu, beberapa jenis kamar di Miracle Signature Hills pun dilengkapi dengan teras outdoor yang langsung menghadap ke indahnya pemandangan di Lembang. Seru banget, kan?

Lokasinya juga cukup strategis karena hanya berjarak 224 meter dari Sari Ater Hot Springs Ciater dan 625 meter dari Sariater Waterpark. Kalau kamu mau berwisata ke curug atau air terjun, kamu hanya perlu menempuh jarak sekitar 2,83 kilometer dari hotel untuk menuju Air Terjun Cibareubeuy.

Indonesia

Miracle Signature Hills

7.9/10

Bandung

Rp 1.727.999

Rp 1.296.000

7. Bobocabin Cikole, Bandung

Bobocabin Cikole, Bandung

Alamat: Genteng Lapang Jend No.1, Cikole, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Rate Kamar: Mulai dari Rp805.000

Apabila kamu sedang mencari hotel instagramable di Lembang dengan konsep resor yang estetik dan cantik, maka Bobocabin Cikole, Bandung bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Penginapan ini menyediakan beberapa kamar dengan konsep yang minimalis, namun terlihat cantik dari luar. Di bagian dalam kamarnya, kamu akan menemukan jendela berukuran besar yang memungkinkan kamu untuk melihat pemandangan indah di luar.

Selain itu, kamar-kamar di hotel instagramable di Lembang inipun dikelilingi oleh pepohonan yang tinggi menjulang. Jadi, suasananya akan sejuk dan dingin.

Fasilitasnya juga cukup memadai, sebut saja barbeque, area piknik, WiFi gratis, hingga kamar mandi dengan pancuran.

Indonesia

Bobocabin Cikole, Bandung

8.7/10

Bandung

Rp 2.241.108

Rp 2.040.648

8. Trizara Resorts Glamping

Trizara Resorts Glamping

Alamat: Jl. Pasir Wangi, Gudangkahuripan, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Rate Kamar: Mulai dari Rp797.000

Trizara Resorts Glamping adalah hotel instagramable di Lembang yang mengusung konsep glamping. Itu artinya, kamu bisa menginap dengan suasana kemah, namun dengan perasaan yang nyaman!

Selain desain dan konsep glamping-nya yang instagramable , kamar-kamar di penginapan ini juga menyuguhkan area teras outdoor yang langsung menghadap ke pemandangan yang indah. Jadi, kamu dan orang-orang tercinta bisa mengabadikan momen dengan berfoto-foto di sini.

Lokasi dari Trizara Resorts Glamping juga cukup strategis karena hanya berjarak sekitar 1,12 kilometer dari Farm House Lembang dan 870 meter dari Jendela Alam.

Berbicara tentang fasilitasnya, Trizara Resorts Glamping menjadi salah satu hotel instagramable di Lembang dengan fasilitas paling lengkap, seperti barbeque, area main anak, pusat kebugaran, taman, layanan pijat, area piknik, hingga aktivitas outdoor.

Indonesia

Trizara Resorts Glamping

8.7/10

Bandung

Rp 1.080.000

Rp 1.053.000

9. Great Panorama Lodge & Camping

Great Panorama Lodge & Camping

Alamat: Raya Subang Cikole, Ciater, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Rate Kamar: Mulai dari Rp330.000

Great Panorama Lodge & Camping merupakan hotel instagramable di Lembang dengan konsep lodge dan perkemahan yang unik. Beberapa jenis kamar di tempat ini berbentuk segitiga dengan warna cokelat kayu yang estetik.

Kamar-kamar di Great Panorama Lodge & Camping juga dikelilingi oleh pepohonan yang rimbun dan menjulang tinggi. Jadi, jangan kaget kalau cuacanya sejuk dan dingin.

Pada malam hari, suasana di sekitar penginapan ini akan terlihat semakin cantik karena banyak lampu-lampu gantung yang menyala di sekitar pepohonannya. Kabut yang menyelimuti wilayah penginapannya juga membuat suasana semakin syahdu.

Indonesia

Great Panorama Lodge & Camping by MHM

8.8/10

Ciater

Rp 594.000

Rp 501.930

10. Grand Paradise Hotel

 Grand Paradise Hotel

Alamat: Jl. Raya Tangkuban Parahu No.50, Kayuambon, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Rate Kamar: Mulai dari Rp222.000

Apabila kamu sedang mencari hotel instagramable di Lembang yang bangunannya menyerupai bangunan-bangunan klasik khas Eropa, maka Grand Paradise Hotel bisa menjadi pilihan yang tepat.

Hotel bintang 3 ini juga memiliki area kolam renang indoor yang dilengkapi dengan kaca-kaca besar sehingga pengunjung bisa melihat pemandangan di luar yang indah.

Tidak hanya itu, terdapat area-area outdoor dengan permukaan rumput yang dikelilingi tanaman-tanaman cantik serta gedung hotel yang bergaya Eropa klasik. Area ini bisa dikunjungi untuk spot foto instagramable!

Lokasinya pun dekat dari landmark-landmark populer di Lembang, sebut saja De Ranch, Pasar Terapung, Masjid Besar Lembang, hingga Terminal Ledeng.

Indonesia

Grand Paradise Hotel

7.8/10

Lembang

Rp 658.888

Rp 494.167

11. Gracia Spa

Gracia Spa

Alamat: Jalan Blok Dawuan, Desa Cikondang, Ciater, Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281

Rate Kamar: Mulai dari Rp1.500.000

Gracia Spa adalah salah satu hotel instagramable di Lembang yang memiliki desain paling cantik. Bayangkan saja, terdapat dua area kolam renang di resor ini yang dikelilingi oleh payung-payung cantik, tumbuhan-tumbuhan hijau, hingga lampu-lampu gantung yang mempesona jika menyala di malam hari.

Ada pula area bar, cafe dan lounge-nya yang menyerupai kafe-kafe kekinian, lengkap dengan lampu-lampu gantung serta api unggun yang akan membuat kamu betah berlama-lama.

Selain dilengkapi dengan fasilitas spa dan layanan pijat, hotel instagramable di Lembang ini pun terletak di lokasi yang strategis. Letaknya hanya berjarak sekitar 272 meter dari Pemandian Air Panas Ciater dan 740 meter dari Sariater Waterpark.

Indonesia

Gracia Spa

8.8/10

Ciater

Rp 1.750.000

Rp 1.647.300

12. Maribaya Glamping Tent

Maribaya Glamping Tent

Alamat: Jalan Maribaya 105 / 212, Lembang, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Rate Kamar: Mulai dari Rp1.800.000

Maribaya Glamping Tent mungkin menjadi salah satu hotel instagramable di Lembang dengan konsep glamping yang paling populer. Bagaimana tidak, penginapan ini menyajikan kamar-kamar glamping dengan desain yang estetik dan minimalis, namun tidak melupakan aspek kenyamanannya.

Penginapan ini juga menyediakan kolam renang instagramable yang di sekelilingnya dibatasi dengan pagar bambu yang cantik. Selain itu, ada pula area duduk outdoor yang di bagian tengahnya terdapat tempat untuk menyalakan api unggun.

Bahkan, Maribaya Glamping Tent juga memiliki area air terjun yang bisa kamu kunjungi untuk menikmati pemandangan alam atau untuk sekadar mengabadikan momen dengan berfoto-foto.

Indonesia

Maribaya Glamping Tent

8.8/10

Bandung

Rp 1.903.200

Rp 1.872.000

13. Sari Ater Hotel

 Sari Ater Hotel

Alamat: Jl. Raya Ciater, Ciater, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281

Rate Kamar: Mulai dari Rp746.000

Sari Ater Hotel adalah salah satu hotel instagramable yang sudah berdiri sejak lama. Hotel ini memiliki pemandian air panas yang menyerupai onsen (tempat mandi berendam dengan air panas) khas Jepang yang memanjakan mata dan menenangkan tubuh.

Selain itu, ada banyak fasilitas yang bisa dinikmati oleh tamu hotel, seperti panahan, bersepeda, pemancingan, tunggang kuda, lapangan olahraga, tenis meja, area main anak, taman, layanan pijat, aktivitas outdoor, hingga kolam renang outdoor.

Lokasi dari hotel ini juga cukup strategis karena hanya berjarak sekitar 298 meter dari Pemandian Air Panas Ciater, 338 meter dari Sariater Waterpark, 2,98 kilometer dari Wisata Alam Capolaga, dan 908 meter dari Sari Ater Campervan Park.

Indonesia

Sari Ater Hotel

8.5/10

Bandung

Rp 863.254

Rp 803.699

Itulah tadi rekomendasi hotel instagramable di Lembang yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga, teman, ataupun pasangan. Apa pun pilihan hotelnya, pastikan kamu booking hotel di Traveloka, ya!

Soalnya, Traveloka menyediakan banyak fitur yang bisa mempermudah kamu untuk booking hotel, sebut saja Hotel Near You untuk mencari hotel-hotel terdekat hingga Filter Harga untuk mencari hotel-hotel dengan harga yang murah.

Tunggu apa lagi? Booking hotel instagramable di Lembang lewat aplikasi Traveloka sekarang juga dan dapatkan promo-promo menariknya!

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan