6 Rekomendasi Tempat Makan Di Sekitar Sungai Musi Buat Pencinta Kuliner

Cek rekomendasi wisata kuliner di sekitar Sungai Musi ini.
Mas Bellboy
24 Nov 2022 - 4 min read

Tempat Makan Sekitar Sungai Musi - Sungai Musi dan Jembatan Ampera yang berada di atasnya bisa dibilang sudah dinobatkan sebagai landmark dari Kota Palembang. Karena itu, tidak lengkap rasanya jika berada di Palembang dan tidak berjalan-jalan di sekitaran Sungai ini.

Sebagai informasi, Sungai Musi membelah Kota Palembang menjadi dua bagian, yaitu Ulu dan Ilir. Karena itu, banyak orang yang datang ke sungai ini dengan tujuan menyusuri sungai ini dengan perahu. Namun, sebenarnya ada aktivitas lain yang bisa dilakukan di sana selain wisata perahu seperti kulineran.

Pasalnya, ada banyak tempat makan yang menyajikan santapan lezat pada sekitar Sungai Musi. Berikut ini beberapa rekomendasinya:

Tempat Makan Sekitar Sungai Musi

Sungai Musi - Shutterstock

Sungai Musi

1. Warung Terapung Mbok War

Lokasi: Jl. Ps. 16 Ilir, Kelurahan 16 Ilir, Kecamatan Ilir Tim. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30111

Perlu kamu tahu, lokasi warung ini benar-benar terapung di atas Sungai Musi. Sebab, warung ini berada di sebuah perahu yang dicat dengan warna merah yang tampak mencolok.

Karena berada di atas perahu, kapasitas Warung Terapung Mbok War ini cukup terbatas. Saat kapasitasnya penuh, maka kamu akan harus mengantre untuk makan di sana.

Terdapat berbagai menu olahan pindang yang tersedia di sini. Namun, salah satu menu terlaris dari Warung Terapung Mbok War ini adalah pindang pegagan. Sebagai informasi, pindang pegagan adalah menu khas warung ini yang berasal dari daerah Muara Penimbung, Ogan Ilir.

Secara bentuk, pindang pegagan punya kuah yang warnanya merah kekuningan. Saat diseruput, kuahnya terasa segar dengan perpaduan rasa asam dan pedas yang ringan. Yang membedakan pindang pegagan dan olahan pindang lainnya adalah tampilannya yang tidak terlalu berminyak.

Selain pindang pegagan, ada banyak olahan pindang lain yang bisa kamu coba di warung ini seperti pindang tulang, pindang ikan patin, pindang udang, sampai pindang ikan gabus. Jika tidak ingin pindang, kamu juga bisa memesan menu lainnya seperti ayam bakar ataupun ayam goreng.

2. Restoran River Side

Lokasi: Komplek Benteng Kuto Besar, Jl. Rumah Bari, Kelurahan 19 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30113

Jika Warung Terapung Mbok War berada di atas perahu sederhana, maka restoran yang satu ini ada di kapal berukuran besar tiga lantai. Sesuai dengan namanya, restoran ini benar-benar ada di tepi Sungai Musi.

Sebagai informasi, restoran yang didirikan di tahun 2008 ini punya kapasitas pengunjung yang terbilang besar. Restoran River Side ini mampu menampung hingga 500 pengunjung. Adapun, waktu yang tepat untuk datang ke restoran ini adalah saat malam hari.

Pasalnya, kamu bisa bersantap sambil berfoto-foto di Restoran River Side dengan latar gemerlapnya Jembatan Ampera. Kamu bisa mendapatkan momen berfoto terbaik di Jembatan Ampera dari restoran ini.

Terdapat beragam menu yang tersedia di Restoran River Side seperti ragam olahan seafood, nasi, sayuran, maupun mie goreng. Adapun, beberapa menu seafood andalan yang ada di restoran ini adalah Udang Saus Padang, Kepiting Saus Rempah Wangi, serta Ikan Tenggiri Bakar.

Selain itu, masih ada menu seperti Sapo Tahu dan Ayam Kampung Garam Api yang bisa kamu cicipin. Karena menunya yang beragam, Restoran River Side biasanya menjadi pilihan bersantap sekaligus gathering bersama keluarga besar maupun acara kantor.

3. Dermaga Point

Lokasi: Ampera Convention Center, Kawasan Wisata Sungai Musi Serbaguna, Jl. Sultan Mahmud Badarudin No.9, 19 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30113

Sebelum menjadi tempat makan yang populer di sekitaran Sungai Musi, awalnya memang difungsikan sebagai sebuah dermaga pemberhentian bagi kapal-kapal. Pada tahun 2014, barulah pemerintah kota mengubahnya menjadi tempat makan yang populer buat muda-mudi ini.

Pada dasarnya, Dermaga Point ini seperti sebuah foodcourt yang punya banyak tenant-tenant kuliner di dalamnya. Ada beragam tenant makanan lokal maupun nasional yang bisa kamu pilih di Dermaga Point.

Jika kamu datang di malam hari, maka suasana tempat makan ini akan menjadi terlihat romantis karena cahaya temaram dari lampu-lampu di Jembatan Ampera. Adapun, lantai 2 di tempat ini merupakan hall pertemuan yang dinamakan dengan Ampera Convention Center (ACC).

4. Warung Terapung Cek Mery

Lokasi: 19 Ilir, Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30113

Serupa dengan Warung Makan Mbok War, tempat makan di Sungai Musi ini juga dibuat di atas sebuah perahu. Karena itu, kamu juga akan merasakan sensasi bergoyang-goyang kecil karena arus sungai saat makan di sini.

Namun, Warung Terapung Cek Mery ini justru punya sajian yang berbeda dengan Warung Makan Mbok War. Sebab, Warung Terapung Cek Mery menghadirkan sajian makanan yang tidak terlalu berat seperti pempek, otak-otak, pisang, serta tekwan.

Untuk naik ke warung ini, kamu harus menyeberangi sebuah jembatan kayu kecil. Karena itu, ada baiknya untuk berhati-hati saat menyeberanginya karena pasti akan terasa was-was bagi yang pertama kali mencobanya.

5. Rumah Makan Terapung Mbok Sri

Lokasi: Jembatan Ampera, Halte Bawah, 16 Ilir, Ilir Timur I, Palembang City, South Sumatra 30111

Di belakang Plaza Pasar 16 Ilir saat ini dikenal sebagai wisata kuliner terapung. Sebab, di sana ada beberapa perahu yang memang dimanfaatkan sebagai rumah makan terapung. Salah satu yang cukup terkenal di sini adalah Rumah Makan Terapung Mbok Sri.

Untuk menemukan Rumah Makan Terapung Mbok Sri, kamu bisa mencari perahu yang berwarna jingga pudar berpadu dengan warna biru. Adapun, menu favorit dari rumah makan terapung ini adalah pindang.

Pindang yang laris dipesan oleh para pengunjung Rumah Makan Terapung Mbok Sri adalah Pindang Ikan Patin. Selain itu, terdapat aneka pindang lainnya yang dapat dipesan seperti Pindang Tulang Sapi dan Pindang Ikan Gabus.

6. Tepian Dermaga

Lokasi: Pelataran Benteng Kuto Besak, 19 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30113

Tepian Dermaga merupakan sebuah kafe yang berada di sekitaran Sungai Musi. Berada di tepi, kafe ini punya spot area jendela yang menghadap ke Sungai Musi. Jika duduk di sini di malam hari, kamu bisa melihat pemandangan sungai yang dipenuhi cahaya lampu dari Jembatan Ampera.

Seperti kafe umumnya, tempat ini punya banyak menu makanan ringan seperti roti bakar, pisang bakar, french fries, dan pancake. Meski begitu, Tepian Dermaga juga punya menu yang lebih berat, contohnya yaitu nasi goreng, chicken katsu rice bowl, chicken teriyaki rice bowl, serta beef teriyaki rice bowl.

Karena menu dan suasana yang ditawarkan, tidak heran Tepian Dermaga menjadi tempat nongkrong bagi banyak remaja. Perlu kamu tahu, tempat ini sendiri mulai buka jam 12 siang dan tutup di jam 10 malam.

Well, itulah beberapa rekomendasi tempat makan yang bisa kamu sambangi saat berada di Sungai Musi. Buat para pencinta kuliner, segera rencanakan liburan kamu ke Palembang bersama Traveloka dan mulai petualangan cita rasamu! Yuk, cari hotelnya dari sekarang!

Hotel & Penginapan Terbaik di Palembang

Temukan lebih banyak p...

Lihat Harga

Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan