19 Penginapan Glamping di Bogor yang Nyaman dengan View Bagus

Penginapan Glamping Bogor
Mas Bellboy
21 Oct 2024 - 9 min read

Glamping di Bogor - Ingin merasakan pengalaman baru saat berlibur? Glamping bisa jadi pilihan jenis wisata yang baru dan unik. Glamping merupakan gabungan dari kata glamour dan camping untuk menjelaskan kegiatan berkemah dengan fasilitas yang memadai seperti di hotel berbintang.

Di Bogor, ada banyak tempat glamping yang unik dan memiliki pemandangan keren. Tempat tersebut pun menjadi destinasi favorit wisatawan yang ingin menikmati alam namun dengan fasilitas penginapan lengkap. Penasaran bagaimana glamping di Bogor tersebut? Berikut ini list daftarnya!

Rekomendasi Glamping di Bogor

1. The Highland Park Resort

The Highland Park Resort Bogor

The Highland Park Resort Bogor

Lokasi: Lokasi: Jl. Curug Nangka Sinar Wangi, Sukajadi, Kec. Tamansari, Bogor, Jawa Barat 16610

Ingin merasakan glamping dengan pengalaman yang unik dan menyenangkan? The Highland Park bisa jadi tempat glamping menarik yang bisa Anda coba. Tipe kamar yang ada di The Highland Park cukup unik, ada Apache Camps, Mongolia Camp, Standar Camp, dan masih banyak lagi.

Setiap unit glamping dilengkapi dengan TV, AC, dan tempat tidur, dan juga toilet. Selain itu, Anda juga bisa menikmati berbagai aktivitas menarik lainnya, seperti outbound, edu-camp, golf, mini-zoo, dan kolam renang.

Selain berbagai fasilitas yang disediakan, tempat glamping di Puncak yang satu ini memiliki pemandangan menawan dari Kaki Gunung Halimun Salak. Pemandangan indah ini juga didukung dengan suasana sejuk dan asri dari lingkungan di The Highland Park. Suasana alam yang asri ini akan membuat para pengunjungnya mampu melepas penat dari hiruk pikuknya perkotaan.

The Highland Park Resort Bogor

8.5/10

Ciapus

Rp 1.533.598

Rp 1.150.200

2. Leuweung Geledegan Ecolodge

Tempat Glamping di Bogor - Leuweung Geledegan Ecolodge
Tempat Glamping di Bogor - Leuweung Geledegan Ecolodge
Tempat Glamping di Bogor - Leuweung Geledegan Ecolodge
Tempat Glamping di Bogor - Leuweung Geledegan Ecolodge

Lokasi: Jalan Taman Sari No 17, Ciapus, Bogor, Jawa Barat, Indonesia, 16611

Selanjutnya ada Leuweung Geledegan Ecolodge yang berada di kaki Gunung Salak. Akomodasi yang ditawarkan terdiri dari tenda-tenda berbentuk kotak dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas menarik seperti tempat tidur luas, mesin pendingin ruangan, teras/balkon, dan kamar mandi shower. Ada juga fasilitas kolam renang outdoor yang menarik.

Karena lokasi yang berada di dataran tinggi, Anda bisa mendapatkan pemandangan alam yang indah saat menginap. Glamping di Leuweung Geledegan Ecolodge membuatmu bisa bersantai sejenak dari kesibukan rutinitas sehari-hari.

fasilitas dalam kamar yang memadai, serta pelayanan staf yang memuaskan, Anda juga bisa memanfaatkan sarana yang terdapat di sekitar area Leuweung Geledegan Ecolodge. Terdapat kolam renang, restoran, ruang pertemuan, outbound, taman luas, permainan anak, coffee shop dan restoran yang menyediakan menu lezat.

Leuweung Geledegan Ecolodge

8.2/10

Ciapus

Rp 864.740

Rp 648.556

3. Puncak Langit Glamping By Anrha

Tempat Glamping di Bogor - Puncak Langit Glamping
Tempat Glamping di Bogor - Puncak Langit Glamping
Tempat Glamping di Bogor - Puncak Langit Glamping
Tempat Glamping di Bogor - Puncak Langit Glamping

Lokasi: Jalan Cipendawa, Bojong Koneng, Megamendung, Bogor, Jawa Barat 16810, Megamendung, Puncak, Jawa Barat, Indonesia, 16810

Salah satu glamping di kawasan Megamendung Bogor yang bisa Anda pilih selanjutnya adalah Puncak Langit Glamping by Anrha. Dari kawasan ini, Anda bisa menyaksikan pemandangan ketinggian serta spot foto unik yang bisa Anda abadikan di media sosial. Beberapa sarana menarik sekitaran area perkemahan seperti area panahan, organ tunggal, serta akses menuju Curug Pengantelan yang tak jauh dari lokasi kemah.

Bicara soal fasilitas akomodasi, Puncak Langit Glamping by Anrha terbilang cukup lengkap. Terdapat paket tenda yang mencakup fasilitas toilet, mushola, akses listrik dan dapur umum.

Fasilitas menarik yang ditawarkan penginapan glamping Bogor ini bisa Anda nikmati mulai dari harga Rp300.000* untuk paket glamping, sewa tenda seharga Rp250.000* untuk berdua, Rp600.000* untuk empat orang. Tersedia pula jenis akomodasi kamar Pinus seharga Rp300.000* (kamar mandi luar) dan Rp400.000* (kamar mandi dalam).

Puncak Langit Glamping By Anrha

8.4/10

Puncak

Lihat Harga

4. Wonderful Citamiang by Arnha

Tempat Glamping di Bogor - Wonderful Citamiang
Tempat Glamping di Bogor - Wonderful Citamiang
Tempat Glamping di Bogor - Wonderful Citamiang
Tempat Glamping di Bogor - Wonderful Citamiang

Lokasi: Wisata Alam Citamiang, Desa Tugu Utara, Kec. Cisarua, Kab. Bogor, Cisarua, Puncak, Jawa Barat, Indonesia, 16750

Wonderful Citamiang by Arnha adalah salah satu penginapan glamping di Bogor yang bisa Anda coba. Setiap unik glamping memiliki fasilitas kamar tidur, pemanas air, kamar mandi, serta tempat bersantai. Lokasinya yang dekat dengan hutan dijamin sangat nyaman untuk dijadikan tempat healing. Anda bisa merasakan suasana yang tenang dan juga sejuk.

Fasilitas lain yang bisa mendukung kenyamanan kamu menginap di sini tersedia mulai dari layanan antar jemput bandara dengan biaya tambahan, layanan penjemputan dari stasiun kereta, ferry terminal shuttle dengan biaya tambahan, dan cruise shuttle dengan biaya tambahan.

Wonderful Citamiang By Anrha

8.3/10

Cisarua

Rp 643.999

Rp 563.619

5. The Forest @Cisarua

Penginapan Glamping Bogor

The Forest @Cisarua

Lokasi: Desa Cidokom Rt 02 / Rw 08 No. 65, Lembah Nyiur (Jalur Alternatif Cisarua - Gadog), Cisarua, Puncak, Jawa Barat, Indonesia, 16750

Desain dan tempat glamping memang bermacam-macam dengan segala keunikannya. Salah satu tempat glamping yang unik di Bogor selanjutnya adalah The Forest Cisarua. Glamping ini didesain dengan bahan dasar bambu dengan berbagai jenis tipe kamar. Setiap kamarnya menyediakan fasilitas yang lengkap, mulai dari tempat tidur, toilet, tempat air, dan lainnya.

The Forest at Cisarua ini memiliki suasana glamping yang masih asri dan sejuk, sehingga membuat Anda lebih rileks untuk menginap. Selain fasilitas kamar, ada juga fasilitas umum, seperti tempat piknik, berjemur, BBQ, kolam renang, playground, tempat outbound, rafting, dan lainnya.

The Forest @cisarua

7.7/10

Puncak

Lihat Harga

6. Gunung Geulis Campsite

Tempat Glamping di Bogor - Gunung Geulis Campsite
Tempat Glamping di Bogor - Gunung Geulis Campsite
Tempat Glamping di Bogor - Gunung Geulis Campsite
Tempat Glamping di Bogor - Gunung Geulis Campsite

Lokasi: Jalan Raya Golf Gunung Geulis No. 3 RT 002/ RW 003 Kampung Babakan Sirna, Desa Pasir Angin, Megamendung, Bogor, Jawa Barat 16270, Megamendung, Puncak, Jawa Barat, Indonesia, 16270

Terletak di Jalan Bukit Pelangi, Desa No. 2, Gunung Geulis, Bogor, Gunung Geulis Campsite menjadi salah satu glamping Bogor favorit yang bisa kamu kunjungi. Titik glamping Bogor yang satu ini menawarkan berbagai pilihan akomodasi menginap, antara lain tenda halimun, tenda kubah, pondok dempo, dan pondok kerinci. Semuanya dilengkapi dengan fasilitas memadai.

Menginap di sini, kamu dapat menikmati suasana alam kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango dan Taman Nasional Halimun Salak yang tenang serta sejuk. Selain menikmati panorama alam yang indah, kamu juga bisa melakukan beberapa aktivitas seperti trekking, bersepeda, berenang, turut berpartisipasi dalam paintball, arung jeram, panahan, dan api unggun. Fasilitas menarik yang ditawarkan penginapan glamping Bogor ini bisa kamu nikmati mulai dari harga Rp325.000* untuk empat orang (mencakup 3 kali makan, 2 kali camilan, teh, kopi, bantal, selimut, lampu dan listrik).

[Deact] Gunung Geulis Campsite

8.7/10

Puncak

Lihat Harga

7. Caravan, Taman Safari Lodge

Caravan Taman Safari Lodge

Lokasi: Jalan Kapten Harun Kabir, No. 724, Cibeureum, Cisarua, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Rekomendasi glamping di Bogor selanjutnya adalah Caravan di Taman Safari Lodge. Lokasi ini sangat cocok untuk Anda yang suka bermain di Taman Safari. Jadi, Anda bisa juga berwisata ke Taman Safari sambil glamping.

Hal yang menarik dari menginap di sini adalah tempat menginap yang unik yaitu berbentuk caravan. Meskipun namanya caravan, tempat ini tidak bisa bergerak atau bergeser begitu saja. Sebab, caravan ini sudah menetap dan diberikan berbagai fasilitas menarik di dalamnya, seperti tempat tidur, toilet, sofa, tempat menyeduh minuman.

Caravan-caravan tersebut pun berada di antara pepohonan hutan yang rindang. Sehingga suasananya juga masih sangat asri. Glamping di tempat ini dijamin memberikan suasana menginap yang unik.

Taman Safari Lodge

Cisarua

Rp 1.778.413

Rp 1.333.811

8. Pelangi Glamping

Pelangi Glamping Bogor

Lokasi: Gunung Geulis, Sukaraja, Bogor, Jawa Barat, Indonesia 16710

Rekomendasi tempat glamping di Bogor yang pertama adalah Pelangi Glamping. Dinamakan Pelangi Glamping karena lokasinya yang hanya 300 meter dari Bukit Pelangi. Glamping ini menawarkan unit kamar dengan fasilitas lengkap seperti hotel dengan pemandangan perbukitan yang memanjakan mata.
Selain itu, glamping ini memiliki fasilitas kolam renang outdoor bersama yang bisa Anda nikmati saat staycation di tempat ini. Selain itu, ada fasilitas WiFi, AC, kamar mandi dalam, dan lainnya. Jika Anda lapar, ada fasilitas cafe dan resto yang bisa Anda manfaatkan fasilitasnya.

Pelangi Glamping

8.8/10

Sentul

Rp 788.160

Rp 591.121

9. Teras Bhumi Puncak

Teras Bhumi Glamping Bogor

Teras Bhumi

Lokasi: Jalan Hankam No. 66 RT 01/03 Desa Leuwimalang, Jogjogan Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor Cisarua, Puncak Bogor Indonesia, Cisarua, Puncak, Jawa Barat.

Terakhir, ada tempat glamping menarik yang wajib Anda coba di Bogor, yaitu Teras Bhumi Puncak. Tempat ini bisa jadi tempat yang menarik untuk glamping. Nah, tempat glamping ini sangat cocok untuk kumpul bersama keluarga. Ada tempat playground yang bisa digunakan untuk anak-anak. Jadi, anak-anak akan senang dan tidak akan bosan menginap.

Menariknya lagi, tempat glamping ini terletak di tepian aliran sungai yang memiliki gemericik, serta ada juga api unggun yang bisa Anda nikmati. Sangat nyaman, bukan?

Villa Teras Bhumi

9.3/10

Cisarua

Lihat Harga

Dengan melakukan wisata glamping, selain dapat menikmati panorama alam indah, kamu juga bisa merasakan liburan di alam terbuka yang bebas dari hiruk-pikuk pusat kota. Dari ketujuh titik glamping Bogor di atas, mana yang akan kamu pilih sebagai akomodasi berlibur kamu?

10. Pinus Eco Park Glamping Ground

Lokasi: Jl. Raya Puncak - Cianjur No.Km 86, Tugu Sel., Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Tempat ini menawarkan pengalaman glamping yang ramah lingkungan dengan tenda yang terbuat dari bahan-bahan alami. Terletak di Cisarua, pengunjung dapat menikmati suasana alami yang sejuk sambil bersantai di dalam tenda yang nyaman.

Kegiatan seperti hiking dan birdwatching sangat populer di sini. Fasilitas yang tersedia termasuk dapur bersama dan area barbeque, membuatnya cocok untuk liburan bersama keluarga atau teman.

11. Green Hill Puncak

Lokasi: Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Green Hill Puncak terletak di kawasan Cisarua dan menawarkan pengalaman glamping yang menenangkan di tengah alam. Dengan tenda-tenda yang dirancang untuk kenyamanan, setiap unit dilengkapi dengan tempat tidur yang nyaman dan akses ke teras pribadi.

Para pengunjung dapat menikmati suasana hutan, trekking di sekitar area, atau bersantai di kafe yang menyajikan makanan lokal. Fasilitas yang tersedia termasuk area barbekyu dan ruang pertemuan untuk acara khusus.

12. Tenda Biru Puncak

Lokasi: Tugu Sel., Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Tenda Biru Puncak merupakan pilihan sempurna bagi mereka yang mencari suasana tenang dengan pemandangan gunung. Terletak di Jalan Raya Puncak, tenda-tenda ini dilengkapi dengan perlengkapan tidur yang nyaman dan akses ke area berbagi untuk bersosialisasi.

Pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas outdoor, seperti bersepeda dan hiking. Fasilitas lain yang ditawarkan termasuk area parkir dan layanan antar-jemput ke tempat wisata terdekat.

13. Dairyland Riverside Puncak

Lokasi: Jl. Raya Puncak - Gadog KM.77 No.435, Leuwimalang, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16770

Tempat ini bukan hanya tempat glamping, tetapi juga destinasi wisata keluarga. Terletak di Cisarua, tempat ini menawarkan tenda-tenda yang nyaman di tepi sungai. Wisatawan dapat menikmati berbagai aktivitas, seperti memberi makan hewan di peternakan, atau menikmati makanan segar di restoran yang menghadap sungai. Fasilitas lain yang tersedia termasuk area bermain anak dan tempat parkir yang luas, menjadikannya pilihan ideal untuk liburan keluarga.

14. Kampung Rimba Camp

Lokasi: Jl. Ciburial Kampung Baru Jeruk, Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750.

Tempat glamping yang satu ini terletak di perbukitan yang sejuk dan cocok untuk menikmati pemandangan kota dari atas. Terdapat rumah kayu yang bisa jadi tempat mengabadikan momen ataupun beristirahat. Selain menikmati pemandangan dan suasana, pengunjung juga bisa bermain di sungai dan merasakan kesegaran alam. Tempat ini juga dekat dengan berbagai objek wisata, menjadikannya pilihan ideal untuk liburan keluarga.

KAMPUNG RIMBA By ANRHA

8.4/10

Cisarua

Lihat Harga

15. Forest Garden Batulayang

Lokasi: Jl. Kp. Pasir Jl. Ciburial, Manggis, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Suasana alami dan pemandangan indah membuat tempat ini sangat menarik. Pengunjung dapat melakukan aktivitas seperti trekking dan berkuda. Fasilitas yang tersedia mencakup area parkir dan restoran yang menyajikan makanan tradisional.

Ini adalah pilihan sempurna bagi mereka yang mencari pengalaman glamping yang berbeda. Terdapat berbagai olahraga yang melengkapi pengalaman seperti ATV, memancing, panahan, badminton, dan tenis meja.

16. Forrester Glamping Co

Lokasi: Kawasan Megamendung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16770

Dengan pemandangan alam yang menakjubkan, para tamu dapat menikmati berbagai kegiatan outdoor seperti trekking dan bersepeda. Fasilitas yang ditawarkan termasuk api unggun, handuk, snack, kipas angin, dan area berkumpul untuk bersosialisasi. Tempat ini sangat cocok untuk liburan bersama keluarga atau teman dekat. Tidak perlu khawatir karena akan ada car double cabin untuk mengantarkan pengunjung dari campsite ke curug.

17. Alinson Sunset Hill

Lokasi: Jl Raya Puncak, Tugu Utara, kec, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Tempat glamping Puncak, Bogor selanjutnya adalah Alinson Sunset Hill dengan tipe couple ataupun family tent. Bisa muat sampai 8 orang dengan fasilitas yang memadai, pengunjung bisa menikmati water heater, TV, kasur king bed, sampai air minum di sini. Selain itu, pemandangan puncak yang begitu memukau sangat cocok jadi tempat pilihan liburan selanjutnya.

18. Damar Langit Resort

Lokasi: Jl. Batu Sapi, desa Batulayang, Kecamatan Cisarua, RT 6 RW 4, Puncak, Bogor.

Untuk yang mencari glamping dengan AC, tempat ini bisa jadi salah satu pilihan terbaik di Puncak. Ada fasilitas lengkap seperti TV, teh, kopi, hingga sarapan, pengunjung bisa merasakan pemandangan kota yang indah beserta suasana sejuk yang menyenangkan. Cocok untuk mereka yang ingin menghabiskan waktu berkualitas dengan pasangan ataupun keluarga.

Damar Langit Resort

9.2/10

Cisarua

Rp 1.179.900

Rp 1.175.180

19. Wildwoods Camp

Lokasi: Kampung Sirimpak RT 02/05 Megamendung Megamendung, Puncak, Cilember, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16770

Glamping dengan fasilitas lengkap dan dilengkapi dengan barbecue di malam hari bisa pengunjung dapatkan di tempat ini. Ada water heater yang cocok untuk udara dingin, sofa, kursi lipat, bahkan bathtub yang disediakan. Selain itu, pengunjung juga bisa melakukan river trekking, movie night sampai bonfire di sini. Ada banyak sekali kegiatan menarik dengan fasilitas lengkap, tempat ini merupakan pilihan glamping terbaik di Puncak.

Di Traveloka ada pilihan pembayaran fleksibel! Bisa pesan hotel sekarang, bayar nanti di tanggal tertentu. Atau kamu bisa menikmati fitur Free Cancellation, bisa ajukan refund lewat aplikasi (berlaku pembatalan gratis dan bisa refund sesuai syarat dan ketentuan tipe kamar yang dipesan). Jadi, liburan atau staycation kini tak cuma nyaman tapi juga tenang!

Selain bisa mengakomodasi kamu dengan penawaran tiket penerbangan dan kereta api terbaik, Traveloka juga punya layanan hotel dan penginapan, kegiatan-kegiatan seru di Traveloka Xperience, dan masih banyak lainnya! Tunggu apa lagi? Yuk, buat rencana berlibur bareng Traveloka sekarang!

*Semua informasi yang tercantum dalam artikel ini sesuai dengan kondisi pada saat artikel dipublikasikan. Harga dan ketentuan yang disebutkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan masing-masing hotel. Kami menyarankan Anda untuk memeriksa langsung ke hotel atau platform terkait untuk informasi terkini sebelum melakukan pemesanan.

Dalam Artikel Ini

• Rekomendasi Glamping di Bogor
• 1. The Highland Park Resort
• 2. Leuweung Geledegan Ecolodge
• 3. Puncak Langit Glamping By Anrha
• 4. Wonderful Citamiang by Arnha
• 5. The Forest @Cisarua
• 6. Gunung Geulis Campsite
• 7. Caravan, Taman Safari Lodge
• 8. Pelangi Glamping
• 9. Teras Bhumi Puncak
• 10. Pinus Eco Park Glamping Ground
• 11. Green Hill Puncak
• 12. Tenda Biru Puncak
• 13. Dairyland Riverside Puncak
• 14. Kampung Rimba Camp
• 15. Forest Garden Batulayang
• 16. Forrester Glamping Co
• 17. Alinson Sunset Hill
• 18. Damar Langit Resort
• 19. Wildwoods Camp
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan